Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN LAMPUNG SELATAN

KECAMATAN RAJABASA
DESA CANTI
Jl. Pesisir Desa Canti Kecamatan Rajabasa Lampung Sealatan 35552

KEPUTUSAN KEPALA DESA CANTI


NOMOR : D/02/VII.11.04/VI/2020
TENTANG

PEMBENTUKAN FORUM ANAK DESA


PERIODE 2020-2022
DESA CANTI KECAMATAN RAJABASA KABUPATEN LAMPUNG SELATAN

MENIMBANG :

a. Bahwa dalam rangka pemenuhan hak-hak anak berorganisasi dan berpartisipasi untuk
mewujudkan Kabupaten Lampung Selatan layak anak ;
b. Bahwa anak adalah tunas bangsa, memiliki peran strategis serta mempunyai ciri dan
sifat khusus yang akan menjamin masa depan bangsa;
c. Bahwa untuk menunjang peran anak sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan b
diperlukan wadah sebagai bentuk upaya mewujudkan pengarusutamaan hak-hak anak
dalam kehidupan berkeluarga, bermasyarakat dan berbangsa;
d. Bahwa agar pelaksanaan kegiatan sebagaimana dimaksud dalam huruf a sampai dengan
c dapat berjalan secara berdaya guna dan berhasil guna dipandang perlu dibentuk
forum anak Desa/Kelurahan
e. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud huruf a sampai dengan huruf
d perlu menetapkan Keputusan Kepala Desa tentang pembentukan Forum anak Desa
Canti

Mengingat :

1. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 Tentang Perubahan Undang-Undang Nomor


23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak;
2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 Tentang Penghapusan Kekerasan dalam
Rumah Tangga;
3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 Dentang Desa/Kelurahan
4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintahan Daerah;
5. Peraturan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
Republik Indonesia Nomor 02 Tahun 2009 Tentang Kebijakan Kabupaten/Kota
Layak Anak.
Kesatu : Membentuk Forum Anak Desa Canti Kecamatan Rajabasa Kabupaten Lampung
Selatan Periode 2020–2022 dengan susunan personalia sebagaimana tercantum dalam
Lampiran dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Keputusan ini;

Kedua : Tugas Pengurus Forum Anak Desa/Kelurahan seagaimana dimaksud


pada Diktum Kesatu, terdiri dari :

1. Menyalurkan aspirasi anak;


2. Mendorong anak aktip mengembangkan potensinya;
3. Mendorong peran Anak sebagai Pelopor dan Pelapor
4. Menjadikan Forum Anak Desa/Kelurahan sebagai wahana untuk mempelajari
serta mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi;

Ketiga : Dalam melaksanakan tugasnya, pengurus Forum Anak Desa/Kelurahan


sebagaimana dimaksud pada Diktum kesatu bertanggung jawab dan melaporkan hasil
pelaksanaan tugasnya kepada Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan
Perlindungan Anak Kabupaten Lampung Selatan melalui Kepala Desa/Kelurahan;

Keempat : Segala biaya yang timbul akibat ditetapkannya keputusan ini


dibebankan pada APBDes di Desa Canti Kecamatan Rajabasa Kabupaten Lampung
Selatan;

Kelima : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan


ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam penetapannya, maka
akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di
Desa Canti
Pada tanggal 09 juni 2020
Kepala Desa Canti

JAHIDIN

Tembusan, Yth :

1. Bupati Lampung Selatan


2. Kepala Dinas PP dan PA Kab. Lam-sel
3. Arsip ....................
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA DESA CANTI
NOMOR : D/02/VII.11.04/VI/2020
TANGGAL : 09 Juni 2020

Susunan Personalia Pengurus Forum Anak Desa Canti

Kecamatan Rajabasa Kabupaten Lampung Selatan Periode 2020/2022

NO KEDUDUKAN NAMA/JABATAN KETERANGAN

1 Penasehat Jahidin
Kepala Desa

2 Penaggung Jawab Asrorie


Sekretaris Desa

3 Ketua FADes 1. (NAMA)

Wakil Ketua FADes 2. (NAMA)

Sekretaris FADes 3. (NAMA)

Bendahara FADes 4. (NAMA)

KEPALA DESA

JAHIDIN

Anda mungkin juga menyukai