Anda di halaman 1dari 63

LAPORAN KERJA PRAKTEK

PEMBANGUNAN GEDUNG APARTEMEN

GUNAWANGSA GRESIK SUPERBLOCK 15 LANTAI

Jl. Veteran No. 194 Gresik, Jawa Timur

APRIYANTO DWI NUGRAHA


NPM : 18110016

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS WIJAYA KUSUMA SURABAYA
2021
LEMBAR PENGESAHAN

Judul Kerja Praktek : Pembangunan Gedung Apartemen Gunawangsa Gresik Superblock


Nama Mahasiswa : Apriyanto Dwi Nugraha
NPM : 18110016
Program Studi : Teknik Sipil
Fakultas : Teknik

Disetujui,

Pembimbing Lapangan Dosen Pembimbing


PT Pembangunan Perumahan (Persero)

Angga Anggita, ST Dr. Ir. Siswoyo, MT.


Site Engineer NIK. 92117-ET

Mengetahui,

Ketua Program Studi


Teknik Sipil

Dr. Ir. Soebagio, MT.


NIK. 94249-ET

ii
LEMBAR PENGESAHAN REVISI

Judul Kerja Praktek : Pembangunan Gedung Apartemen Gunawangsa Gresik Superblock

Nama Mahasiswa : Apriyanto Dwi Nugraha

NPM : 18110016

Program Studi : Teknik Sipil

Fakultas : Teknik

Disetujui,

Dosen Penguji

Dr. Ir. Utari Khatulistiani MT.


NIK. 93190-ET

Mengetahui,

Dosen Pembimbing,

Dr. Ir. Siswoyo, MT.


NIK. 92117-ET

iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan rahmat-Nya yang
telah diberikan sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Kerja Praktek dengan judul
“Pembangunan Gedung Apartemen Gunawangsa Gresik Superblock 15 Lantai di
Jalan Veteran No. 194 Gresik, Jawa Timur” sebagai salah satu syarat akademik guna
memperoleh gelar yang telah ditetapkan oleh Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Dalam penyusunan Laporan Kerja Praktek ini tidak
lepas dari bantuan dan kerjasama berbagai pihak hingga tesusunnya Laporan Kerja Praktek
ini, oleh karena itu penyusun mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada :
1. Bapak Johan Paing H.W.,ST, MT. selaku Dekan Fakultas Teknik Universitas
Wijaya Kusuma Surabaya.
2. Bapak Dr. Ir. Soebagio, MT. selaku Ketua Program Studi Teknik Sipil Fakultas
Teknik Universitas Wijaya Kusuma Surabaya.
3. Bapak Dr. Ir. Siswoyo, MT. selaku dosen pembimbing yang telah memberikan
bimbingan serta masukan atas penyusunan Laporan Kerja Praktek ini sehingga
dapat terselesaikan dengan tepat waktu.
4. Ibu Dr.Ir. Utari Khatulistiani MT. selaku dosen penguji yang telah mengarahkan
dan membimbing selama Sidang Kerja Praktek.
5. Seluruh dosen serta staf karyawan Fakultas Teknik Universitas Wijaya Kusuma
Surabaya
6. Bapak/Ibu PT Pembangunan Perumahan (Persero) Apartemen Gunawangsa Gresik.
7. Teman-teman Universitas Wijaya Kusuma Surabaya yang telah membantu dan
memberikan support kepada penyusun.
Dalam penyusunan Laporan Kerja Praktek ini saya menyadari bahwa masih terdapat
banyak kekurangan dan jauh dari sempurna dan terdapat banyak kekurangan, mengingat
keterbatasan pengetahuan maupun pengalaman penyusun. Sehingga kritik dan saran sangat
diharapkan guna perbaikan dan penyusunan laporan yang lebih baik pada masa yang akan
datang. Semoga Laporan Kerja Praktek ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Penyusun

Apriyanto Dwi Nugraha


iv
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ................................................................................................... ii


LEMBAR PENGESAHAN REVISI .................................................................................... iii
KATA PENGANTAR .......................................................................................................... iv
DAFTAR ISI ......................................................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR .......................................................................................................... viii
BAB 1 PENDAHULUAN ..................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang ............................................................................................................. 1
1.2 Tujuan Kerja Praktek ................................................................................................... 3
1.2.1 Tujuan Kerja Praktek ............................................................................................ 3
1.3 Manfaat ........................................................................................................................ 3
1.4 Lokasi Kerja Praktek ................................................................................................... 4
1.5 Data proyek .................................................................................................................. 4
1.6 Sumber Daya Proyek ................................................................................................... 5
1.6.1 Sumber Daya Manusia .......................................................................................... 5
1.6.2 Sumber Daya Peralatan ......................................................................................... 5
1.6.3 Sumber Daya Material .......................................................................................... 6
1.6.4 Sumber Daya Keuangan ........................................................................................ 6
BAB II ORGANISASI PROYEK ......................................................................................... 7
2.1 Organisasi Proyek ........................................................................................................ 7
2.2 Unsur-unsur Organisasi Proyek ................................................................................... 8
2.2.1 Pemilik Proyek ...................................................................................................... 9
2.2.2 Konsultan Perencana ............................................................................................. 9
2.2.3 Kontraktor Pelaksana ............................................................................................ 9
2.2.4 Konsultan Pengawas ...................................................................................... 10
2.3 Struktur Organisasi Kontraktor Pelaksana ................................................................. 11
2.3.1 Project Manager .................................................................................................. 12
2.3.2 Site Engineer Manager ........................................................................................ 12
2.3.3 Site Operational Manager................................................................................... 13
2.3.4 Site Administration Manager ............................................................................. 13
2.3.5 Pengendali Operasional Proyek ......................................................................... 14

v
2.3.6 Quantity Surveyor (QS) .................................................................................... 14
2.3.7 Drafter ............................................................................................................... 15
2.3.8 General Superindent ........................................................................................... 15
2.3.9 Chief Surveyor .................................................................................................. 15
2.3.10 Kesehatan, Keselamatan dan Keamanan Lingkungan (K3) ............................. 16
2.3.11 Koordinasi Proyek ................................................................................................ 16
BAB 3 PELAKSANAAN PROYEK .................................................................................. 19
3.1 Tinjauan Umum ......................................................................................................... 19
3.2 Perencanaan Balok dan Plat Lantai............................................................................ 19
3.2.1 Perencanaan Balok .............................................................................................. 19
3.2.2 Perencanaan Plat Lantai ..................................................................................... 20
3.3. Pekerjaan Balok dan Plat Lantai Half Slab ............................................................... 22
3.3.1 Pemasangan Scaffollding dan bekisting Balok dan Plat Lantai .......................... 22
3.3.2 Pengecekan Elevasi Balok dan Plat Lantai ......................................................... 23
3.3.3 Penulangan Balok ................................................................................................ 23
3.3.4 Pabrikasi Half Slab .............................................................................................. 24
3.3.5 Pemasangan Half Slab ......................................................................................... 24
3.3.6 Pengecoran Balok dan Plat Atas Lantai .............................................................. 25
3.3.7 Shoring Bekisting Plat dan Balok ....................................................................... 25
3.3.8 Curing Beton ....................................................................................................... 26
3.4. Perencanaan Kolom .................................................................................................. 26
3.5. Pekerjaan Kolom....................................................................................................... 27
3.5.1 Pekerjaan Persiapan / Survey titik-titik Kolom .................................................. 27
3.5.2 Pemasangan Sepatu Kolom ................................................................................. 27
3.5.3 Pemasangan Pembesian Kolom dan Decking Beton........................................... 28
3.5.4 Pengolesan Minyak Bekisting ............................................................................ 28
3.5.5 Pemasangan Bekisting Kolom serta Push Pull and Prop ................................... 28
3.5.6 Cek Vertikal Bekisting ....................................................................................... 28
3.5.7 Pengecoran Kolom ............................................................................................. 29
3.5.8 Pembongkaran Bekisting.................................................................................... 29
3.5.9 Curing/Perawatan Beton ..................................................................................... 29
3.6. Perencanaan Shear Wall ........................................................................................... 30
3.7 Pekerjaan Shear Wall ................................................................................................. 31

vi
3.7.1 Pekerjaan Pembesian Shear Wall ........................................................................ 31
3.7.2 Pekerjaan Bekisting Shear Wall .......................................................................... 31
3.7.3 Pengecoran Shear Wall ....................................................................................... 31
3.7.4 Perawatan Shear Wall ......................................................................................... 32
3.8 Perencanaan Tangga .................................................................................................. 32
3.9 Pekerjaan Tangga ....................................................................................................... 34
3.9.1 Pemasangan Bekisting Tangga............................................................................ 34
3.9.2 Penulangan Tangga ............................................................................................. 34
3.9.3 Pemasangan Bekisting Anak Tangga .................................................................. 35
3.9.4 Pengecoran Tangga ............................................................................................. 35
3.9.5 Pembongkaran Bekisting Tangga........................................................................ 36
3.9.6 Perawatan Beton Tangga ..................................................................................... 36
BAB 4 PENGAWASAN PROYEK .................................................................................... 37
4.1 Pengawasan Proyek .................................................................................................. 37
4.1.1 Pengendalian Mutu ........................................................................................ 37
4.1.2 Pengendalian Waktu ...................................................................................... 39
4.1.3 Pengendalian Teknis ...................................................................................... 39
4.1.4 Pengendalian Biaya ....................................................................................... 39
4.1.5 Pengendalian Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) ................................. 39
BAB 5 TINJAUAN KHUSUS ............................................................................................ 41
5.1. Manajemen Waktu ................................................................................................ 41
5.2 Pengendalian Waktu (Kontrol Waktu) ................................................................. 42
BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN ............................................................................... 48
6.1 Kesimpulan ........................................................................................................... 48
6.2 Saran ..................................................................................................................... 48
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................... 49

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Lokasi Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik……………………………....4

