Anda di halaman 1dari 46

fPENGARUH EQUITY THEORY TERHADAP QUARTER LIFE

CRISIS YANG DIALAMI OLEH GENERASI MILLENIAL

Disusun oleh:

Abdurrahman Setiawan 2021023702


Anggi Renaldy Pratama 2021023705
Dominikus Diazpora Darmawan 2021023714
Laurentius Calvin 2021023731
Tedja Nissa Utami 2021023753

PERILAKU ORGANISASI
WIJAWIYATA MANAJEMEN 86
Abstrak

Quarter Life Crisis (QLC) merupakan fenomena yang dapat terjadi pada rentang
usia 15-29. Beberapa individu yang berada dalam fase QLC ini merasakan cemas, penuh
tekanan, dan bahkan merasa hidupnya tidak bermakna. Salah satu penyebab dari perasaan-
perasaan yang timbul ini adalah karena sikap membanding-bandingkan dengan pencapaian
individu lainnya. Jika dilihat dari Equity Theory, seseorang yang cenderung
membandingkan input dan output orang lain terhadap dirinya mungkin merasa
kecewa/adil/beruntung. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana hubungan
dan pengaruh antara Equity Theory yang dilihat dari perasaan beruntung, setara, dan
kecewa pada generasi milenial (usia 15-29 tahun) terhadap QLC seseorang baik secara
parsial maupun simultan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif
berupa survei menggunakan kuesioner Google Form. Data yang telah terkumpul kemudian
dianalisis menggunakan statistic tools excel. Hasil dari uji ANOVA atau uji F diperoleh
bahwa Equity Theory berpengaruh terhadap QLC dengan F hitung sebesar 7,2143 dan F
tabel sebesar 2,697. Sementara itu secara parsial hanya variabel perasaan kecewa yang
berpengaruh terhadap QLC. Kesimpulan dalam studi ini belum dapat digeneralisir karena
keterbatasan penelitian.

Kata Kunci: Equity Theory, Milenial, Quarter Life Crisis.

i
Daftar Isi

Abstrak ........................................................................................................................................................... i
Daftar Isi ....................................................................................................................................................... ii
Daftar Tabel ................................................................................................................................................. iv
Daftar Gambar .............................................................................................................................................. v
Daftar Lampiran ........................................................................................................................................... vi
BAB I Pendahuluan ...................................................................................................................................... 1
1.1. Tujuan Penulisan ........................................................................................................................ 1
1.2. Metode Penelitian........................................................................................................................ 1
1.3. Ruang Lingkup Penelitian.......................................................................................................... 3
1.4. Sistematika Penulisan ................................................................................................................. 4
BAB II Tinjauan Literatur ............................................................................................................................ 5
2.1. Equity Theory.............................................................................................................................. 5
2.2. Quarter Life Crisis ...................................................................................................................... 6
Bab III Hasil Penelitian ................................................................................................................................. 8
3.1. Hasil Penelitian............................................................................................................................ 8
1. Analisis Deskriptif ....................................................................................................................... 8
2. Analisis Komparatif One Way ANOVA ................................................................................. 18
3. Analisis Uji F ............................................................................................................................. 19
4. Analisis Regresi Linier Berganda ............................................................................................ 19
5. Analisis Segmental Faktor yang paling Berpengaruh ........................................................... 24
3.2. Hasil Pembahasan ..................................................................................................................... 28
1. Mengapa Korelasi antara equity theory dan QLC Rendah? ................................................ 28
2. Mengapa Perasaan Kecewa Menyebabkan QLC?................................................................. 29
3. Mengapa Faktor-faktor pertanyaan per variabel (sosial media, pendidikan, dll)
menyebabkan QLC? ......................................................................................................................... 31
BAB IV Penutup ......................................................................................................................................... 32
4.1. Kesimpulan ................................................................................................................................ 32
4.2. Saran .......................................................................................................................................... 32
Daftar Pustaka ............................................................................................................................................. 34
LAMPIRAN................................................................................................................................................ 37
1. Lampiran 1 ...................................................................................................................................... 37

ii
Kuisioner............................................................................................................................................ 37

iii
Daftar Tabel

Tabel 1.Variabel dan Indikator Penelitian ...................................................................................... 2


