Anda di halaman 1dari 96

PERKEMBANGAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI PERMAINAN

KREASI BOI DI DESA BATUBANAWA KECAMATAN MAWASANGKA


TIMUR KABUPATEN BUTON TENGAH

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Guna Memperoleh Gelar


Sarjana Pendidikan Pada Program Studi Pendidikan Guru
Pendidikan Anak Usia Dini

ELI ERNAWATI
141701022

PROGRAM STUDI PENDIDKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH BUTON
BAUBAU
2021
PERSETUJUAN PEMBIMBING

Judul : Perkembangan Motorik Kasar Anak Melalui Permainan

Kreasi Boi Di Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka

Timur Kabupaten Buton Tengah

Nama : Eli Ernawati

NIM : 141701022
Prodi : Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Fakultas : Keguruan Dan Ilmu Pendidikan

Telah diperiksa dan disetujui untuk diajukan dan dipertahankan dihadapan penguji
seminar skripsi pada Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Buton.

Baubau, September 2021

Disetujui

Pembimbing I Pembimbing II

Asma Kurniati, S.Pt., M.Pd Rachman Saleh, S.Pd.I., M.Pd


NIDN.0919058303 NIDN. 0925063902

ii
LEMBAR PERBAIKAN HASIL PENELITIAN

Hasil Penelitian dengan judul Perkembangan Motorik Kasar Anak

Melalui Permainan Kreasi Boi di Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka

Timur Kabupaten Buton Tengah. Atas nama Eli Ernawati: 141701022. Telah

melakukan Perbaikan Hasil Penelitian untuk diajukan mengikuti seminar Skripsi

pada Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas

Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Buton.

Baubau,...............2021

Panitia Ujian:

Penguji I : Muhammad Iksan, S.Pd., M.Pd (....................)

Penguji II : Henny, S.Pd., M.Pd (.....................)

Pembimbing I : Asma Kurniati, S.Pt., M.Pd (......................)

Pembimbing II : Rachman Saleh, S.Pd.I., M.Pd (......................)

Mengetaahui
Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Muhammadiyah Buton

Gawise, S.Pd., M.Pd


NIDN. 093112710

iii
MOTTO

Sebaik-baiknya Usaha Adalah Usaha Tangan Seseorang Pekerja Apabila

Ia Mengerjakannya Dengan Tulus.

(H.R Ahmad)

Pendidikan adalah Senjata Paling Mematikan di Dunia Karena dengan

Pendidikan, Anda Dapat Mengubah Dunia.

(Nelson Mandela)

Hidup itu seperti mengendarai sepeda, untuk menjaga keseimbangan,

anda harus terus bergerak.

(Albert Einstein)

Semangat dan doa dari orang tua dan keluarga dapat membukakan jalan

dan memudahkan dalam meraih apa yang diinginkan.

(Penulis)

iv
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah

melimpahkan rahman dan hidayah-Nya sehingga penulis mampu menyelesaikan

skripsi dengan judul “ Perkembangan Motorik Kasar Anak Melalui Permainan

Kreasi Boi Di Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur Kabupaten

Buton Tengah”. Skripsi ini diajukan dalam rangka menyelesaikan studi strata

satuu untuk mencapai gelar sarjana pendidikan

Skripsi ini terdiri dari lima bab yaitu BAB I Pendahuluan, BAB II Kajian

Pustaka, BAB III Metode Penelitian BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan,

dan BAB V Kesimpulan dan Saran. Hasil analisis dan pembahasan penelitian

menujukkan bahwa perkembangan motorik kasar anak yang ada di desa

batubanawa masih sangat kurang sehingga masih memerlukan stimulasi lebih

untuk meningkatkan motorik kasar anak-anak yang ada di desa tersebut. Salah

satu cara yang bisa dilakukan untuk menstimulasi perkembangan motorik kasar

anak yaitu dengan menerapkan permainan kreasi boi.

Peneliti menyampaikan penghargaan dan ucapan terimakasih yang

setinggi-tingginya kepada Ibu Asma Kurniati, S.Pt., M.Pd sebagai Pembimbing I

dan Bapak Rachman Saleh, S.Pd.I., M.Pd sebagai pembimbing II. Selain itu

penulis juga mengucapkan banyak terimakasi kepada:

1. Ibu Wa Ode Al Zarliani, SP., MM. sebagai Rektor Universitas Muhammadiyah

Buton.

2. Bapak Gawise, S.Pd., M.Pd. sebagai Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu

Pendidikan Universitas Muhammadiyah Buton.

v
3. Ibu Asma Kurniati, S.Pt., M.Pd. sebagai Ketua Program Studi Pendidikan Guru

Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Muhammadiyah Buton.

4. Bapak Zaibuddin sebagai Kepala Desa Batubanawa atas kesediannya

menerima penulis meneliti.

5. Bapak/Ibu Dosen Prograam Studi Pendidikan Anak Usia Dini atas segala

bantuan selama penullis menjalani perkuliahan dari awal hingga selesai.

6. Ibu Guru TK Al-Khair Desa Batubanawa atas segala bantuan selama peneliti

melaksanakan penelitian.

7. Rekan-rekan mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak

Usia Dini angkatan 2017, terimakasih atas segala kebersamaan yang telah

dibangun, ilmu yang telah dibagi selama duduk dibangku perkuliahan dan

senior-senior angkatan 2016 yang selalu bersedia membantu.

Pada kesempatan ini, penulis secara istimewa berterimakasih kepada

Ibunda tercinta Ibu Wa Asma dan saudara-saudara penulis yang senantiasi

memotivasi dan mendoakan dalam menyelesaikan studi. Akhirnya penulis

berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi pembaca.

Baubau, 2021

Penulis

ELI ERNAWATI

141701022

vi
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ....................................................................................... i

PERSETUJUAN PEMBIMBING ................................................................ ii

LEMBAR PERBAIKAN ................................................................................ iii

MOTTO ........................................................................................................... iv

KATA PENGANTAR..................................................................................... v

DAFTAR ISI ................................................................................................... vi

SURAT PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI......................................... vii

ABSTRAK ....................................................................................................... viii

BAB I PENDAHULUAN

A Latar Belakang......................................................................................... 1

B Rumusan Masalah .................................................................................. 3

C Tujuan Penelitian ..................................................................................... 3

D Manfaat Penelitian ................................................................................... 3

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A Pendidikan Anak Usia Dini ..................................................................... 5

1. Pengertian Anak Usia Dini ................................................................ 5

2. Aspek Perkembangan Anak Usia Dini .............................................. 6

B Aspek Fisik Motorik Anak Usia Dini ...................................................... 9

vii
1. Pengertian Fisik Motorik Kasar Anak Usia Dini............................... 9

2. Keterampilan Fisik Motorik Kasar ................................................... 11

C Permainan Kreasi .................................................................................... 13

1. Pengertian Bermain............................................................................ 13

2. Pengertian Permainan ........................................................................ 15

3. Pengertian Permainan Kreasi ............................................................ 16

4. Pengertian Permainan Boi................................................................. 17

5. Deskripsi Permainan Boi Serta Alat dan Bahan yang Digunakan ..... 18

6. Manfaat Permainan Kreasi Boi Untuk Mengembangkan Fisik Motorik

Anak Usia 5-6 Tahun......................................................................... 18

D Penelitian yang Relevan........................................................................... 19

E Kerangka Berpikir.................................................................................... 21

BAB III METODE PENELITIAN

A Jenis Penelitian......................................................................................... 22

B Tempat dan Waktu .................................................................................. 23

C Subjek Penelitian...................................................................................... 24

D Objek Penelitian....................................................................................... 24

E Sumber Data............................................................................................ 24

1. Kata-Kata dan Tindaka ...................................................................... 25

2. Sumber Tertulis.................................................................................. 25

F Teknik dan Instrumen Pengumpulan Data .............................................. 25

1. Teknik pengumpulan Data ................................................................ 25

a. Wawancara .................................................................................. 25

viii
b. Observasi ..................................................................................... 26

c. Dokumentasi ................................................................................ 26

2. Instrumen Pengumpulan Data ........................................................... 27

G. Keabsahan Data....................................................................................... 27

1. Triangulasi Sumber ............................................................................. 28

2. Triangulasi Teknik............................................................................... 28

3. Triangulasi Waktu............................................................................... 29

H. Teknik Analisis Data ................................................................................. 29

1. Reduksi Data ....................................................................................... 30

2. Penyajian Data .................................................................................... 30

3. penarikan Kesimpulan.......................................................................... 31

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian ........................................................................................ 32

B. Pembahasan ............................................................................................. 33

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan ............................................................................................ 41

B. Saran ...................................................................................................... 41

DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................... 43

ix
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.2 ....................................................................................................... 21

Gambar 3.1 ....................................................................................................... 28

Gambar 3.2 ....................................................................................................... 29

Gammbar 3.3 .................................................................................................... 29

x
SURAT PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI

Yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama : Eli Ernawati

NPM : 141701022

Program Studi : Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini

Fakultas : Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Perguruan Tinggi : Universitas Muhammadiyah Buton

Judul : Perkembangan Motorik Kasar Anak Melalui Permainan Kreasi

Boi Di Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur

Kabupaten Buton Tengah.

Menyatakan bahwa Skripsi ini adalah hasil karya saya sendiri, dari semua sumber

baik yang dikutip maupun yang dirujuk telah saya nyatakan dengan benar. Bila

dikemudian hari ternyata pernyataan saya terbukti tidak benar, maka saya bersedia

menerima sanksi yang telah ditetapkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu

Pendidikan Universitas Muhammadiyah Buton.

Baubau, Desember 2021

Yang membuat pernyataan

Eli Ernawati

NPM. 141701022

xi
ABSTRAK
ELI ERNAWATI, 141701022. “Perkembangan Motorik Kasar Anak melalui
Permainan Kreasi Boi di Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur
Kabupaten Buton Tengah. Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia
Dini, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah
Buton”. Dibimbing oleh pembimbing I ibu Asma Kurniati, S.Pt., M.Pd dan
pembimbing II bapak Rachman Saleh S.Pd.I., M.Pd. Permasalahan dalam
penelitian ini adalah “Bagaimanakah Perkembangan Motorik Kasar Anak Melalui
Permainan Kreasi Boi Di Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur
Kabupaten Buton Tengah?”. Tujuan dalam penelitian ini yaitu Untuk Mengetahui
Perkembangan Motorik Kasar Anak Melalui Permainan Kreasi Boi Di Desa
Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur Kabupaten Buton Tengah. Jenis
penelitian yang dipakai dalam penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif
kualitatif dengan subjek penelitiannya adalah guru kelas kelompok B dan objek
penelitiannya adalah siswa kelompok B yang berusia 5-6 tahun, dengan jumlah
siswa 9 orang anak. Data hasil penelitian diperoleh dengan cara wawancarra,
observasi, dan dokumentasi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan selama
kurang lebih 30 hari yang hasilnya dapat disimpulkan bahwa permainan kreasi boi
dapat meningkatkan motorik kasar anak usia dini terkhusus anak usia 5-6 tahun.