Gambar 2.1 Bagan Hubungan Kerja antara Unsur-unsur Organisasi Proyek……….……...8

Gambar 2.2 Struktur Organisasi…………………………………………………………...11

Gambar 2.3 Bagan Koordinasi Kerja……………………………………………………...17

Gambar 3.1 Potongan Denah Balok, Kolom, dan Plat Lantai 2……………………….…..20

Gambar 3.2 Detail Balok………………………………………....………………………..20

Gambar 3.3 Detail Penulangan Plat Lantai………………………………………………..21

Gambar 3.4 Tampak Atas Bekisting Balok Lt. 5………………………………………..23

Gambar 3.5 Pembesian Half Slab……………………………………………...………….24

Gambar 3.6 Pembesian Plat Atas Lantai ….……………………………………………...25

Gambar 3.7 Detail Kolom….…………………….…….……………………...…….…….27

Gambar 3.8 Curing Beton……….…………………………………....……………..…….30

Gambar 3.9 Detail Shear Wall ……….…………………………....……………..…….30

Gambar 3.10 Pengecoran Shear Wall ……….…………………....……………..…….32

Gambar 3.11 Detail Tangga……..……….………………………....……………..…….32

Gambar 3.12 Detail Penulangan Tangga……..……….…………………………..…….33

Gambar 3.13 Pengecoran Tangga……..……….…………………………………...…….36

Gambar 5.1 Kurva S….…………………………...………………………………..…….42

Gambar 5.2 Rencana Prestasi Proyek Gunawangsa Gresik….……………………..…….43

Gambar 5.3 Rekapitulasi Progress Mingguan….…………………………….……..…….44

viii
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Wijaya Kusuma
Surabaya merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang selain mempelajari ilmu
ketekniksipilan juga mempelajari penerapan ilmu tersebut di lapangan. Sehingga dalam
prosesnya mewajibkan mahasiswa untuk melaksanakan Kerja Praktek sebagai bentuk
aplikasi teori yang telah dipelajari di bangku kuliah. Kegiatan ini sangat diperlukan
untuk lebih mengenalkan mahasiswa pada dunia kerja, dan memberikan gambaran
secara nyata kepada mahasiswa mengenai dunia kerja sehingga mahasiswa mempunyai
wawasan serta pengalaman untuk terjun ke dunia pekerjaan.
Kerja Praktek adalah kegiatan mahasiswa yang dilakukan di masyarakat maupun
di perusahaan atau instansi untuk mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dan melihat
relevansinya di masyarakat maupun melalui jalur pengembangan diri dengan
mendalami bidang ilmu tertentu dan aplikasinya. Kerja praktek dapat menjadi sarana
bagi mahasiswa untuk menerapkan teori-teori yang sudah didapatkan di bangku
perkuliahan pada kondisi nyata di lapangan, dengan harapan dapat menumbuhkan dan
mengembangkan sikap profesionalisme setelah menyelesaikan perkuliahan. Agar
tujuan tersebut tercapai mahasiswa dituntut untuk mengamati pelaksanaan pekerjaan
dilapangan secara aktif, terutama dalam pengumpulan data-data lapangan selama
proses pelaksanaan sangatlah penting, yang nantinya sangat diperlukan dalam
penyusunan laporan kerja praktek.
Kerja praktek ini bermaksud supaya mahasiswa dapat menjalin komunikasi
dengan masyarakat proyek, serta mampu mengenal situasi dan kondisi dilapangan
selama pelaksanaan kerja praktek di lapangan. Nantinya, pengalaman yang telah
didapatkan saat kerja praktek ini dapat bermanfaat dan bisa menjadi dasar saat
mahasiswa sudah terjun ke dunia pekerjaan. Kerja Praktek ini dilaksanakan pada
pembangunan gedung Apartemen Gunawangsa Gresik Superblock yang berlokasi di Jl.
Veteran 194, Gresik, Jawa Timur.
Meningkatnya populasi penduduk menjadi salah satu faktor berkembangnya
pembangunan terutama dalam pembangunan hunian bagi masyarakat. Hunian yang

1
nyaman, bersih dan aman adalah hunian yang diinginkan banyak orang. Banyaknya
pabrik-pabrik industri dapat mengakibatkan polusi sehingga cukup sulit mendapatkan
hunian yang nyaman dan bersih. Maka dari itu solusi untuk mengatasi permasalahan
tersebut adalah dengan mengadakan pembangunan apartemen.
Bangunan bertingkat adalah bangunan yang mempunyai lebih dari satu lantai
secara vertikal. Bangunan bertingkat ini dibangun berdasarkan keterbatasan tanah yang
mahal dan tingginya tingkat permintaan ruang untuk berbagai macam kegiatan. Ada
banyak faktor yang harus diperhatikan pada struktur gedung bertingkat, antara lain
meliputi fungsi gedung, keamanan, kekuatan, kekakuan, kestabilan, keindahan serta
pertimbangan ekonomis. Jadi, suatu bangunan harus didesain sehingga dapat
memenuhi kriteria bangunan yang kuat, aman, nyaman tetapi tetap ekonomis. Untuk
mewujudkan bangunan yang berkualitas dari segi keamanan serta kenyamanan,
ekonomis diperlukan perencanaa dan perhitungan gedung sesuai dengan peraturan
sehingga memenuhi persyaratan pembangunan gedung.
Menurut KBBI Apartemen adalah sebuah tempat tinggal suatau bangunan
bertingkat yang lengkap dengan ruang duduk, kamar tidur, dapur, ruang makan,
jamban, dan kamar mandi yang terletak pada satu lantai bangunan bertingkat yang
terbagai atas beberapa tempat tinggal. Secara umum apartemen dapat diartikan sebagai
suatu bangunan yang bertingkat lebih dari satu lantai yang didalamnya merupakan
kumpulan dari beberapa unit hunian, dengan setiap unit kamar memiliki ruangan untuk
hidup yang lengkap, diamana para penghuninya saling berbagi fasilitas yang sama.
Selain itu dengan dilengkapinya berbagai fasilitas tersebut sesuai aturan maka dapat
diminimalkan pula resiko dari bahaya yang akan terjadi, sehingga penghuni yang
menetap diapartemen tersebut dapat tinggal dengan nyaman dan aman dalam waktu
yang lama. Selain itu juga mengatasi masalah pemerintah semakin susutnya lahan
karena semakin bertambahnya penduduk.
Sekarang ini sedang gencar-gencarnya membangun apartemen dengan
menawarkan fasilitas yang beraneka ragam. Salah satunya adalah Apartemen
Gunawangsa Gresik Superblock. Sudah sejak lama Gresik menjadi kota perdagangan
dan industri, di kota Gresik inilah industri besar mulai banyak bertumbuh dan
berkembang pesat. Dibandingkan dengan Surabaya, pertumbuhan bidang industrialisasi
dikota gresik jauh lebih besar. Pertumbuhan perekonomiannya dari masa ke masa juga
menunjukkan trend yang semakin baik.

2
Apartemen Gunawangsa Gresik Superblock merupakan gedung beton bertulang
dengan dual system dan apartemen ini adalah sebuah proyek terbaru dan apartemen
pertama dikota gresik dari gunawangsa group yang dirancang khusus oleh konsultan
perencana arsitek terkemuka, yaitu Megatika Internasional. Dengan luas total bangunan
±42.900 m², Apartemen Gunawangsa Gresik menawarkan beraneka ragam area (seperti
hotel, mall, supermarket, ruko, mushola, kolam renang, dll) dengan memadukan
kekuatan desain, fungsi, kenyamanan serta keamanan. Selain apartemen akan
dibangun area komersial yang terdiri dari mall, supermarket, ruko, bioskop, kafe, dan
resto, hingga pusat kebugaran. Apartemen ini mencakup delapan Menara Gedung.
Tahap pertama dibangun 4 menara (A,B,C, dan D), dengan masing-masing menara
memiliki 15 lantai dan terdapat 250 unit apartemen dan 4 menara lagi untuk tahap
kedua.

1.2 Tujuan Kerja Praktek


1.2.1 Tujuan Kerja Praktek
Kerja praktek ini dilakukan dengan tujuan untuk menyelesaikan
mata kuliah wajib program S1 Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas
Wijaya Kusuma Surabaya. Manfaat yang diperoleh dari kerja praktek, yaitu:
1. Mengenal langsung situasi proyek konstruksi gedung tingkat tinggi
2. Memepelajari Material dan peralatan yang digunakan dalam proyek
3. Mengetahui kendala yang terjadi pada suatu proyek beserta solusinya.
4. Meningkatkan hubungan kerja sama yang baik antara perguruan tinggi,
pemerintah dan perusahaan.

1.3 Manfaat
Manfaat kerja praktek yang dilaksanakan di proyek Apartemen Gunawangsa
Gresik ini yaitu:
1. Mengetahui secara langsung pelaksanan proyek pembangunan sehingga kita
bisa membandingkan ilmu dalam bentuk teori dan ilmu dilapangan.
2. Memahami sistem pengawasan dan organisasi di lapangan, serta hubungan
kerja suatu proyek.

3
3. Mendapatkan pengetahuan/gambaran pelaksanaan suatu proyek
pembangunan di lapangan.
4. Memperdalam wawasan mengenai struktur proyek yang di jalani.

1.4 Lokasi Kerja Praktek

Kerja Praktek ini berlokasi di Jalan Veteran 194, Gresik, Jawa Timur.

Gambar 1.1 Lokasi Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik

(Sumber: https://www.google.com/maps)

1.5 Data proyek

Nama Proyek : Apartemen Gunawangsa Gresik Superblock

Lokasi : Jalan Veteran, Gresik, Jawa Timur

Pemberi Tugas : PT Gunawangsa Putra Perkasa

Konsultan Perencana Arsitektur : PT Megatika International

Konsultan Perencana Struktur : Handoko & Associates

Konsultan M/E : CV Tiga Teknik Optima

Konsultan Pengawas : CV Merka Konsultindo

Jumlah Tower : 4 Tower

4
Nilai Kontrak + Ppn : Rp. 111.500.000,00

Sifat Kontrak : Lumpsum Fix Price Dan Prov Sum

Pembayaran : Dp 15%, Monthly Progress

Waktu Pelaksanaan : 20 Bulan

Waktu Pemeliharaan : 12 Bulan

Tower A : 15 Lantai + Atap

Tower B : 15 Lantai + Atap

Tower C : 15 Lantai + Atap

Tower D : 15 Lantai + Atap

1.6 Sumber Daya Proyek


1.6.1 Sumber Daya Manusia
1. Sumber daya manusia pada proyek ada dua macam yaitu pekerja tetap
dan tidak tetap.
2. Tujuan adanya jenis pekerja ini adalah agar dapat mengelola dan
mengatur kebutuhan SDM berdasarkan beban ekonomis perusahaan.
3. Biasanya kebutuhan pekerjanya tidak tetap jauh lebih banyak
dibandingkan dengan pekerja tetap.
4. Deskripsi pekerjaan proyek tiap SDM perlu di identifikasi agar dapat
berjalan sesuai dengan rencana dan aturan perusahaan.

1.6.2 Sumber Daya Peralatan


1. Peralatan yang akan digunakan dalam proyek harus diidentifikasi
terlebih dahulu agar sesuai dengan kondisi daerah proyek.
2. Tingkat kebutuhan pemakaian alat dapat direncanakan secara efektif
dan efesien.

5
1.6.3 Sumber Daya Material
1. Material harus dikelolah dengan baik agar kebutuhan mencukupi pada
waktu dan tempat yang direncanakan.
2. Ketepatan waktu dan tempat akan tersedianya material dapat
mempengaruhi jadwal yang telah direncanakan.
3. Kerja sama dan komunikasi antara pemasok material dengan konraktor
pelaksana proyek harus berjalan baik.
4. Informasi material harus jelas dalam penawaran kontrak agar dapat
dipilih pemasok mana yang menggunakan spesifikasi material sesuai
dengan spesifikasi proyek dengan harga yang paling ekonomis.
1.6.4 Sumber Daya Keuangan
1. Aliran kas masuk dank as keluar (cash flow) harus tercatat dengan benat
dan teratur.
2. Buat laporan keuangan secara berkala, perhari, perminggu dan perbulan.
3. Lakukan audit keuangan secara teratur.

