Anda di halaman 1dari 2

Workshop PTK pada Pendidik dan Tenaga Kependidikan

Sasaran Intervensi Organisasi Penggerak


Perma Pendis Indonesia Gel. 2 Tahun 2021
===============================================

Lembar Kerja 2: Menulis Pendahuluan


Nama Peserta : Riko Ferdiansyah S.Pd
Ruang/Rombel : R2 G9
Asal Sekolah : SMP KEMALA BHAYANGKARI
Pengajar : Dr. Sri Rahmi, M.A
===========================================================================
=======
Judul PTK :

PENINGKATAN KOSAKATA BAHASA INGGRIS MENGGUNAKAN


CROSSWORD PUZZLE PADA SISWA KELAS 7 SMP KEMALA
BHAYANGKARI

Latar Penguasaan kosakata adalah kemampuan memahami dan menggunakan


Belakang kata-kata yang terdapat dalam suatu bahasa, baik bahasa lisan, maupun
tulisan. Semakin luas kosakata seseorang semakin mampu orang itu
menerima dan menyampaikan informasi.

Bahasa Inggris sebagai mata pelajaran Bahasa kedua yang ada dalam
struktur pelajaran SMP, menuntut peserta didik untuk mampu menerima
dan menyampaikan informasi dalam bahasa ini. Untuk itu dibutuhkan
penguasaan kosa kata yang baik. Meskipun pelajaran Bahasa Inggris telah
diajarkan dalam pembelajaran di SD dimana secara otomatis peserta didik
telah mengenal berbagai kosakata Bahasa Inggris, akan tetapi faktanya
banyak peserta didik yang belum mempunyai penguasaan kosa kata yang
luas dalam Bahasa Inggris.

Rendahnya penguasaan kosakata peserta didik salah satunya disebabkan


oleh kurang menariknya pembelajaran untuk meningkatkan penguasaan
kosakata, sehingga pembelajaran Bahasa Inggris di SMP akan sulit diterima
jikalau penguasaan kotakata Bahasa Inggris kurang.
Peserta didik mengalami kesulitan untuk memahami pelajaran, tidak bisa
mengungkapkan dan menyampaikan ide atau gagasan, terlebih lagi seakan
menjadi “speechless” ketika diminta untuk berbicara dalam Bahasa Inggris.

Berbagai upaya dilakukan penulis untuk meningkatkan penguasaan


kosakata Bahasa Inggris peserta didik, misalnya dengan cara memberi
tugas menghafal 5 kosakata setiap harinya, akan tetapi hasilnya pada awal
peserta didik hafal kosa kata tersebut kemudian bertambah hari kosakata
yang sudah dihafalkan menjadi lupa. Hal ini dikarenakan mungkin peserta
Workshop PTK pada Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Sasaran Intervensi Organisasi Penggerak
Perma Pendis Indonesia Gel. 2 Tahun 2021
===============================================

didik tidak merasa tertantang untuk menghafalkan kosakata tersebut atau


pembelajaran dalam penguasaan kosakata kurang menarik perhatian
mereka.

Rumusan Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah :


Masalah 1. Apakah kemampuan kosakata Bahasa inggris siswa bisa meningkat
dengan penerapan media crossword puzzle?
2. Apakah kemampuan kosakata Bahasa inggris siswa mengalami
peningkatan yang signifikan?

Tujuan Adapun tujuan penelitian ini diantaranya :


Penelitian 1. Untuk mengetahui bagaimana peningkatan kemampuan kosakata
Bahasa inggris siswa bisa meningkat dengan penerapan media crossword
puzzle pada siswa Kelas VII SMP Kemala Bhayangkari Kota Bandung

Manfaat Bagi Peserta Didik


a. Meningkatnya kemampuan kosakata Bahasa inggris siswa bagi peserta
didik
b. Meningkatkan aktivitas siswa dalam mengikuti pembelajaran.
c. Meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi pelajaran yang
diajarkan guru

Bagi Guru
a. Meningkatkan profesionalisme guru dalam melaksanakan kegiatan
belajar mengajar.
b. Meningkatkan keterampilan guru dalam penggunaan berbagai metode
mengajar.

Bagi Sekolah
a. Sebagai bahan pertimbangan terhadap peningkatan kinerja guru.
b. Sebagai upaya peningkatan kualitas pengelolaan pengajaran.

Bagi Peneliti
Menambah wawasan serta ilmu pengetahuan mengenal cara belajar yang
dapat menjadikan siswa lebih aktif,dan interaktif. Tentunya manfaat
penelitian ini sangat berarti bagi guru, peserta didik maupun peneliti
lainnya.

Anda mungkin juga menyukai