Anda di halaman 1dari 11

TUGAS MAKALAH

KOMPETENSI DAN KARAKTERISTK


GURU PROFESIONAL

DISUSUN OLEH: KELOMPOK 4


ROSNIANI PUTRI (105401114221)
FITRIANI MALIK (105401114821)
FITRI RAHMADANI (105401115021)
RISKI AMALIA J (105401115421)
SRI APRILIANI (105401116221)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
TAHUN 2021
KATA PENGANTAR
Assalamu’Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Puji syukur senantiasa kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah
melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan
makalah yang berjudul KOMPETENSI DAN KARAKTERISTIK GURU
PROFESIONAL ini tepat waktu. Makalah ini dibuat untuk memenuhi tugas
kelompok untuk mata kuliah ETIKA DAN PROFESI KEGURUAN.
Tidak lupa kami ucapkan terima kasih kepada dosen pengampuh mata kuliah
Etika dan Profesi Keguruan Ibu ULFAYANI HAKIM, S.Pd., M.Pd. yang
senantiasa membimbing kami dalam pengerjaan tugas makalah ini. Kami juga
mengucapkan terima kasih kepada pihak pihak yang turut membantu dalam
pembuatan makalah ini.
Kami menyadari sepenuhnya bahwa makalah ini masih jauh dari kata
sempurna dikarenakan terbatasnya pengalaman dan pengetahuan yang kami miliki.
Oleh karena itu, kami megharapkan segala bentuk saran serta masukan bahkan
kritikan yang bersifat membangun dari berbagai pihak. Semoga makalah yang kami
buat ini dapat bermanfaat dan menambah pengetahuan kita semua.

Wassalamu’Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Makassar, 12 Oktober 2021

Kelompok 4

ii
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR……………………………………………………………. ii
DAFTAR ISI…………………………………………………………….............. iii
BAB I PENDAHULUAN…………………………………………………............ 1
A. Latar Belakang……………………………………………………………. 1
B. Rumusan Masalah…………………………………………………............ 1
C. Tujuan Masalah……………………………………………………........... 2
BAB II PEMBAHASAN…………………………………………………………. 3
A. Pengertian Kompetensi Guru………………………………………........... 3
B. Kompetensi yang Harus Dimiliki Seorang Guru…………………………. 3
C. Karakteristik Guru Profesional……………………………………............ 5

BAB III PENUTUP………………………………………………………………. 7

A. Kesimpulan………………………………………………………………. 7

DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………………. 8

iii
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Dalam sistem pendidikan nasional kita, eksistensi guru sangat penting,
guru merupakan jabatan atau profesi yang memerlukan keahlian khusus sebagai
guru. Pekerjaan ini tidak bisa di lakukan oleh orang yang tidak memiliki
keahlian untuk melakukan kegiatan sebagai guru. Untuk menjadi guru
diperlukan syarat-syarat khusus, apalagi sebagai guru yang profesional yang
harus menguasai betul seluk beluk pembelajaran dengan berbagai ilmu
pengetahuan lainnya yang perlu dibina dan dikembangkan melalui masa
pendidikan tertentu atau pendidikan prajabatan.

Menurut UU No. 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, guru adalah
pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing,
mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada
pendidikan anak usia dini di jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan
pendidikan menengah (Pasal 1 ayat 1). Profesional adalah pekerjaan atau
kegiatan yang dilakukan oleh seseorang dan menjadi sumber penghasilan
kehidupan yang memerlukan keahlian, kemahiran, atau kecakapan yang
memenuhi standar mutu atau norma tertentu serta memerlukan pendidikan
profesi (Pasal 1 ayat 2).

Menjadi guru profesional berarti menjadi guru yang ahli dalam


bidangnya. Guru harus memiliki keahlian tertentu dan sesuai standar
keprofesiannya. Menurut Saudagar (2009:93), guru sebagai profesi secara
umum dipersyaratkan empat kemampuan, yaitu (1) Mendidik, (2) Mengajar,
(3) Melatih, (4) Membimbing. Guru dituntut untuk terus menerus
meningkatkan kemampuan serta ketrampilannya.

Guru dituntut bukan hanya bisa mengajar siswanya disekolah tetapi guru
juga dituntut dapat menjadi guru seluruh masyarakat yang ada disekitarnya.
Guru akan menjadi sosok panutan dalam segala sikap, ucapan dan tindakan
yang akan dicontoh oleh masyarakat.