6
BAB II
ORGANISASI PROYEK

2.1 Organisasi Proyek


Pengelolaan suatu proyek pembangunan memerlukan suatu penanganan serta
organisasi yang teratur agar didapat suatu hasil yang optimal dengan mutu yang baik,
waktu dan biaya sesuai dengan rencana yang dikehendaki. Manajemen kegiatan yang
baik diperlukan agar memperoleh suatu prestasi pekerjaan yang tinggi sesuai dengan
yang telah direncanakan. Penyusunan organisasi yang baik dari masing-masing unsur
yang terlibat diperlukan agar penyelenggaraan kerja berlangsung dengan baik.
Pelaksanaan proyek pembangunan harus diselenggarakan secara menyeluruh mulai
dari perencanaan, pembangunan fisik, sampai dengan pemeliharaan yang melibatkan
bermacam–macam unsur dan komponen pendukung. Unsur–unsur yang terlibat dalam
pengelolaan harus saling bekerja sama dan mempunyai rasa tanggung jawab terhadap
tugas, kewajiban serta wewenang yang telah diberikan sesuai bidang dan keahlian
masing–masing. Keuntungan dari adanya organisasi dalam suatu kegiatan adalah:

1. Pekerjaan dapat dilaksanakan secara matang.

2. Pekerjaan yang tumpeng tindih dapat dihindari dengan dilaksanakan


pembagian tugas serta tanggung jawab sesuai keahlian.

3. Peningkatamn daya guna dana, fasilitas, serta kemampuan yang tersedia


secara maksimal.

Manajemen proyek adalah system kerja yang dibuat untuk pelaksanaan


pekerjaan konstruksi. Berisi tentang tata cara mengelola sumber daya dan dana proyek
untuk mencapai tujuan dengan menggunakan metode dan sistematis tertentu agar
mencapai tujuan dan daya guna dengan kualitas yang memuaskan.

Organisasi kerja dalam proyek sangat diperlukan untuk mendapatkan hasil


kerja yang baik. Organisasi proyek harus saling berhubungan dan berjalan sesuai
dengan peraturan-peraturan dan tata tertib yang telah ditentukan. Dengan system
organisasi yang baik maka pelaksanaan proyek dapat berjalan dengan lancar sesuai
dengan target waktu dan mutu yang diharapkan. Supaya dapat tercapai standar-standar
7
yang diinginkan diperlukan tahapan-tahapan dalam manajemen proyek meliputi
planning, organizing, actuating, controlling dan evaluating.

2.2 Unsur-unsur Organisasi Proyek


Pada pelaksanaan manajemen proyek ini dibentuk organisasi proyek untuk
bekerja sama dan saling mempunyai rasa tanggung jawab terhadap kewajiban,
wewenang, serta keahlian bidang masing-masing. Unsur-unsur tersebut adalah pemilik
proyek (owner), konsultan perencana dan kontraktor pelaksana.

Gambar 2.1 Bagan Hubungan Kerja antara Unsur-unsur Organisasi Proyek

(Sumber: Lestari, Diyan Aprilia. 2019. Struktur Organisasi Proyek)

Keterangan:

Garis Tegas : Garis Koordinasi

Garis Putus-Putus: Garis Perintah

8
2.2.1 Pemilik Proyek
Orang atau badan yang memiliki proyek dan memberikan pekerjaan
kepada penyedia jasa dan yang membayar biaya pekerjaan tersebut. Pemilik
proyek (owner) memiliki tugas, wewenang dan tanggung jawab dalam proyek
ini adalah sebagai berikut:

1. Menunjuk penyedia jasa, baik konsultan maupun kontraktor.


2. Menyediakan lahan untuk pelaksanaan pekerjaan.
3. Menyediakan dana dan kemudian membayar kepada pihak penyedia
jasa sejumlah biaya yang diperlukan atau sesuai kontrak.
4. Mengurus dan menyelesaikan ijin-ijin berikut persyaratan yang
terkait dalam pembangunan proyek tersebut.

2.2.2 Konsultan Perencana


Konsultan perencana adalah pihak yang ditunjuk dan diberikan
kewenangan oleh pemilik proyek yang memiliki kemampuan dan konstruksi
keahlian dalam bidang tertentu, yang meliputi perencanaan struktur, arsitektur,
serta mekanikal dan elektrikal. Konsultan perencana memiliki tugas dan
kewenangan sebagai berikut:

1. Bertugas sebagai perencana arsitektur, untuk menentukan bentuk


dan dimensi bangunan. Pada proyek ini yang diamanahi sebagai
perencana arsitektur PT.Megatika internasional.
2. Bertugas sebagai perencana struktur, untuk merencanakan struktur
bangunan.
3. Bertugas sebagai perencana Mekanikal dan Elektrikal, untuk
merencanakan mekanikal dan elektrikal.
4. Bertugas sebagai manajemen konstruksi, untuk mengawasi jalannya
proyek. Pemilik proyek menunjuk MK Merka Construction
Manajemen untuk menjalankan tugas tersebut.

2.2.3 Kontraktor Pelaksana


Kontraktor pelaksana adalah suatu badan usaha yang berbadan hukum
yang ditunjuk oleh pemilik proyek (owner) untuk melaksanakan proyek sesuai
dengan biaya, gambar rencana, dan syarat-syarat yang telah ditentukan. Pada

9
proyek ini pemilik proyek (owner) memberikan tugas kepada PT. PP untuk
merealisasikan ide-ide maupun keinginan dari pemilik owner. Dalam
menjalankan tugasnya kontraktor pelaksana harus selalu melaksanakan kegiatan
berdasarkan standar detail dan gambar-gambar yang ada dalam dokumen
kontrak. Kontraktor pelaksana mempunyai tugas dan wewenang sebagai berikut:

1. Memahami gambar desain dan spesifikasi teknis sebagai pedoman


dalam melaksanakan pekerjaan dilapangan.
2. Menyediakan tenaga kerja, bahan material, tempat kerja, peralatan
dan alat pendukung lain.
3. Mengadakan pekerjaan sesuai dengan program kerja, metode kerja,
gambar kerja dan spesifikasi teknik.
4. Memimpin dan mengendalikan pelaksanaa pekerjaan dilapangan.
5. Menjamin keamanan, keselamatan dan ketertiban tenaga kerja proyek,
peralatan bahan bangunan, serta lingkungan masyarakat sekitar
proyek.

2.2.4 Konsultan Pengawas


Konsultan pengawas adalah organisasi atau perorangan yang bersifat
multidisiplin yang bekerja untuk dan atas nama pemilik proyek. Pengawas harus
mampu bekerjasama dengan konsultan perencana dalam suatu proyek.
Konsultan pengawas mempunyai tugas dan wewenang sebagau berikut:

1. Menentukan pengawasan berkala serta memberikan pengarahan,


petunjuk dan penjelasan kepada pelaksana konstruksi serta meneliti
hasil-hasil yang telah dikerjakan.
2. Menentukan pengawasan berkala serta memberikan pengarahan,
petunjuk dan penjelasan kepada pelaksana konstruksi serta meneliti
hasil-hasil yang telah dikerjakan.
3. Menentukan pengawasan berkala serta memberikan pengarahan,
petunjuk dan penjelasan kepada pelaksana konstruksi serta meneliti
hasil-hasil yang telah dikerjakan.

10
4. Menentukan pengawasan berkala serta memberikan pengarahan,
petunjuk dan penjelasan kepada pelaksana konstruksi serta meneliti
hasil-hasil yang telah dikerjakan.

2.3 Struktur Organisasi Kontraktor Pelaksana


Organisasi merupakan sekelompok orang yang memiliki tujuan yang sama dan
membentuk sebuah perkumpulan dengan sistem koordinasi untuk menjalankan tugas
masing-masing. Struktur organisasi adalah skema yang menggambarkan alur
kerjasama antara pihak satu dengan lainnya dalam sebuah proyek. Berikut struktur
organisasi pada proyek ini dapat dilihat pada Gambar 2.2

STRUKTUR ORGASISASI KONTRAKTOR PELAKSANA

APARTEMEN GUNAWANGSA GRESIK

Gambar 2.2 Struktur Organisasi Kontraktor Pelaksana

(Sumber: Juklak PT. PP Gunawangsa Gresik, 2017)

Berikut penjabaran tentang masing-masing jabatan yang ada dalam susunan organisasi
PT Pembangunan Perumahan (Persero)

11
2.3.1 Project Manager
Memimpin kegiatan pelaksanaan proyek sesuai persyaratan mutu, waktu
dan biaya yang telah disepakati. Pengambil keputusan, eksekutor dan pengelola,
menjamin mutu, keselamatan dan keamanan proyek.

2.3.2 Site Engineer Manager


Site Engineer Manager merupakan wakil dari General Superintendem
yang bertugas membantu General Superindem dalam mengendalikan jalannya
proyek dilapangan. Site Engineer Manager bertanggung jawab kepada General
Superintendem serta mempunyai tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:

1. Merencanakan teknik lapangan dan koordinasi dengan departemen


terkait.
2. Melakukan pemeriksaan dilapangan.
3. Membuat 1 logistik lapangan.
4. Mengkoordinasi dengan 1 logistik, kepala pelaksana dan man power.
5. Menyusun volume pekerjaan.
6. Membuat metode pelaksanaan pekerjaan.
7. Membuat rencana kerja mingguan dan bulanan.
8. Melaporkan progressing mingguan dan bulanan.
9. Menyusun time schedule
10. Mengevaluasi gambar usulan.
11. Membuat laporan bulanan.
12. Mengadakan rapat koordinasi.
13. Mengevaluasi hasil pekerjaan terhadap schedule yang sudah dibuat.
14. Mengontrol dan bertanggung jawab atas terlaksananya laporan harian.
15. Mengontrol terhadap jumlah man power yang ada dengan jumlah
pekerja pada rencana.
16. Melakukan daily progressing dari data daily report yang ada.
17. Melakukan kerjasama dengan staf/perangkat urusan teknik yang lain
untuk terlaksananya tugas-tugas teknik terkait dengan yang
bersangkutan maupun dengan staf yang lain.

12
18. Mebuat dan bertanggung jawab antar terlaksananya weekly progress,
monthly progress report, dan mendapatkan approval/persetujuan dari
owner.
19. Menyiapkan backup yang diperlukan untuk item tersebut diatas.
20. Mengevaluasi pekerjaan mandor dengan volume yang dibayar.
21. Melakukan kerjasama dengan staf urusan teknik yang lain untuk
menyiapkan (Monthly certificate) sebagai backup tagihan ke owner.
22. Menyelenggarakan pengendalian mutu, waktu, biaya dan kuantitas
pekerjaan.
23. Membuat review design.
24. Menyiapkan time schedule dan network planning termasuk jadwal
penyediaan bahan, alat dan tenaga.
25. Mempersiapkan perhitungan volume pekerjaan dan menyusun
gambar revisi untuk memperoleh persetujuan pengawas/direksi
pekerjaan.

2.3.3 Site Operational Manager


Site Operational Manager merupakan wakil dari General
Superintendent yang bertugas membantu General Superintendent dalam
mengendalikan jalannya proyek dilapangan. Site Operational Manager
bertanggung jawab kepada General Superintendent yang mempunyai tugas dan
tanggung jawab sebagai berikut :

1. Mempelajari gambar konstruksi dan gambar kerja (shop drawing).


2. Mempelajari spesifikasi teknis pekerjaan.
3. Mempelajari spesifikasi metode kerja pekerjaan yang menjadi
tanggung jawabnya.
4. Mengawasi (supervise) pelaksanaan pekerjaan yang menjadi
tanggung jawabnya berpedoman pada program kerja.
5. Mengevaluasi metode konstruksi bersama bagian teknik.
6. Menekan waste produk.