Kata Kunci: Permainan Kreasi, Anak Usia Dini, dan Motorik Kasar

xii
ABSTRACT
ELI ERNAWATI, 141701022. “Development of gross motor skills in children
through creative games for boys in Batubanawa Village, East Mawasangka
District, Central Buton Regency. Early Childhood Education Teacher Education
Study Program, Faculty of Teacher Training and Education, University of
Muhammadiyah Buton”. Supervised by supervisor I, Mrs. Asma Kurniati, S.Pt.,
M.Pd and supervisor II, Mr. Rachman Saleh S.Pd.I., M.Pd. The problem in this
research is "How is the Gross Motoric Development of Children Through Boy's
Creative Games in Batubanawa Village, Mawasangka Timur District, Central
Buton Regency?". The purpose of this study is to determine the gross motoric
development of children through creative games of boys in Batubanawa Village,
Mawasangka Timur District, Central Buton Regency. The type of research used in
this study is a descriptive qualitative research type with the research subject being
the class B teacher and the research object being group B students aged 5-6 years,
with a total of 9 students. Research data obtained by means of interviews,
observation, and documentation. Based on research conducted for approximately
30 days, the results can be concluded that boi creation games can improve gross
motor skills in early childhood, especially children aged 5-6 years.

Keywords: Creative Games, Early Childhood, and Gross Motor

xiii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Setiap manusia membutuhkan pendidikan dalam kehidupannya,

karena pendidikan merupakan suatu usaha agar manusia dapat

mengembangkan potensi yang ada pada dirinya melalui pembelajaran.

Dalam Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Pendidikan Nasional

Pasal 1 ayat 14 menyebutkan bahwa “ Pendidikan anak usia dini merupakan

suatu upaya pembinaan yang ditujkan kepada anak sejak lahir sampai

dengan enam tahun yang dilakukan dengan pemberian rangsangan

pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan

rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih

lanjut” (Sari, 2016). Sejalan dengan itu dalam Permendikbud Republik

Indonesia Nomor 146 Tahun 2014 mengatakan bahwa PAUD adalah

pendidikan yang paling fundamental yang harus di berikan kepada anak

sejak dini karena akan menentukan perkembangan anak yang selanjutnya

(Permendikbud 146 Tahun 2014, n.d.).

Pada saat usia dinilah proses pematangan pada anak terjadi, dan

akan terlihat jelas pada perkembangan fungsi fisiknya yang akan siap

menerima respon atau stimulasi dari lingkungan tempat tinggal anak.

Dengan adanya stimulasi dari lingkungan tempat tinggal anak maka semua

kemampuan dan potensi yang dimiliki oleh anak dapat berkembang secara

optimal, akan tetapi jika pada usia ini anak tidak mendapatkan stimulasi

1
2

yang cukup maka anak akan kehilangan kesempatan yang paling penting

dalam sejarah hidupnya (M. Fitri, 2017). Sejalan dengan itu menurut

Permendikbud Nomor 146 Tahun 2014 yang terdapat pada lampiran 4

halaman 2 bahwa pembalajaran pada anak juga bisa dilakukan melalui

pembelajaran berbasis lingkungan karena dengan lingkungan yang nyaman

dapat membuat anak menjadi lebih nyaman saat menerima pembelajaran

(Permendikbud 146 Tahun 2014, n.d.)

Hasil pengamatan prapenelitian yang dilakukan di Desa

Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur Kabupaten Buton Tengah

ditemukannya kendala pada anak dikarenakan kurangnya stimulasi dalam

perkembangan aspek motorik kasar pada anak usia 5-6 tahun, selain itu

sarana untuk mengembangkan motorik kasara anak kurang memadai seperti

permainan yang dimainkan dalam pengembangan motorik kasarnya terkesan

monoton. Anak-anak yang ada di desa Batubanawa dalam melakukan

kegiatan untuk meningkatkan motorik kasarnya itu terkesan sangat monoton

karena kegiatan yang mereka lakukan hanya bermaian sepak bola, selain itu

orang tua anak yang ada di desa batubanawa tidak terlalu mengerti dalam

pengembangan motorik kasar anak usia dini. Sehingga ini membuat peneliti

tertarik untuk melakukan penelitian dengan menerapkan permainan kreasi

boi yang dianggap bisa membantu dalam meningkatkan motorik kasar anak-

anak usia 5-6 tahun yang ada di desa Batubanawa dengan menggunakan

teknik yang tepat selain itu juga permainan kreasi boi selain mudah

dimainkan juga mudah dipahami oleh anak cara permainannya. Permainan


3

kreasi boi sangat bagus untuk perkembangan motorik kasar anak karena

didalam permainan kreasi boi terdapat gerakan-gerakan yang dapat

mengembangkan motorik kasar aanak seperti berlari yang dapat melatih

kekuaatan otot besar anak, melakukan lemparan terhadap lawan yang dapat

melatih koordinasi mata dan tangan, serta masih banyak lagi poi-poin yang

ada dalam permainan kreasi boi yang dianggap bisa mengembangkan

motorik kasar anak. Sehingga peneliti melakukan penelitian ini yang

kemudian dituangkan kedalam judul “Perkembangan Motorik Kasar

Anak Melalui Permainan Kreasi Boi di Desa Batubanawa Kecamatan

Mawasangka Timur Kabupaten Buton Tengah”

B. Rumusan Masalah

Rumusan masalah penelitian ini adalah “Bagaimanakah

Perkembangan Motorik Kasar Anak Melalui Permainan Kreasi Boi di Desa

Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur Kabupaten Buton Tengah?”

C. Tujuan Penelitian

Tujuan dalam penelitian ini adalah “Untuk Mengetahui

Perkembangan Motorik Kasar Anak Melalui Permainan Kreasi Boi di Desa

Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur Kabupaten Buton Tengah”

D. Manfaat Penelitian

Secara praktis Penelitian ini di harapakan dapat bermanfaat sebagai

berikut :
4

1. Bagi Penulis

Dapat menambah wawasan, pengetahuan, dan pengalaman penulis dalam

pengembangan motorik kasar anak usia dini.

2. Bagi Anak Usia Dini

a. Proses belajar anak bisa lebih menyenangkan

b. Anak akan lebih terlatih dalam permainan kreasi yang di terapkan

penulis.

c. Anak dapat mengembangkan motorik kasarnya melalui permainan

yang di terapkan oleh penulis.

d. Anak dapat mengenal permainan baru yang bisa bermanfaat untuk

dirinya

3. Bagi Guru

Dapat menambah pengetahuan tentang bagaimana cara mengembangkan

motorik kasar anak usia dini.


BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Pendidikan Anak Usia Dini

1. Pengertian Anak Usia Dini

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah suatu lembaga pemberian

upaya untuk menstimulasi, membimbing, dan mengasuh serta melakukan

pemberian pembelajaran yang akan menghasilkan kemampuan dan

keterampilan pada anak (Mursid, 2015). Anak usia dini adalah anak

yang berada pada rentang usia 0 sampai 6 tahun yang biasa disebut

dengan masa keemasan yang sedang menjalani suatu proses pertumbuhan

dan perkembangan baik fisik maupun psikis dengan pesat dan masa yang

paling potensial untuk belajar (Syukri, n.d.). Menurut Permendikbud 146

“Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah pendidikan yang paling

fundamental yang harus diberikan kepada anak untuk menstimulasi

setiap perkembangan yang akan di kembangkan sejak usia dini”

Dalam Undang-undang No 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan

Nasional menyatakan bahwa “Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)

merupakan pembinaan yang diberikan kepada anak sejak dini dengan

berbagai rangsangan pendidikan dengan tujuan untuk menyiapkan anak

menghadapi pendidikan yang lebih lanjut” (Permendikbud 146 Tahun

2014, n.d.)

Sejalan dengan itu dalam Kemendikbud 2015 mengatakan bahwa

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) juga merupakan suatu upaya

5
6

pemberian rangsangan kepada anak yang berusia 0-6 tahun dengan tujuan

membantu perkembangan jasmani dan rohani anak agar anak memiliki

kesiapan yang lebih matang untuk memasuki pendidikan yang lebih

lanjut (Kurniati, n.d.).

Dari beberapa pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa anak usia

dini adalah anak yang berusia nol sampai enam tahun yang masih harus

mendapatkan berbagai rangsangan untuk mengembangkan setiap aspek

yang menjadi tujuan dari PAUD itu sendiri.

2. Aspek Perkembangan Fisik Motorik Anak Usia Dini

Kartini Kartono (2007) Perkembangan adalah proses transmisi dari

konstitusi psiko fisik yang herediter, yang dirangsang langsung oleh otot-

otot yang manfaatnya dapat di rasakan langsung walaupun secara

bertahap tetapi sangat menguntungkan dan mewujudkan proses aktif

menjadi secara kontiniu (Filtri, 2017). Perkembangan juga dapat di

artikan sebagai suatu perubahan yang progresif dan kontinyu

(berkesinambungan) dalam diri individu dari mulai lahir sampai mati.

Pengertian lain dari perkembangan adalah perubahan-perubahan yang

dialami individu atau organisme menuju tingkat kedewasaannya atau

kematangannya (maturation) yang berlangsung secara sistematis,

progresif, dan berkesinambungan baik menyangkut fisik (jasmaniah)

maupun psikis (Dahlan, n.d.)

Selain itu perkembangan di artikan sebagai suatu proses yang menuju

kedepan dan tidak dapat diulang kembali. Dalam perkembangan manusia


7

terjadi perubahan-perubahan yang sedikit banyak bersifat banyak bersifat

tetap dan tidak dapat di ulang. Menurut Wiyani dalam Hasanah

pertumbuhan dan perkembangan anak pada tahun pertama sangat

penting, dan anak menentukan kualitas dimasa yang akan datang. Aspek

perkembangan yang yang harus dikembangakan kepada anak usia dini

adalah nilai agaman dan moral, sosial emosional, bahasa, kognitif, seni,

dan fisik motorik (Syafril et al., 2020).

Perkembangan motorik adalah proses yang beriringan dengan

bertambahnya usia secara berkesinambungan, sehingga menyebabkan

peningkatan keterampilan motorik yang terorganisasi dengan kompleks

(Sugianto & Gadafi, 2020). Selain itu Perkembangan motorik dapat

dikatakan bahwa proses seorang anak belajar untuk terampil untuk

menggerakkan anggota tubuh. Siti Aisyah (2008) berpendapat bahwa,

perkembangan motorik adalah perkembangan pengendalian gerakan

jasmaniah melalui kegiatan pusat syaraf, urat syaraf, dan otot yang

terkoordinasi (Syukri, n.d.).

Dalam Undang-Undang Sisdiknas tahun 2003 pasal 23 menyatakan

bahwa pendidikan anak usia dini dapat diselenggarakan melalui beberapa

jalur pendidikan anatara lain yaitu pendidikan formal, informal, dan

nonformal. Pendidikan anak usia dini (PAUD) memegang peran penting

dalam mengembangan setiap aspek perkembangan anak. Lebih lanjut

terkait dengan penyelenggaraan PAUD yang sesuai dengan isi UU

Sisdiknas No. 20 Tahun 2003 yang terdapat dalam permendikbud 137


8

tahun 2014 yang salah satu isinya yaitu terdapat 9 standar yang harus

dipenuhi dalam penyelenggaraan PAUD. Di antara 9 standar tersebut

salah satu standar yang dimaksud adalah Standar Tinngkat Pencapaian

Perkembangan Anak Usia Dini yang kemudian di singkat dengan

STPPA. Standar ini merupakan kriteria kemampuan yang harus dicapai

oleh anak. Kemampuan yang harus dicapai tersebut mencakup nilai

agama dan moral, fisik motorik, kognitif, bahasa, sosial-emosional, dan

seni (Peraturan Mentri Pendidikan Dan Kebudayaan Nomor 137 Tahun

2014).

