Anda di halaman 1dari 2

Nama : muhamad sahlan abdilah

Nim : 20190070056

a) Tujuan Penyusunan Manual Statistik Keuangan Pemerintah Indonesia

Manual Statistik Keuangan Pemerintah Indonesia bertujuan untuk menyediakan kerangka


konseptual dan akuntansi yang komprehensif untuk analisis dan evaluasi kebijakan fiskal,
khususnya kinerja sektor pemerintahan umum dan sektor publik di Indonesia.

b) Signifikansi Statistik Keuangan Pemerintah Indonesia dalam Sistem Pengelolaan


Keuangan Negara

Dalam rangka meningkatkan keterkaitan dalam siklus perencanaan sampai dengan


pertanggungjawaban termasuk pemberian umpan balik dari pelaporan keuangan kepada
perencanaan periode berikutnya, informasi laporan keuangan pemerintah perlu diolah lebih
lanjut agar pemanfaatan informasi laporan keuangan pemerintah dapat ditingkatkan dan
diperluas untuk menjadi salah satu input dalam proses perencanaan dan penganggaran di
pemerintahan.

c) Penyusun dan Pengguna Statistik Keuangan Pemerintah

1. Kementerian Keuangan

2. Kementerian Dalam Negeri

3. Badan Pusat Statistik

4. Bank Indonesia

5. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN)

6. Pemerintah Daerah

7. Lembaga Rating

d) Kegunaan Statistik Keuangan Pemerintah

Statistik Keuangan Pemerintah merupakan sistem statistik khusus makroekonomi yang


didesain untuk mendukung analisis fiskal. Analisis keuangan publik menggunakan statistik
fiskal untuk menganalisis ukuran sektor publik, sumbangannya terhadap permintaan,
investasi dan tabungan agregat, pengaruh kebijakan fiskal terhadap ekonomi, termasuk
sumber daya yang digunakan, kondisi keuangan, dan utang nasional, beban pajak, proteksi
tarif, dan jaringan pengaman sosial.

Anda mungkin juga menyukai