Anda di halaman 1dari 1

Kejadian Sebelum Proklamasi Indonesia Dikumandangkan

Setelah berada di tempat laksamana Maeda serta melalui diskusi yang cukup panjang teks
proklamasi akhirnya terbentuk dan sepakat ditandatangani oleh Ir. Soekarno dan M. Hatta
sebagai wakil dari bangsa Indonesia. Setelahnya naskah tersebut diketik oleh Sayuti Melik untuk
dibacakan ketika Proklamasi.

Setelah naskah proklamasi siap, kemudian dirundingkan terkaitpenyebaran informasi


mengenai waktu proklamasi dan juga tempatnya. Setelah melalui beberapa pertimbanagn
akhirnya Soekarno mengusulkan agar pembacaan naskah proklamasi diselenggarakan di
rumahnya, Jalan Pegangsaan Timur No. 56 (sekarang telah dibongkar dan dijadikan gedung pola
dan monumen proklamasi), usul itu disetujui dan pertemuan pun selesai

Mereka semua meninggalkan rumah Laksamana Maeda pukul 04.30. Namun sebelum
pulang, Moh. Hatta berpesan kepada para pemuda yang bekerja di Domei, terutama B.M. Diah,
agar memperbanyak naskah proklamasi dan menyebarkannya ke seluruh dunia. Para pemuda
tidak langsung pulang ke rumah masing-masing. Mereka berkumpul untuk membagi tugas dalam
kelompok untuk menyelenggarakan pembacaan naskah proklamasi. Salah satu kelompok
dibawah pimpinan Sukarni mengadakan rapat rahasia membicarakan bagaimana caranya untuk
menyiarkan berita proklamasi dan pengerahan massa unutk mendengarkan pembacaan teks
proklamasi.

Poin yang cukup menarik sebelum proklamasi ialah di balik foto saat Soekarno
membacakan naskah proklamasi, ternyata Ir. Soekarno sedang mengidap malaria, tepatnya dua
jam sebelum pembacaan naskah Proklamasi, pukul 08:00 WIB, Soekarno didiagnosa mengalami
gejala malaria tertian. Suhu badannya tinggi akibat begadang untuk menyusun konsep naskah
proklamasi bersama sahabat-sahabatnya di rumah Laksamana Maeda.

Saat itu dokter pribadi Soekarno datang ke kediamannya di Jalan Pegangsaan Timur 56,
Cikini, Jakarta Pusat, untuk memeriksa kondisi Soekarno. Lalu  beliau isuntik dan diminta
minum obat untuk kemudian tidur. Setelah itu, Soekarno bangun pukul 09.00 WIB dan
melakukan upacara Proklamasi pada pukul 10.00 WIB.

Anda mungkin juga menyukai