Sejalan dengan itu (Hidayat. Dkk, 2009) Diantara beberapa standar

pencapain yang harus dicapai anak, aspek fisik motorik merupakan aspek

yang sangat penting untuk dikembangkan. Sehingga pemahaman tentang

aspek fisik motorik anak usia dini sangat di perlukan (Riza, 2018).

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayan Nomor 137

Tahun 2014 ada beberapa indikator yang harus di capai dalam

mengembangkan motorik kasar anak usia 5-6 tahun, indikator tersebut

antara lain sebagai berikut :

1. Melakukan gerakan tubuh secara terkoordinasi untuk melatih

kelenturan, keseimbangan, dan kelincahan

2. Melakukan koordinasi gerak mata-kaki-tangaan dalam menirukan

tarian atau senam.

3. Melakukan permainan fisikdengan aturan.

4. Terampil menggunakan tangan kanan dan kiri


9

5. Melakukan kegiatan kebersihan diri. (Peraturan Mentri Pendidikan

Dan Kebudayaan Nomor 137 Tahun 2014)

Indikator Aspek perkembangan fisik motorik anak usia 5-6 tahun bisa

di kembangkan dengan berbagai cara antara lain yaitu dengan melakukan

permainan yang melibatkan otot-otot besar anak salah satu contohnya

yaitu dengan permaian kreasi boi.

B. Aspek Fisik Motorik Anak Usia Dini

1. Pengertian Fisik Motorik Kasar Anak Usia Dini

Fisik atau tubuh manusia merupakan sistem organ yang kompleks dan

sangat mengagumkan. Berkaian dengan perkembangan fisik menurut

Kuhlen dan homson dalam Syamsu Yusuf LN mengemukakan bahwa

perkembangan fisik individu meliputi empat aspek yaitu: 1) sistem syaraf

yang sangat mempengaruhi perkembangan kecerdasandan emosi; 2) otot-

otot yang mempengaruhi perkembangan kekuatan dan kemampuan

motorik; 3) kelenjar endoktrin yang menyebabkan munculnya pola-pola

tingkah laku baru seperti pada usia remaja berkembang perasaan senang

unuk akif dalam suatu kegiatan yang sebagaian anggotanya terdiri atas

lawan jenis; dan 4) Struktur fisik/tubuh yang meliputi tinggi, berat, dan

proporsi (Hasanah, 2016)

Nuryanti dkk (2015) mengemukakan bahwa motorik adalah semua

gerakan yang dilakukan oleh semua tubuh (Maghfiroh, 2020). Menurut

Aisyah (2008) motorik kasar adalah gerakan tubuh yang menggunakan

otot-otot besar atau sebagian besar tubuh atau seluruh anggota tubuh
10

yang dipengaruhi oleh kematangan anak itu sendiri(Mustika Sari, 2016).

Sunardi dan Sunaryo (2007) mengatakan bahwa motorik kasar adalah

kemampuan gerak tubuh yang menggunakan otot-otot besar, sebagian

besar atau seluruh anggota tubuh motorik kasar diperlukan agar anak

dapat duduk, menendang, berlari, naik turun tangga, dan sebagainya

(Yuniarni, n.d.).

Gallahue, Ozmun, & Chey (2012) mengatakan bahwa perkembangan

motorik kasar mendefinisikan sebagai perkembangan yang menggunakan

atau melibatkan otot-otot besar seperti berjalan, berlari, melempar, dan

melompat (Ramdani & Azizah, 2019).

Sejalan dengan itu Asep Deni (2011) mengatakan bahwa Motorik

kasar adalah suatu gerakan tubuh yang menggunakan sebagian besar

otot-otot besar atau seluruh anggota tubuh yang di oengaruhi oleh

kematangan anak itu sendiri (Hakim, 2013).

Erlinda. Dkk (2014) mengemukakan bahwa Aspek motorik kasar

memerlukan beberapa unsur diantaranya kecepatan, kekuatan, ketahanan,

kelincahan, fleksibilitas, koordinasi dan keseimbangan.(R. Fitri &

Imansari, 2020).

Perkembangan Motorik kasar pada anak adalah salah satu aspek

penting yang harus diperhatikan oleh guru dan orang tua. Sejalan dengan

itu motorik kasar dapat diartikan bahwa gerakan tubuh yang

menggunakan otot-otot besar atau sebagian besar atau seluruh anggota

tubuh yang dipengaruhi oleh kematangaan itu sendiri (Mahmud, 2019)


11

Dalam pengembangan fisik motorik pada anak baik itu motorik halus

maupun motorik kasar memiliki perbedaan yang sesuai dengan

lingkungan sosial dan keterampilan anak (Ratnawati & Kharizmi, 2020).

Motorik kasar sangat berperan penting dalam proses perkembangan anak

karena selain melatih kelincahan motorik kasar juga dapat melatih sikap

percaya diri anak agar lebih berani tampil di depan orang banyak tanpa

ada rasa malu atau minder. Aktivitas motorik kasar terbentuk saat anak

mulai memiliki koordinasi dan keseimbangan hampir seperti orang

dewasa.Sujiono (2012) mengatkan bahwan Aktivitas motorik kasar

adalah suatu aktivitas kemampuan yang membutuhkan koordinasi

sebagian besar tubuh anak. Oleh sebab itu, memerlukan tenaga karena

dilakukan oleh otot-otot yang lebih besar (Farihatun, 2016)

2. Keterampilan Fisik Motorik Kasar

Pada hakikatnya semua anak memiliki keterampilan motorik kasar,

namun dalam tingkat yang bervariasi. Sebagian anak memiliki

kerampilan motorik kasar yang bagus sebagian lagi keterampilan motorik

kasarnya masih dalam kategori kurang. Ada beberapa faktor yang

mempengaruhi keterampilan motorik kasar anak antara lain yaitu faktor

penyakit, lingkungan, dan kepribadian (Nur et al., 2017)

Pada kegiatan observasi atau pengamatan untuk mengetahui tingkat

kreatif anak dalam mengembangkan motorik kasar terdapat 5 orang anak

dari 9 orang anak yang masih mengalami kendala dalam pengembangan

motorik kasarnya sehingga peneliti melakukan penelitian dengam


12

menerapkan kegiatan permainan kreasi yang akan meningkatkan

kemampuan motorik kasar anak. Selain bisa mengembangan motorik

kasar anak, melalui permainan kreasi juga bisa meningkatkan rasa

percaya diri dan kemandirian anak, dengan kata lain bahwa ketika

keterampilan motorik kasar anak berkembang maka aspek perkembangan

yang lain juga akan berkembang dengan sendirinya karena lewat

permainan kreasi selain motorik kasar anak juga bisa sekaligus

mengembangkan aspek perkembangan kognitif, sosial-emosional, dan

aspek perkembangan yang lainnya.

Disamping keterampilan yang harus dimiliki dalam perkembangan

motorik kasar anak, ada beberapa manfaat dan fungsi dari perkembangan

motorik kasar anak. Manfaat dan fungsi perkembangan motorik kasar

menurut Depdiknas (2002) adalah sebagai berikut :

1) Manfaat perkembangan motorik kasar anak yaitu: mampu

meningkatkan keterampilan gerak, mampu memelihara dan

meningkatkan kebugaran jasmani, mampu menanamkan sikap percaya

diri, mampu bekerja sama, mampu berperilaku disiplin, jujur, dan

sportif.

2) Fungsi perkembangan motorik kasar anak yaitu: sebagai alat pemacu

pertumbuhan dan perkembangan jasmani, rohani dan kesehatan anak

prasekolah, sebagai alat untuk mebentuk, membangun dan

memperkuat tubuh anak prasekolah, sebagai alat untuk meningkatkan

perkembangan emosional, sebagai alat untuk meningkatkan


13

perkembangan sosial, sebagai alat untuk menumbuhkan perasaan

senag dan memahami manfaat kesehatan pribadi, serta untuk melatih

keterampilan dan ketangkasan geraj juga daya pikir anak prasekolah

(Pradipta & Sukoco, 2013).

C. Permainan Kreasi

1. Pengertian Bermain

Aktivitas bermain dan anak-anak merupakan dua hal yang tidak bisa

dipisahkan karena telah melekat dan menyatu dalam satu kesatuan yang

sanagt erat kaitannya. Kegiatan bermain merupakan suatu sarana yang

memungkinkan anak berkembang secara optimal (Setiawan, n.d.).

Sehingga dapat dikatan bahwa Bermaian adalah suatu kegiatan yang

sering dilakukan oleh anak sepanjang hari karena bagi mereka bermain

adalah hidup dan hidup adalah bermain.

Menurut Harlock (1991) mengatakan bahwa bermain adalah suatu

kegiatan yang dilakukan oleh anak untuk kesenangan yang

ditimbulkannya tanpa mempertimbangkan hasil akhir (Mursid, 2015).

Para ahli pendidikan anak dari berbagai negara juga mengatakan

bahwa Bermaian (play) merupakan cara untuk meningkatkan ketepatan

gerakan anak dan mengajar dirinya mengatasi kesulitan-kesulitan yang

praktis (Montolalu, 2008). Sejalan dengan itu Mutiah (2010)

mengatakan bahwa bermain adalah seuatu kegiatan yang sangat penting

pada masa petumbuhan dan perkembangan anak karena bermain bisa


14

dijadikan sebagai sumber belajar yang tidak diperoleh anak di sekolah

maupun di rumah (Tangse & Dimyati, 2021).

Hildayani (2007) juga mengatakan bahwa bermain merupakan suatu

kegiatan yang dilakukan oleh anak secara berulang-ulang dengan tujuan

yang sama yaitu untuk kesenangan diri anak itu sendiri (Fauziddin,

2018). Singer (2004) juga mengatakan bahwa bermaian merupakan cara

yang digunakan anak untuk menjelajahi dunianya dan mengembangkan

kreativitasnya, sehingga dengan bermain anak akan memiliki

kemampuan untuk memahami suatu konsep secara ilmiah tanpa paksaan

(Mutmainnah, 2020)

Dengan kata lain dapat dikatakan bahwa bermain merupakan

suatupendekatan dalam mengelola kegiatan belajar anak dengan

menerapkan metode, strategi, sarana, dan media belajar yang dapat

merngsang anak untuk melakukan sebuah eksplorasi, dengan

menemukan dan menggunakan benda-benda yang ada disekitarnya.

Menurut Semiwan (2002) bermain bagi anak adalah sebuah kegiatan

yang dilakukan oleh anak secara serius tetapi menyenangkan (Rodiyah,

2020)

Hurlock dalam Musfiroh (2005) juga mengatakan bahwa bermain

merupakan suatu kegiatan yang dilakukan demi kesenangan dan tanpa

mempertimbangan hasil akhir, kegiatan bermain iu dilakukan dengan

sukarela, tanpa paksaan atau tekanan dari pihak luar.


15

2. Pengertian Permainan

Menurut Heinich (2002) ada sangat banyak media yang digunakan

dalam proses pembelajaran dan permainan merupakan salah satu dari

media tersebut. Dalam permainan terdapat suasana dimana permainan

harus mengikuti aturan-aturan yang telah ada (Khosasi et al., n.d.).

