Anda di halaman 1dari 14

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SDN 26 ATT

Kelas / Semester : IV (Empat) / 1

Tema 1 : Indahnya Kebersamaan

Sub Tema 2 : Kebersamaan dalam Keberagaman

Pembelajaran : 6

Alokasi Waktu : 3 x 30 menit

A. KOMPETENSI INTI (KI)


KI 1 : Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya
diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangganya
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca dan menanya ) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang
dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang
dijumpainya di rumah, sekolah, dan tempat bermain.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis, dan logis,
dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan
dalam tindakan yang mencerminkan peri-laku anak beriman dan berakhlak mulia

B. KOMPETENSI DASAR (KD)


Bahasa Indonesia
NO KOMPETENSI DASAR INDIKATOR
3.1 Menemukan gagasan 3.1.1 Menemukan gagasan
pokok dan gagasan pokok dan gagasan
pendukung yang pendukung yang
diperoleh dari teks lisan, diperoleh dari teks tulis
tulis, atau visual untuk membuat
ringkasan.

4.1 Menata informasi yang 4.1.1 Meringkas teks tulis


didapat dari teks berdasarkan gagasan pokok
berdasarkan dan gagasan pendukung
keterhubungan antar berdasarkan teks tulis.
gagasan ke dalam
kerangka tulis.

PPKn
NO KOMPETENSI DASAR INDIKATOR
1.4 Menerima berbagai
bentuk keberagaman
suku, bangsa, sosial, dan
budaya di Indonesia yang
terikat persatuan dan
kesatuan

2.4 Menerima berbagai


bentuk keberagaman
suku, bangsa, sosial, dan
budaya di Indonesia yang
terikat persatuan dan
kesatuan.

3.4 Memahami berbagai 3.4.1 Menjelaskan kegiatan


bentuk keberagaman yang mencerminkan sikap
suku, bangsa, sosial, dan kerja sama dalam
budaya di Indonesia yang keberagaman Agama
terikat persatuan dan
kesatuan.

4.4 Bekerja sama dalam 4.4.1 Menceritakan kegiatan


berbagai bentuk yang mencerminkan sikap
keberagaman suku, kerja sama dalam
bangsa, sosial, dan keberaga agama
budaya di Indonesia yang
terikat persatuan dan
kesatuan.
C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan membaca teks tentang persahabatan Udin, Edo, dan Beni, siswa mampu
menjelaskan kegiatan yang mencerminkan sikap kerja sama dalam keberagaman
agama.
2. Dengan membaca teks tentang persahabatan Udin, Edo, dan Beni, siswa mampu
Menceritakan kegiatan yang mencerminkan sikap kerja sama dalam keberagaman
agama.
3. Setelah membaca teks tentang cerita Perbedaan Bukanlah Penghalang, siswa
mampu menemukan gagasan pokok dan gagasan pendukung yang untuk membuat
ringkasan secara terstruktur.
4. Setelah membaca teks tentang cerita Perbedaan Bukanlah Penghalang, siswa
mampu meringkas teks tulis berdasarkan gagasan pokok dan gagasan pendukung
secara tertstruktur.

D. MATERI PEMBELAJARAN
 Menceritakan pengalaman bekerja sama
 Meringkas teks “Perbedaan Bukanlah Penghalang”

E. METODE PEMBELAJARAN

 Pendekatan : Saintifik

 Metode : Permainan/simulasi, diskusi, tanya jawab, penugasan dan


ceramah

 Karakter siswa yang diharapkan


 Bahasa Indonesia dan PPKn : Religius
Nasionalis
Mandiri
Gotong Royong
Integritas

F. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Pendahuluan  Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa 10 menit


berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

masing. Religius

 Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi


lembar kehadiran dan memeriksa kerapihan pakaian,
posisi dan tempat duduk
disesuaikandengankegiatanpembelajaran.

 Menginformasikan tema yang akan dibelajarkan


yaitu tentang ”Indahnya Kebersamaan”.Integritas

 Guru menyampaikan tahapan kegiatan yang meliputi


kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi,
mengomunikasikan dan menyimpulkan.