B. Rumusan Masalah

1. Apa pengertian kompetensi guru?


2. Apa saja kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang guru?
3. Bagaimana karakteristik guru profesional?

1
C. Tujuan Masalah

1. Untuk megetahui dan memahami pengertian kompetensi guru


2. Untuk mengetahi kompetensi apa saja yang harus dimiliki oleh seorang guru
3. Untuk mengetahui bagaimana karakteristik seorang guru prfesional

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Kompetensi Guru


Kompetensi secara umum berarti kewenangan untuk menentukan dan
memutuskan sesuatu. Dalam Pasal 1 ayat 10 UU No 14 tahun 2005 tentang
Guru dan Dosen, 20 disebutkan bahwa kompetensi adalah seperangkat
pengetahuan, keterampilan dan perilaku yang harus dimiliki, dihayati dan
dikuasai guru atau dosen dalam melaksanakan tugas keprofesionalan.
Pelaksanaan kurikulum didasarkan pada potensi, per- kembangan dan kondisi
peserta didik untuk menguasai kompetensi yang berguna bagi dirinya.

Kompetensi adalah seperangkat pengetahuan, keterampilan dan perilaku


yang harus dimiliki, dihayati dan dikuasai guru atau dosen dalam
melaksanakan tugas keprofesionalan.

Kompetensi juga dapat diartikan sebagai pengetahuan, keterampilan dan


nilai-nilai dasar yang direfleksikan dalam kebiasaan berfikir dan bertindak.

Menurut Finch & Crunkilton, (1992: 220) Menyatakan “Kompetencies


are those taks, skills, attitudes, values, and appreciation thet are deemed
critical to successful employment”. Pernyataan ini mengandung makna bahwa
kompetensi meliputi tugas, keterampilan, sikap, nilai, apresiasi diberikan
dalam rangka keberhasilan hidup/penghasilan hidup. Hal tersebut dapat
diartikan bahwa kompetensi merupakan perpaduan antara pengetahuan,
kemampuan, dan penerapan dalam melaksanakan tugas di lapangan kerja.

Dapat disimpulkan bahwa kompetensi guru merupakan seperangkat


penguasaan pengetahuan dan kemampuan yang harus dimiliki guru agar dapat
melaksanakan pekerjaannya secara benar dan bertanggung jawab.

B. Kompetensi yang Harus Dimiliki Seorang Guru

Menurut UU No 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, ada 4


kompetensi dasar yang harus dimiliki oleh seorang guru profesional dalam
pendidikan. Empat kompetensi dasar dimaksud adalah kompetensi pedagogik,
kompetensi profesional, kompetensi kepribadian dan kompetensi sosial. Guru
yang menguasai keempat kompetensi dasar ini disebut guru profesional atau
pendidik profesional. Mari ikuti uraian selanjutnya.
1. Kompetensi pedagogik
Kompetensi Pedagogik Guru adalah kemampuan atau keterampilan
guru yang bisa mengelola suatu proses pembelajaran atau interaksi belajar
mengajar dengan peserta didik.

3
Setidaknya ada 7 aspek dalam kompetensi Pedagogik yang harus
dikuasai, yaitu:
• Karakteristik para peserta didik. Dari informasi mengenai
karakteristik peserta didik, guru harus bisa menyesuaikan diri untuk
membantu pembelajaran pada tiap-tiap peserta didik. Karakteristik
yang perlu dilihat meliputi aspek intelektual, emosional, sosial,
moral, fisik, dll.
• Teori belajar dan prinsip pembelajaran yang mendidik. Guru harus
bisa menerangkan teori pelajaran secara jelas pada peserta didik.
Menggunakan pendekatan tertentu dengan menerapkan strategi,
teknik atau metode yang kreatif.
• Pengembangan kurikulum. Guru harus bisa menyusun silabus dan
RPP sesuai dengan ketentuan dan kebutuhan. Mengembangkan
kurikulum mengacu pada relevansi, efisiensi, efektivitas,
kontinuitas, integritas, dan fleksibilitas.
• Pembelajaran yang mendidik. Guru tidak sekedar menyampaikan
materi pelajaran, namun juga melakukan pendampingan. Materi
pelajaran dan sumber materi harus bisa dioptimalkan untuk
mencapai tujuan tersebut.
• Pengembangan potensi para peserta didik. Setiap peserta didik
memiliki potensi yang berbeda-beda. Guru harus mampu
menganalisis hal tersebut dan menerapkan metode pembelajaran
yang sesuai, supaya setiap peserta didik bisa mengaktualisasikan
potensinya.
• Cara berkomunikasi. Sebagai guru harus bisa berkomunikasi dengan
efektif saat menyampaikan pengajaran. Guru juga harus
berkomunikasi dengan santun dan penuh empati pada peserta didik.
• Penilaian dan evaluasi belajar. Penilaiannya meliputi hasil dan
proses belajar. Dilakukan secara berkesinambungan. Evaluasi
terhadap efektivitas pembelajaran juga harus bisa dilakukan.