Permainan secara umum dilakukan secara berkelompok yang sifatnya

tidak terlalu formal. Dalam kegaiatan permainan, anak dibantu untuk

menyesuaikan diri, penyesuaian tersebut berfungsi untuk mengetahui

perasaan yang di rasakan anak ketika melakukan permainan dalam sau

kelompok dan tiap anakpun harus ikut aktif dalam setiap permainan yang

dimainkan (Montolalu, 2008).

Permainan adalah hak asasi bagi anak usia dini yang memiliki nilai

utama pada masa prasekolah. Menurut Solehudin (1997) mengatakan

bahwa permainan juga mengembangkan keterampilan intekekual disaat

anak terlibat dalam aktivitas-aktivitas yang menurut fikirannya (Nur et

al., 2017).

Arumi Savitri F (2015) Permainan merupakan suatu media yang

digunakan anak untuk bermain, permainan-permainan yang dilakukan

oleh anak mempunyai karakteristik-karakteristik yang berbeda dengan

permainan orang dewasa (Fauziddin, 2016). Nur (2013) juga mengatakan

bahwa permainan selain sebagai alat yang digunakan untuk melakukan

kegiatan bermainan permaian juga bisa digunakan sebagai sarana

bersosialisasi bagi anak bermain memungkinkan anak untuk berinteraksi


16

dengan lingkungan sosialnya yang dapat mengajarkan anak untuk

mengenal dan meghargai orang lain (Afrina, 2020).

Sejalan dengan pendapat diatas Afifah (2010) juga mengatakan bahwa

permainan adalah suatu kegiatan yang dilakukan yang mana pesertanya

terlibat dalaam sebuah konteks dengan peserta lain atau sekolompok

orang dengan dikenai sejumlah peraturan (Najibah & Pusari, 2017).

Berdasarkan pendapat tersebut dapat dikatakan bahwa permainan

adalah sesuatu benda atau alat yang digunakan untuk bermian yang

memiliki nilai edukatif dan memiliki karakteristik yang berbeda

berdasarkan tingkat usianya. Permainan sendiri memiliki banyak jenis

salah satunya yaitu permainan kreasi.

Setiap permaian pada dasaranya selalu dilakukan secara berama-sama

termaksud permainan kreasi, sehingga melalui permaiananlah aspek-

aspek perkembangan anak itu berkembangan, baik itu perkembangan

kognitif, sosial emosional, bahasa, nilai agama dan moral, seni, dan fisik

motorik anak (Setiawan, n.d.).

3. Pengertian Permainan Kreasi

Kreativitas merupakan kemampuan yang dimiliki seseorang untuk

menemukan dan menciptakan suatu hal yang baru, cara-cara baru, atau

model baru yang berguna bagi dirinya dan masyarakat (Astuti & Aziz,

n.d.). Kreativitas adalah kemampuan untuk melihat atau membentuk

kombinasi baru antara gagasan dengan konsep baru (Prasetiyawati &

Kristanto, 2011).
17

Sejalan dengan itu James dan Rahmawati (2005) mengatakan bahwa

kreativitas merupakan suatu proses mental yang dilakukan individu

berupa gagasan ataupun produk baru atau mengkombinasikan keduanya

yang pada akhirnya akan menelkat pada dirinya (Destiani, 2016).

Permainan kreasi adalah sebuah permainan yang telah dimodifikasi

dari permainan yang sudah ada sebelumnya tetapi tidak mengubah makna

dan tujuan dari permainan itu sendiri. Salah satunya adalah permaina

kreasi Boi.

4. Pengertian Permainan Boi

Permainan Boi adalah sebuah permaian yang dilakukan di luar

ruangan atau di lapangan luas yang memerlukan pemain kurang lebih 5

sampai dengan 10 orang anak (Ratu Bangsawan, 2019).

Permainan boi juga dapat dikatkan sebagai permainan yang tergolong

kedalam permainan tradisional yang dilakukan di luar ruangan atau

dilapangan, yang mana permainan ini dilakukan oleh 5 sampai 10 orang

anak atau lebih (Hasmalena, 2020).

Sejalan dengan itu dalam sebuah buku yang tulis oleh Hana Sakura

Putu Arga dkk mengatkan bahwa permainan boi-boian adalah permainan

yang dilakukan secra berkelompok dan kegiatan berkelompok inilah

yang akan meningkatkan rasa sosial anak selain itu dalam permainan boi

juga akan meningkatkan aspek motorik kasar anak (Sakura Putu Arga &

Faridillah, n.d.)
18

Dalam permainan boi biasanya yang digunakan untuk lapangan dalam

permainan boi ini adalah halaman sekolah jika permainan boi ini

dilakukan disekolah tetapi jika dilakukan di lingkungan masyarakat maka

yang akan dipilih anak untu lapangan dalam permainan boi adalah

lapangan yang luas biasanya anak-anak melakukan permainannya

dilapangan bola (Nurelah & Supriyadi, 2016).

5. Deskripsi Permainan Boi serta Alat dan Bahan yang Digunakan

Permainan boi ini dimainkan oleh dua tim yang masing-masing tim

beranggotakan kurang lebih 4 sampai dengan 5 orang anak jadi secara

keseluruhan jumlah anak yang dibutuhkan dalam permainan ini adalah

kurang lebih 8 sampai 10 orang anak. Umumnya permainan ini

menggunakan alat pencahan genting tetapi karena alat pecahan genting di

anggap kurang tepat dan berbahaya untuk anak sehingga alat

permainannya diganti dengan kaleng bekas susu. Selain kaleng bekas

susu permainan ini juga menggunakan bola yang terbuat dari kertas

yanng dibuat seperti bentuk bola dan diikat dengan karet gelang.

Permainan ini juga membutuhkan lapangan yang luas dan aman untuk

anak khususnya anak usia dini (Hasmalena & Rantina, 2020)

6. Manfaat Permainan Kreasi Boi untuk Mengembangkan Fisik

Motorik Anak Usia 5-6 tahun

Seperti permainan-permainan lainnya permainan boi memiliki

manfaat tersendiri salah satunya yaitu melalui permainan ini aspek

motorik kasar anak akan berkembang dengan sangat pesat karena


19

permainan ini melibatkan beberapa otot-otot besar yang ada pada anak

seperti melompat, melempar, dan berlari selain itu permainan kreasi boi

juga ini dapat melatih kerjasama anak dengan timnya dengan cara yang

menyenagkan dan dengan permainan kreasi boi juga ini dapat

mengajarkan anak tentang sikap sportifitas (Ratu Bangsawan, 2019)

D. Penelitian yang Relevan

Penelitian yang relevan dalam penelitian ini yaitu

1. penelitian yang dilakukan oleh Delsi Susanti. dkk (2019), yang

berjudul Pengaruh Permainan Tradisional Jalur Onau Terhadap

Kemampuan Motorik Kasar Anak Pada Usia 5-6 Tahun di TK Negeri

Pembina 3 Kecamatan Marpoyan Damai Kota Pekanbaru

yanghasilnya menyatakan bahwa terdapat pengaruh yang sangat

signifikan terhadap penggunaan permainan tradisional jalur onau

terhadap peningkatan kemampuan motorik kasar anak usia 5-6 tahun.

(Delsi Susanti et al., 2019)

2. Penelitian lain juga yang relevan dengan penelitian ini yaitu penelitian

yang dilakukan oleh Putri Ayu Maryam (2018) yang berjudul

Meningkatkan Kemampuan Motorik Kasar Anak Melalui Permainan

Tradisional Pada Usia 4-5 Tahun di PAUD Anggrek 1 Bekasi Timur

yang hasilnya menyatakan bahwa permaianan tradisional engklek

merupakan salah satu permainan tradisional yang dapat meningkatkan

kemampuan motorik kasar pada anak kelompok A dengan usia 4-5

tahun. (Maryam, 2018)


20

3. Penelitian lain yang relevan dengan penelitian ini pula adalah

penelitian yang dilakukan oleh Lenvita Magdelena dengan judul

penelitian Peningkatan Motorik Kasar Anak Melalui Bermain Bola

Ring di TK Nurul Wathan Kabupaten Pesisir Selatan menyatakan

bahwa permainan bola ring yang di terapkan di TK Nurul Wathan

Kabupaten Pesisir Selatan terbukti dapat meningkatkan kemampuan

motorik kasar anak. (Magdelena, n.d.)


21

E. Kerangka Berpikir

Permainan Kreasi

Kemampuan Motorik Kasar Anak Usia Dini

Indikator

(Peraturan Mentri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 137 tahun 2014 )

1. Melakukan gerakan tubuh secara terkoordinasi untuk melatih

kelenturan, keseimbangan, dan kelincahan

2. Melakukan permainan fisik dengan aturan

3. Terampil menggunakan tangan kanan dan kiri

4. Melakukan kegiatan kebersihan diri

Gambar 1. 2 Kerangka Berpikir

Permainan kreasi adalah sebuah permainan yang telah dimodifikasi

menjadi sebuah permainan baru yang memiliki nilai tambah di dalamnya.

Dari skema di atas dapat di katakan bahwa penelitian ini dilakukan dengan

tujuan untuk mengetahui bagaimanakah perkembangan motorik kasar anak

dengan permainan kreasi di desa Batubanawa.


BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif

Kualitatif, dimana penelitian deskriptif kualitatif adalah penelitian yang

mempelajari masalah-masalah yang ada serta tata cara kerja yang berlaku.

Menurut Bogdan dan Taylor, sebagaimana dikutip oleh Lexy J. Moleong,

penelitian Kualitatif adalah salah satu prosedur penelitian yang hanya

mengahasilkan sebuah data dalam bentuk tertulis atau lisan yang dapat di

peroleh dari orang-orang dan perilaku yang di amati (Prasanti & Fitriani,

2018).

Penelitian Dekriptif Kualitatif ini bertujuan untuk mendeskripsikan

apa saja yang berlaku di lapangan. Di dalamnya terdapat upaya

mendeskripsikan, mencatat, menganalisa, dan menginterprestasikan keaadan

yang saat ini terjadi. Dengan kata lain penelitian deskriptif kualitatif ini

bertujuan untuk memperoleh informasi-informasi mengenai keadaan yang

ada.

Dalam penelitian ini, peneliti ingin mengetahui informasi mengenai

perkembangan motorik kasar anak dan bagaimana cara mengatasi masalah

perkembangan motorik kasar anak tersebut.

22
23

B. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Desa Batubanawa Kecamatan

Mawasangka Timur Kabupaten Buton Tengah. Wilayah desa

Batubanawa berada di sebelah timur kabupaten Buton Tengah. Desa

Batubanawa merupakan desa yang termaksud dalam kawasan daerah

pesisir pantai.Jarak antara desa Batubanawa dengan kecamatan

mawasangka timur yaitu sekitar 9 kilometer dengan waktu tempuh

kurang lebih 45 menit.

