Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH ILMU LINGKUNGAN

DI SUSUN OLEH :
NAMA : RAHMAT HIDAYAT
STAMBUK : F22120105
KELAS : C (S1 ARSITEKTUR)

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS TADULAKO
2020
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya
sehingga saya dapat menyelesaikan tugas makalah yang berjudul ” makala ilmu
lingkungan” ini tepat pada waktunya.

Adapun tujuan dari penulisan dari makalah ini adalah untuk memenuhi tugas dari
dosen pada mata kuliah ilmu lingkungan. Selain itu, makalah ini juga bertujuan untuk
menambah wawasan tentang wabah covid-19 bagi para pembaca dan juga bagi penulis.

Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan tugas ini
sehingga dapat menambah pengetahuan dan wawasan sesuai dengan bidang studi yang saya
tekuni.
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ..................................................................................................... i


DAFTAR ISI .................................................................................................................... ii
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................ 1
1. LATAR BELAKANG ......................................................................................... 1
2. RUMUSAN MASALAH ..................................................................................... 1
3. TUJUAN ............................................................................................................... 1
BAB II PEMBAHASAN ................................................................................................. 2
1. POLA HIDUP SEHAT ........................................................................................ 2
2. DAMPAK POSISTIF DAN NEGATIF ............................................................. 2
3. CARA BERADAPTASI ...................................................................................... 3
4. ANTISIPASI COVID-19 ...................................................................................... 3
BAB III PENUTUP ......................................................................................................... 4
A. KESIMPULAN .................................................................................................... 4
DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................... 5
BAB I
PENDAHULUAN

1. LATAR BELAKANG

Latar belakang virus Corona atau COVID-19, kasusnya dimulai dengan pneumonia atau
radang paru-paru misterius pada Desember 2019. Kasus ini diduga berkaitan dengan pasar
hewan Huanan di Wuhan yang menjual berbagai jenis daging binatang, termasuk yang tidak
biasa dikonsumsi, misal ular, kelelawar, dan berbagai jenis tikus.
Kasus infeksi pneumonia misterius ini memang banyak ditemukan di pasar hewan tersebut.
Virus Corona atau COVID-19 diduga dibawa kelelawar dan hewan lain yang dimakan
manusia hingga terjadi penularan. Coronavirus sebetulnya tidak asing dalam dunia kesehatan
hewan, tapi hanya beberapa jenis yang mampu menginfeksi manusia hingga menjadi penyakit
radang paru.

Penyakit virus corona juga adalah penyakit menular yang disebabkan oleh virus corona yang
baru-baru ini ditemukan.
Sebagian besar orang yang tertular COVID-19 akan mengalami gejala ringan hingga sedang,
dan akan pulih tanpa penanganan khusus.

2. RUMUSAN MASALAH

1. Pelajaran umum apa saja yang di berikan wabah ini dalam aspek kehidupan kita?
2. Dampak positif dan negatif apa saja yang terenditifikasi sampai dengan saat ini
berpengaruh pada komponen lingkungan hidup kita?
3. Dalam konteks permukiman dan kota, apa saja yang menurut kalian di paksakan kepada
kita beradaptasi?
4. Alternatif solusi ke masa depan menurut kalian sebagai antisipasi hidup berdampingan
dengan covid-19 ini?

3. TUJUAN

Berdasarkan rumusan masalah adapun tujuan makalah ini adalah mengetahui pelajaran apa
saja yang dapat kita ambil dari wabah covid-19 dan apa saja dampak positif dan negatif
covid-19, kita juga di tuntun untuk lebih memahami bagaimana kita harus beradptasi dengan
wabah ini dan alternatif apa saja yang dapat kita lakukan dalam hidup berdampingan dengan
covid-19.

BAB II
PEMBAHASAN

1. Pola hidup sehat

Saat di kos-kosan, sering kali kita makan makanan instan. Beberapa dari kita bahkan
memiliki pola makan yang tidak teratur karena tidak ada yang mengingatkan. Pandemi ini
bisa menjadi kesempatan Anda memperbaiki pola makan. Makanan di rumah jauh lebih sehat
dibanding makanan di luar.  Kita memiliki waktu cukup untuk berolahraga.

