Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN SEMENTARA

PRAKTIKUM ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI


BAB IV
DATABASE MANAGEMENT SYSTEM

Disusun oleh:
Plug H

Silvia Sri Oktarini


122190005

LABORATORIUM
ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI
PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI
JURUSAN TEKNIK INDUSTRI
FAKULTAS TEKNIK INDUSTRI
UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN”
YOGYAKARTA
2021
LEMBAR ORSINALITAS

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Silvia Sri Oktarini


NPM : 122190005

menyatakan bahwa Laporan Praktikum Analisis dan Perancangan Sistem


Informasi Bab IV merupakan hasil karya saya sendiri.
Apabila pernyataan ini terbukti tidak benar, kami bersedia untuk
mempertanggungjawabkan dan menerima sanksi sesuai hukum yang berlaku.

Demikian pernyataan ini kami buat dengan sebenar-benarnya dan tanpa paksaan
dari pihak manapun.

Yogyakarta, 28 September 2021


Yang menyatakan

Silvia Sri Oktarini


NPM 122190005
BAB IV
DATABASE MANAGEMENT SYSTEM

4.1 Tujuan Praktikum


Tujuan praktikum pada Bab IV diantaranya adalah:
1. Memahami fungsi dari database dan database management system
dalam perancangan sistem informasi.
2. Mengetahui tipe data pada Microsoft Access.
3. Memahami database pada Microsoft Access.
4. Memahami dan membuat Relasi Antar Tabel (RAT)

4.2 Dasar Teori


4.2.1 Database Management System
Database merupakan salah satu komponen dalam teknologi informasi
yang mutlak diperlukan oleh semua organisasi yang ingin mempunyai suatu
sistem informasi yang terpadu untuk menunjang kegiatan organisasi demi
mencapai tujuannya. DBMS adalah singkatan dari “Database Management
System” yaitu sistem penorganisasian dan sistem pengolahan Database pada
komputer. DBMS atau database management system ini merupakan perangkat
lunak (software) yang dipakai untuk membangun basis data yang berbasis
komputerisasi (Syafnidawaty, 2020).
Database Management System terdiri dari perangkat lunak yang dapat
mengatur penyimpanan data. Sehingga memudahkan organisasi untuk
memusatkan data, mengelola data secara efisien dan menyediakan akses data bagi
program aplikasi. Database Management System memiliki keunggulan dan
kelemahan. Keunggulan DMBS yaitu mengurangi duplikasi data atau data
redudancy, menjaga konsistensi dan integritas data, meningkatkan keamanan data
dan lain sebagainya. Sedangkan kelamahan DBMS diantara lain memerlukan skill
tertentu untuk bisa melakukan adminstrasi dan manajemen database, memerlukan
kapasitas penyimpanan yang baik. Adapun Data Sub Languange DBMS adalah

Laporan Sementara Praktikum Analisis dan Perancangan Sistem Informasi 2021 IV- 3
sebagai berikut :
1. Data Definition Language (DDL), merupakan bahasa yang digunakan
dalam mendefinisikan struktur atau kerangka dari basis data,
didalamnya termasuk record, elemen data, kunci elem, dan relasinya.
2. Data Manipulation Language (DML), merupakan bahasa yang
digunakan untuk menjabarkan pemrosesan dari basis data, fasilitas ini
diperlukan untuk memasukka, mengambil, mengubah data. DML
dipakai untuk operasi terhadap isi basis data.
Microsoft Access adalah sebuah program aplikasi basis data komputer
relasional yang difungsikan untuk kalangan rumahan dan perusahaan kecil hingga
menengah yang menggunakan mesin basis data Microsoft Jet Database Engine,
dan juga menggunakan tampilan grafis yang intuitif sehingga memudahkan
pengguna. Aplikasi ini merupakan anggota dari beberapa aplikasi Microsoft
Office, selain tentunya Microsoft Word, Microsoft Excel, dan Microsoft
PowerPoint. Microsoft Access dapat menggunakan data yang disimpan di dalam
format Microsoft Access, Microsoft Jet Database Engine, Microsoft SQL Server,
Oracle Database, atau semua kontainer basis data yang mendukung standar
ODBC (Zaenuddin, 2021).
3.2.2 Tipe Data Microsoft Access
Field – field dalam sebuah tabel harus ditentukan tipe datanya. Terdapat
macam jenis tipe data dalam Microsoft Access, antara lain:
1. Text. Tipe data dalam hal ini Text difungsikan untuk field alfanumeric
(misal : nama, alamat, kode pos, telp), sekitar 255 karakter tiap
fieldnya.
2. Memo. Sedangkan untuk tipe data jenis Memo dapat menampung
64000 karakter untuk tiap fieldnya, tapi memiliki kelemahan atau
kekurangan dalam hal ini tidak bisa diurutkan/diindeks.
3. Number. Number digunakan untuk menyimpan data numeric yang
akan difungsikan untuk proses perhitungan matematis.
4. Date/Time