Karena kawasan desanya yang memiliki pesisir pantai yang sangat

luas sehingga ini membuat peneliti tertarik untuk melakukan penelitian

dengan menggunakan lokasi pinggir pantai. Seperti yang diketahui

bahwa pantai merupakan sarana yang sangat bagus untuk dijadikan

media pembelajaran bagi anak karena di pantai terdapat berbagai macam

hewan dan tumbuhan. Hal tersebut sejalan dengan pendapat Patersen dan

Wittmer (2015) bahwa pasir, air, dan materialsensorik lainnya bisa

menenangkan anak-anak saat mereka mempelajari tentang sifat-sifat

material, berksperimen, dan menyelesaikan masalah (Kurniati, 2017.).

Ketepatan permainan Boi dengan lokasi yang dipilih yaitu karena

permainan Boi membutuhkan lapangan yang luas dan tempat yang

aman untuk anak sehingga pinggir pantai yang ada di desa batubanawa

merupakan lokasi yang tepat yang akan dijadikan lapangan untuk

permainan ini, selain tempatnya yang aman untuk anak melakukan


24

permainan ini dipinggir pantai juga tersedia perlengkapan dalam

permainan boi dapat ditemukan dengan muda di lokasi tersebut seperti

kaleng-kaleng bekas banyak berserakan dipinggir-pinggir pantai.

2. Waktu Penelitian

Waktu yang dibutuhkan dalam penelitian ini yaitu selama kurang

lebih satu bulan atau 30 hari terhitung sejak melakukan izin secara

tertulis maupun secara lisan. Penelitian dimulai dengan mengumpulkan

data primer dan dilanjutkan dengan penelitian deskriptif Kualitatif.

C. Subjek Penelitian

Subjek penelitian merupakan sumber data yang dimintai informasinya

sesuai dengan masalah penelitian. Adapun yang dimaksud sumber data

dalam penelitian adalah subjek dari mana data diperoleh (Suharsimi

Arikunto,2002). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan

motorik kasar anak melaui permainan kreasi, sehingga berdasarkan tujuan

tersebut maka subjek dari penelitian ini adalah kepala Sekolah dan Guru

kelas.

D. Objek Penelitian

Objek dari penelitian ini adalah anak-anak usia dini yang berusia 5-6

tahun yang ada di Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur

Kabupaten Buton Tengah.

E. Sumber Data

Lofland dalam Lexy J. Moleong (2013) mengembukakan bahwa

sumber data utama dalam penelitian kualitatif adalah kata-kata dan


25

tindakan, selebihnya adalah data tambahan seperti dokumen, dokumentasi,

dan lain-lainnya. Berkaitan dengan itu dalam penelitian ini digunakan

beberapa sumber data sebagai berikut:

1. Kata-kata dan Tindakan

Dalam penelitian kualitatif, kata-kata dan tindakan orang-orang

diamati atau diwawancarai merupakan sumber data utama. Sumber data

utama ini dicatat melalui catatan tertulis dan melalui perekaman

video/audio tapes, pengambilan foto, atau film (Lexi J Moleong, 2014).

Dalam penelitian ini, kata-kata dan tindakan dapat berupa hasil

wawancara dan hasil observasi serta catatan lapangan dari hasil observasi

yang peneliti lakukan, baik sebagai pengamat yang tidak diketahui

maupun sebagai pengamat berperanserta.

2. Sumber Tertulis

Dilihat dari sumber data, bahan tambahan yang berasal dari sumber

tertulis dapat berupa sumber buku dan majalah ilmiah, sumber dari arsip,,

dokumen pribadi, dan dokumen resmi (Lexi J. Moleong, 2014). Dalam

penelitian ini, sumber tertulis dapat berupa dokumen sekolah tentang

perkembangan motorik kasar anak.

F. Teknik dan Instrumen Pengumpulan Data

1. Teknik Pengumpulan Data

a. Wawancara

Wawancara adalah percakapan dengan maksud tertentu.

Percakapan tersebut dilakukan oleh dua belah pihak yaitu


26

pewawancara (interviewer) yang mengajukan pertanyaan dan

terwawancara (interviewee) yang memberikan jawaban atas

pertanyaan itu (Sugiono, 2014). Teknik wawancara digunakan

untuk memperoleh data dan informasi dari narasumber terkait

perkembangan motorik kasar anak usia dini di desa Batubanawa,

dengan wawancara peneliti dapat mengetahui hal-hal yang lebih

mendalam dari narasumber. Pedoman wawancara dalam peneltian

ini terlampir.

b. Observasi

Naution dalam Sugiono (2014) menyatakan bahwa, observasi

adalah dasar semua ilmu pengetahuan. Para ilmuan hanya dapat

bekerja berdasarkan data, yaitu fakta mengenai dunia kenyataan

yang diperoleh melalui observasi. Teknik observasi ini digunakan

agar peneliti bisa melihat langsung keadaan anak-anak yang ada di

Desa Batubanawa yang terkait dengan perkembangan motorik

kasarnya melalui proses pengamatan dan pencatatan. Pedoman

Observasi dalam penelitian ini terlampir.

c. Dokumentasi

Dokumentasi berarti pemberian atau pengumpulan bukti dan

keterangan seperti gambar, RKH, RPPH, dan bahan referensi

lainnya. Dokumen merupakan catatan suatu peristiwa yang sudah

berlalu, dokumentasi ini dapat berupa tulisan, gambar, dan karya-

karya monumental seseorang (Jeti, n.d.).


27

2. Instrumen Pengumpulan Data

Instrumen pengumpulan data merupakan alat bantu yang digunakan

penulis untuk mengumpulkan data agar lebih muda dan sistematis.

Pedoman yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pedoman

wawancara, observasi, dan dokumentasi yang berfungsi sebagai

instrumen penelitian (Jeti, n.d.).

G. Keabsahan Data

Setelah penulis selesai mengumpulkan data, maka tahap adalah

menguji keterpercayaan data atau menggambungkan data (triangulasi data).

Yesmin& Rahman (2012) mengatakan bahwa Triangulasi merupakan

pendekatan multimetode yang dilakukan oleh peneliti pada saat

mengumpulkan dan menganalisis data, sejalan dengan itu Moleong (2001)

juga mengatakan bahwa triangulasi berarti suatu teknik yang digunakan

untuk pemeriksaan keabsahan data yang dilakukan dengan cara

memanfaatkan hal-hal (data) lain untuk pengecekkan atau perbandingan

data (Hadi, n.d.)

Triangulasi merupakan teknik pemeriksaan keabsahan data dan

angka pemanduan berbagai sumber data, peneliti teori dengan

memanfaatkan sesuatu yang lain diluar data itu untuk keperluan

pengecekkan data atau sebagai pembanding terhadap data. Adapun teknik

triangulasi yang penulis genakan dalam penelitian ini adalah:


28

1. Triangulasi Sumber

Triangulasi sumber adalah untuk menguji kredibilitas data yang

dilakukan dengan cara mengecek data yang diperoleh melalui beberapa

sumber. Menggunakan triangulasi sumber dengan membandingkan apa

yang dikatakan oleh salah satu guru.

Kepala Sekolah Guru

Anak Usia Dini

Gambar 3.1 Triangulasi Sumber Data

2. Triangulasi Teknik

Triangulasi teknik atau metode berarti untuk menguji kredibilitas

data dilakukan dengan cara mengecek data kepada sumber yang sama

dengan teknik yang beda. Penulis menggunakan triangulasi teknik ini

untuk membandingkan dan mengecek apakah hasil data yang diperoleh

dari ketiga teknik pengumpulan data terebut diatas sama atau berbeda-

beda maka peneliti melakukan diskusi lebih lanjut kepada sumber data.

Seperti halnya hasil wawancara, dibandingkan atau dicek dengan hasil

observasi dan dokumentasi


29

Wawancara Observasi

Dokumentasi

Gambar 3. 2 Triangulasi Teknik Pengumpulan Data

3. Triangulasi Waktu

Triangulasi waktu adalah digunakan untuk menguji kredibilitas

suatu data dengan cara menguji dan mengecek data dapat dilakukan

dengan menggunakan waktu tertentu melalui wawancara atau situasi

yang berbeda. Bila hasil uji mengahsilkan data yang berbeda, maka

dilakukan secara berulang-ulang sehingga sampai ditemukan kepastian

datanya.

Siang Sore

Pagi

Gambar 3. 3 Triangulasi Waktu Pengumpulan Data

H. Teknik Ananlisis Data

Noeng Muhadjir (1998) mengemukakan pengertian analisis data

sebagai “upaya mencari dan menata secara sistematis catatan hasil

observasi, wawancara, dan lainnya untuk meningkatkan pemehaman peneliti

tentang kasus yang di teliti dan menyajikannya sebagai temuan bagi orang
30

lain. Sedangkan untuk meningkatkan pemahaman tersebut analisis

diperlukan dengan berupaya mencari makna” (Rijali, 2019).

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik analisis data yang

bersifat kualitatif yang artinya bahwa sebuah data penelitian dapat diperoleh

dari dokumen yaang berupa jawaban atau keterangan bukan berupa angka-

angka. Teknik analisi data dalam penelitian ini adalah:

1. Reduksi Data

Reduksi data adalah proses pemilihan, pemusatan perhatian pada

penyederhaan, pengabstrakan, dan transformasi data kasar yang muncul

dari catatan-catatan tertulis di lapangan. Proses ini berlangsunng terus

menerus selama penelitian berlangsung, bahkan sebelum data benar-

benar terkumpul sebagai mana terlihat dari kerangka konseptual

penelitian, permasalahan studi, dan pendekatan pengumpulan data yang

dipilih peneliti.

2. Penyadian Data

Penyajian data adalah kegiatan ketika sekmpulan informasi disusun,

sehingga memberi kemungkinan akan adanya penarikan kesimpulan dan

pengambilan tindakan. Bentuk-bentuk ini menggabungkan informasi

yang tersusun dalam suatu bentuk yang padu dan mudah diraih, sehingga

memudahkan melihat apa yang sedangkan terjadi, apakah kesimpulan

sudah tepat atau sebaliknya melakukan analisis kembali.


31

3. Penarikan Kesimpulan

Upaya penarikan kesimpulan dilakukan peneliti secara terus menerus

selama berada di lapangan. Dari permulaan pengumpulan data, peneliti

kualitatif mulai mencari arti benda-benda, mencatat keteraturan pola-pola

(dalam catatan teori), penjelasan-penjelasan, konfigurasi-konfigurasi

yang mungkin, alur sebab-akibat, dan proposisi. (Rijali, 2019)


BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Deskripsi Wilayah

Desa Batubanawa adalah salah satu desa yang ada di Kecamatan

Mawasangka Timur Kabupaten Buton Tengah. Desa Batubanawa

merupakan pemekaran dari Desa Bungi Kecamatan Mawasangka Timur.

Desa Batubanawa terbagi menjadi dua dusun yaitu dusun kolono dan

dusun batubanawa, selain itu juga desa Batubanawa merupakan desa

yang berada di pesisir pantai dengan mayoritas mata pencaharian dari

masyarakat setempat yaitu Nelayan. Batas wilayah desa Batubanawa

bagian timur bertasan dengan kelurahan Gu, sebelah barat berbatasan

dengan desa Bungi, sebelah selatan berbatasan dengan desa Lolibu, dan

untuk sebelah utara berbatasan dengan desa Langkomu.

Menurut UU Republik Indonesia Tahun 2007, wilayah pesisir adalah

daerah peralihan antara ekosisitem darat dan laut yang dipengaruhi oleh

perubahan di darat dan dilaut. Pengelolaan wilayah pesisir meliputi

perencanaan, pemanfaatan, pengawasan, dan pengendalian terhadap

interaksi soaial dalam memanfaatkan sumberdaya pesisir (Roza &

Parlindungan S, 2019).

