Anda di halaman 1dari 4

UJIAN TENGAH SEMESTER JSN-45

Nim : 2020154243012

Nama : Muhlas Adiputra

Matkul : JSN-45

Prodi : Budidaya Perairan

FAKULTAS PERIKANAN

UNIVERSITAS 45 MATARAM

2020/2021
JAWABAN

1. Arti dari JSN 45 adalah :

Jiwa adalah sesuatu yang menjadi sumber kehidupan dalam ruang lingkup


makhluk Tuhan yang maha esa. Jiwa bangsa adalah kekuatan batin yang terkandung
dalam himpunan nilai – nilai pandangan hidup suatu bangsa.
Semangat adalah manifestasi dinamis atau ekspresi jiwa yang merupakan
dorongan untuk bekerja dan berjuang. Jiwa dan semangat suatu bangsa menentukan
kualitas nilai kehidupannya.
Nilai adalah suatu penyifatan yang mengandung konsepsi yang diinginkan dan
memiliki keefektifan yang mempengaruhi tingkah laku.
Jiwa 45 adalah Sumber kehidupan bagi perjuangan bangsa Indonesia yang
merupakan kekuatan batin dalam merebut kemerdekaan, menegakkan kedaulatan
rakyat serta mengisi dan mempertahankannya.
Semangat 45 adalah Dorongan dan manifestasi dinamis dari Jiwa 45 yang
membangkitkan kemauan untuk berjuang merebut kemerdekaan bangsa,
menegakkan kedaulatan rakyat serta mengisi dan mempertahankannya.
Nilai 45 adalah nilai - nilai yang merupakan perwujudan jiwa dan Semangat 45
bersifat konseptual yang menjadi keyakinan, keinginan dan tujuan bersama bangsa
Indonesia dengan segala keefektifan yang mempengaruhi tindak perbuatan Bangsa
dalam merebut kemerdekaan, menegakkan kedaulatan rakyat serta mengisi dan
mempertahankannya.
2. Jiwa semangat nilai-nilai 45 (JSN) diantaranya yaitu :
a) Jiwa semangat patriotisme/cinta tanah air.
b) Jiwa semangat rasa senasib sepenanggungan.
c) Jiwa semangat rela berkorban.
d) Jiwa semangat tanpa pamrih.
e) Jiwa semangat tidak kenal lelah.
f) Jiwa semangat tidak kenal menyerah.
g) Jiwa semangat perjuangan.
h) Jiwa semangat disiplin yang tinggi.
3. Tujuan dari pelestarian JSN 45 di antaranya :

a) Dalam arti sempit


 Berlanjutnya nilai dan prinsip yang telah mendapatkan kesepakatan
seluruh rakyat ialah pancasila pembukaan UUD 1945 dan UUD 1945.
 Berlanjutnya nilai-nilai TNI 45.
 Berlanjutnya nilai integratif dan nilai stabilisasi dinamisasi dari pada
peranan TNI.
 Berlanjutnya nilai kepemimpinan TNI.

b) Dalam arti luas


 Pengamalan ideology Negara pancasila, pembukaan UUD 1945 dan UUD
1945 dalam kehidupan kenegaraan dan kemasyarakatan
 Pemantapan stabilitas politik, ekonomi, sosial budaya dan HAM demi
sukses nya pembangunan nasional.

4. Lagu Perjuangan “MAJU TAK GENTAR”

Karya : Cornel Simanjuntak

"Maju tak gentar”

Membela yang benar

Maju tak gentar

Hak kita diserang

Maju serentak

Mengusir penyerang

Maju serentak

Tentu kita menang


Bergerak bergerak

Serentak serentak

Menerkam menerjang terkam

Tak gentar tak gentar

Menyerang menyerang

“Majulah majulah menang”

5. Nilai-Nilai yang terdapat pada syair lagu “MAJU TAK GENTAR”

 Belalah segala sesuatu berdasarkan kebenaran

 Janganlah mau ditindas, ditekan, dan dikekang, segala Hak pribadi maupun
orang lain harus sama-sama diperjuangkan

 Ajakan untuk gotong royong bersatu dalam mengusir para penjajah

 Senantiasa semangat dan jangan pernah putus arang guna meraih kemenangan
dan kemerdekaan

Anda mungkin juga menyukai