Kompetensi Pedagogik bisa diperoleh melalui proses belajar masing-


masing guru secara terus menerus dan tersistematis, baik sebelum menjadi
guru maupun setelah menjadi guru.

2. Kompetensi kepribadian
Kompetensi Kepribadian berkaitan dengan karakter personal. Ada
indikator yang mencerminkan kepribadian positif seorang guru yaitu: supel,
sabar, disiplin, jujur, rendah hati, berwibawa, santun, empati, ikhlas,
berakhlak mulia, bertindak sesuai norma sosial & hukum, dll.

Kepribadian positif wajib dimiliki seorang guru karena para guru


harus bisa jadi teladan bagi para siswanya. Selain itu, guru juga harus
mampu mendidik para siswanya supaya memiliki attitude yang baik.

4
3. Kompetensi profesional
Kompetensi Profesional Guru adalah kemampuan atau keterampilan
yang wajib dimiliki supaya tugas-tugas keguruan bisa diselesaikan dengan
baik. Keterampilannya berkaitan dengan hal-hal yang cukup teknis, dan
akan berkaitan langsung dengan kinerja guru. Adapun indikator
Kompetensi Profesional Guru diantaranya adalah:
• Menguasai materi pelajaran yang diampu, berikut struktur, konsep,
dan pola pikir keilmuannya.
• Menguasai Standar Kompetensi (SK) pelajaran, Kompetensi Dasar
(KD) pelajaran, dan tujuan pembelajaran dari suatu pelajaran yang
diampu.
• Mampu mengembangkan materi pelajaran dengan kreatif sehingga
bisa memberi pengetahuan dengan lebih luas dan mendalam bagi
peserta didik.
• Mampu bertindak reflektif demi mengembangkan keprofesionalan
secara kontinu.
• Mampu memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam
proses pembelajaran dan juga pengembangan diri.

Dengan menguasai kemampuan dan keahlian khusus seperti yang


sudah dijelaskan di atas, diharapkan fungsi dan tugas guru bisa dilaksanakan
dengan baik. Dengan demikian, guru mampu membimbing seluruh peserta
didiknya untuk mencapai standar kompetensi yang sudah ditentukan dalam
Standar Nasional Pendidikan.

4. Kompetensi sosial
Kompetensi Sosial berkaitan dengan keterampilan komunikasi,
bersikap dan berinteraksi secara umum, baik itu dengan peserta didik,
sesama guru, tenaga kependidikan, orang tua siswa, hingga masyarakat
secara luas. Indikator dari Kompetensi Sosial Guru diantaranya:
• Mampu bersikap inklusif, objektif, dan tidak melakukan
diskriminasi terkait latar belakang seseorang, baik itu berkaitan
dengan kondisi fisik, status sosial, jenis kelamin, ras, latar belakang
keluarga, dll.
• Mampu berkomunikasi dengan efektif, menggunakan bahasa yang
santun dan empatik.
• Mampu berkomunikasi baik secara lisan maupun tulisan.
• Mampu beradaptasi dan menjalankan tugas sebagai guru di berbagai
lingkungan dengan bermacam-macam ciri sosial budaya masing-
masing.

C. Karakteristik Guru Profesional


Karakteristik guru yang profesional adalah ciri-ciri orang yang memiliki
pendidikan formal dan menguasai berbagai teknik dalam kegiatan belajar
mengajar serta menguasai landasan-landasan kependidik.

