Anda di halaman 1dari 2

Kholish Naufal Pamungkas/18/XII MIPA 4

Hakikat Negara Kesatuan Republik Indonesia.

1. Jelaskan Pengertian Negara Kesatuan menurut C.F Strong!


Menurut C.F Strong, Negara Kesatuan atau unitarisme adalah struktur negara yang
kekuasaan dan wewenang legislatif tertingginya berada dalam suatu organisasi
legislatif nasional dan kekuasaan negara dipusatkan pada pemerintah pusat.
Pemerintah pusat menguasai kedaulatan secara penuh baik kedalam ataupun
keluar.
2. Apa sebutan lain untuk Negara Kesatuan? Apa hakikat dari negara kesatuan?
Jelaskan!
Negara kesatuan, dapat pula disebut negara unitaris. Negara ini ditinjau dari segi
susunannya, memanglah susunannya bersifat tunggal, maksudnya negara kesatuan
itu adalah negara yang tidak tersusun dari beberapa negara. Melainkan hanya terdiri
dari satu negara, sehingga tidak ada negara dalam negara.
3. Dilihat dari sistemnya, negara kesatuan dibedakan menjadi 2 yaitu sistem
sentralisasi dan sistem desentralisasi. Jelaskan pengertiannya, dan tuliskan
keunggulan dan kelemahan dari masing-masing sistem!
● Sistem sentralisasi adalah memusatkan seluruh wewenang kepada sejumlah
kecil manajer atau yang berada di posisi puncak pada suatu struktur
organisasi. Sentralisasi banyak digunakan pada pemerintahan lama di
Indonesia sebelum adanya otonomi daerah. Kelebihan sistem sentralisasi:
1. Pemerintah pusat secara langsung dapat mengurus semua urusan
sampai ke daerah.
2. Peraturan di seluruh negara sama.
3. Adanya kesederhanaan hukum.
Kelemahan sistem sentralisasi:
1. Pekerjaan pemerintah pusat jadi banyak sehingga menghambat
proses pelaksanaan di daerah.
2. Rakyat di daerah tidak mendapat kesempatan memikirkan dan
bertanggung jawab pada daerahnya.
3. Peraturan dari pusat sering tidak sesuai dengan keadaan suatu
daerah.
● Sistem desentralisasi adalah sistem pemerintahan yang lebih banyak
memberikan kekuasaan kepada pemerintah daerah.
Kelebihannya : meringankan tugas pemerintah pusat, mengurangi
penumpukan kerja pemerintah pusat, pemerintah daerah tidak perlu
menunggu keputusan pemerintah pusat untuk mengambil keputusan saat
mendesak.
Kekurangannya : perlu banyak waktu untuk melakukan musyawarah /
perundingan, memerlukan biaya besar, dapat memunculkan sifat
kedaerahan.
4. Berdasarkan pada ketentuan UUD 1945 dan peraturan perundang-undangan
yang ada di bawahnya, Indonesia Menganut sistem yang mana? Jelaskan
dengan disertai ketentuan pasal-pasal yang mengaturnya!
Sistem Pemerintahan Indonesia Menurut UUD 1945 Pembukaan UUD 1945 Alinea
IV menyatakan bahwa kemerdekaan kebangsaan Indonesia itu disusun dalam suatu
Undang-Undang Dasar Negara Indonesia yang terbentuk dalam suatu susunan
negara Republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat. Berdasarkan Pasal 1 Ayat 1
UUD 1945, Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbentuk republik.
Berdasarkan hal itu dapat disimpulkan bahwa bentuk negara Indonesia adalah
kesatuan, sedangkan bentuk pemerintahannya adalah republik.
Selain bentuk negara kesatuan dan bentuk pemerintahan republik, Presiden
Republik Indonesia memegang kekuasaan sebagai kepala negara dan sekaligus
kepala pemerintahan. Hal itu didasarkan pada Pasal 4 Ayat 1 yang berbunyi,
“Presiden Republik Indonesia memegang kekuasaan pemerintahan menurut
Undang-Undang Dasar.” Dengan demikian, sistem pemerintahan di Indonesia
menganut sistem pemerintahan presidensial.
5. Sebagai Negara Kesatuan dengan sistem desentralisasi, ada beberapa
kekuasaan yang menjadi kewenangan Pemerintah Pusat yang tidak akan
diberikan kepada pemerintah daerah. Sebutkan beberapa kekuasaan yang
tetap menjadi kewenangan pemerintah Pusat tersebut!
UU No. 5 Tahun 1974 tentang Pokok-pokok Pemerintah Daerah. Terdapat 5 (lima)
kewenangan yang tidak diserahkan kepada pemerintah daerah yaitu politik luar
negeri, pertahanan dan keamanan, yustisi, moneter dan fiskal nasional, dan agama.
6. Semangat mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia dilandasi
oleh semangat kebangsaan yang didalamnya terkandung beberapa nilai yang
dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa. Sebutkan kelima nilai
tersebut yang harus kita pegang teguh dalam mempertahankan NKRI!
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
Nilai ini mengandung pengakuan atas keberadaan Tuhan sebagai pencipta
alam semesta beserta isinya.
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
Nilai ini mengandung rumusan sifat keseluruhan budi manusia Indonesia
yaitu mengakui kedudukan manusia sederajat dan sama.
3. Persatuan Indonesia
Nilai ini adalah perwujudan paham kebangsaan Indonesia yang mengatasi
paham perseorangan, golongan, suku bangsa.
Serta mendahulukan persatuan dan kesatuan bangsa sehingga tidak
terpecah belah oleh sebab apa pun.
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam
permusyawaratan perwakilan
Nilai ini adalah sendi utama demokrasi di Indonesia berdasar atas asas
musyawarah dan asas kekeluargaan.
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Nilai ini adalah salah satu tujuan negara yaitu mewujudkan tata masyarakat
Indonesia yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila.
7. Jelaskan karakteristik Negara Kesatuan Republik Indonesia dilihat dari segi
kewilayahan!
Dalam segi kewilayahan, karakteristik Indonesia dapat dilihat pada Pasal 25A UUD
1945 yang menyebutkan bahwa “Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah
sebuah negara kepulauan yang berciri Nusantara dengan wilayah yang batas-batas
dan hak-haknya ditetapkan oleh undang-undang”

Anda mungkin juga menyukai