Inti  Guru mengajukan pertanyaan: 75 menit


- Apakah kamu pernah bekerja sama dengan orang
yang berbeda-beda?
- Sikap apa yang perlu kamu tunjukkan ketika
bekerja sama?
 Siswa diminta mengamati gambar dan teks sederhana
pada buku siswa.Communication
 Siswa diminta menjawab pertanyaan yang terdapat
dalam buku siswa.Mandiri
 Siswa menceritakan secara tertulis pengalaman
mereka bekerja sama dengan teman-teman yang
berbeda agama.Literasi
 Guru mengajukan pertanyaan kepada siswa:
- Apakah kamu masih ingat tentang cerita
‘Perbedaan Bukanlah Penghalang’?
- Apa hal penting yang kamu ketahui dari cerita
tersebut?
 Siswa diminta mendiskusikan dengan teman secara
berpasangan jawaban atas pertanyaan yang diajukan
guru di atas.Collaboration
 Siswa diminta membuat ringkasan dari cerita
Perbedaan Bukanlah Penghalang.Mandiri
 Siswa diminta kembali membaca cerita ‘Perbedaan
Bukanlah Penghalang’.Literasi
 Siswa melakukan perenungan dengan menjawab
pertanyaan yang terdapat dalam buku siswa.Critical
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

Thinking and Problem Solving


 Guru dapat menambahkan pertanyaan perenungan
berdasarkan panduan yang terdapat pada lampiran di
buku guru.

Penutup  Bersama-sama siswa membuat kesimpulan / 5 menit


rangkuman hasil belajar selama sehariIntegritas

 Bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari


(untuk mengetahui hasil ketercapaian materi)

 Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk


menyampaikan pendapatnya tentang pembelajaran
yang telah diikuti.

 Melakukanpenilaianhasilbelajar

 Mengajaksemuasiswaberdo’amenurut agama
dankeyakinanmasing-masing
(untukmengakhirikegiatanpembelajaran)Religius

G. SUMBER DAN MEDIA PEMBELAJARAN

 Buku Pedoman Guru Tema : Indahnya Kebersamaan Kelas 4 (Buku Tematik


Terpadu Kurikulum 2013 Rev.2017, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan, 2013 Rev.2017).

 Buku Siswa Tema : Indahnya Kebersamaan Kelas 4 (Buku Tematik Terpadu


Kurikulum 2013 Rev.2017, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,
2013 Rev.2017).
 Teks Perbedaan Bukanlah Penghalang

H. PENILAIAN

Penilaian Sikap

Perubanantingkahlaku
TanggungJawa
Santun Peduli
No Nama b
K C B SB K C B SB K C B SB
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1 ...................

2 ...................

3 ……………..

……………..
4

……………..
5

Dst ……………..

Keterangan:

K (Kurang) : 1, C (Cukup) : 2, B (Baik) : 3, SB (SangatBaik) : 4

1. Bahasa Indonesia
Membuat ringkasan dinilai dengan rubrik

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup
Kriteria Pendampingan
(4) (3) (2)
(1)

Gagasan Pokok Seluruh gagasan Sebagian besar Sebagian kecil Seluruh gagasan
pokok ditulis gagasan pokok gagasan pokok pokok tidak
dengan tepat ditulis dengan ditulis dengan ditulis dengan
untuk setiap tepat untuk tepat untuk tepat untuk
paragraf setiap paragraf. setiap paragraf. setiap paragraf.
Gagasan Seluruh gagasan Sebagian Sebagian kecil Seluruh gagasan
Pendukung pendukung besar gagasan gagasan pokok pendukung tidak
ditulis dengan pendukung ditulis dengan ditulis dengan
tepat untuk ditulis dengan tepat untuk tepat untuk
setiap paragraf. tepat untuk setiap paragraf. setiap paragraf.
setiap paragraf
Ringkasan Seluruh kalimat Sebagian besar Sebagian kecil Seluruh
dalam ringkasan kalimat dalam kalimat dalam kalimat dalam
merupakan inti ringkasan ringkasan ringkasan tidak
dari cerita. merupakan inti merupakan inti mencerminka n
dari cerita. dari cerita. inti dari cerita.
2. PPKn
Cerita tentang pengalaman bekerja sama/sikap ketika berkerja sama
dengan teman yang berbeda dinilai dengan rubrik.

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup
Kriteria Pendampingan
(4) (3) (2)
(1)

Kerja sama di Menceritakan 4 Menceritakan 3 Menceritakan 2 Menceritakan 1


lingkungan contoh kegiatan contoh kegiatan contoh kegiatan contoh kegiatan
rumah yang yang yang yang
memerlukan memerlukan memerlukan memerlukan
kerja sama di kerja sama di kerja sama di kerja sama di
lingkungan lingkungan lingkungan lingkungan
rumah dengan rumah dengan rumah dengan rumah dengan
teman yang teman yang teman yang teman yang
berbeda agama. berbeda agama. berbeda agama. berbeda agama.