Waktu bersama keluarga

Jika selama ini kita jarang pulang karena kegiatan perkuliahan, pandemi membuat kita lebih
dekat dengan keluarga. Tidak sedikit mahasiswa rantau yang memilih untuk pulang ke
rumah. Selain karena perkuliahan daring, dengan kembali ke rumah mereka bisa
berhemat. Kita juga jadi memiliki lebih banyak waktu bersama keluarga saat di rumah. 

Menjaga kebersihan

Pandemi Covid-19 menyadarkan banyak orang tentang arti kebersihan. Masyarakat dihimbau


untuk menerapkan 3M: Memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Setiap habis
bepergian, kita diharuskan mencuci tangan bahkan mandi agar terbebas dari bakteri dan
virus. Masyarakat juga mulai merubah kebiasaan seperti menutup mulut saat bersin.

Memperkaya kemampuan

Selama pandemi ini, mahasiswa bisa memanfaatkan waktu dengan mengasah


kemampuan. Ada beragam platform yang menyediakan pelatihan online dari berbagai
bidang. Beberapa pelatihan bahkan diadakan secara gratis dan memberikan sertifikat. 

Kemampuan dan sertifikat tersebut bisa Anda manfaatkan saat mencari kerja kelak. 

2. -Dampak positif
Polusi udara yang biasa terjadi di lingkungan sehari hari kita menurun drastis.Jumlah limbah
yang diproduksi sektor Industri juga menurun, dan kita juga bisah sadar bahwa kebersihan itu
sangat penting.
- Dampak negatif
Sisi negatifnya limbah rumah tangga cenderung meningkat. Hal tersebut terjadi akibat banyak
masyarakat yang menjalankan aktivitas dari rumah. Dan juga perekonomian sangat menurun,
dan juga sulit bagi mahasiswa yang rumahnya di pelosok desa karna kadang jaringan tidak
mendukung untuk belajar online.
3.- selalu menggunakan masker jika bepergian ke luar rumah.
-memahami etika batuk.
-Tidak ke luar rumah jika tak memiliki kepentingan mendesak.
-Rajin mencuci tangan dengan air bersih mengalir dan sabun atau menggunakan hand
sanitizer dengan kadar alkohol minimal 60%.
-Tidak bertukar barang dengan orang lain di tempat kerja, misalnya membawa piring,
gelas, dan sendok sendiri.

-Menjaga jarak dan menghindari kerumunan

4. kita harus terus menjaga jarak dan menjaga kebersihan, kita harus terbiasa dengan
adanya covid-19 ini, karena mau tidak mau kita harus hidup berdampingan dengan wabah
ini. Jadi kita harus terus memperhatikan kebersihan lingkungan kita, dan jangan lupa
untuk memakai masker ketika bepergian.
BAB III
PENUTUP

A. KESIMPULAN

Selalu menjaga kebersihan dan juga mematuhi protokol kesehatan, karena virus corona ini
cepat menular dan sampai sekarang belum di temukan cara pengobatan yang tidak memakan
waktu lama. Dan sebaiknya tetap berada di rumah saja jika tidak ada keperluan yang
mendesak di luar rumah, sebaiknya juga kita membatasi kegiatan di luar rumah agar rantai
virus ini terputus dan kita bisah beraktifitas seperti biasanya lagi. Karena sudah banyak sekali
momen di luar rumah yang terlewatkan di sebabkan oleh covid-19.
DAFTAR PUSTAKA

https://news.detik.com/berita/d-4943950/latar-belakang-virus-corona-perkembangan-hingga-
isu-terkini
https://lifestyle.kontan.co.id/news/4-pelajaran-berharga-di-balik-pandemi-yang-bisa-dipetik-
mahasiswa?page=all
https://www.alodokter.com/pedoman-menerapkan-adaptasi-kebiasaan-baru-di-tengah-
pandemi-covid-19

Anda mungkin juga menyukai