Anda di halaman 1dari 3

Nama : Sakty Gunawan Pratama

Kelas : XI IPA
SBK

TUGAS

1. Panjang pendeknya susunan nada-nada melodi dari sebuah lagu yang biasa dilihat dari
penggalan-penggalan dinamakan….
a. ritme
b. birama
c. tempo
d. frasa melodi
e. tangga nada
Jawaban: a
2. Kesan permukaan objek yang timbul pada suatu bidang disebut…
a. ruang
b. tekstur buatan
c. gelap terang
d. nirmana
e. perspektif
Jawaban: b
Pembahasan: tekstur asli adalah perbedaan ketinggian permukaan objek yang nyata dan dapat
diraba, sedangkan tekstur buatan adalah kesan permukaan objek yang timbul pada suatu bidang
karena pengolahan unsur garis, warna, ruang, dan terang-gelap.
3. Berikut yang termasuk teknik/penggunaan warna, kecuali….
a. harmonis
b. heraldis
c. gelap terang
d. monokromatik
e. polikkromatik
Jawaban: c
Pembahasan: dalam berkarya seni rupa terdapat beberapa teknik penggunaan warna yaitu secara
harmonis, heraldis, murni, monokromatik, dan polikkromatik
4. Bahan dasar pembentuk spanram adalah….
a. kayu
b. besi
c. batu
d. karet
e. plastik
Jawaban: a
Pembahasan: kayu digunakan sebagai bahan bingkai (spanram) untuk menempatkan kanvas dan
paku untuk mengaitkan kanvas pada permukaan kayu bingkai tersebut.
5. Hal pertama yang harus dilakukan seniman untuk memodifikasi karya adalah…..
a. penggunaan bentuk
b. imajinasi
c. hasil karya
d. mencetak
e. eksperimen
Jawaban: e
Pembahasan: dalam kegiatan modifikasi, seseorang selalu bereksperimen serta membayangkan
suatu bentuk yang original, maksudnya orang tersebut berusaha mencari bentuk yang belum
pernah ada.
6. Applied art disebut juga dengan….
a. aplikasi seni
b. penggunaan seni
c. seni rupa terapan
d. ekspresi seni rupa
e. aspek kerupaan
Jawaban: c
7. Alat musik yang menggunakan udara sebagai sumber bunyinya disebut….
a. membranophone
b. chordophone
c. idiophone
d. aerophone
e. electrophone
Jawaban: d
Pembahasan: aerophone yang instrumen musik yang sumber bunyinya berasal dari udara yang
bergetar baik getaran kayu yang dijepit bibir, lidah dalam instrument tersebut bergetar, maupun
getaran dari bibir yang meniup. Contoh: recorder, seruling, dan saxsophone
8. Alat musik yang menggunakan senar/dawai sebagai sumber bunyinya disebut….
a. membranophone
b. chordophone
c. idiophone
d. aerophone
e. electrophone
Jawaban: b
Pembahasan: chordophone yaitu instrumen musik yang sumber bunyinya berasal dari dawai atau
tali baik dengan cara dipetik atau digesek. Senar (dawai) yang ditegangkan sebagai penyebab
bunyi. Contoh: piano, gitar, dan mandolin.
9. Alat musik yang menggunakan badan alat musik itu sendiri dinamakan…..
a. membranophone
b. chordophone
c. idiophone
d. aerophone
e. electrophone
Jawaban: c
Pembahasan: idiophone yaitu alat instumen musik yang sumber bunyinya berasal dari bagian
instrument musik itu sendiri. Contoh: triangle, cabaza, dan marakas.
10. Perbedaan intensitas warna, terang-gelap, dan menggunakan teknik menggambar perspektif
adalah suatu teknik…. Dalam karya dua dimensi.
a. kesan ruang
b. komposisi
c. sisi gelap
d. perbedaan dimensi
e. pengolahan unsur
Jawaban: a
Pembahasan: pada karya dua dimensi kesan ruang dapat dihadirkan dalam karya dengan
pengolahan unsur-unsur kerupaan lainnya, seperti perbedaan intensitas warna, terang-gelap,
atau menggunakan teknik menggambar perspektif untuk menciptakan ruang semu (khayal).

Anda mungkin juga menyukai