Kerja sama di Menceritakan 4 Menceritakan 3 Menceritakan 2 Menceritakan 1


lingkungan contoh kegiatan contoh kegiatan contoh kegiatan contoh kegiatan
sekolah yang yang yang yang
memerlukan memerlukan memerlukan memerlukan
kerja sama di kerja sama di kerja sama di kerja sama di
lingkungan lingkungan lingkungan lingkungan
sekolah dengan sekolah dengan sekolah dengan sekolah dengan
teman yang teman yang teman yang teman yang
berbeda agama. berbeda agama. berbeda agama. berbeda agama.

Catatan: Penilaian (penskoran) dapat dilihat contohnya pada Pembelajaran 1


Pengayaan
Apabila ada waktu tersisa, siswa bisa berlatih menulis ringkasan berdasarkan gagasan pokok
dan gagasan pendukung dari teks tambahan yang disediakan guru.

Remedial
Siswa yang belum mampu meringkas berdasarkan gagasan pokok dan gagasan pendukung
dengan baik dapat diberikan beberapa bahan bacaan tmabhan yang lebih sederhana dan
mereka dan dengan panduan guru siswa mengikuti langkah-langkah dalam membuat
ringkasan.

Mengetahui Padang,......................
Kepala SDN26 ATT Guru Kelas IV

(Arni. S, S.Pd.) (Patmawati, S.Pd)


NIP. 19641231 198506 2 005
Lampiran 1
MATERI PELAJARAN
TEKS 1
“PERBEDAAN BUKANLAH PENGHALANG”
Udin, Edo, dan Beni merupakan sahabat dekat. Mereka berasal dari latar belakang budaya
yang berbeda-beda. Mereka juga memeluk keyakinan yang berbeda pula. Udin beragama
Islam, Edo beragama Katolik, sedangkan Beni beragama Kristen.

Perbedaan budaya dan agama bukanlah merupakan penghalang bagi mereka untuk bekerja
sama. Mereka saling bahu-membahu mengerjakan tugas atau pekerjaan yang harus dikerjakan
bersam-asama.

Pada peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Indonesia yang lalu, Udin, Edo, dan Beni
mewakili kelasnya dalam perlombaan bakiak beregu. Sebelum berlomba mereka bersama-
sama mendiskusikan dan merancang strategi agar mereka dapat meraih prestasi dalam lomba
tersebut. Mereka pun secara bersama-sama menunjukkan usaha terbaik ketika lomba
berlangsung. Alhasil, tim mereka meraih juara dalam lomba tersebut.

TEKS 2
“Perbedaan Bukanlah Penghalang”
Tidak seperti biasa, hari Minggu ini sekolah terlihat ramai. Hari itu, semua siswa diminta
datang ke sekolah untuk menghias kelas masing-masing. Hari Senin akan diadakan lomba
menyambut hari kemerdekaan. Bapak kepala sekolah berpesan, tiap kelas harus terlihat unik
dengan kreasi anak-anak. Udin dan teman-teman sekelasnya juga datang ke sekolah.
Pembagian tugas membuat hiasan telah dilakukan Udin dan teman-teman di hari Jumat yang
lalu. Menghias kelas merupakan tanggung jawab bersama.

Pagi-pagi hampir semua siswa di kelas Udin sudah hadir. Hanya Edo dan Martha yang belum
terlihat. Edo dan Martha sudah meminta izin pada teman-temannya untuk hadir terlambat.
Mereka harus pergi ke Sekolah Minggu di gereja untuk melakukan ibadah pagi. Udin dan
teman-teman lainnya tidak keberatan. Sebelum ke sekolah, Udin dan Siti mampir ke rumah
Edo, lalu ke rumah Martha untuk mengambil bahan dan hiasan kelas yang telah disiapkan.

Edo dan Martha. Udin dan teman-teman memahami bahwa hari Minggu pagi merupakan
waktu ibadah bagi Edo dan Martha yang beragama Kristen Protestan. Perbedaan waktu dan
cara beribadah tidak menghalangi niat kerja sama mereka.

Siang hari sekolah semakin ramai. Kelas-kelas sudah terlihat indah dan semarak dengan
hiasan merah putih buatan siswa sekelas. Begitu pun kelas Udin. Edo dan Martha juga sudah
terlihat di antara mereka. Selesai ibadah pagi di gereja Edo dan Martha menyusul datang ke
sekolah. Senang sekali Udin dan teman-teman berbagi tugas. Ada yang menggunting kertas,
ada yang naik ke atas meja untuk menggantung lampion kertas, ada juga yang menghias pintu
dengan pita kertas merah putih. Lelah tidak terasa. Ketika tiba waktu sholat Zuhur, Udin, Siti,
serta teman-teman lain yang beragama Islam menjalankan ibadahnya. Edo, Martha, Dayu
serta beberapa teman lain yang tidak menjalankan ibadah sholat melanjutkan pekerjaan
menghias kelas.