2.3.4 Site Administration Manager


Tugas dan tanggung jawab Site Administration Manager adalah sebagai
berikut:
13
5. Menguasai detail dan spesifikasi teknis kontrak sebagai acuan dalam
pelaksaan proyek.
6. Menyiapkan detail materi penyusunan Rencana Anggaran Proyek.
7. Membuat progress pekerjaan proyek.
8. Menyusun schedule mingguan/bulanan berdasarkan master schedule
kontrak kerja, menjamin pelaksanaan sehari-hari dilapangan sesuai
schedule yang dibuat.
9. Menyelenggarakan administrasi kegiatan-kegiatan yang berkaitan
dengan penanganan proyek sampai dengan proses pengendalian.
10. Mempertanggung jawabkan tentang kondisi keuangan proyek
kepada General Superintedent.
11. Merencanakan gambar kerja (shop drawing).

2.3.5 Pengendali Operasional Proyek


Pengendali operasional proyek berfungi untuk menjaga agar biaya
pelaksanaan proyek tidak melebihi biaya rencana. Adapun tugas dari POP
adalah sebagai berikut :

1. Melakukan verifikasi volume, harga satuan dan biaya umum.


2. Membuat evaluasi dan laporan biaya per periode laporan yang
meliputi evaluasi bahan dan laba rugi.
3. Melakukan negosiasi dengan suplier sesuai dengan prosedur yang
berlaku.
4. Melakukan opname pekerjaan.

2.3.6 Quantity Surveyor (QS)


Tugas dari Quantity Surveyor adalah sebagai berikut :

1. Mengikuti kegiatan/hadir pada rapat rutin.


2. Menghitung volume untuk semua item pekerjaan.
3. Menyiapkan data progress pekerjaan.
4. Membuat metode/petunjuk pelaksanaan.
5. Membuat perhitungan konstruksi yang diperlukan.
6. Melakukan pemeriksaan kembali shop drawing sebelum diajukan
pada site engineer manager.

14
7. Membuat dan merencanakan schedule proyek.
8. Membuat dan menyiapkan laporan mingguan, harian dan bulanan.
9. Melakukan opname pekerjaan.

2.3.7 Drafter
Tugas dari seorang drafter adalah sebagai berikut:

1. Membuat gambar kerja/shop drawing.


2. Membuat schedule pembuatan shop drawing.
3. Mendistribusi dan menuliskan daftar penerima gambar.
4. Menjelaskan gambar kepada pelaksana.
5. Menyesuaikan gambar rencana dengan kondisi dilapangan.

2.3.8 General Superindent


General superintendent berfungsi sebagai penanggung jawab dan
mengkoordinir superintendent dalam pengelolaan operasi fisik pelaksanaan
proyek. Adapun tugas dari general superintendent adalah sebagai berikut:

1. Melaksanakan tugas sesuai dengan mutu yang sudah direncanakan.


2. Mengkoordinir superintendent melakukan pengecekan terhadap
prestasi mandor, sub kontraktor dan tenaga kerja harian.
3. Menyelesaikan masalah-masalah teknis dengan direksi lapangan.
4. Menyiapkan data penyimpangan, mengusulkan cara
penanggulangannya serta mencatat tindakan-tindakan yang diambil
untuk mengatasi penyimpangan tersebut.

2.3.9 Chief Surveyor


Chief surveyor memiliki tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:

1. Mempertanggung jawabkan data-data survey yang dibuat dan


bekerjasama dengan pihak owner dalam joint survey.
2. Melakukan pencatatan hasil kerja.
3. Mengadakan dan mengkoordinasi pekerjaan pengukuran.
4. Mencatat, menyimpan dan menyediakan hasil pengukur.
5. Mengorientasi area yang berhubungan dengan pekerjaan baru.
6. Mempersiapkan pekerjaan yang akan dimulai.

15
7. Mempersiapkan data yang berhubungan dengan data aktual
pekerjaan.
8. Mengkoordinasi proses perihal kelancaran pekerjaan.
9. Mengontrol alat yang dipakai.
10. Mengecek dan mengorientasi terhadap revisi yang terjadi di site.
11. Membantu pelaksanaan dalam menyelesaikan pekerjaan yang
berhubungan dengan data suvey.
12. Mengontrol mingguan terhadap alat yang dipakai dilapangan.
13. Mengkoordinasikan dengan pihak divisi lain, konsultan dan owner.

2.3.10 Kesehatan, Keselamatan dan Keamanan Lingkungan (K3)


Kesehatan, Keselamatan dan Keamanan Lingkungan (K3) adalah pihak
yang bertugas untuk memonitoring keselamatan dan kesehatan para pekerja di
proyek, mengawasi pengaruh kegiatan proyek terhadap lingkungan sekitar, dan
memantau penerapan standar mutu dan pelaksanaan diproyek agar tetap sesuai
dengan prosedur yang aman. Tugas dari K3 adalah sebagai berikut:

1. Membuat rencana program K3 dan melaksanakan K3 dan APD.


2. Merencanakan dan memangsa rambu-rambu K3L dan APD.
3. Mengidentifikasi potensi kecelakaan/keadaan tidak aman.
4. Penangan kecelakaan kerja.
5. Menyampaikan pekerjaan yang rawan kecelakaan.
6. Memberikan teguran dan peringatan bagi siapa saja yang tidak
mematuhi K3.

2.3.11 Koordinasi Proyek


Agar dalam pelaksanaan proyek bisa menjadi optimal, maka dilakukan
koordinasi antar elemen di dalam proyek yang dapat dilihat pada gambar 2.3

16
Pemilik Proyek

PT. Gunawangsa Putra Perkasa

Konsultan Pengawas Kontraktor Pelaksana

CV. Merka Konsultindo PT. PP

Gambar 2.3 Bagan Koordinasi Kerja Pemilik Proyek, Konsultan, dan Kontraktor

Keterangan :

: Garis Perintah

: Garis Pelaporan Prestasi Kegiatan

: Garis Koordinasi Kontrol

1. Owner dengan Kontraktor


Hubungan atau koordinasi antar pemilik proyek dengan kontraktor adalah
sebagai berikut:
1. Pemilik proyek dan kontraktor terikat kontrak kerja.
2. Pemilik proyek memberikan pekerjaan kepada kontraktor,
kemudian kontraktor melaksanakan pekerjaan dan menyerahkan
Kembali kepada pemilik tepat pada waktunya.
3. Pemilik proyek membayar biaya pelaksanaan dan imbalan jasa
kepada kontraktor.
2. Owner dengan Konsultan Pengawas
Hubungan atau koordinasi antar pemilik proyek dengan konsultan
pengawas adalah sebagai berikut:
1. Konsultan pengawas dan pemilik proyek terkait kontrak kerja.
2. Konsultan pengawas bertanggung jawab kepada pemilik proyek.

17
3. Konsultan pengawas menyerahkan hasil pengawasannya kepada
pemilik proyek.
4. Konsultan pengawas mendapat imbalan jasa dari proyek.
3. Kontraktor Pelaksana dengan Konsultan Pengawas
Hubungan atau koordinasi antara konsultan pengawas dengan kontraktor
adalah sebagai berikut:
1. Kontraktor melaksanakan proyek dengan mendapat pengawasan
dari pengawas.
2. Konsultan memberikan pengendalian teknis pelaksanaan proyek
yang dikerjakan kontraktor.
3. Kontraktor melaksanakan proyek sesuai dengan perencanaan.

18
BAB 3
PELAKSANAAN PROYEK

3.1 Tinjauan Umum


Metode pelaksanaan konstruksi merupakan salah satu bagian dari perencanaan
konstruksi untuk mencapai tujuan tertentu dalam proyek. Metode pelaksanaan
konstruksi ini berupa tahapan-tahapan pekerjaan yang sistematis untuk mencapai
sasaran-sasaran yang telah ditentukan sebelumnya. Pelaksanaan pekerjaan di lapangan
merupakan bentuk nyata dan realistis dari perencanaan yang dilaksanakan oleh
kontraktor.

Beberapa faktor yang mendukung pelaksanaan pekerjaan, di antaranya


tersedianya bahan konstruksi yang memenuhi spesifikasi, metode kerja yang
digunakan, ketersediaan tenaga kerja, peralatan yang memadai, keadaan lingkungan
dan juga waktu yang tersedia untuk menyelesaikan pekerjaan.

3.2 Perencanaan Balok dan Plat Lantai


3.2.1 Perencanaan Balok
Balok merupakan bagian dari kontruksi yang berfungsi untuk memikul
beban lantai dan beban yang diatasnya serta menyalurkan ke kolom. Balok
pada umumnya ada dua macam, yaitu balok balok induk. Biasanya balok
induk bertumpu pada kolom, sedangkan balok anak tertumpu pada balok induk.
Balok juga berfungsi untuk membagi plat menjadi beberapa segmen. Berikut
uraian tentang perencanaan balok pada proyek Apartemen Gunawangsa Gresik:

1. Dimensi balok (cm) : 25 x 50 ; 25 x 40 ; 15 x 30


2. Tulangan pokok (mm) : D16, D13
3. Tulangan Sengkang (mm) : D10
4. Tulangan samping (mm) : D10
5. Nilai slump : 10 ± 2 cm
6. Mutu beton : K-300
7. Mutu baja Tulangan : BJTD-40 dan BJTP-24

19
Gambar 3.1 Potongan Denah Balok, Kolom dan Plat Lantai 2
(Sumber: Gambar Kerja/DED Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik, 2018)

Gambar 3.2 Detail Balok


(Sumber :Gambar Kerja/ DED Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik, 2018)

3.2.2 Perencanaan Plat Lantai


Plat lantai merupakan lantai yang tidak terletak di atas tanah langsung.
Plat lantai juga bisa sebagai pembatas antara tingkat yang satu dengan tingkat
yang lain. Plat lantai pada proyek bersifat monolit (satu kesatuan) dengan balok,
maka plat lantai ini dapat dikatakan terjepit pada keempat sisinya. Berikut

20
uraian tentang perencanaan plat lantai pada proyek Apartemen Gunawangsa
Gresik:

1. Mutu Beton : K-300


2. Nilai Slump Test : 10 ± 2 cm
3. Tebal
Plat Pracetak : 70 mm
Plat Cor di tempat : 50 mm
4. Diameter Tulangan : 10 mm
5. Selimut Beton : 20 mm

Gambar 3.3 Detail Penulangan Plat Lantai

(Sumber :Gambar Kerja/ DED Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik, 2018a)

21
3.3. Pekerjaan Balok dan Plat Lantai Half Slab
Pekerjaan balok dan plat lantai meliputi beberapa kegiatan antara lain
penentuan as balok dan plat lantai, pemasangan bekisting balok dan plat lantai,
penulangan balok, penulangan plat lantai, pengecoran balok dan plat lantai,
pembongkaran bekisting balok dan plat lantai, dan perawatan beton pada balok dan
plat lantai.

