Anda di halaman 1dari 3

DINAS PENDIDIKAN PROVINSI SUMATERA SELATAN

UPT SMKN 1 EMPAT LAWANG


Desa Terusan Baru Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan, Kode Pos 31453
NPSN: 10647291 Email: smkneger1empatlawang@gmail.com website: smkn1empatlawang.sch.id

JOBSHEET MEMINDAHKAN KLIEN DARI BRANKAR KE TEMPAT TIDUR

Guru Pembimbing : DESRI NURYANI, A.Md.Kep


Nama :
Kelas : XI

A. Persiapan Alat dan Bahan


Brankar dan handscoon atau sarung tangan (jika perlu)
B. Persiapan pasien
a. pasien berada di brankar
b. jelaskan prosedur pada pasien
C. Persiapan tempat
a. atur posisi brankar pada posisi yang tepat
b. letakan brankar sejajar atau sedekat mungkin dengan tempat tidur
B. Langkah Kerja
1. Ikuti protokol standar
2. Atur brankar dalam posisi terkunci dengan sudut 90 derajat terhadap tempat tidur
3. Dua atau tiga orang perawat menghadap ke tempat tidur / pasien
4. Silangkan tangan ke depan dada
5. Tekuk lutut anda, kemudian masukkan tangan anda kebawah tubuh pasien
6. Perawat pertama meletakan tanngan dibawah leher / bahu dan bawah pinggang, perawat
kedua meletakan tangan dibawah pinggang dan panggul pasien, perawat ketiga meletakan
tangan di bawah pinggul kaki
7. Pada hitungan ketiga, angkat pasien bersama – sama dan pindahkan ke brankar
8. Atur posisi akhir protocol
DINAS PENDIDIKAN PROVINSI SUMATERA SELATAN
UPT SMKN 1 EMPAT LAWANG
Desa Terusan Baru Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan, Kode Pos 31453
NPSN: 10647291 Email: smkneger1empatlawang@gmail.com website: smkn1empatlawang.sch.id

JOBSHEET MEMINDAHKAN PASIEN DARI TEMPAT TIDUR KE KURSI RODA

A. Persiapan Alat dan Bahan


Kursi roda dan handscoon atau sarung tangan (jika perlu)
B. Persiapan pasien
a. pasien berada di tempat tidur
b. jelaskan prosedur pada pasien
C. Persiapan tempat
a. atur posisi posisi tempat tidur pada posisi yang paling rendah, sampai kaki pasien bisa
menyentuh lantai, kunci semua roda ban
b. letakan kursi roda sejajar atau sedekat mungkin dengan tempat tidur, kunci semua
roda kursi roda
D. Langkah Kerja
1. cuci tangan
2. bantu pasien di tempat duduk di tempat tidur
3. kaji postural hipotensi
4. instruksikan pasien untuk bergerak ke dapan dan duduk di tepi kasur
5. instruksikan pasien mencondongkan tubuh ke depan mulai dari pinggul
6. instruksikan pasien meletakkan kaki yang kuat di bawah tepi kasur sedangkan kaki yang
lemah berada di depannya.
7. Meletakkan tangan pasien di atas permukaan kasur atau di atas kedua bahu perawat
8. Berdiri tepat di depan pasien condongkan tubuh ke depan fleksikan pinggul, lutut, dan
pergelangan kaki. Lebarkan kaki dengan salah satu di depan dan yang lainnya di belakang.
9. Lingkari punggung pasien dengan kedua tangan perawat
10. Tangan otot gluteal, abdominal, kaki dan otot lengan anda siap untuk melakukan gerakan
11. Bantu pasien untuk berdiri kemudian untuk bergerak-gerak bersama menuju kursi roda.
12. Bantu pasien untuk duduk minta pasien untuk membelakangi kursi roda, meletakkan kedua
tangan di atas lengan kursi roda atau tetap pada bahu perawat.
13. Minta pasien untuk menggeser duduknya sampai pada posisi yang paling aman.
14. Turunkan tatakan kaki dan letakkan kedua kaki pasien di atasnya.
DINAS PENDIDIKAN PROVINSI SUMATERA SELATAN
UPT SMKN 1 EMPAT LAWANG
Desa Terusan Baru Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang Provinsi Sumatera Selatan, Kode Pos 31453
NPSN: 10647291 Email: smkneger1empatlawang@gmail.com website: smkn1empatlawang.sch.id

15. Dokumentasikan hasil tindakan


16. Pastikan posisi pasien berada pada posisi yang paling aman dan nyaman
17. Cuci tangan
JOBSHEET MEMINDAHKAN PASIEN DARI KURSI RODA KE TEMPAT TIDUR

A. Persiapan Alat dan Bahan


Kursi roda dan handscun atau sarung tangan (jika perlu)
B. Persiapan pasien
a. pasien berada di kursi roda
b. jelaskan prosedur pada pasien
C. Persiapan tempat
a. atur posisi kursi roda pada posisi yang tepat
b. letakan kursi roda sejajar atau sedekat mungkin dengan tempat tidur, kunci semua
kursi roda
B. Langkah Kerja
1. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.
2. Cuci tangan
3. Minta pasien untuk meletakan tangan disamping badan atau memegang telapak tangan
perawat
4. Berdiri di samping pasien berpegang telapak dan lengan tangan pada bahu pasien
5. Bantu pasien untuk jalan ke tempat tidur
6. Observasi respons pasien saat berdiri dari kursi roda
7. Cuci tangan setelah prosedur dilakukan
8. Catat tindakan dan respon pasien

Anda mungkin juga menyukai