Menjelang sore, pekerjaan sudah selesai. Kelas Udin sudah terlihat semarak. Walaupun
berbeda-beda, bekerja sama selalu menyenangkan. Perbedaan tidak menjadi penghalang untuk
bekerja sama.

Cara Membuat Ringkasan

1. Membaca Naskah Asli


o Baca naskah asli sekali atau dua kali, kalau perlu berulang kali.
o Mengetahui kesan umum (inti) dari tulisan.
o Mengetahui maksud dan sudut pandangan penulis naskah asli.

2. Mencatat Gagasan Utama


o Baca tulisan bagian demi bagian sambil mencatat gagasan pokok.
o Gagasan pokok yang telah dicatat digunakan untuk menyusun ringkasan.

3. Gunakan Kalimat Baru


o Gunakan kesan umum (inti) untuk membuat ringkasan.
o Urutan isi disesuaikan dengan naskah asli.
o Kalimat dalam ringkasan sebaiknya menggunakan kalimat baru.
o Semua kalimat baru harus menggambarkan tulisan asli.

4. Ketentuan Tambahan
o Susun ringkasan dalam kalimat tunggal.

o Ringkas kalimat menjadi frasa, frasa menjadi kata.


Lampiran 2
MEDIA PEMBELAJARAN

Link : https://youtu.be/Cvx5x81c25A
Lampiran 3
LKPD

KELAS : IV (EMPAT)
TEMA : 1. Indahnya Kebersamaan
SUB TEMA : 2. Kebersamaan dalam Keberagaman
PEMBELAJARAN : 6

Perhatikan teks bacaan 1


1. Bagaimana pendapatmu tentang persahabatan Udin, Edo, dan Beni?
2. Apakah kamu pernah mempunyai pengalaman bekerja sama dengan teman-teman yang
berbeda agama?
3. Apa yang dapat kamu pelajari dari cerita di atas?

Perhatikan teks bacaan 2


1. Baca kembali cerita ‘Perbedaan Bukanlah Penghalang’. Kemudian, buatlah ringkasan pada
bagan di buku siswa.

Jawaban :
Teks 1
1. Udin, Edo, dan Beni tetap bersahabat walaupun berbeda keyakinan dan budayanya.
Hal tersebut menunjukkan bahwa perbedaan latar belakang bukan halangan untuk
bekerjasama.
2. Pernah, karena dalam satu sekolah latar belakang agama dan budaya kami berbeda-
beda.
Jika pernah, ceritakan secara tertulis. Jika belum pernah, tuliskan sikapmu jika suatu
hari mempunyai kesempatan bekerja sama dengan teman yang berbeda agama.
Menurut saya perbedaan sebaiknya dijadikan sebagai kekayaan dan bukan sebagai
penghalang.
3. Perbedaan latar belakang baik budaya maupun agama bukan merupakan penghalang
untuk bekerjasama, justru dengan latar belakang yang berbeda kami menjadi semakin
lengkap dan saling melengkapi.
Teks 2
1. Ringkasan :
Menghias kelas dalam rangka menyambut hari kemerdekaan merupakan
tanggungjawab bersama seperti yang ditunjukan oleh Edo, Udin, dan Martha. Pada
hari Minggu sekolah ramai oleh siswa yang sedang menghias kelas. Mereka berbagi
tugas.  Siswa semua hadir pada pagi hari. Edo dan Martha terlambat karena harus ke
gereja pada hari minggu. Teman yang lain tidak keberatan, Udin dan Siti pun
mengambil bahan hiasan yang telah disiapkan. Mereka tidak keberatan Edo dan
Martha minta ijin karena hari Minggu merupakan waktu beribadah bagi umat Kristen.
Siang hari sekolah semakin ramai oleh hiasan yang dibuat anak-anak. Mereka
berbagi tugas sesuai bagianya masing-masing. Ketika waktu Dzuhur tiba Udin dan Siti
menjalankan ibadahnya, teman yang lain tidak keberatan. Perbedaan bukan
penghalang kerjasama diantara mereka. Kelas terlihat semarak dan mereka merasa
senang.
Lampiran 4
EVALUASI

Anda mungkin juga menyukai