Laporan Sementara Praktikum Analisis dan Perancangan Sistem Informasi 2021 IV- 4
5. Currency
6. Auto Number
7. Yes/No
8. OLE Object. Arti dari OLE Object digunakan untuk eksternal objek,
seperti bitmap atau file suara.
9. Hyperlink
10. Lookup Wizard. Arti dari Lookup Wizard menggunakan tipe data ini
untuk sebuah field, maka bisa memilih sebuah nilai dari tabel lain atau
dari sebuah daftar nilai yang ditampilkan dalam combo box.

4.1 Prosedur Praktikum


Prosedur praktikum pada Bab IV adalah:
1. Membuka Microsoft Office Access.
2. Meng-klik Blank database untuk membuat database.
3. Membuat database Database1.accdb kemudian meng-klik tombol
create.
4. Meng-klik Ribbon View pada tab Home, lalu pilih Design View untuk
masukkan data kedalam tabel dan Save As tabel dengan nama
Data_Login.
5. Melakukan klik kanan pada No_id untuk menjadikan sebagai primary
key.
6. Menekan Ctrl+S untuk menyimpan hasil tabel.
7. Menyelesaikan Database tabel berikutnya dengan cara yang sama
sesuai pada gambar dibawah ini.
8. Setelah semua Database dibuat, klik tab Database Tools pada jendela.
9. Meng-klik Relationships pada ribbon Relationships.
10. Kemudian akan muncul tab Relationship pada object tab dan kotak
dialog Show Table, kemudian pilih tab Tables.
11. Meng-klik tabel Data_Login, Data_Penjualan, Data_Persediaan
_Barang_Gudang, dan Data_Persediaan_Barang_Toko kemudian

Laporan Sementara Praktikum Analisis dan Perancangan Sistem Informasi 2021 IV- 5
tekan Add.
12. Kemudian menghubungkan No_Id pada Database Data_login dengan
No_Id pada Database Data_Penjualan. Kemudian No_Transaksi pada
Database Data_Penjualan dengan No_Transaksi pada Database
Data_Persediaan_Barang_Toko. Kemudian Kode_Persediaan pada
Database Data_Persediaan_Barang_Toko dengan Kode_Persediaan
pada Database Data_Persediaan_Barang_Gudang.
13. Kemudian akan muncul kotak dialog Edit Relationship. Meng-klik
checkbox Enforce Referential Integrity, Cascade Updated Related
Fields dan Cascade delete Related Records lalu klik button Create.
14. Setelah klik button Create, muncul relasi tabel.

4.4 Perancangan Sistem


4.4.1 Studi Kasus
PT Refindo Intiselaras Indonesia merupakan salah satu perusahaan
pembuatan peralatan tambang yang ada di Jawa Timur bagian barat. Studi kasus
yang terdapat pada perusahaan tersebut berkaitan dengan adanya overload pada
gudang sehingga bahan baku seringkali mengalami keterlambatan dan
mengganggu proses produksi perusahaan. Konsumen mengalami kesulitan
mengetahui apakah produk yang dipesan telah jadi atau belum. Oleh karena itu,
dengan permasalahan diatas, perlu solusi dalam pengembangan sistem informasi
pada perusahaan tersebut. Pada studi kasus ini, ada beberapa aktor yang berperan
dalam sistem informasi yang akan dibuat. Di antaranya sebagai berikut:
1. Admin berperan sebagai pengelola ketersediaan bahan baku, mengelola
data register user dan supplier, mengelola data hasil produksi.
2. Customer atau pihak perusahaan yang berhubungan langsung dengan
suppliers. Customer berperan dalam melakukan pemesanan produk yang
habis kepada suppliers.
3. Supplier berperan sebagai pengelola pesanan customers dan melakukan
penawaran harga terhadap produk yang dipesan.