Tahapan – tahapan pekerjaan balok dan plat lantai adalah sebagai berikut:

3.3.1 Pemasangan Scaffollding dan Bekisting


Tahapan-tahapan pelaksanaan untuk pekerjaan bekisting horisontal sebagai
berikut:

1. Survey untuk penempatan titik – titik scaffollding, dilaksanakan sesuai


dengan beban yang dipikul sehingga dapat ditentukan jarak antar scaffollding.
2. Jackbase dipasang sesuai dengan titik – titik penting tempat pusat beban
merata yang akan ditahan oleh perancah dari passenger hoist agar hoist dapat
digerakan sampai bagian teratas.
3. Support/mainframe disambungkan dengan bagian atas jackbase, ketinggian
support dapat diatur sesuai dengan ketinggian yang diinginkan.
4. Ledger dipasang menghubungkan support yang satu dengan yang lain seperti
pada gambar.
5. Pada bagian atas support, dipasang u-head sebagai penopang untuk primary
beam. U-head dipasang untuk diatasnya dapat dipasang perkuatan bekisting
seperti pada gambar.
6. Untuk pekerjaan balok, diatas U-head dipasang suri-suri sebagai perletakan
siku penahan panel tembereng dan bodemen balok seperti pada gambar.
7. Untuk kemudahan pekerjaan di atasnya, dipasang catwalk dirangkaian
perancah agar pekerja dapat mengerjakan pekerjaan di atasnya menjadi lebih
mudah misalnya exposed dak beton, atau pekerjaan lainnya.
8. Setelah perancah dasar terpasang sesuai dengan gambar dan level lantai yang
direncanakan, dilaksanakan pemasangan hollow dan korinplex yang diperkuat
dengan tie rod punter dan besi segitiga.
9. Setelah multipleks terpasang sesuai dengan gambar kerja, selanjutnya
diadakan pengecekan level lantai dibeberapa bagian.
22
Gambar 3.4 Tampak Atas Bekisting Balok Lt. 5

3.3.2 Pengecekan Elevasi Balok dan Plat Lantai


Tahapan-tahapan pengecekan elevasi balok dan plat laintai:

1. Letakkan waterpass di sembarang titik


2. Elevasi bekisting disesuaikan dengan gambar rencana dengan cara
meletakkan bak ukur menyentuh permukaan bekisting kemudian ditembak
dengan waterpass, jika elevasi bak ukur yang ditembak sudah sesuai dengan
perhitungan maka dapat diperkirakan elevasi plat lantai sudah tepat.

3.3.3 Penulangan Balok


Tahapan penulangan balok:

1. Bekisting balok disiapkan dan dipasang pada posisinya


2. Memasang tulangan utama balok. Ujung tulangan dimasukkan ke dalam
tulangan kolom sebagai penjangkaran sepanjang minimal 12 kali diameter
tulangan balok (D16).
3. Apabila terdapat sambungan pada penulangan, dilakukan overlapping
minimal sepanjang 40 kali diameter tulangan (D16). Sambungan tulangan
pada tumpuan harus dilakukan dibagian bawah dan pada lapangan dilakukan
pada bagian atas untuk menghindari momen maksimal.
4. Memasang beton decking dibawah tulang utama balok bagian bawah untuk
menjaga jarak selimut.
5. Memasang tulangan Sengkang pada tumpuan dan lapangan dengan jarak
yang sesuai dengan gambar rencana lalu diikat dengan menggunakan kawat
bendrat.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat perangkaian tulangan agar tetap
menjaga mutu yaitu, jumlah dan diameter tulangan utama serta jarak dan

23
diameter tulangan geser. Jarak tulangan geser pada daerah tumpuan lebih rapat
dibandingkan jarak pada daerah lapangan. Hal tersebut ditujukan untuk
mengatasi momen yang terjadi pada balok.

3.3.4 Pabrikasi Half Slab


Tahapan pabrikasi half slab adalah:

1. Marking posisi dan dimensi precast half slab berdasarkan shop drawing.
2. Membuat cetakan bekisting half slab, cetakannya dibuat dari plat besi agar
dapat dipakai berulang tanpa mengalami kerusakan.
3. Memasang pembesian pada half slab pada cetakan dengan kualitas, diameter
serta jumlah sesuai perhitungan.

Gambar 3.5 Pembesian Half Slab


4. Adukan beton dengan kualitas sesuai perencanaan dituang kedalam bekistig,
ditunggu sampai beton kering (12 jam) dapat dilihat gambar.
5. Setelah beton sudah cukup kuat lalu dipindahkan ke lokasi stock yard. Half
slab diberi perletakan pada keempat ujungnya dan diberi nomor/tanda half
slab tersebut.

3.3.5 Pemasangan Half Slab


Tahapan pemasangan half slab adalah:

1. Halfslab diangkat dari stock yard dan di setting pada posisinya menggunakan
alat tower crane, sebelumnya diinstal, balok harus sudah dicor sampai
elevasi bottom slab. Setelah half slab terpasang, segera dipasang shoring /
prop di bawah half slab sebagai support half slab pada saat pengecoran.

24
2. Setelah half slab sudah terinstall dan di bawahnya sudah dipasang sistem
shoring, maka pekerja baru boleh melaksanakan pekerjaan pembesian plat
atas lantai.

Gambar 3.6 Pembesian Plat Atas Lantai

3.3.6 Pengecoran Balok dan Plat Atas Lantai


Tahapan pengecoran sebagai berikut:

1. Area yang akan dicor dibersihkan dari sisa-sisa pekerjaan seperti serpihan
kayu, potongan kawat bendrat dan lain-lain dibantu oleh Air Compressor.
2. Menyiapkan pipa penyalur dari concrete pump dan memastikan pipa-pipa
tersebut tersambung dengan kuat.
3. Menuangkan beton ready mix dari truk mixer ke concrete pump dan
dituangkan ke bucket untuk pengecoran daerah sekitar kepala kolom.
4. Melakukan pengecoran, disusul dengan pemadatan menggunakan concrete
vibrator.
5. Meratakan permukaan beton menggunakan papan perata sesuai dengan
tinggi yang sudah ditentukan.

3.3.7 Shoring Bekisting Plat dan Balok


Untuk shoring (penahan vertikal) balok dan plat menggunakan
kombinasi support bintang, jack u-head (dobel untuk pelat), dan hollow (khusus
pelat). Shoring ini menggantikan perancah (horisontal maupun vertikal) 7 hari
setelah pengecoran. Shoring pada balok dipasang untuk setiap panjang 2 meter
dan pada pelat untuk setiap luasan 2x2 m2. Shoring ini akan dilepas saat beton di
atasnya mencapai umur minimal 7 hari.

25
3.3.8 Curing Beton
Setelah bekisting dibongkar, beton dibasahi air secara merata terlebih
dahulu. Kemudian lakukan penyemprotan curing compound pada area beton
yang dicor. Penyemprotan dilakukan memakai jet spraying. Penyemprotan
cukup dilakukan 1 kali (2 lapisan). Setelah dilakukan penyiraman permukaan,
metode yang digunakan untuk curing beton adalah perawatan dengan membran
yaitu menggunakan lembaran plastik cor yang dipasang mengelilingi permukaan
beton untuk menjaga beton dari kehilangan air akibat penguapan.

3.4. Perencanaan Kolom


Kolom adalah komponen utama dari portal yang memiliki fungsi untuk
meneruskan beban dari atap dan lantai diatasnya untuk kemudian diteruskan ke
pondasi. Berdasarkan perencanaan struktur “strong column weak beam”, dimensi
kolom umumnya akan lebih besar dibandingkan dengan dimensi balok, dan diameter
tulangan kolom akan lebih besar daripada balok atau memiliki jumlah tulangan yang
lebih banyak daripada balok.

Dimensi kolom yang direncanakan bervariasi tergantung dari besar beban yang
diterima oleh kolom tersebut. Semakin besar beban yang diterima, maka dimensi
kolom akan semakin besar dan semakin banyak jumlah tulangannya.

Berikut uraian tentang perencanaan kolom pada proyek Apartemen Gunawangsa


Gresik:

1. Dimensi kolom (cm) : 30 x 100 ; 30 x 90 ; 30 x 60


2. Tulangan pokok (mm) : D19
3. Tulangan sengkang (mm) : D10
4. Tulangan samping (mm) : D10
5. Nilai slump : 10 ± 2 cm
6. Mutu beton
Lantai 1 s/d 3 : K-500
Lantai 4 s/d 15 : K-400
7. Mutu baja tulangan : BJTD-40 dan BJTP-24

26
Gambar 3.7 Detail Kolom
(Sumber: Gambar Kerja/ DED Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik, 2018a)

Pendapat penulis mengenai perencanaan kolom pada Proyek Pembangunan


Apartemen Gunawangsa Gresik adalah perencanaan kolom sudah direncanakan
dengan baik dan matang. Adanya pengecilan dimensi kolom adalah untuk mengurangi
beban sendiri dari struktur, dimana pengurangan dari dimensi kolom tidak akan
mempengaruhi kekuatan dan kekokohan struktur.

3.5. Pekerjaan Kolom


Pada proyek Pembangunan Apartemen Gunawangsa Gresik pekerjaan kolom
dilakukan secara cast in situ, yang berarti pelaksanaan pekerjaan di tempat dengan
menggunakan beton ready mix sebagai bahannya. Pekerjaan kolom terdiri dari
beberapa kegiatan, antara lain adalah penentuan as kolom, penulangan kolom,
pemasangan bekisting, pengecoran kolom, pembongkaran beksiting, serta perawatan
beton kolom (curing).

3.5.1 Pekerjaan Persiapan / Survey titik-titik Kolom


Pekerjaan persiapan yang dilakukan adalah pekerjaan marking posisi dan
dimensi kolom berdasarkan shop drawing. Langkah ini dilaksanakan setelah
pengecoran lantai selesai dan mulai mengering terlebih dahulu

3.5.2 Pemasangan Sepatu Kolom


Sepatu kolom digunakan sebagai verticality pada kolom maupun wall.
Terbuat dari besi siku tebal 10 mm yang ditanam di dalam beton pada titik

27
tembak dari surveyor. Sepatu kolom dipasang pada tiap titik sudut bekisting,
agar tak terjadi penggelembungan pada saat pengecoran sehingga sangat
meminimalisir biaya untuk repair hasil pengecoran.

Selanjutnya bor lantai kerja pada daerah sekitar siku marking ± 3cm,
pasang stek besi yang tidak terpakai kemudian dilas dengan plat siku (40x40x2).

3.5.3 Pemasangan Pembesian Kolom dan Decking Beton


Besi tulangan utama kolom yang sudah dirakit, kemudian diangkat
dengan menggunakan tower crane ke kolom dimana tulangan tersebut akan
dipasang. Pasang tulangan utama kolom, kemudian sambung rangkaian tulangan
utama kolom pada titik kolom yang direncanakan dengan menggunakan kawat
bendrat, ikat tulangan utama overlapping dengan stek penyaluran dan lengkapi
besi sengkang sesuai gambar rencana. Setelah itu dipasang decking beton pada
besi-besi terluar. Decking beton adalah spesi yang dibentuk sesuai ukuran
selimut beton dan berfungsi untuk menjaga tulangan agar tidak mengurangi tebal
selimut beton, decking beton berbentuk seperti silinder pipih.

