Anda di halaman 1dari 4

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Melihat semakin berkembanganya ilmu pengetahuan dan teknologi saat

ini, dimana tuntutan terhadap dunia pendidikan semakin tinggi sehingga

materi yang diterapkan semakin kompleks, Universitas Krisnadwipayana

sebagai lembaga akademis yang berorientasi pada ilmu pengetahuan dan

teknologi diharapkan mampu menerapkan kurikulum yang fleksibel sehingga

dapat mengikuti perkembangan yang ada.

Praktik Kerja Lapangan merupakan salah satu mata kuliah yang wajib

ditempuh mahasiswa prodi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas

Krisnadwipayana. Mata Kuliah Praktik Kerja Lapangan sangat penting bagi

mahasiswa karena dengan adanya Mata Kuliah tersebut mahasiswa akan

mendapatkan gambaran secara langsung tentang dunia kerja, sehingga akan

menjadi terbiasa dan terampil saat memasuki dunia kerja, sehingga akan

menjadi terbiasa dan terampil saat memasuki dunia kerja.

Pelaksanaan kerja praktik ini tidak terlepas dari peran penting pihak

perusahaan atau institusi, khususnya kalangan industri untuk memfasilitasi

kegiatan ini demi kemajuan dunia pendidikan dan bisnis atau industri. Dengan

adanya kerja praktik ini diharapkan mahasiswa dapat menerapkan teori-teori

yang didapat dari bangku perkuliahan untuk belajar memecahkan masalah-

masalah yang timbul dilapangan sehingga akan dapat meningkatkan daya pikir

dan kreativitas mahasiswa dengan mendapatkan gambaran langsung dari dunia

1
2

kerja yang pada akhirnya lebih siap dalam menghadapi tantangan dunia kerja

dilapangan.

1.2 Perumusan Masalah

Perumusan masalah dari kerja praktek lapangan ini sebagai berikut :

1. Bagaimana & Apakah fungsi dari struktur organisasi PT. PARAMOUNT

BED INDONESIA ?

2. Bagaimana proses maintenance welding spot di PT. PARAMOUNT BED

INDONESIA ?

1.3 Batasan Masalah

Dalam penulisan laporan kerja praktek ini hanya membahas

MAINTENANCE WELDING SPOT

1.4 Tujuan

Tujuan dari kerja praktek lapangan ini sebagai berikut:

1. Mahasiswa dapat mengetahui dan memahami sistem kerja didunia

industri sekaligus mampu mengadakan pendekatan masalah secara utuh.

2. Mengaplikasikan ilmi pengetahuan yang di dapatkan selama menempuh

proses formal

3. Mempelajari manajemen perusahaan struktur organisasi serta proses kerja

dalam perusahaan

4. Menumbuhkan dan menciptakan pola pikir konstruktif yang lebih

berwawasan bagi mahasiswa

2
3

5. Meningkatkan hubungan kerjasama antara perguruan tinggi dengan instasi

6. Dapat melihat proses pengerjaan MAINTENANCE WELDING SPOT

7. Mendapatkan bahan masukan pengembangan teknis pengajaran dalam

rangka link dan match antara dunia pendidikan dan dunia kerja.

8. Untuk syarat kelulusan mata kuliah kerja praktek.

1.5 Sistematika Penulisan

Laporan ini disusun berdasarkan hal-hal yang berhubungan erat dengan

hasil pengamatan sehingga dapat memperoleh gambaran yang lebih jelas

mengenai isi laporan dengan Praktik Kerja Lapangan yang dilaksanakan.

Adapun tahapan-tahapan dalam laporan ini adalah sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini memuat latar belakang, tujuan penelitian, batasan masalah, metodologi

penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II PROFIL PERUSAHAAN

Dalam bab ini menjelaskan tentang sejarah singkat perusahaan, lokasi

perusahaan, Visi, Misi, Motto, Tujuan dan Paradigma, Struktur Organisasi

perusahaan, Kepegawaian, Disiplin kerja, dan Produk yang dihasilkan.

BAB III DASAR TEORI

Bab ini berisi tentang penjelasan teori umum atau pengertian Portable

welding spot,bagian bagian pada welding spot

BAB IV PEMBAHASAN

Bab ini merupakan penjelasan mengenai maintenance welding spot

3
4

BAB V PENUTUP

Bab ini membahas kesimpulan dari hasil penelitian pada saat melakukan kerja

praktik di PT. PARAMOUNT BED INDONESIA.

Anda mungkin juga menyukai