Anda di halaman 1dari 2

BAB V

PENUTUP
5.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil pengamatan di lapangan selama kegiatan Kerja Praktek


pada Proyek Jalan dengan Konstruksi HRS-Base Lokasi Jl. Edwar Adu Kel. Batu
Plat maka dapat dibuat kesimpulan, sebagai berikut :
1. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan di lapangan, kurangnya
bangunan pelengkap pekerjaan seperti pembatas jalan (traffic cone/road
barrier) terkadang menyebabkan beberapa kendaraan ataupun pengguna
jalan harus melintasi badan jalan yang sedang mengalami proses
pengerjaan (Lapis Pondasi Agregat A, Prime Coat dan Pekerjaan Aspal
HRS-Base) yang seharusnya tidak boleh dilewati, menimbulkan hambatan
dalam proses pengerjaan.
2. Berdasarkan pengujian gradasi agregat yang dilakukan di laboratorium
dimana proses pelaksanaan pengujian dan peralatan yang digunakan
dalam pengujian sesuai dengan spesifikasi Bina Marga Tahun 2018,
diperoleh hasil bahwa gradasi material yang digunakan bersifat menerus
sehingga memenuhi spesifikasi dan layak digunakan sebagai material
agregat lapis Pondasi.
3. Kualitas pemadatan agregat A dikendalikan dengan melalui pengujian
Sand Cone. Seluruh proses pengujian Sand Cone, yakni proses
pelaksanaan dan peralatan yang digunakan sesuai dengan ketentuan
yang telah ditetapkan, jumlah titik pengujian pun sesuai dengan ketentuan
SNI 03-2828-1992.

5.2. Saran

Selama mengikuti pelaksanaan dilapangan maka ada beberapa saran yang


disampaikan antara lain :
1. Dalam pelaksanaan pekerjaan di lapangan perlu mengikuti prosedur, serta
spesifikasi yang telah disetujui, sehingga proses pelaksanaan dapat berjalan
dengan baik, dan diperoleh hasil yang sesuai dengan spesifikasi yang
diharapkan.

V-1
2. Perlu adanya campur tangan dari pihak kontraktor dan masyarakat sekitar
untuk saling menjaga kelestarian lingkungan sekitar proyek agar proses
pelaksanaan proyek tidak menggangu kenyamanan aktivitas masyarakat di
sekitar proyek.
3. Sebagai mahasiswa yang mengikuti kerja praktek di lapangan, sebaiknya
melakukan pengamatan dengan baik, melakukan pengukuran dimensi item
pekerjaan yang diamati, serta berusaha mengerti dan memahami kegiatan
yang berlangsung di lapangan. Sehingga nantinya kerja praktek ini bisa
digunakan sebagai pengalaman di dunia kerja.

V-2

Anda mungkin juga menyukai