Berdasarkan UU Republik Indonesia tersebut maka wilayah desa

Batubanawa merupakan desa yanng memiliki potensi besar karena

daerahnya yang berada di pesisir pantai. Masyarakat Batubanawa

32
33

walaupun lokasi wilayahnya berada dipesisir pantai tetapi tidak semua

penduduk didaerah tersebut bermata pencaharian sebagai nelayan, ada

sebagian kecil masyaraka yang ada di desa Batubanawa yang bermatta

pencaharian sebagai petani dan pedagang.

B. Pembahasan

Berdasarkan hasil analisi yang bersifat deskriptif maka bagian ini

akan peneliti uraikan semua hasil observasi dan wawancara dari proses

peneliti menerapkan permainan kreasi tersebut untuk perkembangan

motorik kasar anak usia 5-6 tahun yang dilakukan oleh setiap anak. Hasil

Observasi dan wawancara yang dilakukan dapat dillihat sebagai berikut

1. Melakukan gerakan tubuh secara terkoordinasi untuk melatih

kelenturan, keseimbangan, dan kelincahan

a. Melatih Kelenturan

Dari 9 orang anak yang ada di desa Batubanawa dengan usia 5-6

tahun terdapat 7 orang anak yang kelenturan badannya berkembangan

sangat baik dengan permainan kreasi boi, terlihat ketika anak

melakukan permainan mereka berusaha memutar badan untuk

menghindari lemparan bola dari tim lawan, dapat dilihat pada gambar

di bawah ini
34

b. Melatih Kelincahan

Dari 9 orang anak terdapat 6 orang anak yang kelincahannya

berkembangan dengan permainan kreasi boi ini. Berkembangnya

kelincahan dari 6 orang anak terlihat saat anak dengan gerakannya

yang cepat dalam melakukan permainan baik itu dalam kegiatan

menyusun kaleng-kaleng susu atau dalam kegiatan berlari

menghindari lemparan bola darii tim lawan dapat dilihat pada gambar

di bawah ini

c. Keseimbangan

Dari 9 orang anak 7 orang anak yang keseimbangannya

berkembang dengan permainan kreasi boi ini. berkembangnya

keseimbangan pada anak terlihat ketika anak-anak tersebut berusaha

menjaga keseimbangan badannya agar tidak terjatuh karena mereka


35

melakukan permainan diatas pasir, dapat dilihat pada gambar di

bawah ini

2. Melakukan Permainan Fisik dengan Aturan

Secara keseluruhan anak-anak yang ada di desa Batubanawa yang

berusia 5-6 tahun dalam melakukan permainan fisik dengan aturan secara

keseluruhan mereka semua dapat melakukannya. Dapat dilihat pada saat

anak-anak tersebut melakukan permainan, mereka dapat melakukannya

sesuai dengan aturan dalam permainan, seperti tidak boleh berada diluar

garis lapangan jika berada diluar garis lapangan maka akan

didiskualifikasi atau di anggap kalah, kemuadian aturan lainnya juga

yaitu seperti melakukan suit terlebih dahulu sebelum melakukan

permainan untuk menetukan tim siapa yang memulai permainan terlebih

dahulu dan tim siapa yang berjaga, dapat dilihat pada gambar di bawah

ini
36

3. Terampil Mengggunakan Tangan Kanan dan Kiri

Dari 9 orang anak terdapat 8 orang anak yang berkembang pada

indikator terampil menggunakan tangan kanan dan kiri. Ini terlihat ketika

permainan sedang berlangsung ketika anak memiliki kesempatan anak-

anak berusaha kaleng-kaleng susu sesuai warna, tujuannya yaitu agar tim

mereka mendapatkan poin dan menjadi pemenang, dapat dilihat pada

gambar di bawah ini

4. Melakukan Kegiatan Kebersihan Diri

Dari 9 orang anak terdapat 4 orang anak yang berkembang pada

indikator melakukan kegiatan kebersihan diri ini dapat dilihat ketika anak

berusaha menjaga kebersihan pakaiaanya pada saat melakukan

permainan, seperti anak segera membersihkan pakaiannya yang terkena

pasir atau berusaha menjaga keseimbangan dirinya agar tidak mudah

terjatuh pada saat melakukan permaainan agar pakaian yang dikenakan

oleh anak tertap terjaga kebersihannya.


37

Kemudian berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan peneliti

kepada salah seorang guru kelompok B yang bernama Widyastuti yang

berlokasi di TK Al-Khair Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur

Kabupaten Buton Tengah yang menghasilkan data sebagai berikut:

1. Apakah anak dapat Melakukan gerakan tubuh secara terkoordinasi untuk

melatih kelenturan, keseimbangan, dan kelincahan?

“Secara keseluruhan anak-anak yang ada di Tk Al-Khair desa

Batubanwa masih kurang dalam melakukan gerakan tubuh secara

terkoordinasi untuk melatih kelenterun, keseimbangan, dan kelincahan

itu dikarenakan guru-guru dalam kegiatan melatih kelenturan,

keseimbangan, dan kelincahan masih sangat monoton, selain itu kondisi

pandemic sekarang ini yang membuat guru-guru yang ada disekolah

tersebut mengalami kendala dalam melakukan kegiatan yang

bersangkutan dengan item pertama ”

2. Apakah anak dapat melakukan permaianan-permainan fisik dengan

aturan?

“Untuk kegiatan melakukan permainan fisik dengan aturan anak -anak

yang ada disekolah tersebut sudah cukup berkembang hanya saja jenis

permainan yang dimainkan oleh anak terkesan monoton karena anak-

anak hanya mengulang-ulang permainan yang sama seperti bermain

sepak bola dan isi air dalam botol”


38

3. Apakah anak bisa terampil dalam menggunakan tangan kanan dan kiri ?

“Anak-anak yang ada disekolah tersebut memiliki perkembangan

bervariasi, walaupun secara keseluruhan anak-anak tersebut sudah

mulai berkembang. Namun demikian ada satu atau dua orang anak

berada pada kategori belum berkembang untuk kegiatan melatih

keterampilan menggunakan tangan kanan dan kiri”

4. Apakah anak dapat melakukan kegiatan kebersihan diri ?

”Anak-anak yang ada disekolah tersebut secara keseluruhan sudah bisa

melakukan kegiatan kebersihan diri seperti mencuci tangan sebelum dan

sesudah makan, mencuci tangan setelah melakukan permainan diluar

ruangan, tetapi anak-anak belum bisa melakukan kebersihan diri ketika

mereka melakukan aktivits permainan berat seperti bermain sepak bola

mereka tidak bisa menjaga kebersihan pakaian yang mereka kenakan”

Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan bersama guru

kelompok B dapat ditarik kesimpulan bahwa perkembangan motorik kasar

anak-anak yang di TK Al- Khair Desa Banabunawa usia 5-6 tahun perlu

distimulasi lagi agar dapat berkembang secara optimal.


BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Ida Noritawati, Yuline,

dan Indri Astuti dengan judul penelitian Peningkatan Motorik Kasar Melalui

Permainan Bola Kaki Pada Anak Kelompok, yang hasilnya menyatakan

bahwa melaui permainan bola kaki dapat meningkatkan motorik kasar anak

(Noritawati & Astuti, n.d.). Tetapi setelah penulis melakukan penelitian

ternyata hasilnya menyatakan bahwa cara untuk meningkatkan motorik

kasar anak bukan hanya dengan melakukan permainan bola kaki tapi dapat

dilakukan juga melalui permainan kreasi boi.

Berdasarkan penelitian yang telah dibahas pada pembahasan di atas

yang hasilnya menyatakan bahwa permainan kreasi boi dapat meningkatkan

motorik kasar anak, dapat dilihat dari hasil kegiatan yang dilakukan yaitu

perkembangan motorik kasar anak mengalami perkembangan dari 9 orang

anak yang melakukan permainan tersebut ada 8 orang anak yang

berkembangan sangaat baik. Hal ini membuktikan bahwa permainan kreasi

boi dapat meningkatkan motorik kasar anak usia 5-6 tahun.

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitiaan dan kesimpulan maka ada beberapa

saran agar penelitian ini lebih bermanfaaat :

1. Bagi guru, hendaknya dapat lebih memperhatikan perkembangan motorik

kasar anak khususnya anak usia 5-6 tahun, karena setiap perkembangan

39
40

pada anak itu sangat penting, terutama perkembangan motorik kasar anak

maka dari itu salah satu cara untuk meningkatkan motorik kasar anak

yaitu guru dapat mengenalkan permaina kreasi boi pada anak-anak selain

dapat meningkatkan motorik kasar juga dapat membuat anak mengetahui

berbagai macam permainan kreasi.

2. Bagi kepala sekolah, hendaknya menjadikan masukan bagi guru-guru

untuk memberikan stimulasi kepada anak setiap melakukan permainan

diluar ruangan dengan menyesuaikan usia anak.

3. Bagi penelti selanjutnya, diharapkan dapat mengambil pengalaman dan

pengetahuan untuk dapat menerapkan permainan kreasi boi dalam

meningkatkaan kemampuan motorik kasar anak usia 5-6 tahun.


DAFTAR PUSTAKA

Afrina, R. (2020). Pengaruh Permainan Boy-Boyan Terhadap Perkembangan


Sosial Anak Usia Dini. 4, 11.

Astuti, R., & Aziz, T. (N.D.). Integrasi Pengembangan Kreativitas Anak Usia
Dini Di Tk Kanisius Sorowajan Yogyakarta. 291.

Dahlan, D. (N.D.). Psikologi Perkembangan Anak & Remaja.

Delsi Susanti, Ria Novianti, & Enda Puspitasari. (2019). Pengaruh Permainan
Tradisional Jaluar Onau Terhadap Kemampuan Motorik Kasar Pada Anak
Usia 5-6 Tahun Di Tk Negeri Pembina 3 Kecamatan Marpoyan Damai
Kota Pekanbaru. Paud Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 3(01),
68–77. Https://Doi.Org/10.31849/Paud-Lectura.V3i01.3349

Destiani, A. (2016). Upaya Peningkatan Kreativitas Seni Rupa Siswa Melalui


Teknik Pencetakan Dengan Bantuan Media Asli. 1, 8.

Farihatun, S. (2016). Pengaruh Senam Fantasi Terhadap Kemampuan Motorik


Kasar Anak Kelompok A.

Fauziddin, M. (N.D.). Peningkatan Kemampuan Matematika Anak Usia Dini


Melalui Permainan Jam Pintar Di Taman Kanak—Kanak Pembina Kec.
Bangkinang Kota. 6.

Fauziddin, M. (2016). Penerapan Belajar Melalui Bermain Dalam Meningkatkan


Kreativitas Anak Usia Dini. Curricula, 1(3).
Https://Doi.Org/10.22216/Jcc.2016.V2i3.1277

Filtri, H. (2017). Perkembangan Emosional Anak Usia Dini Usia 5-6 Tahun
Ditinjau Dari Ibu Yang Bekerja. 1(1), 6.

Fitri, M. (2017). Permainan Sidewalk Chalk Untuk Melatih Perkembangan Motor


Kasar Anak Usia Dini. 18.

