Anda di halaman 1dari 5

PEMBAHASAN BASO TWK

PKN STAN 2021


SELASA, 19 JANUARI 2021

1. Sebuah perjanjian antara Jerman dan Italia untuk membentuk sebuah aliansi di bidang
politik dan militer yang ditandatangani pada tanggal 22 Mei 1939 disebut...
A. Tripartite Pact
B. Pact of Steel
C. Treaty of Versailles
D. Entente Pact
E. Pact of Napoli

Pembahasan :
Pact of Steel adalah sebuah penjanjian antara Jerman dan Italia untuk membentuk
sebuah aliansi di bidang politik dan militer yang ditandatangani pada tanggal 22 Mei
1939. Pact of Steel ditandatangani sebelum Jerman, Italia dan Jepang menandatangani
Tripartite Pact pada tahun 1941

2. Pancasila mengandung nilai-nilai luhur yang dijadikan tolok ukur dalam melaksanakan
pembangunan nasional, baik perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan,
maupun evaluasinya. Pernyataan tersebut merupakan pengertian fungsi pancasila sebagai.....
A. Pandangan hidup bangsa
B. Paradigma pembangunan nasional
C. Moral pembangunan
D. Cita-cita dan tujuan nasional
E. Pengamalan pancasila

Pancasila mengandung nilai-nilai luhur yang dijadikan tolok ukur dalam melaksanakan
pembangunan nasional, baik perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan,
maupun evaluasinya. Pernyataan tersebut merupakan pengertian fungsi pancasila sebagai
moral pembangunan.

3. Masyarakat Indonesia mempunyai cita-cita bersama yang harus diwujudkan untuk


kesejahteraan seluruh rakyat. Berbagai cara dilakukan agar cita-cita tersebut dapat terwujud.
Hal ini karena Pancasila berperan sebagai ...
A. Falsafah bangsa
B. Dasar negara
C. Ideologi negara
D. Cita-cita bangsa
E. Instrumen bangsa

Pembahasan
Ideologi merupakan cara berpikir seseorang ataupun suatu golongan yang di dalamnya
terdapat arah dan tujuan hidup yang akan dicapai.

4. Otonomi Daerah diatur dalam Undang-Undang (UU) nomor …


A. 25 tahun 1992
B. 25 tahun 1999
C. 8 tahun 2001
D. 23 tahun 2004
E. 32 tahun 2004

Pembahasan :
UU No. 25 tahun 1999 tentang perimbangan antara keuangan pusat dan daerah. Otonomi

daerah adalah hak, wewenang, dan kewajiban daerah otonom untuk mengatur dan
mengurus sendiri urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat sesuai
dengan peraturan perundang-undangan dan diatur oleh UU No. 32 tahun 2004.

5. Pada hakikatnya Pancasila sebagai suatu sistem filsafat. Fungsi filsafat Pancasila dalam
hubungannya terhadap ideologi-ideologi yang berkembang di dunia adalah..
A. Sebagai penyaring ideologi asing yang masuk dan berkembang di Indonesia.
B. Sebagai identitas ideologi setiap bangsa.
C. Sebagai pembanding antara ideologi yang berkembang di Indonesia dan di negara lain.
D. Sebagai wahana perpaduan antar ideologi yang berlaku dimasing-masing negara.
E. Sebagai bentuk penyatuan antara ideoogi dengan filsafat.

Pembahasan:
Fungsi filsafat Pancasila dalam hubungannya terhadap ideologi ideologi yang
berkembang di dunia adalah sebagai filter atau penyaring, ideologi yang sesuai dengan
nilai-nilai luhur yang dianut Bangsa Indonesia

6. Alasan pemerintah pusat memberi kekuasaan kepada daerah dengan asas tugas
pembantuan adalah ...
A. agar daerah turut serta membantu tugas pemerintah pusat.
B. pemerintah pusat tidak dapat menyelesaikan semua urusan daerah.
C. pemerintah daerah lebih berhasil melaksanakan pembangunan daerahnya.
D. pemerintah pusat kurang dapat bertanggung jawab atas daerahnya.
E. pemerintah daerah lebih bertanggung jawab atas daerahnya.

Tugas pembantuan diberikan pemerintah pusat kepada pemerintah daerah karena


pemerintah pusat memiliki keterbatasan dalam menyelesaikan urusan-urusannya di
daerah.

7. Siapakah dua perwira Angkatan Laut Indonesia yang menjadi pahlawan namun musuh
bagi Singapura di tahun 1960 an ?
A. Aidil dan Samun
B. Usman dan Harun
C. Cipto dan Basuki
D. Sudarso dan Martadinata
E. Halim dan Markus

Pembahasan :
Kopral Anumerta Harun Said dan Sersan Dua Anumerta Usman Janatin merupakan
anggota Korps Komando Operasi / KKO, kini disebut Marinir, yang meledakkan bom pada
10 Maret 1965 saat konfrontasi Indonesia melawan Malaysia. Keduanya dihukum
gantung oleh pemerintah Singapura pada Oktober 1968.

