PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Logam alkali adalah logam golongan utama yang unsur-unsurnya
terdapat pada golongan IA dalam tabel periodik unsur. Logam alkali terdiri
atas enam buah unsur yaitu Litium (Li), Natrium (Na), Kalium (K), Rubidium
(Rb), Sesium (Cs), dan Fransium (Fr). Unsur logam alkali tidak terdapat bebas di
alam melainkan terdapat dalam bentuk senyawa. Hal ini karena unsur logam
alkali yang sangat reaktif disebut dengan logam alkali karena membentuk
basa kuat. Natrium dan kalium terdapat pada kerak bumi, mineral, dan juga
garam. Natrium merupakan unsur dengan kelimpahan paling besar di antara
unsur logam alkali lainnya. Rubidium dan sesium amat jarang sedangkan
fransium unsur terakhir dari golongan IA tidak terdapat dialam karena
merupakan unsur radioaktif. Semua logam alkali (Li, Na, K, Rb, Cs, dan Fr)
tampak mengkilap, berwarna keperakan, merupakan konduktor listrik dan
panas yang baik, dan merupakan logam yang bersifat sangat lunak.
Kelarutan garam alkali dalam air sangatlah besar. Logam alkali sangatlah
reaktif sehingga mudah bereaksi dengan air, dengan gas oksigen, dengan
halogen, dengan senyawa lain. Unsur Alkali umumnya bereaksi dengan unsur
lain membentuk senyawa halida, sulfat, karbonat, dan silikat. Dari konfigurasi
elektron unsur, masing-masing memiliki satu elektron valensi. Dengan
demikian, unsur Alkali cenderung membentuk ion positif bermuatan satu
(M+).Pada makalah ini akan dibahas pula sifat unsur-unsur logam alkali,
kelimpahan, sumber, kelarutan garam alkali, cara isolasi unsur-unsur alkali,
solvasi, kompleks alkali, serta kegunaan unsur-unsur logam alkali.
BAB II
PEMBAHASAN
A. Kelimpahan Unsur-unsur Logam Alkali
Litium merupakan unsur ke-33 yang melimpah dibumi sekitar 0,007%
dari massa kerak bumi, tetapi karena reaktivitasnya sangat tinggi membuat
unsur ini hanya dapat ditemukan dalam keadaan bersenyawa dengan unsur
lain. Natrium (Na) Natrium melimpah di litosfer, natrium banyak ditemukan di
bintang-bintang. Garis D pada spektrum matahari sangat jelas. Natrium juga
merupakan elemen terbanyak keempat di bumi (setelah Aluminium, Besi (Fe),
dan Kalsium), terkandung sebanyak 2.83% di kerak bumi. Unsur ini merupakan
unsur terbanyak dalam golongan logam alkali. Kalium (K) Logam ini
merupakan logam ketujuh paling banyak sekitar 2,6% menutupi kerak bumi.
Rubidium (Rb) Rubidium ternyata ditemukan lebih banyak dari yang
diperkirakan beberapa tahun lalu. Rubidium dianggap sebagai elemen ke-16
yang paling banyak ditemukan di kerak bumi. Rubidium berada sekitar 0,028%
dari massa kerak bumi dan sesium berada sangat sedikit sekali sekitar
0,00032% dari kerak bumi.
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Dari beberapa penjelasan yang telah dibahas dalam BAB II, dapat ditarik
kesimpulan bahwa Dalam sistem periodik unsur logam alkali terdapat pada
kolom pertama paling kiri sering juga disebut dengan ”Golongan IA”, terdiri
dari: lithium (Li), sodium (Na), potassium (K), rubidium (Rb), sesium (Cs) dan
francium (Fr). Disebut logam alkali karena oksidanya dapat bereaksi dengan air
menghasilkan larutan yang bersifat basa (alkaline). Logam Alkali juga memiliki
sifat-sifat fisika dan kimia, seperti logam alkali berbentuk padatan kristalin,
merupakan penghantar panas dan listrik yang baik, merupakan reduktor
paling kuat, mudah bereaksi dengan air, sehingga logam harus disimpan
dalam minyak tanah, dan lain-lain.
Simbol: Li
Konfigurasi elektron: [He] 2s1
Nomor atom: 3
Jari-jari atom: 152 pm
Massa atom: 6,941 u
Elektron per kelopak: 2,1
Titik lebur: 180,5°C
Simbol: Na
Nomor atom: 11
Konfigurasi elektron: [Ne] 3s¹
Massa atom: 22,989769 u
Titik lebur: 97,79°C
Menemukan: 1807
Elektron per Kelopak : 2,8,1
Jari-jari atom : 227 pm
Simbol: K
Nomor atom: 19
Konfigurasi elektron: [Ar] 4s¹
Massa atom: 39,0983 u
Titik lebur: 63,5°C
Titik didih: 758,8°C
Jari-jari atom: 227 pm
Simbol: Rb
Konfigurasi elektron: [Kr] 5s¹
Nomor atom: 37
Massa atom: 85,4678 u
Titik lebur: 39,3°C
Titik didih: 688°C
Jari-jari atom : 248 pm
Simbol: Cs
Konfigurasi elektron: [Xe] 6s1
Nomor atom: 55
Massa atom: 132,90545 u
Titik lebur: 28,44°C
Titik didih: 670,8°C
Jari-jari atom : 343 pm
Simbol: Fr
Konfigurasi elektron: [Rn] 7s1
Nomor atom: 87
Massa atom: 223 u
Titik lebur: 27°C
Jari-jari atom : 348 pm