Anda di halaman 1dari 2

RESUME PANCASILA

Dosen Pengampu: Attarikhul Kabir, M.Pd.I

NAMA : Desi Ayu Fitria Salim


NIM : 0603211018
Mata Kuliah : Pancasila
Prodi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial

Ketahanan Nasional

Secara umum, pengertian ketahanan nasional adalah perihal kuat, teguh, dalam rangka
kesadaran, sedangkan pengertian nasional adalah penduduk yang tinggal disuatu wilayah dan
berdaulat. Dengan demikian pengertian ketahanan nasional adalah perihal keteguhan hati untuk
memperjuangkan kepentingan nasional.
Ketahanan nasional adalah kondisi dinamis Bangsa Indonesia yang berisikan keuletan
dan ketangguhan dalam menghadapi serta mengatasi segala bentuk ancaman, gangguan ataupun
hambatan dari dalam maupun luar negeri. Ketahanan nasional menjadi tanggung jawab seluruh
masyarakat Indonesia. Ketahanan nasional harus dibina serta dikembangkan secara terus
menerus agar kehidupan masyarakat semakin terjamin. Bentuk ancaman tersebut bisa bersifat
langsung ataupun tidak dan sangat membahayakan integritas, identitas, bahkan kelangsungan
hidup berbangsa serta bernegara.
Istilah ketahanan nasional mulai dikenal sejak tahun 1960-an. Namun, saat itu belum
diberi definisi tertentu dan baru pada 1968, definisi mengenai ketahanan nasional dibuat. Definisi
itu direvisi pada beberapa bagian katanya dan terus digunakan hingga saat ini.
Asas ketahanan nasional Indonesia adalah kode etik yang didasarkan pada nilai-nilai
yang disusun berdasarkan Pancasila, UUD 1945 dan wawasan nusantara. Ini adalah kondisi
prasyarat utama bagi negara-negara berkembang difokuskan pada mempertahankan
kelangsungan hidup dan mengembangkan kehidupan negara mereka.
Jika kita mengkaji Ketahanan nsional secara luas kita akan mendapatkan tiga “wajah”
Ketahanan Nasional, walaupun ada persamaan tetapi ada perbedaan satu sama lain:
1. Ketahanan Nasional sebagai kondisi dinamis mengacu keadaan “nyata riil” yang ada
dalam masyarakat, dapat diamati dengan panca indra manusia. Sebagai kondisi dinamis
maka yang menjadi perhatian disatu pihak dan adanya keuletan, ketangguhan, untuk
mengembangkan kekuatan nasional dalam mengatasi ancaman.
2. Ketahanan nasional sebagai konsepsi pengaturan dan penyelenggaraan negara
diperlukan penataan hubungan antara aspek kesejahteraan dan keamanan. Dalam konsepsi
pengaturan ini dirumuskan ciri-ciri dan sifat-sifat ketahanan nasional, serta tujuan
ketahanan nasional.
3. Ketahanan Nasional sebagai metode berfikir, ini berarti suatu pendekatan khas yang
membedakan dengan metode berfikir lainnya. Dalam ilmu pengetahuan dikenal dengan
metodeinduktif dan deduktif, hal ini juga dalam ketahanan nasional, dengan suatu
tambahan yaitu bahwa seluruh gatra dipandang sebagai satu kesatuan utuh menyeluruh.
Ketahanan Nasional pada hakekatnya merupakan konsepsi dalam pengaturan dan
penyelenggaraan kesejahteraan dan keamanan dalam kehidupan nasional. Tidak hanya untuk
pertahanan, tetapi juga untuk menghadapi dan mengatasi tantangan, ancaman, hambatan, dan
gangguan, baik yang datang dari luar dan dari dalam, baik secara langsung maupun tidak
langsung.

Anda mungkin juga menyukai