Anda di halaman 1dari 6

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dengan semakin berkembangnya proses pembelajaran di sebuah

universitas maka dibutuhkan pula sebuah sistem untuk mendukung proses

pembelajaran tersebut. Sistem tersebut haruslah dapat digunakan untuk

menyelesaikan berbagai persoalan yang sering muncul seiring dengan semakin

berkembangnya proses pembelajaran. Oleh karena itu diperlukannya sebuah

sistem yang terintegrasi dengan baik untuk mendukung sebuah proses

pembelajaran.

Universitas Bina Nusantara merupakan sebuah institusi pendidikan tinggi

yang saat ini semakin berkembang sehingga membutuhkan sebuah sistem yang

dapat mengakomodasi peningkatan kinerja pembelajaran. Salah satu bagian yang

sedang dikembangkan oleh Universitas Bina Nusantara yaitu tentang pengelolaan

sumber daya ruang kelas untuk mempercepat pengoperasian alat ketika proses

perkuliahan dimulai. Saat ini, persiapan ruang kelas dan fasilitasnya seperti

membuka dan menutup ruang kelas oleh petugas serta menyalakan atau

mematikan fasilitas alat di dalam ruang kelas oleh dosen belum menggunakan

teknologi yang terintegrasi secara otomatis. Karena persiapan ruang kelas masih

dilakukan oleh manusia maka akan terdapat kemungkinan terjadinya berbagai

kesalahan akibat kelalaian manusia itu sendiri yang mengakibatkan proses



 

persiapan alat di dalam ruang kelas menjadi memakan waktu lama dan

menganggu proses perkuliahan.

Melihat hal tersebut maka perlu dikembangkan sebuah sistem

pengelolaan sumber daya kelas yang terintegrasi dengan sistem absensi dosen

yang sudah tersedia dan berbasis aplikasi.

Salah satu sistem yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan

tersebut ialah Smart Class Room. Smart Class Room merupakan sebuah sistem

yang dipakai untuk mempermudah pengelolaan sumber daya kelas.

1.2 Ruang Lingkup

Agar pembahasan topik skripsi ini menjadi lebih terarah pada tujuan yang

dicapai, maka skripsi ini akan membahas hal-hal sebagai berikut:

1. Perancangan sistem Smart Class Room.

2. Perancangan aplikasi manajemen sistem Smart Class Room.

3. Mengkoneksikan kehadiran pengajar diruang kelas dengan sistem Smart Class

Room.

Pembahasan yang tidak termasuk dalam ruang lingkup skripsi ini adalah:

1. Membuat dan memasukan program kedalam sebuah device controller.

2. Pembuatan server absensi dosen.

1.3 Tujuan dan Manfaat

Tujuan dan manfaat dari penyusunan skripsi ini adalah sebagai berikut:

 

 

1. Menganalisis dan merancang sebuah sistem pengelolaan sumber daya kelas

pada Universitas Bina Nusantara yang terintegrasi dengan sistem Smart Class

Room.

2. Mengukur lama waktu yang diperlukan untuk melakukan persiapan kelas

dengan dan tanpa sistem Smart Class Room.

Manfaat dari perangkat lunak ini adalah sebagai berikut:

1. Mempercepat proses persiapan alat di dalam ruang kelas. Proses persiapan alat

yang dilakukan dengan cara melakukan tap kartu pada card reader akan

mempermudah dosen untuk melakukan persiapan alat didalam ruang kelas.

2. Menyediakan informasi tentang ruang kelas dengan mudah. Dengan

menggunakan sistem Smart Class Room, maka pihak akademis dapat dengan

mudah mengetahui status dari kelas tanpa perlu datang ke kelas yang

bersangkutan.

1.4 Metodologi

Metode yang digunakan dalam penulisan skripsi ini meliputi tiga bagian

pokok yaitu Metode Analisis, Metode Perancangan dan Metode Studi Pustaka.

1. Metode Analisis

Analisis sistem dilakukan dalam tiga tahap, yaitu:

a. Survei atas sistem yang sedang berjalan.

b. Analisis terhadap hasil survei tersebut.

c. Identifikasi kebutuhan informasi.

 

 

2. Metode Perancangan
Metode perancangan dilakukan dengan menggunakan Object Oriented

Analysis and Design (OOAD) dengan notasi Unified Modelling Language

(UML) dan diagram lain yang dibutuhkan sebagai alat bantu dalam

menuliskan hasil perancangan aplikasi. Perancangan yang dilakukan meliputi

beberapa tahap, yaitu:

a. Perancangan Solusi

i. Pembuatan Use Case Diagram untuk menggambarkan proses dan

aktor yang terlibat.

ii. Pembuatan Activity Diagram untuk menggambarkan aliran dari suatu

aktivitas ke aktivitas berikutnya dalam suatu proses.

iii. Pembuatan rancangan layar dari solusi.

iv. Pembuatan Entity Relationship Diagram (ERD) untuk

menggambarkan hubungan antar tabel di dalam basis data dari sistem

yang diusulkan.

b. Perancangan aplikasi

i. Pembuatan Class Diagram untuk menggambarkan hubungan antar

class yang terdapat dalam sistem yang diusulkan.

ii. Pembuatan Sequence Diagram untuk menggambarkan sekumpulan

objek dan interaksinya termasuk pesan yang dikirim terhadap urutan

waktu.

iii. Pembuatan Component Diagram untuk menggambarkan hubungan

statis antara komponen-komponen fisik dan menspesifikasikan

detailnya untuk membangun suatu sistem.

 

 

iv. Pembuatan spesifikasi proses dari sistem yang diusulkan.

3. Metode Studi Pustaka

Pengumpulan bahan-bahan pustaka baik yang dilakukan di perpustakaan

maupun pencarian melalui Internet dapat membantu memperdalam

pembahasan materi, pembuatan program aplikasi, dan penyusunan laporan

skripsi.

1.5 Sistematika Penulisan

Sistematika dalam penulisan skripsi ini disusun dengan urutan sebagai

berikut:

BAB 1 PENDAHULUAN

Bab ini akan membahas mengenai latar belakang masalah, ruang lingkup, tujuan

dan manfaat perancangan aplikasi smart class room, metodologi penelitian yang

dilakukan dan sistematika penulisan untuk menjelaskan pokok-pokok

pembahasan yang ada.

BAB 2 LANDASAN TEORI

Bab ini akan membahas tentang teori-teori yang berkaitan dan mendukung dalam

penelitian ini, yang menjadi dasar pemecahan masalah dan didapat dengan cara

studi pustaka sebagai landasan untuk melakukan penelitian aplikasi Smart Class

Room.

 

 

BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN

Bab ini berisi tentang profil dari perusahaan Bina Nusantara, analisis masalah dan

pemecahannya, perancangan solusi dan perancangan aplikasi yang dibutuhkan

untuk mendukung sistem.

BAB 4 IMPLEMENTASI DAN EVALUASI AKHIR

Bab ini akan menjelaskan tentang implementasi dari aplikasi, sarana yang

dibutuhkan, dan contoh cara penggunaan aplikasi yang dirancang. Bab ini juga

akan membahas hasil evaluasi dari penelitian ini.

BAB 5 SIMPULAN DAN SARAN

Bab ini berisi kesimpulan dan analisis penelitian yang dilakukan penulis dalam

perusahaan dan saran yang bersifat operasional yang didapat dari penelitian untuk

pengembangan aplikasi di masa mendatang.

Anda mungkin juga menyukai