Fitri, R., & Imansari, M. L. (2020). Permainan Karpet Engkle: Aktivitas Motorik
Untuk Meningkatkan Keseimbangan Tubuh Anak Usia Dini. Jurnal

41
42

Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 5(2), 1186–1198.


Https://Doi.Org/10.31004/Obsesi.V5i2.754

Hadi, S. (N.D.). Pemeriksaan Keabsahan Data Penelitian Kualitatif Pada Skripsi.


6.

Hakim, A. R. (2013). Pengaruh Usia Dan Latihan Keseimbangan Terhadap


Kemampuan Motorik Kasar Anak Tunagrahita Kelas Bawah Mampu
Didik Sekolah Luar Biasa. 5.

Hasanah, U. (2016). Pengembangan Kemampuan Fisik Motorik Melalui


Permainan Tradisional Bagi Anak Usia Dini. Jurnal Pendidikan Anak,
5(1). Https://Doi.Org/10.21831/Jpa.V5i1.12368

Hasmalena, Y. (2020). Bermain & Permainan Untuk Anak Usia Dini.

Hasmalena, Y., & Rantina, M. (2020). Untuk Anak Usia Dini Bermain &
Permainan.

Jeti, L. (N.D.). In Pengenalan Bahasa Inggris Untuk Anaj Tk, Ra, Dan Sd.
(September, 2019).

Khosasi, L., Damajanti, M. N., & Muljosumarto, C. (N.D.). Perancangan Media


Pengenalan Permainan Tradisional Untuk Mendukung Tumbuh Kembang
Anak Usia 6-9 Tahun. 8.

Kurniati, A. (N.D.). Pesisir Pantai Lakorapu Sebagai Media Pembelajaran Alami


Bagi Anak Usia Dini. 15.

Magdelena, L. (N.D.). Peningkatkan Motorik Kasar Anak Melalui Bermain Bola


Ring Di Tk Nurul Wathan Kabupaten Pesisir Selatan. 1, 16.

Maghfiroh, S. T. (2020). Upaya Meningkatkan Motorik Kasar Anak Usia 5-6


Tahun Melalui Kegiatan Senam Irama. 8.

Mahmud, B. (2019). Urgensi Stimulasi Kemampuan Motorik Kasar Pada Anak


Usia Dini. Didaktika : Jurnal Kependidikan, 12(1), 76–87.
Https://Doi.Org/10.30863/Didaktika.V12i1.177

Maryam, P. A. (2018). Meningkatkan Kemampuan Motorik Kasar Anak Melalui


Permainan Tradisional Pada Usia 4-5 Tahun Di Paud Anggrek I Bekasi
Timur. 03(1), 12.

Montolalu. (2008). Bermain Dan Permainan Anak.


43

Mursid. (2015). Belajar Dan Pembelajran Paud (Bandung).

Mustika Sari, F. (2016). Senam Fantasi Terhadap Kemampuan Motorik Kasar


Anak Autis Di Sdn Inklusi.

Mutmainnah. (2020). Strategi Pendidik Anak Usia Dini Era Covid-19 Dalam
Menumbuhkan Kemampuan Critical Thinking. Paud Lectura: Jurnal
Pendidikan Anak Usia Dini, 4(01), 87–96.
Https://Doi.Org/10.31849/Paud-Lectura.V4i01.4982

Najibah, U. A., & Pusari, R. W. (2017). Peningkatan Kreativitas Seni Rupa Anak
Melalui Permainan Seni Mozaik Pada Kelompok B Tk Pertiwi Jatibarang
Kabupaten Brebes Tahun Ajaran 2012/2013. Paudia : Jurnal Penelitian
Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini, 2(2).
Https://Doi.Org/10.26877/Paudia.V2i2.1644

Noritawati, I., & Astuti, I. (N.D.). Peningkatan Motorik Kasar Melalui Permainan
Bola Kaki Pada Anak Kelompok B. 11.

Nur, L., Mulyana, E. H., & Perdana, M. A. (2017). Permainan Bola Kecil Untuk
Meningkatkan Keterampilan Motorik Kasar Anak Usia Dini Pada
Kelompok B Di Tk Pertiwi Dwp Kota Tasikmalaya. Jurnal Paud
Agapedia, 1(1), 53–65. Https://Doi.Org/10.17509/Jpa.V1i1.7161

Nurelah, E., & Supriyadi. (2016). Tematik Terpadu Tema 6 Energi Dan
Perubahannya.Peraturan Mentri Pendidikan Dan Kebudayaan Nomor
137 Tahun 2014. (2014).

Permendikbud 146 Tahun 2014. (N.D.).

Pradipta, G. D., & Sukoco, P. (2013). Model Senam Si Buyung Untuk


Pembelajaran Motorik Kasar Pada Siswa Taman Kanak-Kanak. Jurnal
Keolahragaan, 1(2), 130–141. Https://Doi.Org/10.21831/Jk.V1i2.2569

Prasanti, D., & Fitriani, D. R. (2018). Pembentukan Karakter Anak Usia Dini:
Keluarga, Sekolah, Dan Komunitas? (Studi Kualitatif Tentang
Pembentukan Karakter Anak Usia Dini Melalui Keluarga, Sekolah, Dan
Komunitas). Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 2(1), 13.
Https://Doi.Org/10.31004/Obsesi.V2i1.2

Prasetiyawati, D., & Kristanto, R. (2011). Jurnal Penelitian Paudia, Volume 1 No.
1. 1(1), 16.
44

Ramdani, L. A., & Azizah, N. (2019). Permainan Outbound Untuk Perkembangan


Motorik Kasar Anak Usia Dini. Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak
Usia Dini, 4(1), 494. Https://Doi.Org/10.31004/Obsesi.V4i1.407

Ratnawati, C., & Kharizmi, M. (2020). Upaya Peningkatan Keterampilan Motorik


Halus Melalui Kegiatan Kolase Di Tk Al-Kautsar Kabupaten Bireuen. 7.

Ratu Bangsawan, I. P. (2019). Direktorat Permainan Tradisional Kabupaten


Banyuasin Sumatera Selatan.

Rijali, A. (2019). Analisis Data Kualitatif. Alhadharah: Jurnal Ilmu Dakwah,


17(33), 81. Https://Doi.Org/10.18592/Alhadharah.V17i33.2374

Riza, M. (2018). Deteksi Perkembangan Kompetensi Motorik Anak Di Paud


Nadila Kec. Bebesen Kab. Aceh Tengah. Jurnal As-Salam, 2(3), 42–51.
Https://Doi.Org/10.37249/As-Salam.V2i3.97

Rodiyah. (2020). Melatih Keterampilan Sosial Anak Usia Dini Melalui


Permainan Tradisional.

Roza, D., & Parlindungan S, G. T. (2019). Partisipasi Masyarakat Dalam


Pembentukan Perundang-Undangan Untuk Mewujudkan Indonesia
Sejahtera Dalam Pandangan Teori Negara Kesejahteraan. Jch (Jurnal
Cendekia Hukum), 5(1), 131. Https://Doi.Org/10.33760/Jch.V5i1.185

Sakura Putu Arga, H., & Faridillah, M. (N.D.). Permainan Tradisional Dalam
Pembelajaran Ips Sd.

Sari, E. K. (2016). Peningkatan Perkembangan Motorik Halus Anak Melalui


Kegiatan Kolase Dari Bahan Bekas Di Taman Kanak -Kanak Aisyiyah
Simpang Iv. 1, 11.

Setiawan, M. H. Y. (N.D.). Permainan Kooperatif Dalam Mengembangkan


Keterampilan Sosial Anak Usia Dini. 6.

Sugianto, B., & Gadafi, M. (2020). Gerakan Shalat Terhadap Peningkatan


Kemampuan Motorik Anak. 3(2), 5.

Syafril, S., Kuswanto, C. W., & Muriyan, O. (2020). Dua Cara Pengembangan
Motorik Kasar Pada Anak Usia Dini Melalui Gerakan-Gerakan Senam.
5(1), 10.

Syukri, M. (N.D.). Peningkatan Perkembangan Keterampilan Motorik Kasar


Melalui Gerak Irama Di Tk Abc123 Pontianak Selatan. 11.
45

Tangse, U. H. M., & Dimyati, D. (2021). Permainan Estafet Untuk Meningkatkan


Kemampuan Motorik Kasar Anak Usia 5-6 Tahun. Jurnal Obsesi : Jurnal
Pendidikan Anak Usia Dini, 6(1), 9–16.
Https://Doi.Org/10.31004/Obsesi.V6i1.1166

Yuniarni, D. (N.D.). Peningkatan Motorik Kasar Melalui Gerakan Senam Pada


Anak Usia 5-6 Tahun Di Tk It Anak Shaleh Mempawah. 10.
46

LAMPIRAN
47

Lampiran I Pedoman Wawancara

Tabel wawancara yang akan dilakukan dengan guru-guru yang ada di TK

Al-Khair Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur Kabupaten Buton

Tengah

No Aspek yang Item Responden Narasumber


ditanyakan Pertanyaan
1 Melakukan Apakah anak dapat Secara keseluruhan
gerakan tubuh melakukan gerakan anakanak yang ada di TK
secara tubuh secara Al-Khair masih kurang
terkoordinasi terkoordinasi untuk dikarenakan guru-guru
untuk melatih melatih kelenturan, disekolah tersebut jarang
kelenturan, keseimbangan dan melakukan kegitan-kegitan
keseimbangan, kelincahan? yang dapat melatih
dan kelincahan kelenturan, ittu lokasi
fasilitas sekolah atau alat
permainan yang akan
digunakan untuk melatih
kelenturan, kelincahan, dan
kekuatan masih sangat
kurang, selain dengan
kondisi pandemic sekrang
ini membuat guru-guru
yang ada disekolah tersebut
mengalami kendala dalam
melakukan kegiatan yang
bersangkutan dengan item
pertama
2 Melakukan Apakah anak dapat Untuk kegiatan melakukan
permainan- melakukan permainan fisik dengan
permainan fisik pemainan fisik aturan anak-anak yang ada
dengan aturan dengan aturan? disekolah tersebut sudah
cukup berkembang hanya
saja jenis permainan yang
dimainkan oleh anak
terkesan monoton karena
anak-anak hanya
mengulang-ulang permainan
yang sama seperti bermain
sepak bola dan isi air dalam
botol
3 Terampil Apakah anak bisa Anak-anak yang ada
menggunakan terampil dalam disekolah tersebut memiliki
48

tangan kanan dan menggunakan perkembangan bervariasi,


kiri tangan kanan dan walaupun secara
kirinya? keseluruhan anak-anak
tersebut sudah mulai
berkembang. Namun
demikian ada satu atau dua
orang anak berada pada
kategori belum berkembang
untuk kegiatan melatih
keterampilan menggunakan
tangan kanan dan kiri
4 Melakukan Apakah anak dapat Anak-anak yang ada
Kegiatan melakukan disekolah tersebut secara
Kebersihan Diri kegitaan keseluruhan sudah bisa
kebersihan diri? melakukan kegiatan
kebersihan diri seperti
mencuci tangan sebelum
dan sesudah makan,
mencuci tangan setelah
melakukan permainan diluar
ruangan, tetapi anak-anak
belum bisa melakukan
kebersihan diri ketika
mereka melakukan aktivits
permainan berat seperti
bermain sepak bola mereka
tidak bisa menjaga
kebersihan pakaian yang
mereka kenakan
49

Lampiran II Rancangan Kegiatan

 Kelomok usia : 5-6 Tahun

 Jumlah Anak : 9 orang anak

Hari, Tanggal Waktu Kegiatan


Senin, 3 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
50

15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang


aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
51

mengenai mereka maka tim yang


bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
Rabu, 5 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
52

yang menang mulai melempar bola


kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
53

digunakan untuk bermain boi.