3.5.4 Pengolesan Minyak Bekisting


Sisi dalam bekisting dibersihkan dan diberi pelumas/solar untuk
memudahkan pembongkaran bekisting setelah cor dan membuat permukaan
beton lebih halus dan rata.

3.5.5 Pemasangan Bekisting Kolom serta Push Pull and Prop


Pertemuan panel pada sudut kolom/sambungan panel juga harus
diperiksa dan dieratkan hingga tidak ada rongga yang akan menyebabkan kolom
ngeplin atau geripis. Perlu diperhatikan juga jarak sabuk kolom dengan jarak
yang disarankan adalah 46 cm dari plat lantai dibawahnya dan jarak tiap sabuk
90-100 cm.

3.5.6 Cek Vertikal Bekisting


Verticality/ketegaklurusan bekisting harus di cek sebelum pengecoran.
Penyetelan pipa support dilakukan setelah semua sisi bekisting kolom terpasang,
Setelah itu Berikan mortar pada sekeliling sepatu kolom, menghindari
kebocoran dan memastikan posisi bekisting kolom tetap tegak. Pemberian
adukan mortar pada dudukan bekisting dinding dilakukan setelah posisi
28
bekisting sudah benar dan kokoh. Pastikan Adukan Mortar yang telah diberikan
pada dudukan dinding sudah padat dan mengering.

3.5.7 Pengecoran Kolom


Pengecoran kolom dilakukan menggunakan bucket cor yang diangkat
oleh tower crane. Sebelum beton dituang kedalam bekisting usahakan vibrator
telah diposisikan mendekati dasar kolom dan bagian tengah / sudut, tuangkan
beton sedikit demi sedikit, hidupkan vibrator dan lakukan pemadatan
secukupnya. Demikian seterusnya sampai dengan elevasi yang diinginkan.
Setting time kolom mencapai 12 jam,bekisting kolom dapat dibongkar dalam
rentang waktu 12 jam.

3.5.8 Pembongkaran Bekisting


Pembongkaran bekisting kolom dilakukan dengan menggunakan alat
tower crane, Pembongkaran dilakukan dengan terlebih dahulu melepas push pull
props dari base plate. Pengendoran baut/ wing nut yang terdapat pada corner tie
holder .Setelah itu bekisting pada keempat sisi kolom di geser ke arah luar
kolom. Kemudian bekisting kolom tersebut diangkat dan dipindahkan dengan
bantuan alat tower crane seperti pada gambar. Proses pengangkatan ini haruslah
dilakukan dengan sangat hati-hati untuk mencegah cacatnya hasil pengecoran.

3.5.9 Curing/Perawatan Beton


Setelah bekisting dibongkar, kolom dibasahi air secara merata terlebih
dahulu. Kemudian lakukan penyemprotan curing compound pada area kolom
yang dicor. Penyemprotan dilakukan memakai jet spraying. Penyemprotan
cukup dilakukan 1 kali (2 lapisan). Setelah dilakukan penyiraman permukaan,
metode yang digunakan untuk curing kolom adalah perawatan dengan membran
yaitu menggunakan lembaran plastik cor yang dipasang mengelilingi permukaan
kolom untuk menjaga beton dari kehilangan air akibat penguapan.

29
Gambar 3.8 Curing Beton

3.6. Perencanaan Shear Wall


Berikut uraian tentang perencanaan shear wall pada proyek Apartemen
Gunawangsa Gresik:

1. Mutu Beton : K-300


2. Nilai Slump Test : 10 ± 2 cm
3. Tulangan pokok : D13
4. Tulangan Sengkang : D13
5. Selimut beton : 20 mm

Gambar 3.9 Detail Shear Wall

(Sumber: Gambar Kerja/ DED Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik, 2018a)


30
Berdasarkan pengamatan penulis saat melakukan kerja praktek, perencanaan
shear wall pada Proyek Pembangunan Apartemen Gunawangsa Gresik sudah
direncanakan dengan baik. Shear wall merupakan dinding struktural sebagai penutup
lift dan tangga sekaligus menambah kekakuan bangunan. Oleh karena itu perencanaan
shear wall yang baik sangat penting untuk sistem transportasi vertikal yang secara
langsung ataupun tidak langsung juga sebagai penyalur gaya lateral seperti gaya
gempa pada daerah sekitar bangunan.

3.7 Pekerjaan Shear Wall


Shearwall adalah elemen struktur berbentuk dinding beton bertulang yang
berfungsi menahan gaya geser, gaya akibat gemba dan gaya lateral bangunan gedung
yang tinggi. Tahapan – tahapan penngerjaannya hampir sama dengan tahapan
pengerjaan kolom.

3.7.1 Pekerjaan Pembesian Shear Wall


Seperti halnya kolom, tulangan shearwall dirangkai terlebih dahulu di
area fabrikasi. Rangkaian shearwall sesuai dengan gambar kerja yang telah
ditentukan. Jika rangkaiannya sudah jadi, maka diangkut menggunakan tower
crane menuju lokasi pemasangan tulangan. Kemudian stek-stek tulangan yang
telah ditanamkan pada struktur beton di bawahnya disambungkan (saling overlap)
dengan tulangan arah vertikal dinding.

3.7.2 Pekerjaan Bekisting Shear Wall


Prinsip pekerjaannya sama dengan pekerjaan kolom. Bekisting pada
pekerjaan shearwall menggunakan multipleks. Bekisting yang sudah jadi akan
diangkat dengan menggunakan tower crane menuju lokasi shearwall tersebut.
Dilakukan pengecekan posisi vertikal untuk menghindari kemiringan pada
shearwall saat pengecoran dilakukan.

3.7.3 Pengecoran Shear Wall


Pekerjaan pengecoran dilakukan jika semua bekisting terpasang dengan
baik, dan mencapai kelurusannya. Pengecoran dibantu dengan tower crane yang
mengangkut bucket dan pipa tremie. Beton dituangkan ke dalam shearwall
melalui bucket yang telah disambung dengan pipa tremie. Selama pengecoran
31
dilakukan pemadatan beton dengan menggunakan concrete vibrator sehingga
akan didapatkan kepadatan beton yang maksimal dan beton tersebar merata.

Gambar 3.10 Pengecoran Shear Wall

3.7.4 Perawatan Shear Wall


Perawatan beton atau curing bertujuan untuk menjaga supaya beton tidak
terlalu cepat kehilangan air, atau sebagai tindakan menjaga kelembaban dan
suhu beton, segera setelah proses finishing beton selesai. Pada proyek ini curing
beton hanya dilakukan sekali yaitu dilakukan sehari setelah pengecoran. Curing
beton dilakukan dengan memberi antisol ke permukaan.

3.8 Perencanaan Tangga


Tangga adalah suatu konstruksi penghubung antara lantai yang satu dengan
lantai yang ada di atas maupun di bawahnya.Tangga bukanlah konstruksi utama dalam
konstruksi struktur atas.Walaupun konstruksi tangga hanya sebagai pelengkap, namun
konstruksi ini penting dibuat karena salah satu fungsinya adalah sebagai jalan akses
darurat jika instalasi lift bermasalah.Perencanaan tangga pada proyek ini
menggunakan beton bertulang.

Tangga direncanakan dengan sistem tata letak sejajar dengan alur


menerus.Dengan sistem ini, luasan yang dipergunakan semakin sedikit dan efisien.

32
Gambar 3.11 Detail Tangga

(Sumber: Gambar Kerja/ DED Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik, 2018a)

Gambar 3.12 Detail Penulangan Tangga

(Sumber: Gambar Kerja/ DED Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik, 2018a)

Berdasarkan pengamatan penulis saat melakukan kerja praktek, perencanaan


tangga pada Proyek Pembangunan Apartemen Gunawangsa Gresik sudah
direncanakan dengan baik.

33
3.9 Pekerjaan Tangga
Pekerjaan tangga tahapannya hampir sama dengan pekerjaan balok dan plat
lantai. Pekerjaan tangga dilakukan setelah balok dan kolom mencapapi kekuatan
maksimum. Ketika pelaksanaan balok dan kolom di lokasi tangga, stek-tek besi
tulangan ditanam di dalam balok dan kolom, yang natinya berfungsi sebagai pengikat
antar tangga dan kolom. Langkah-langkah dari pekerjaan tangga adalah sebagai
berikut.

3.9.1 Pemasangan Bekisting Tangga


Bekisting berfungsi sebagai cetakan beton yang sifatnya sementara
selama pengecoran hingga beton mengering. Ukuran dan bentuk bekisting
disesuaikan dengan dimensi dan bentuk tangga.

1. Memasang Scaffolding.
2. Memasang suri-suri atau besi hollow sebagai penyangga bekisting
tangga.
3. Memasang multiplek diatas scaffolding suri atau hollow yang telah
terpasang.
4. Memasang bekisting untuk sisi samping tangga.
5. Memberi perkuatan dengan memasang siku pada sisi-sisi tangga agar
bekisting tetap kuat dan kokoh.

3.9.2 Penulangan Tangga


1. Memasang tulangan utama bagian bawah
2. Menurunkan stek-stek pada plat lantai kemudian mengikuti tulangan
utama bagian bawah dengan tulangan stek-stek plat lantai
menggunakan kawat bendrat
3. Memasang tulangan pembagi bagian bawah kemudian diikatkan
dengan tulangan utama bagian bawah
4. Memasang tulangan cakar ayam. untuk menahan baja tulangan atas
tidak turun kebawah, dan juga untuk menciptakan tebal plat tangga.
Mengikatkan tulangan cakar ayam tersebut pada tulangan bawah
dengan menggunakan kawat bendrat
5. Memasang tulangan pembagi bagian atas kemudian diikatkan
dengan tulangan utama bagian bawah
34
6. Memasang tulangan utama bagian atas. pada bordes, tulangan ini
akan menjadi tulangan utama bagian bawah
7. Mengikat tulangan utama bagian atas dengan tulangan dari pelat
lantai menggunakan kawat bendrat
8. Tulangan pada bordes dilebihkan untuk diikatkan dengan tulangan
utama pada pelat tangga. Tulangan pada bordes ini diikatkan pula
pada balok tangga
9. Memasang tulangan cakar ayam secukupnya kemudian diikatkan
dengan kawat bendrat.

3.9.3 Pemasangan Bekisting Anak Tangga


Pekerjaan ini dilakukan untuk menciptakan besar optrade dan aantrade
sesuai dengan rencana yang tertera pada shop drawing.

3.9.4 Pengecoran Tangga


Pengecoran dilakukan dengan menuangkan beton segar ke dalam
bekisting tangga setelah sebelumnya dipasang tulangan tangga. Mutu beton yang
digunakan untuk pengecoran tangga ini sama dengan mutu beton yang
digunakan untuk pengecoran balok dan pelat tangga yaitu K300 dan nilai slump
10±2 cm. Berikut merupakan tahap-tahap pengecoran tangga.