5
Seorang guru harus mempunyai pendidikan yang sesuai dengan
kompetisi sebagai seorang guru yang mempunyai pengalaman serta bakat
sebagai modal untuk menjadi seorang guru yang kompeten (berkuasa). Untuk
mencapai tujuan pembelajaran, maka guru harus memiliki berbagai
karakteristik guru professional, diantaranya:
1. Memiliki Kompetensi Pendidikan (kompetensi yaitu kemampuan
yang terampil secara kongnitif, efektif)
• Pengetahuan, yaitu kesadaran dalam bidang kognitif
• Pemahaman, yaitu kedalaman kognitif, dan afektif yang dimiliki
olehindividu
• Kemampuan (skill) Misalnya kemampuan guru dalam memilih dan
membuat alat peraga sederhana untuk memberi kemudahan belajar
kepada peserta didik
• Nilai (Value) adalah suatu standar perilaku yang telah diyakini
secara psikologis telah menyatu dalam diri seseorang
• Sikap (Attitude) yaitu perasaan senang tidak senang, suka tidak suka
atau suatu reaksi terhadap suatu rangsangan yang datang dari luar
2. Pemahaman terhadap Peserta Didik
Guru memiliki pengetahuan dan pemahaman terhadap latar belakang
pribadi anak, sehingga dapat mengidentifikasi problem-problem yang dihadapi
anak serta menentukan solusi dan pendekatan yang tepat.
3. Pengembangan Kurikulum/silabus
Guru memiliki kemampuan mengembangkan kurikulum pendidikan
nasional yang disesuaikan dengan kondisi spesifik lingkungan sekolah
4. Perancangan Pembelajaran
Semua aktivitas pembelajaran dari awal sampai akhir telah dapat
direncanakan secara strategis, termasuk antisipasi masalah yang kemungkinan
dapat timbul dari skenario yang direncanakan.
5. Dalam menyelenggarakan pembelajaran, guru menggunakan
teknologi sebagai media pembelajaran.
Menyediakan bahan belajar dan mengadministrasikan dengan
menggunakan teknologi informasi. Membiasakan anak berinteraksi dengan
menggunakan teknologi.
6. Evaluasi hasil belajar
Guru memiliki kemampuan untuk mengevaluasi pembelajaran yang
dilakukan meliputi perencanaan, respon anak, hasil belajar anak, metode dan
pendekatan. Untuk dapat mengevaluasi, guru harus dapat merencanakan
penilaian yang tepat, melakukan pengukuran dengan benar, dan membuat
kesimpulan dan solusi secara akurat.
7. Guru harus kreatif membangun dan menghasilkan karya pendidikan
seperti: tulisan ilmiah, pembuatan alat bantu belajar, menganalisis
bahan ajar, organisasi kelas dsb.
Proses kreatif seperti ini berjalan secara simultan dengan proses
pembelajaran. Kreatifitas harus dapat menunjang keefektifan pembelajaran.

6
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
➢ Kompetensi guru merupakan seperangkat penguasaan pengetahuan
dan kemampuan yang harus dimiliki guru agar dapat melaksanakan
pekerjaannya secara benar dan bertanggung jawab.
➢ Menurut UU No 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, ada 4
kompetensi dasar yang harus dimiliki oleh seorang guru profesional
dalam pendidikan. Empat kompetensi dasar dimaksud adalah
kompetensi pedagogik, kompetensi profesional, kompetensi
kepribadian dan kompetensi sosial.
➢ Karakteristik guru professional, diantaranya:
a. Memiliki Kompetensi Pendidikan
b. Pemahaman terhadap Peserta Didik
c. Pengembangan Kurikulum/silabus
d. Perancangan Pembelajaran
e. Dalam menyelenggarakan pembelajaran, guru menggunakan
teknologi sebagai media pembelajaran.
f. Evaluasi hasil belajar
g. Guru harus kreatif membangun dan menghasilkan karya
pendidikan seperti: tulisan ilmiah, pembuatan alat bantu
belajar, menganalisis bahan ajar, organisasi kelas dsb.

7
DAFTAR PUSTAKA

Ismail, M. I. (2010). Kinerja dan kompetensi guru dalam pembelajaran. Lentera


Pendidikan: Jurnal Ilmu Tarbiyah dan Keguruan
Wijaya, I. (2018). Professional Teacher: Menjadi Guru Profesional. CV Jejak
(Jejak Publisher).
Darmadi, H. (2016). Tugas, peran, kompetensi, dan tanggung jawab menjadi guru
profesional. Edukasi: Jurnal Pendidikan
Guru, A. K. (2020). BAB II KARAKTERISTIK GURU PROFESIONAL. GURU
PROFESIONAL

Anda mungkin juga menyukai