8. Contoh pelaksanaan politik luar negeri yang bebas aktif berdasarkan Pancasila
adalah...
A. Ikut memihak blok timur
B. Ikut memihak blok barat
C. Menghimpun negara-negara Asia paham ideologi
D. Mengirim pelajar dan mahasiswa ke berbagai negara untuk belajar
E. Mengirimkan pasukan perdamaian ke negara yang sedang konflik

Pembahasan:
Pancasila : negara Indonesias bersifat majemuk, maka diperlukan filsafat yang dapat
mempersatukan pandangan kenegaraan, yaitu filsafat yang berasal dari dari
perwujudan kristalisasi nilai-nilai luhur masyarakat, hal inilah yang disebut dengan
way of life

9. Peraturan perundangan yang berlaku di suatu negara harus berlaku untuk semua orang
tanpa ada pengecualian. Hal ini merupakan sifat negara yaitu …
A. Mencakup semua
B. Monopoli
C. Memaksa
D. Otoriter
E. Absolut

Pembahasan : Perubahan harus mencakup semua, yaitu segala lapisan masyarakat


harus menjalankan peraturan dan tidak ada yang kebal hukum, semua mempunyai
hak yang sama didepan hukum.

10. Anggota Komisi Yudisial diangkat dan diberhentikan oleh ….


A. Presiden dengan persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat
B. Presiden dengan persetujuan Majelis Permusyawaratan Rakyat
C. Mahkamah Konstitusi
D. Mahkamah Agung
E. Jaksa Agung

Anggota KY diangkat dan diverhentikan oleh presiden dengan persetujuan DPR.

11. Negara adalah alat masyarakat untuk mengatur hubungan antara manusia dalam
masyarakat tersebut. Pernyataan ini merupakan pengertian negara ditinjau dari segi negara
sebagai …
A. Organisasi politik
B. Organisasi kemasyarakatan
C. Organisasi kesusilaan
D. Organisasi integralistik
E. Organisasi kekuasaan

KJ : B.organisasi kemasyarakatan karena pembahasan diatas menjelaskan tentang


masyarakat.

12. Mewujudkan nasionalisme yang tinggi dari segala aspek kehidupan rakyat Indonesia yang
mengutamakan kepentingan nasional daripada kepentingan perorangan, kelompok, golongan,
suku bangsa, atau daerah, merupakan tujuan dari...
A .Pembangunan nasional
B. Persatuan Indonesia
C. Wawasan kebangsaan
D. Wawasan nusantara
E. Tujuan nasional

Wawasan Nusantara bertujuan mewujudkan nasionalisme yang tinggi di segala aspek


kehidupan rakyat Indonesia yang lebih mengutamakan kepentingan nasional daripada
kepentingan individu, kelompok golongan, suku bangsa atau daerah.

13. Nilai dasar ideologi bersumber dari pengalaman masa lalu, merupakan pengertian
dimensi ideologi yaitu….
A. Realitas
B. Instrumental
C. Idealitas
D. Praksis
E. Fleksibilitas

Pembahasan:

Pancasila sebagai ideologi terbuka secara struktural memiliki 3 dimensi, yaitu :

1) Dimensi Idealitas, bermakna bahwa di dalam pancasila terkandung nilai-nilai dasar


sebagai ideologi dan cita-cita ideal yang hendak diwujudkan dalam semua bidang
kehidupan

2) Dimensi Realitas, bermakna bahwa nilai yang terkandung di dalam ideologi Pancasila
memang mengakar dalam kehidupan nyata (real) masyarakat

3) Dimensi Fleksibilitas, bermakna bahwa Pancasila sebagai sebuah ideologi memiliki


keluwesan sehingga mampu berjalan serta berkembang dengan pemikiran baru namun
tidak kehilangan hakikatnya.
14. Sistem kedaulatan rakyat di gunakan oleh Indonesia terdapat pada….
A. UUD 1945 Pasal 14 ayat 1
B. UUD 1945 Pasal 20A
C. Pembukaan UUD 1945 alenia 3
D. Pembukaan UUD 1945 alenia 1
E. UUD 1945 Pasal 1 ayat 2

Pembahasan

Pasal 1 (2) “Kedaulatan berada di tangan rakyat dan dilaksanakan menurut Undang-
Undang Dasar”.

15. Pemilu diselenggakan berdasarkan asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil
setiap lima tahun sekali merupakan perwujudan pengamalan sila….
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/
perwakilan
E. Keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia

Ikut serta dalam pemilu adalah pengalaman sila ke-4 Pancasila yang berbunyi
“Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan
perwakilan” artinya adalah merupakan sendi yang penting dari asas kekeluargaan, dan
asas bahwa tahta pemerintah RI berdasarkan atas kedalatan rakyat.

Anda mungkin juga menyukai