Laporan Sementara Praktikum Analisis dan Perancangan Sistem Informasi 2021 IV- 6
4.1.1 Penjelasan tabel
1. Data Login
Penjelasan tabel data login pada database sistem informasi rantai
pasok pembuatan peralatan tambang PT Refindo Intiselarasas Indonesia
dapat dilihat pada Tabel 4.1.
Tabel 4.1 Data login
Data_Login
No_ID* Kategori Username Password
A101 Admin Anwar Anwar_A1
C111 Customer Devan Devan_C1
S121 Supplier Sofian Sofian_S1
S122 Supplier Tano Tano_S2
S132 Supplier Parto Parto_S3

2. Data Pemesanan
Penjelasan tabel data pemesanan pada database sistem informasi rantai
pasok pembuatan peralatan tambang PT Refindo Intiselarasas Indonesia
dapat dilihat pada Tabel 4.2.
Tabel 4.2 Data Pemesanan
Data Pemesanan
No_transaksi* No_ID** Nama_barang Jumlah_barang Total_Pemesanan
LB0073 C111 Loader Bucket 2 50
SF0091 C111 Swing Frame 1 30
SA0118 C111 Stabilizer Arm 3 35
RB7011 C111 Rock Bucket 5 25
PA0835 C111 Pitman Arm 7 75
3. Data Persediaan Produk
Penjelasan tabel data persediaan produk pada database sistem
informasi rantai pasok pembuatan peralatan tambang PT Refindo
Intiselarasas Indonesia dapat dilihat pada Tabel 4.3.
Tabel 4.3 Data Persediaan Produk
Data_Permintaan_Barang
Kode_persediaan* No_transaksi** Nama_barang Jumlah_barang Jenis_barang
SLB0094 LB0073 Loader Bucket 2 Part
SSF0851 SF0091 Swing Frame 1 Part
SSA6430 SA0118 Stabilizer Arm 3 Part
SRB1042 RB7011 Rock Bucket 5 Part
PA0835 PA0835 Pitman Arm 7 Part

Laporan Sementara Praktikum Analisis dan Perancangan Sistem Informasi 2021 IV- 7
4.4.3 Tampilan tipe data
1. Data Login
Tipe data login pada database sistem informasi sistem informasi rantai
pasok pembuatan peralatan tambang PT Refindo Intiselarasas Indonesia
dapat dilihat Tabel 4.4.
Tabel 4.4 Tipe data login
Field name Data type
No_id* ShortText
Kategori ShortText
Username ShortText
Password ShortText

2. Data Pemesanan
Tipe data pemesanan pada database sistem informasi rantai pasok
pembuatan peralatan tambang PT Refindo Intiselarasas Indonesia dapat
dilihat pada Tabel 4.5.
Tabel 4.5 Tipe data pemesanan
Field name Data type
No_transaksi* ShortText
No_id** ShortText
Nama_barang ShortText
Jumlah_barang Number
Total_Pemesanan Number

3. Data Persediaan Produk


Tipe data persediaan produk pada database sistem informasi rantai
pasok pembuatan peralatan tambang PT Refindo Intiselarasas Indonesia
dapat dilihat pada Tabel 4.6.
Tabel 4.6 Tipe data persediaan produk
Field name Data type
Kode_persediaan* ShortText
No_transaksi** ShortText
Nama_barang ShortText
Jumlah_barang Number
Jenis_barang ShortText

Laporan Sementara Praktikum Analisis dan Perancangan Sistem Informasi 2021 IV- 8
4.4.4 Tampilan relasi antar tabel
Relasi antar tabel database sistem informasi rantai pasok pembuatan
peralatan tambang PT Refindo Intiselarasas Indonesia Gambar 4.1.

Gambar 4.1 Relasi antar tabel sistem informasi rantai pasok

Laporan Sementara Praktikum Analisis dan Perancangan Sistem Informasi 2021 IV- 9
DAFTAR PUSTAKA

Syafnidawaty (2020). DBMS (Database Management System. Diakses pada


tanggal 27 September 2021 dari https://raharja.ac.id/2020/04/25/dbms-
database-management-system/
Zaenuddin (2021). Pengertian Microdoft Access, Fungsi, Kelebihan &
Komponennya. Diakses pada tanggal 27 September 2021 dari
https://artikelsiana.com/pengertian-microsoft-access-fungsi-kelebihan-
komponennya/

Laporan Sementara Praktikum Analisis dan Perancangan Sistem Informasi 2021 IV- 10

Anda mungkin juga menyukai