1. Area yang akan dicor dibersihkan dari sisa-sisa pekerjaan berupa


logam, seperti potongan kawat bendrat dan lain sebagainya.
2. Membersihkan area yang akan dicor dengan menyemprot air
kemudian tunggu hingga bekisting kering.
3. Menuang beton ready mix truk mixer ke bucket yang sudah
disambung dengan pipa tremie menuju lokasi pengecoran dibantu
wheel barrow (gerobak dorong) dan talang.
4. Melakukan pengecoran disusul dengan pemadatan menggunakan
concrete vibrator.
5. Meratakan permukaan beton menggunakan papan Perata sesuai
dengan tinggi yang sudah ditentukan.

35
Gambar 3.13 Pengecoran Tangga

3.9.5 Pembongkaran Bekisting Tangga


1. Melepas bekisting bagian samping tangga, disusul dengan pelepasan
bekisting anak tangga satu persatu
2. Melepas balok kau pada bekisting bagian bawah tangga
3. Melepas multipek pada bagian bawah tangga lalu dibersihkan untuk
digunakan Kembali pada tangga berikutnya.

3.9.6 Perawatan Beton Tangga


Perawatan beton pada tangga dilakukan dengan cara menyiramkan air
pada tangga tersebut, untuk menhindari terjadinya penguapan yang berlebihan.

36
BAB 4
PENGAWASAN PROYEK

4.1 Pengawasan Proyek


Pengawasan proyek dilakukan agar hasil yang dicapai dalam sebuah proyek
pembangunan sesuai yang diharapkan dan direncanakan. Oleh karena itu, perlu
adanya strategi untuk mencapai tujuan – tujuan tersebut. Hasil yang diharapkan
adalah berupa kualitas konstruksi yang sesuai dengan persyaratan dan spesifikasi,
biaya yang dikeluarkan sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya yang telah dibuat
sebelumnya, dan selesai dalam waktu yang telah dijadwalkan.

Pengendalian dan pengawasan proyek adalah suatu proses kegiatan dari awal
hingga berakhirnya proyek sampai dengan kegiatan pemeliharaan yang bersifat
menjamin adanya kesesuaian antara hasil perencanaan dengan hasil pelaksanaan di
lapangan serta melakukan tindakan-tindakan korektif terhadap penyimpangan-
penyimpangan yang terjadi selama pelaksanaan proyek tersebut, baik yang
menyangkut masalah biaya, mutu dan waktu.

Beberapa hal yang ditinjau dalam pengedalian proyek Apartemen Gunawangsa


Gresik adalah:

4.1.1 Pengendalian Mutu


Tujuan dari pengendalian mutu adalah agar mutu dari konstruksi yang
dihasilkan sesuai dengan spesifikasi dan persyaratan yang telah ditentukan
sebelumnya. Pengendalian terhadap mutu sangat penting untuk menjamin
kekuatan struktur yang telah dirancang serta direncanakan oleh konsultan
perencana.
1. Pengendalian Mutu Bahan
a. Beton
Pengujian beton dilakukan dalam 2 tahapan, yaitu
pengujian di lapangan dan pengujian di laboratorium.
Pengujian beton di lapangan dilakukan dengan pengujian
slump test. Tujuan dari pengujian slupm test adalah
kekentalan pada beton. Pengujian beton di laboratorium
37
dilakukan dengan pengujian kekuatan tekan (Compression
Test). Tujuan dari pengujian kekuatan tekan untuk mengetahui
kekuatan tekan beton karakteristik (kuat tekan maksimum yang
dapat diterima oleh beton sampai beton mengalami
kehancuran).
b. Baja Tulangan
Pengujian terhadap kekuatan tarik dan lengkung statis
baja tulangan tersebut dilakukan di lab struktur Institut
Teknologi Sepuluh November. Dimana hasil pengujian baja
tulangan tersebut akan dikirimkan ke pihak kontraktor (dalam
hal ini yang bertanggung jawab adalah bagian quality control)
dalam bentuk laporan yang berisi form hasil pengujian dan
diagram hubungan antara beban dengan perpanjangan yang
dihasilkan dari mesin uji.
2. Pengendalian Mutu Pekerjaan
Pengendalian mutu pekerjaan bertujuan untuk mengontrol
hasil pekerjaan memenuhi kualitas dan spesifikasi yang sudah
ditentukan. Sehingga, bila terjadi kesalahan atau kekurangan
dalam pelaksanaan pekerjaan, dapat langsung diperbaiki.
Pelaksana proyek dan Quality Control bertanggung jawab atas
pengendalian mutu ini.
Metode-metode yang dapat dilakukan dalam melakukan
pengawasan mutu pekerjaan antara lain:
1. Pengawasan langsung secara visual
2. Pengukuran langsung di lapangan
3. Kontrol dengan hitungan
4. Pengujian di lapangan
3. Pengendalian Mutu Peralatan
Pengendalian mutu peralatan adalah pengawasan terhadap
alat – alat kerja yang digunakan selama proyek berlangsung.
4. Pengendalian Mutu Tenaga Kerja
Suatu pekerjaan yang dikerjakan oleh ahlinya tentu akan
lebih efektif dan efisien sehingga menghasilkan hasil pekerjaan

38
yang baik dalam waktu yang singkat. Pada proyek ini, seluruh
pengadaan tenaga kerja diserahkan pada tim Kontraktor Pelaksana.

4.1.2 Pengendalian Waktu


Pengendalian waktu merupakan usaha yang dilakukan agar pekerjaan
dapat berjalan dengan lancar dan selesai pada waktu yang telah direncanakan.
Lamanya waktu penyelesaian proyek berpengaruh besar dengan pertambahan
biaya proyek secara keseluruhan. Oleh karena itu, dibutuhkan laporan
progress harian, mingguan, maupun bulanan untuk melaporkan hasil
pekerjaan dan waktu penyelesaian untuk setiap item pekerjaan proyek. Dan
dibandingkan dengan waktu penyelesaian rencana agar waktu penyelesaian
dapat terkontrol.

4.1.3 Pengendalian Teknis


Pengendalian teknis lebih di tekankan untuk mengetahui
perkembangang serta permasalahan yang ada di proyek. Pengendalian ini
dilakukan melalui laporan dan rapat proyek.

4.1.4 Pengendalian Biaya


Agar kita dapat mengetahui besarnya biaya yang dikeluarkan untuk
progress pekerjaan yang telah dicapai. Besarnya biaya aktual dalam
pelaksanaan pekerjaan harus dibandingkan dan dikontrol terhadap Rencana
Anggaran Biaya dan Rencana Anggaran Pelaksanaan yang telah disusun, agar
tidak ada adanya pembengkakan biaya yang terlalu besar. Jika pembengkakan
biaya ini terjadi maka hal yang harus dilakukan adalah melakukan evaluasi
biaya.

4.1.5 Pengendalian Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)


Kegiatan yang dilakukan oleh safety staff K3 untuk melindungi
segenap sumber daya manusia yang terlibat dalam pelaksanaan proyek untuk
menciptakan suasana kerja yang aman dan memenuhi target Zero Accident.
Kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam upaya pengendalian K3 adalah
sebagai berikut:

1. Safety induction

39
Safety Induction memberikan penjelasan tentang
keadaan/kondisi lapangan dan pekerjaan yang akan dilakukan,
tata tertib dan peraturan K3 yang berlaku di proyek yang harus
dipatuhi dan dilaksanakan oleh semua pekerja yang berada di area
proyek.
2. Safety Patrol
Safety untuk memonitor kondisi lapangan dan mengawasi
pelaksanaan kegiatan pekerjaan serta melakukan tindakan
pencegahan agar tidak terjadi kecelakaan. Bila ditemukan
keadaan yang berbahaya, maka team safety harus segera
memberikan perintah secara lisan di tempat untuk menghentikan
pekerjaan. Bilamana potensi bahaya yang bisa langsung
diatasi/diperbaiki dalam waktu yang sangat singkat, maka team
safety harus menunggu dan mengawasi perbaikan tersebut sampai
selesai untuk kemudian mengijinkan pekerjaan dilanjutkan.
3. Safety Talk
Safety talk ini ditujukan kepada para pekerja dan personil
yang berada di area kerja. Inti dari safety talk ini memberikan
pengarahan tentang pelaksanaan K3 dan bertujuan agar tenaga
kerja dapat bekerja dengan selamat.
Dalam menjalankan perannya, K3 membutuhkan beberapa
peralatan penting berikut:
1. Safety Wing
Safety wing dipasang untuk melindungi material agar
tidak jatuh saat pelaksaan pekerjaan.
2. Safety Net
Safety net dipasang sebagai pembatas untuk menjaga
para pekerja agar tidak jatuh.
3. Rambu-rambu dan Papan Peringatan
Rambu-rambu dan papan peringatan berfungsi sebagai
pengingat bagi siapapun yang membacanya.

40
BAB 5
TINJAUAN KHUSUS

5.1. Manajemen Waktu

Manajemen waktu adalah suatu proses perencanaan dan pengendalian waktu


pada pelaksanaan kegiatan proyek terutama untuk meningkatkan efektivitas, efisiensi
atau produktivitas. Manajemen waktu proyek memasukkan semua proses yang
dibutuhkan dalam upaya untuk memastikan waktu penyelesaian proyek. Ada lima
proses utama dalam manajemen waktu proyek :

1. Pendefinisian Aktivitas
Merupakan proses identifikasi semua aktivitas spesifik yang harus
dilakukan dalam rangka mencapai seluruh tujuan dan sasaran proyek.
2. Pengaturan Aktivitas
Proses pengaturan aktivitas melibatkan identifikasi dan dokumentasi
dari hubungan logis yang interaksi.
3. Estimasi Durasi Aktivitas
Estimasi durasi adalah proses pengambilan informasi yang berkaitan
dengan lingkup proyek dan sumber daya yang diperlukan yang kemudian
dilanjutkan dengan perhitungan estimasi durasi atas semua aktivitas yang
dibutuhkan dalam proyek yang digunakan sebagai input dalam
pengembangan jadwal.
4. Pengembangan Jadwal
Pengembangan jadwal berarti menentukan kapan suatu aktivitas
dalam proyek akan dimulai dan kapan harus selesai.
5. Pengendalian Jadwal
Pengendalian jadwal merupakan proses untuk memastikan apakah
kinerja yang dilakukan sudah sesuai dengan alokasi waktu yang sudah
direncanakan.

Kerangka waktu dalam proyek onstruksi adalah durasi waktu pekerjaan dan dibedakan
menjadi 3 aspek, yaitu:

41
1. Durasi waktu pelaksanaan pekerjaan.
2. Durasi waktu masa pemeliharaan.
3. Durasi-durasi waktu spesifik.

Aspek-aspek manajemen waktu yaitu:

1. Menentukan penjadwalan proyek.


2. Monitoring (mengukur dan membuat laporan kemajuan proyek).
3. Membandingkan jadwal dengan kemajuan proyek.
4. Merencanakan dan menetapkan Tindakan pembetulan.

5.2 Pengendalian Waktu (Kontrol Waktu)

Pengendalian waktu merupakan usaha yang dilakukan agar pekerjaan dapat


berjalan dengan lancar dan selesai pada waktu yang telah direncanakan. Lamanya
waktu penyelesaian proyek berpengaruh besar dengan pertambahan biaya proyek
secara keseluruhan. Oleh karena itu, dibutuhkan laporan progress harian, mingguan,
maupun bulanan untuk melaporkan hasil pekerjaan dan waktu penyelesaian untuk
setiap item pekerjaan proyek. Dan dibandingkan dengan waktu penyelesaian rencana
agar waktu penyelesaian dapat terkontrol.

