Anda di halaman 1dari 2

No : 2206/IV-09/1221 Depok, 3 Desember 2021

Lamp : 1 Berkas
Hal : Informasi UMK Kota Depok Tahun 2022

Yth. Pimpinan Badan Usaha Kota Depok


di
Tempat

Pertama – tama kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak/Ibu Pimpinan Badan
Usaha/Badan Hukum lainnya yang telah melakukan registrasi ke BPJS Kesehatan dan
mendaftarkan karyawan Bapak/Ibu menjadi Peserta Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu
Indonesia Sehat (JKN-KIS)

Memperhatikan SK Gubernur Jawa Barat No. 561/Kep.732-Kesra/2021 tentang Upah


Minimum Kabupaten/Kota di Daerah Provinsi Jawa Barat Tahun 2022 (terlampir), bersama ini
kami informasikan hal-hal sebagai berikut:
1. Ketentuan dalam Peraturan Presiden No. 82 tahun 2018 sebagaimana diubah terakhir
kali dengan Peraturan Presiden Nomor 64 Tahun 2020 Tentang Perubahan Kedua Atas
Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 Tentang Jaminan Kesehatan pasal 32 ayat
(2), (3), yaitu:
(2) Batas paling rendah Gaji atau Upah per bulan yang digunakan sebagai dasar
perhitungan besaran Iuran bagi Peserta PPU sebagaimana dimaksud dalam Pasal
30 ayat (1) yaitu sebesar upah minimum kabupaten/kota.
(3) Dalam hal Pemerintah Daerah tidak menetapkan upah minimum kabupaten/kota
maka yang menjadi dasar perhitungan besaran Iuran sebagaimana dimaksud pada
ayat (2) yaitu sebesar Upah Minimum Provinsi.
2. Berdasarkan SK Gubernur Jawa No. 561/Kep.732-Kesra/2021 tentang Upah Minimum
Kabupaten/Kota di Daerah Provinsi Jawa Barat Tahun 2022, Upah Minimum Kota Depok
ditetapkan sebesar Rp 4.377.231,93.

Kantor Cabang Depok


Jl. Boulevard Raya Grand Depok City No 2 RT/RW: 006/004
Kel. Jatimulya, Kec. Cilodong, Kota Depok, Kode Pos:16413
Telp (021) 83727738 – (021) 83727739
kc-depok@bpjs-kesehatan.go.id
www.bpjs-kesehatan.go.id
3. Berkenaan dengan poin 1 dan 2, maka batas bawah upah untuk penetuan iuran Jaminan
Kesehatan pada peserta Pekerja Penerima Upah (PPU) Swasta per 1 Januari 2022
adalah 5% x Rp 4.377.231,93 = Rp 218.862,- (Pembulatan).

Demikian kami sampaikan atas perhatian dan kerjasama yang baik diucapkan terimakasih.

Kepala,

$$

Elisa Adam

YB/vs/PS.00.01

Anda mungkin juga menyukai