Anda di halaman 1dari 3

ONE EARTH SCHOOL

(SEKOLAH SATU BUMI)


Alamat: Jl. Pura Mertasari IV, Sunset Road - Simpang Dewa Ruci Area
Lingkungan Gelogor Carik, Kelurahan Pemogan, Denpasar Selatan
Phone: +62361 8947246, +62361 8947245
Email: info@oneearthschool.org www.oneearthschool.org

ULANGAN HARIAN IPA KELAS 8


“TEKANAN ZAT DAN PENERAPANNYA DALAM KEHIDUPAN”

PETUNJUK:

Jawablah pertanyaan berikut ini dengan singkat, padat dan jelas. Baca dengan teliti apa saja yang
ditanyakan/diminta dalam soal sehingga jawabanmu memberikan semua yang ditanyakan/diminta
oleh soal. Silahkan buka buku dan catatan sesuka hatimu.

1. Jelaskan bagaimana cara memperbesar dan memperkecil:


(a) Tekanan pada zat padat
(b) Tekanan hidrostatis
(c) Gaya Archimedes
2. Jelaskan bagaimana konsep tekanan diterapkan pada alat-alat berikut.
(a) Pipa U yang diisi minyak dan air
(b) Dongkrak hidrolik
3. Jelaskan bagaimana konsep tekanan diterapkan pada tubuh:
(a) Manusia
(b) Tumbuhan
4. Sebuah truk beroda 4 membawa 2 ton hasil panen jagung. Bidang sentuh setiap roda terhadap
tanah adalah 100 cm2. Truk tersebut melewati jalanan tanah yang hanya bisa menahan tekanan
maksimum 25.000 N/m2. Jika kendaraan yang melewati jalan itu melebihi tekanan maksimum
tersebut maka tanah akan jebol dan roda kendaraan akan terperosok ke dalam tanah. Apakah
roda truk yang membawa hasil panen jagung tersebut akan terperosok ketika melewati jalan
tanah tersebut? Jika iya, ada 2 hal yang bisa dilakukan sesuai dengan konsep tekanan. Sebutkan
dan jelaskan 2 hal tersebut.
5. Dalam sebuah uji coba, sebuah jam tangan anti air mampu bertahan maksimum pada kedalaman
10 meter di bawah permukaan air laut yang memiliki massa jenis 1.300 kg/m3. Apakah jam tangan
itu masih hidup jika dipakai menyelam ke dasar sebuah danau yang memiliki kedalaman 15 meter
dengan massa jenis air danau 1000 kg/m3. (Nilai percepatan gravitasi bumi adalah 10 N/kg)
6. Perhatikan gambar di bawah.

Sebuah pipa U diisi air. Kemudian di salah satu ujungnya diisi minyak
tanah dengan ketinggian 10 cm seperti gambar di samping. Jika massa
A
jenis air adalah 1000 kg/m3. Berapakah tekanan pada titik A? (Nilai
percepatan gravitasi bumi adalah 10 N/kg)

Copyright @ I Gede Dana Santika, 2019


7. Massa jenis emas murni adalah 2000 kg/m3. Mahkota raja konon terbuat dari emas murni. Ketika
ditimbang di udara, mahkota itu memiliki massa 1000 gram. Ketika mahkota itu dimasukkan ke
dalam ember yang penuh berisi air, sebanyak 500 gram air di ember itu tumpah. Apakah mahkota
itu benar terbuat dari emas murni? (Massa jenis air adalah 1000 kg/m3)

Jawab:

Konsep berpikir:

“Hitung massa jenis mahkota, jika nilai massa jenisnya sama dengan data, yaitu 200 kg/m3, maka
mahkota itu terbuat dari emas murni, tetapi jika berbeda sedikit saja berarti mahkota itu tidak
terbuat dari emas murni.”

Untuk menghitung massa jenis mahkota, kita gunakan rumus massa jenis, yaitu:

𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎
𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎 𝑗𝑒𝑛𝑖𝑠 =
𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒

𝑚
𝜌=
𝑉

Massa mahkota sudah diketahui yaitu 1000 gram atau 1 kg. Tetapi, volume mahkota belum
diketahui.

Lalu bagaimana cara mencari volume mahkota?

Berdasarkan Hukum Archimedes:

“Volume benda yang tercelup = Volume zat cair yang dipindahkan”

Maka:

“Volume mahkota = Volume air yang tumpah”

Tetapi kita tidak tahu berapa volume air yang tumpah. Kita hanya tau massa air yang tumpah,
yaitu 500 gram atau 0,5 kg. Lalu bagaimana cara menentukan volumenya? Terapkan lagi rumus
massa jenis.

𝑚
𝜌=
𝑉
𝑚𝑎𝑖𝑟
𝜌𝑎𝑖𝑟 =
𝑉𝑎𝑖𝑟
0,5 𝑘𝑔
1000 𝑘𝑔⁄𝑚3 =
𝑉𝑎𝑖𝑟
0,5 𝑘𝑔
𝑉𝑎𝑖𝑟 = = 0,0005 𝑚3
1000 𝑘𝑔⁄𝑚3

Karena “Volume mahkota = Volume air yang tumpah”, maka volume mahkota = 0,0005 m3

Copyright @ I Gede Dana Santika, 2019


Sekarangkita sudah mengetahui massa dan volume mahkota, sehingga kita bisa menghitung
massa jenisnya.

𝑚𝑚𝑎ℎ𝑘𝑜𝑡𝑎 1 𝑘𝑔
𝜌𝑚𝑎ℎ𝑘𝑜𝑡𝑎 = = = 2000 𝑘𝑔⁄𝑚3
𝑉𝑚𝑎ℎ𝑘𝑜𝑡𝑎 0,0005 𝑚3

Ini artinya nilai massa jenis mahkota sama dengan nilai massa jenis emas sesuai data yang
diberikan, yaitu 2000 kg/m3. Kesimpulannya, mahkota tersebut terbuat dari emas asli.

Anyway, nilai massa jenis mahkota bukan 2000 kg/m3. Ini adalah data buatan saya untuk
mempermudah perhitungan karena perhitungan matematika tidak menjadi poin yang saya nilai.
Semakin padat suatu benda semakin besar massa jenisnya. Massa jenis air 1000 kg/m3. Ini artinya
massa jenis emas jauh lebih besar dari air karena emas jauh lebih padat. Nilai massa jenis emas
yang sebenarnya adalah 19.300 kg/m3.

Tonton video pembahasan dari semua soal ini di channel youtube saya dengan
cara mengklik link di bawah ini.

Physics with Mr Dana

Mohon di like, comment dan subscribe jika dokumen ini berguna bagi Bapak/Ibu
dan untuk membantu saya terus berbagi dokumen-dokumen seperti ini.
Terimakasih banyak.

Copyright @ I Gede Dana Santika, 2019

Anda mungkin juga menyukai