Sabtu, 8 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
54

untuk menyusun kaleng tujuannya


yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
Senin, 10 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
55

- memulai permainan dengan tim


yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
56

- Selanjutnya anak-anak ketika


selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
Rabu, 12 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
57

memaanfaatkan kesempatan itu


untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
58

anggota timnya yang baru


- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
Sabtu, 15 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
59

bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
60

menyususn kaleng maka anak akan


memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
Senin, 17 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
61

permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
62

mereka akan bergantian untuk


bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
Kamis, 20 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
63

- Kemudian setelah kaleng-kaleng


roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
Sabtu, 22 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
64

aturan dan cara bermain dalam


permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
65

memenangkan timnya, tetapi ketika


lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
Senin, 24 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
66

kearah susunan kaleng


- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
10.45-10.50 mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
67

menyampaikan kepada anak untuk


mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
Kamis, 27 Mei 2021 10.00-10.15 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
10.15-10.45 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
68

yaitu agar mereka dapat


memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
10.45-10.50 - Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
15.50-16.00 - Menjelaskan kepada anak tentang
aturan dan cara bermain dalam
permainan boi
16.00-16.20 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi yang di
mulai dengan suit untuk menentukan
anggota-anggota tim
- memulai permainan dengan tim
yang menang mulai melempar bola
kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
16.30-16.55 - Anak-anak mulai melakukan
kegiatan permainan boi lagi dengan
suit untuk menentukan anggota-
anggota timnya yang baru
- memulai permainan dengan tim
69

yang menang mulai melempar bola


kearah susunan kaleng
- Kemudian setelah kaleng-kaleng
roboh anak-anak mulai melakukan
permainan, di tengah permainan jika
anak menemukan kesempatan untuk
menyususn kaleng maka anak akan
memaanfaatkan kesempatan itu
untuk menyusun kaleng tujuannya
yaitu agar mereka dapat
memenangkan timnya, tetapi ketika
lemparan bola dari tim lawan
mengenai mereka maka tim yang
bermain tadi di anggap kalah dan
mereka akan bergantian untuk
bermain.
- Selanjutnya anak-anak ketika
selesai melakukan kegiatan peneliti
menyampaikan kepada anak untuk
mengumpulkan semua alat-alat yang
digunakan untuk bermain boi.
70

Lampiran III Catatan Lapangan

1. BP

Uraian

Pukul 10.00 saya mengajak anak-anak ke pinggir pantai untuk melakukan

permainan kreasi boi tersebut. Kemudian sesampai dilokasi saya langsung

menjelaskan kepada anak tentang tujuan kita kepantai. Selanjutnya saya juga

menjelaskan kepada mereka tentang tata cara permainan boi itu sendiri.

Setelah saya menjelaskan anak-anak kemudian langsung memulai

permainannya yaitu dengan langkah pertama melakukan suit untuk

menentukan kelompok mana yang akan memulai permainan terlebih dahulu.

Selama permainan berlangsung peneliti memfokuskan kepada seorang anak

dengan inisial BP. Dari awal permainan hingga berakhirnya permainan yang

kurang lebih dilakukan selama kurang lebih 30 menit BP masih sangat

kurang dalam melaukan permainan tersebut. Walaupun secara keseluruhan

anak-anak masih kurang dalam melakukan permainan tersebut tetapi anak

dengan inisial BP lah yang sangat menonjol kekurangannya dalam

melakukan permainan.

2. LA

Uraian

Pukul 15.50 saya dan anak-anak kembali berkumpul dipinggir pantai untuk

melakukan permainan boi. Pada sore itu tanpa saya jelaskan anak-anak

sudah memahami aturan dan tatacara permainan dari permainan boi tersebut.
71

Kemudian tepat pada pukul 16.00, anak-anak memulai permainan sesuai

aturan dan selama permainan berlangsung saya memperhatikan seorang anak

yang bernama dengan inisial LA, terlihat bahwa LA walaupun baru 2 kali

melakukan permainan tetapi LA sudah dalam kategori sangat baik karena

selama permainan berlangsung dia begitu lincah dan semangat dalam

melakukan permainan dengan menunjukkan beberapa kemampuan yang

muncul seperti yang terlihat yaitu melompat dengan satu kaki, berputas

badan, berlari dan sebagaainya.

3. WL

Uraian

Kemudian pada pukul 16.30 wita, saya beralih keanak lain yang bernama

dengan inisial WL, dipermainan tersebut terlihat bahwa WL sangan bagus

dalam melakukan permainan tetapi WL masihh sering terjatuh ini

menandakan bahwa WL dalam melatih keseimbangan masih sangat kurang,

tetapi WL dalam melatih kelincahan dan kelenturan sudah masuk dalam

kategori baik.

4. SS

Uraian

Pada hari berikutnya di jam yang sama yaitu Pukul 10.00 saya mengajak

anak-anak ke pinggir pantai untuk melakukan permainan kreasi boi.

Kemudian sesampai dilokasi saya langsung menjelaskan ulang kepada anak


72

tentang tujuan kita kepantai dan saya juga menjelaskan kepada mereka

tentang tata cara permainan boi itu sendiri. Setelah saya menjelaskan anak-

anak kemudian langsung memulai permainannya yaitu dengan langkah

pertama melakukan suit untuk menentukan kelompok mana yang akan

memulai permainan terlebih dahulu. Selama permainan berlangsung peneliti

memfokuskan kepada seorang anak dengan inisial SS. Dari awal permainan

hingga berakhirnya permainan yang kurang lebih dilakukan selama kurang

lebih 30 menit SS masih dalam kategori kurang dalam melaukan permainan

tersebut.

5. NL

Uraian

Pukul 15.50 saya dan anak-anak kembali berkumpul dipinggir pantai untuk

melakukan permainan boi. Kemudian tepat pada pukul 16.00, anak-anak

memulai permainan sesuai aturan dan selama permainan berlangsung saya

memperhatikan seorang anak yang bernama dengan inisial NL, terlihat

bahwa NL walaupun baru beberakali melakukan permainan tetapi NL sudah

dalam kategori sangat baik karena selama permainan berlangsung dia begitu

lincah dan semangat dalam melakukan permainan dengan menunjukkan

beberapa kemampuannya seperti menjaga keseimbangannya seperti

melompat dengan satu kaki.


73

6. LD

Uraian

Kemudian pada pukul 16.30 wita, saya beralih keanak lain yang bernama

dengan inisial LD, dipermainan tersebut terlihat bahwa LD sangat bagus

dalam melakukan permainan tetapi LD masih sering terjatuh ini menandakan

bahwa LD dalam melatih keseimbangan masih sangat kurang, tetapi LD

dalam melatih keterampilan menggunakan tangan kanan dan kiri sudah

masuk dalam kategori baik. Terlihat ketika LD menyusun kaleng-kaleng

susu dengan sangat teliti LD menyusun kaleng-kaleng tersebut.

7. WN

Uraian

Pada hari berikutnya di jam yang sama yaitu Pukul 10.00 saya mengajak

anak-anak ke pinggir pantai untuk melakukan permainan kreasi boi.

Kemudian sesampai dilokasi tanpa saya menjelaskan anak-anak langsung

memulai permainannya yaitu dengan langkah pertama melakukan suit untuk

menentukan kelompok mana yang akan memulai permainan terlebih dahulu.

Selama permainan berlangsung peneliti memfokuskan kepada seorang anak

dengan inisial WN. Dari awal permainan hingga berakhirnya permainan

yang kurang lebih dilakukan selama kurang lebih 30 menit WN masih dalam

kategori kurang dalam melaukan permainan tersebut. Walaupun sudah

bebrapa hari melakukan permainan tetapi WN tetap masih dalam kategori


74

kurang.

8. MR

Uraian

Pukul 15.50 saya dan anak-anak kembali berkumpul dipinggir pantai untuk

melakukan permainan boi. Kemudian tepat pada pukul 16.00, anak-anak

memulai permainan sesuai aturan dan selama permainan berlangsung saya

memperhatikan seorang anak yang bernama dengan inisial MR, terlihat

bahwa MR dalam melakukan permainan sudah dalam kategori baik, hanya

saja pada beberapa aspek seperti menjaga kebersihan MR belum bisa

melakukannya terlihat kketika MR melakukan permainan terkadang dengan

sengaja MR menjatuhkan badannya di aats pasir ini menandakan bahwa

memang MR belum bisa menjaga kebersihan dirinya secara mandiri.

9. DA

Uraian

Kemudian pada pukul 16.30 wita, saya beralih keanak lain yang bernama

dengan inisial DA, dipermainan tersebut terlihat bahwa DA sangat bagus

dalam melakukan permainan tetapi DA masih sering terjatuh ini

menandakan bahwa DA dalam melatih keseimbangan masih sangat kurang,

tetapi DA dalam melatih keterampilan menggunakan tangan kanan dan kiri

sudah masuk dalam kategori baik. Terlihat ketika DA menyusun kaleng-

kaleng susu dengan sangat teliti DA menyusun kaleng-kaleng tersebut.


75

Lampiran IV Pedoman Observasi

Dalam pengamatan (observasi) yang dilakukan adalah mengamati

kemampuaan motorik kasar anak di Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka

Timur Kabupaten Buton Tengah meliputi:

A. Tujuan

Untuk memperoleh informasi dan data mengenai kemapuan motorik

kasar anak

B. Aspek yang diamati

1. Alamat dan lokasi penelitian

2. Kemampuan motorik kasar anak melalui Permainan Kreasi Boi di

Desa Batubanawa Kecamatan Mawasangka Timur Kabupaten Buton

Tengah.

Pengamatan tanggal 3 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    
76

Pengamatan tanggal 5 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    

Pengamatan Tanggal 8 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    
77

Tabel Pengamatan Tanggal 10 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    

Tabel Pengamatan Tanggal 12 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    
78

Tabel Pengamatan Tanggal 15 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    

Tabel Pengamatan 17 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    
79

Tabel Pengamatan Tanggal 20 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    

Tabel Pengamatan Tanggal 22 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    
80

Tabel Pengamatan Tanggal 24 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    

Tabel Pengamatan Tanggal 27 Mei 2021

Aspek Perkembangan Anak Usia 5-6 Tahun dengan Permainan Kreasi Boi
Melakukan gerakan tubuh
secara terkoordinasi untuk Melakukan Terampil Melakukan kegiatan
melatih kelenturan, permainan fisik mengguunakan tangan kebersihhan diri
No Nama keseimbangan, dan dengan aturan kanan dan kiri
kelincahan
BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB BB BSH BSB
1 BP    
2 LA    
3 WL    
4 SS    
5 NL    
6 LD    
7 WN    
8 MR    
9 DA    
81

Lampiran III Dokumentasi

1. Kegiatan Wawancara bersama guru

2. Kegiatan Permainan Kreasi Boi


82
83

Anda mungkin juga menyukai