Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BANYUMAS

DINAS PENDIDIKAN
Jalan Perintis Kemerdekaan No 75 Purwokerto Kode Pos 53141
Telp. (0281) 635220 fax (0281) 630869
Email : dindik@banyumaskab.go.id Website : www.dindik.banyumaskab.go.id

Purwokerto, 15 Maret 2020

Kepada Yth:
1. Kepala SMP Negeri/Swasta
2. Koordinator Korwilcam Dindik
3. Kepala SKB
Se - Kab. Banyumas
di
TEMPAT

SURAT EDARAN
Nomor: 421.3/ 1469 /2020
TENTANG KESIAPSIAGAAN DAN TINDAKAN ANTISIPASI PENCEGAHAN
PENYEBARAN INFEKSI COVID-19 DI LINGKUNGAN DINAS PENDIDIKAN

Sehubungan dengan penetapan COVID-19 sebagai pandemi oleh WHO dan


perkembangan peningkatan jumlah pasien positif COVID-19 pada beberapa hari terakhir
serta menidaklanjuti Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 3 Tahun 2020
tentang Pencegahan Corona Virus Disease (Covid- 19) Pada Satuan Pendidikan, Surat
Edaran Bupati Nomor 440/1391 tanggal 15 Maret 2020 tentang Kesiapsiagaan Menghadapi
Infeksi Corona Virus (COVID-19) di Area Pendidikan, dan Hasil Rapat Koordinasi Jajaran
Pemerintah Daerah dan Forkompinda pada tanggal 15 Maret 2020 di Ruang Sasana Wilis
dipimpin oleh Bapak Bupati Menghimbau Agar Dinas Pendidikan Membuat Surat Edaran
untuk KBM di rumah sebagai tindak lanjut Surat Gubernur tentang KBM dirumah bagi siswa
SMA/SMK serta Hasil Rapat Koordinasi Pejabat di Lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten
Banyumas tanggal 15 Maret 2020, maka kami sampaikan hal-hal sebagai berikut :
1. Terhitung mulai tanggal 17 s.d. 31 Maret 2020 proses belajar mengajar dialihkan
secara mandiri di rumah masing-masing siswa;
2. Tanggal 16 Maret 2020 Kepala Sekolah / Guru menyampaikan penjelasan,
pencegahan Virus Corona (COVID-19) kepada peserta didik dan pemberian tugas
selama peserta didik belajar dirumah. Tugas dapat diberikan secara off line ataupun
online (WA) dikoordinir oleh guru kelas/mapel masing-masing;
3. Setiap sekolah setelah masuk kembali menyediakan sarana untuk cuci tangan
menggunakan air mengalir dan sabun atau pencuci tangan berbasis alkohol di
berbagai lokasi strategis di sekolah sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan;
4. Setiap sekolah wajib memasang spanduk “Cegah Corona dengan cara : a) Gerakan
cuci tangan dengan sabun; b) Jangan bersalaman; c) Hindari kerumunan; dan
d) Tidak bepergian”;
5. Kegiatan ASN (PNS dan Non PNS) sesuai dengan ketentuan ASN. Bapak/Ibu guru
memantau perkembangan kesehatan peserta didik masing-masing, apabila dijumpai
peserta didik mengalami gejala infeksi virus corona segara koordinasi dengan Dinas
Kesehatan Kabupaten Banyumas;
6. Menginstruksikan kepada warga sekolah melakukan cuci tangan menggunakan air
mengalir dan sabun atau pencuci tangan berbasis alkohol, dan perilaku hidup bersih
dan sehat (PHBS) lainnya seperti : makan jajanan sehat, menggunakan jamban bersih
dan sehat, olahraga yang teratur, tidak merokok, membuang sampah pada tempatnya;
7. Membersihkan ruangan dan lingkungan sekolah secara rutin (minimal 1 kali sehari)
dengan desinfektan, khususnya handel pintu, saklar lampu, komputer, meja,
keyboard dan fasilitas lain yang sering terpegang oleh tangan;
8. Memberikan himbauan kepada warga sekolah yang sakit dengan gejala demam/
batuk/pilek/sakit tenggorokan/sesak napas untuk mengisolasi diri di rumah dengan
tidak banyak kontak dengan orang lain;
9. Menghimbau seluruh warga sekolah untuk tidak berbagi makanan, minuman,
termasuk peralatan makan, minum, dan menggunakan musik tiup yang akan
meningkatkan resiko penularan penyakit;
10. Menginstruksikan kepada warga sekolah untuk menghindari kontak fisik langsung
(bersalaman, cium tangan, berpelukan, dsb) sampai kondisi penyebaran virus
corona dianggap aman;
11.Menunda kegiatan yang mengumpulkan banyak orang atau kegiatan di lingkungan
dalam gedung maupun di luar sekolah (berkemah, studi tour, acara internal sekolah,
atau kegiatan sejenisnya);
12.Meniadakan kegiatan ekstrakurikuler sekolah untuk jangka waktu yang belum
ditentukan sampai ada pemberitahuan lebih lanjut;

Demikian untuk menjadi perhatian, atas kerjasamanya disampaikan terima kasih.

KEPALA DINAS PENDIDIKAN


KABUPATEN BANYUMAS

IRAWATI, SE
Pembina Utama Muda
NIP. 19650126 199003 2 005
Tembusan:
1. Bupati Banyumas (sebagai laporan);
2. Arsip Subbag Umum dan Kepegawaian.
1. Tidak memberlakukan hukuman / sanksi bagi peserta didik yang tidak masuk karena
sakit;
2. Jika terdapat ketidakhadiran dalam jumlah besar karena sakit yang berkaitan
dengan pernapasan, Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas berkoordinasi dengan
Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas;
3. Pihak sekolah harus bisa melakukan scrining awal terhadap warga sekolah yang
punya keluhan sakit, untuk selanjutnya diinformasikan dan koordinasi dengan Dinas
Kesehatan Kabupaten Banyumas untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut;
4. Memastikan makanan yang disediakan di sekolah merupakan makanan yang sehat
dan sudah dimasak sampai matang;
5.

Anda mungkin juga menyukai