Pengendalian waktu pada proyek pembangunan Apartemen Gunawangsa Gresik


meliputi sebagai berikut:
1. Penjadwalan Pekerjaan dengan Menggunakan Bar Chart atau Time
Schedule Proyek.
Bar chart digunakan sebagai acuan dalam melaksanakan pekerjaan.
Selain itu, bar chart juga berfungsi sebagai acuan mengenai pekerjaan apa
yang perlu dikerjakan, kapan pekerjaan tersebut perlu dimulai dan berapa
lama durasi yang diperlukan untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut
sehingga, tidak mengganggu pekerjaan berikutnya. Pekerjaan apa yang
harus dikerjakan terlebih dahulu dan kapan harus dimulai dapat terlihat
dengan jelas pada bar chart, sehingga keterlambatan pekerjaan sebisa
mungkin dihindari.

42
2. Pengendalian Waktu melalui Kurva S
Kurva S digunakan untuk mengetahui kemajuan suatu proyek,
sehingga dapat diketahui kemajuan tiap minggunya apakah sesuai rencana
atau tidak. Besarnya progress pekerjaan yang terlaksana minimal sama
dengan rencana, atau lebih besar maka lebih baik. Jika tidak sesuai dapat
dilakukan percepatan dengan cara antara lain menambah jumlah pekerja
dan jam kerja. Selain itu, dengan Kurva S ini, dapat diketahui pekerjaan
struktur yang dilakukan telah sampai pada tahap apa. Dengan demikian,
kontrol terhadap waktu selesainya proyek dapat terus dipantau, dan proyek
dapat selesai sesuai waktu yang telah disepakati di dalam kontrak.

Gambar 5.1 Kurva S

Gambar diatas adalah kurva S pada proyek Gunawangsa Gresik,


yang dimana besarnya progress pekerjaan yang terlaksana minimal sama
dengan rencana, atau lebih besar maka lebih baik. Jika tidak sesuai dapat
dilakukan percepatan dengan cara antara lain menambah jumlah pekerja
atau jam kerja. Didalam Kurva S ini kita bisa melihat apakah proyek
sedang mengalami keterlambatan atau tidak, kita dapat mengendalikan
atau melakukan kontrol waktu melalui kurva s ini, jika terjadi

43
keterlambatan maka dapat dilakukan evaluasi untuk mencari dan
menyelesaikan permasalahan apa saja yang dapat menyebabkan
keterlambatan pada proyek tersebut.

Gambar 5.2 Rencana Prestasi Proyek Gunawangsa Gresik

Penyimpangan dalam suatu pelaksanaan kegiatan kerja proyek dapat


diketahui setelah adanya monitoring mengenai besarnya prestasi kerja
yang telah dicapai sesuai dengan tanggal prestasi yang telah direncanakan
sebelumnya.

44
Gambar 5.3 Rekapitulasi Progress Mingguan

Dalam pelaporan pekan ke 5 prestasi yang seharusnya dicapai sesuai


rencana adalah 72,040%. Tetapi dalam pelaksanaan di lapangan, prestasi
yang dicapai sebesar 66,892%, artinya proyek mengalami keterlambatan
sebesar 5,148%. Hal ini menyebabkan jadwal penyelesaian proyek
berubah. Untuk itu perlu dilakukan penjadwalan ulang, penjadwalan
dilakukan dengan mengurangi durasi pekerjaan dan lag time (tenggang
waktu antar kegiatan yang saling ketergantungan) pada pekerjaan tertentu.
Pengurangan durasi dilakukan dengan mengurangi atau mempercepat
waktu penyelesaian proyek guna mengejar keterlambatan proyek.

Penjadwalan ulang dapat dilakukan dengan menggunakan metode


PERT yang menggunakan tiga kemungkinan durasi, yaitu durasi tercepat,
durasi terlama, dan durasi paling mungkin. Ketiga durasi tersebut

45
didapatkan dengan wawancara pada kontraktor, kemudian dengan tiga
kemungkinan durasi tersebut dilakukan perhitungan durasi rata-rata
(mean). Durasi rata-rata (mean) akan digunakan untuk perhitungan
probabilitas, sehingga dapat diketahui tingkat kesuksesan pada masing-
masing durasi.

Metode PERT (Program Evaluation Review Technique) merupakan


suatu metode analisis yang diciptakan untuk pembuatan penjadwalan serta
memudahkan dalam mengendalikan proyek–proyek kompleks yang
mempunyai target pembahasan yaitu masalah teknik penentuan jadwal
kegiatan proyek serta anggaran biaya proyek dapat terselesaikan tepat pada
waktunya.

Berikut merupakan urutan penjadwalan ulang dengan menggunakan


metode PERT:

1. Memulai menganalisis penjadwalan proyek


2. Melakukan studi literatur yang berkaitan dengan penjadwalan
dan metode PERT
3. Memasukkan data-data yang telah didapat:
a. Data Primer berupa hasil wawancara dengan pihak kontraktor
b. Data Sekunder berupa penjadwalan, kurva S, dan laporan
mingguan
4. Menganalisis data laporan hasil wawancara untuk memperoleh
durasi tercepat, terlama, paling mungkin dan durasi rata-rata
(mean) dari setiap pekerjaan proyek dengan metode PERT yang
dibantu aplikasi software Microsoft Project
5. Menyusun urutan atau hubungan antar kegiatan berdasarkan
urutanketergantungan. Tahap penentuan hubungan antar
kegiatan ini dapat dilakukan dengan bantuan aplikasi software
Microsoft Project dengan cara memasukkan kegiatan pendahulu
di kolom predecessor
6. Menentukan umur proyek dengan memasukkan data ke dalam
aplikasi software Microsoft Project yang berupa urutan kegiatan,

46
durasi masingmasing kegiatan dan hubungan kerja yang
nantinya menghasilkan umur proyek dalam bentuk gantt chart
7. Menentukan lintasan kritis dan non kritis pada penjadwalan
proyek
8. Membuat kurva s dari masing-masing durasi penjadwalan
9. Menganalisis hasil durasi rata-rata (mean) apakah terjadi
penambahan waktu dari perencanaan awal
10. Jika ya, lanjut ke langkah berikutnya
11. Melakukan percepatan waktu dengan menggunakan metode
Fast Track, yaitu dengan mengerjakan bagian-bagian lingkup
proyek secara tumpang tindih atau overlapping
12. Menghitung probabilitas dari tiap durasi penjadwalan
(penjadwalan durasi rencana, durasi keterlambatan, durasi
tercepat, durasi paling mungkin, durasi terlama dan durasi rata-
rata)
13. Menarik kesimpulan dari hasil analisis yang telah dilakukan
14. Analisis penjadwalan proyek selesai

Kekurangan dari metode PERT adalah durasi kira-kira yang


diinformasikan kontraktor pada tiap kegiatan bersifat subyektif dan
tergantung pada perkiraan narasumber. Oleh karena itu, metode PERT
dinilai beresiko karena terlalu melihat durasi optimis dalam menargetkan
total durasi penyelesaian proyek.

47
BAB 6
KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan
Kegiatan kerja praktek di proyek Apartemen Gunawangsa Gresik selama 1,5
bulan terhitung dari bulan Februari 2021 sampai dengan bulan April 2021 telah
memberikan penulis pengalaman secara nyata dalam dunia konstruksi. Sehingga
banyak pembelajaran-pembelajaran yang kami peroleh secara langsung yang tidak
kami dapatkan dibangku kuliah.

Penulis dapat mengambil kesimpulan antara lain:

1. Setiap pelaksanaan pembangunan proyek konstruksi melalui proses


beberapa tahapan yaitu identifikasi pekerjaan, perencanaan,
pengorganisasian, pelaksanaan dan pertimbangan utama adalah mutu,
biaya, dan waktu.
2. Segala pelaksanaan pekerjaan perlu diawasi dan dikontrol pengawas
lapangan harus memastikan segala pekerjaan sesuai dan spesifikasi acuan
gambar kerja. Disamping itu pengontrolan pekerjaan juga perlu diperiksa
karena akan berpengaruh dengan pekerjaan selanjutnya.
3. Komunikasi antar pihak juga sangat penting, seperti owner, konsultan
perencana, konsultan pengawas dan kontraktor. Permasalahan dan
kesalahan dapat diatasi jika komunikasi dapat berjalan dengan baik.

6.2 Saran
Dari beberapa hal yang diamati dan dipelajari, berikut beberapa saran yang
menurut penulis dapat meningkatkan atau memberikan solusi yang lebih baik dalam
proses pelaksanaan proyek.
1. Lebih ditingkatkan Kembali untuk masalah kedisiplinan mengenai
keselamatan kerja dan kebersihan kingkungan dilokasi pekerjaan.
2. Mengambil Tindakan yang lebih tegas terhadap pihak-pihak yang kurang
serius dalam mengerjakan tugasnya masing-masing

48
DAFTAR PUSTAKA

PT. PP. 2017. Juklak PP Gunawangsa Gresik.

PT. PP. 2018a. Gambar Kerja Proyek Apartement Gunawangsa Gresik.

PT. PP. 2018b. Data Proyek Apartemen Gunawangsa Gresik.

Khofsah, Amalia Nur. 2016. Laporan Kerja Praktek Pembangunan Apartemen Menara
Rungkut. Universitas Wijaya Kusuma. Surabaya.

Kusumawati, Nafisah Octa. 2017. Penjadwalan Ulang pada Proyek Pembangunan Pabrik
Pakan Ternak Koperasi Agro Niaga Jabung dengan Menggunakan Metode Pert.
Universitas Brawijaya

49
LAMPIRAN

50
51
52
53
Nomor : 099/PP-G1/GWA-GRESIK/XI/2021
Lampiran :-
Perihal : Jawaban Permohonan Kerja Praktek Lapangan

Kepada Yth :
Kepala Prodi Teknik Sipil Universitas Wijaya Kusuma
Dr. Ir. Soebagio, MT
di tempat

Dengan hormat.

Sehubungan dengan surat permohonan magang No


K.105/TU/UWKS/II/2021 mengenai kegiatan magang kerja dari Program Studi S1
Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Wijaya Kusuma Surabaya untuk
mahasiswa berikut :

No Nama NIM Program Studi


1 Apriyanto Dwi Nugraha 18110016 S1 Teknik Sipil

Kami dari PT. PP (Persero) Tbk selaku Kontraktor Pelaksana Proyek


Pembangunan Apartemen Gunawangsa Gresik, memberitahukan bahwa
mahasiswa/i tersebut dapat melaksanakan kegiatan Kerja Praktek di Proyek
Apartemen Gunawangsa Gresik. Selama berlangsungan kegiatan Kerja Praktek,
mahasiswa tersebut wajib memenuhi peraturan-peraturan di proyek dengan baik.

Demikian informasi ini kami sampaikan, atas perhatian dan


kerjasamanya kami ucapkanterimakasih

54
55

Anda mungkin juga menyukai