Tabel 2 Statistik Deskriptif Quarter Life Crisis ............................................................................ 13
Tabel 3.Kategorisasi Quarter Life Crisis responden. .................................................................... 14
Tabel 4.Persentase Quarter Life Crisis responden berdasarkan pekerjaan. .................................. 15
Tabel 5.Statistik Deskriptif Variabel Equity Theory .................................................................... 17
Tabel 6.Hasil analisis komparatif ANOVA single factor menggunakan fitur analisis data Excel 18
Tabel 7.Hasil analisis Uji F ANOVA regresi menggunakan fitur analisis data Excel ................. 19
Tabel 8.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Equity Theory terhadap Quarter
Life Crisis. ......................................................................................................................... 21
Tabel 9.Kategori Korelasi ............................................................................................................. 21
Tabel 10.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Social Media terhadap
Quarter Life Crisis............................................................................................................. 24
Tabel 11.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Pendidikan/Nilai
terhadap Quarter Life Crisis .............................................................................................. 25
Tabel 12.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Pekerjaan terhadap
Quarter Life Crisis............................................................................................................. 25
Tabel 13.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Dukungan Keluarga
terhadap Quarter Life Crisis .............................................................................................. 26
Tabel 14.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Dukungan Lingkungan
terhadap Quarter Life Crisis .............................................................................................. 26
Tabel 15.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Keselarasan antara
Keinginan Pribadi dengan Tuntutan Lingkungan terhadap Quarter Life Crisis .............. 27
Tabel 16.Rekapitulasi Analisis Segmental Faktor-Fakor Equity Theory terhadap Quarter Life
Crisis ................................................................................................................................. 28
Tabel 17.Beberapa penelitian yang membahas mengenai equity theory ...................................... 29
Tabel 18.Beberapa penelitian yang membahas mengenai Quarter Life Crisis (QLC) ................. 30

iv
Daftar Gambar

Gambar 1. Paradigma Penelitian..................................................................................................... 2


Gambar 2.Grafik Karakteristik Responden Berdasarkan Rentang Usia. ........................................ 9
Gambar 3.Grafik Karakteristik Responden Berdasarkan Instansi/Universitas ............................. 10
Gambar 4.Grafik Karakteristik Responden berdasarkan domisili (provinsi) ............................... 11
Gambar 5.Peta Persebaran Kuesioner berdasarkan domisili responden. ...................................... 11
Gambar 6.Grafik Karakteristik responden berdasarkan Pekerjaan ............................................... 12
Gambar 7.Grafik Quarter Life crisis berdasarkan karakteristik pekerjaan ................................... 14
Gambar 8.Grafik Quarter Life crisis berdasarkan karakteristik pekerjaan ................................... 15
Gambar 9.Grafik Quarter Life crisis di Lingkungan PPM SoM................................................... 16

v
Daftar Lampiran

Kuisioner .............................................................................................................................. 37

vi
BAB I
Pendahuluan

1.1. Tujuan Penulisan

Tujuan dari penelitian ini dilakukan adalah untuk menguji dan mengetahui hubungan dan
pengaruh antara teori Quarter Life Crisis (QLC) dengan Equity Theory dengan variabel perasaan
beruntung, setara, dan kecewa yang dialami oleh generasi milenial (rentang umur 15-29) secara
parsial maupun simultan.

1.2. Metode Penelitian

Metode penelitian yang peneliti gunakan adalah menggunakan penelitian kuantitatif.


Secara lebih dalam, metode kuantitatif yang peneliti gunakan adalah metode deskriptif kuantitatif
dimana peneliti ingin melihat hubungan antar dua buah variabel yaitu hubungan antara Quarter
Life Crisis (QLC) dengan Equity Theory. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui pengaruh
dari tiap variabel Equity Theory terhadap terjadinya Quarter Life Crisis (QLC) pada diri seseorang.
Variabel independen X1 adalah perasaan beruntung dibanding orang lain, X2 adalah perasaan
setara/adil dibanding orang lain, dan X3 adalah perasaan kecewa dibanding orang lain, sedangkan
untuk variabel dependen Y1 adalah Quarter Life Crisis (QLC).

Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan angket atau kuesioner daring melalui
Google Form yang telah disebarkan pada tanggal 15 Januari 2021 hingga 22 Januari 2021.
Dalam pengelolaan data, peneliti menggunakan Excel dan menggunakan statistic tools
yang ada. Peneliti kemudian memilih statistic tools yang relevan dengan penelitian kuantitatif yang
dilakukan. Dari pemilihan beberapa statistic tools, didapatkan statistic tools di bawah ini untuk
kemudian dilakukan pengelolaan data secara:

● Uji F menggunakan ANOVA untuk mengetahui pengaruh secara simultan


● Uji analisis linier berganda untuk mengetahui pengaruh secara parsial

Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah:

H1 : Terdapat pengaruh secara simultan antara equity theory dengan variabel perasaan
beruntung, setara, dan kecewa terhadap Quarter Life Crisis generasi milenial (rentang
umur 15-29).
H2 : Terdapat pengaruh secara parsial antara equity theory dengan variabel perasaan
beruntung, setara, dan kecewa terhadap Quarter Life Crisis generasi milenial (rentang
umur 15-29).

Gambaran dari hipotesis penelitian tersebut dapat dilihat pada paradigma penelitian di bawah ini.

1
Gambar 1. Paradigma Penelitian

Peneliti kemudian menyusun variabel X1, X2, X3, dan Y menjadi sebuah kuesioner dengan
instrumen-instrumen yang diadopsi dari penelitian sebelumnya. Instrumen yang digunakan adalah
sebagai berikut:

Tabel 1.Variabel dan Indikator Penelitian

Variabel Indikator Nomor Sumber Referensi


Pertanyaan

Equity Pengaruh social media 1 Muhadi (2013) dalam Tesis Analisis


Theory Pengaruh Equity Terhadap Niat Untuk
(X1, X2, Pengaruh pendidikan 2 Keluar
X3) Organisasi dan Meilia (2021) dalam
Tesis Quarter Life Crisis Pada Kaum
Pengaruh pekerjaan 3 Millennial

Pengaruh dukungan 4
keluarga

Pengaruh tuntutan 5
lingkungan

Pengaruh keselarasan 6
keinginan pribadi

2
dengan tuntutan
lingkungan

Quarter Kebimbangan dalam 12, 13, 23 Christine Hasler (2009) dalam buku
Life Crisis mengambil keputusan Twenty-Something Manifesto: Quarter
(Y) Lifers Speak Out About Who They Are,
Putus asa 2, 9 What They Want, and How to Get It.

Penilaian diri yang 6, 11, 14, 16,


negatif 20, 22, 24

Terjebak dalam situasi 1, 3, 4, 25


sulit

Cemas 7, 21

Tertekan 5, 8, 10

Kuatir akan relasi 15, 17, 18,


interpersonal yang 19
sedang dan akan
dibangun

1.3. Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian yang dilaksanakan ini merupakan penelitian lapangan dengan metode


penyebaran kuesioner menggunakan aplikasi pengirim pesan WhatsApp dan sosial media
Instagram. Responden yang termasuk ke dalam penelitian ini antara lain usia 15 hingga usia 29
tahun. Penelitian ini hanya mencakup Quarter Life Crisis (QLC) dan Equity Theory. Pada Equity
Theory, faktor-faktor yang diuji terdiri dari pengaruh social media, pendidikan, pekerjaan,
dukungan keluarga, tuntutan lingkungan, dan keselarasan keinginan pribadi dengan tuntutan
lingkungan. Pada teori Quarter Life Crisis (QLC) menggunakan hasil pengembangan kuesioner
oleh Christine Hasler (2009) dalam bukunya “Twenty-Something Manifesto: Quarter Lifers Speak
Out About Who They Are, What They Want, and How to Get It.”

Selanjutnya dalam penelitian ini ditentukan populasi dan sampel penelitian. Populasi
adalah lingkup yang akan dijadikan objek penelitian. Dalam suatu penelitian, populasi harus
ditentukan terlebih dahulu sebagai dasar dalam menentukan sampel. Populasi merupakan objek
penelitian dengan batas-batas persoalan yang sudah cukup jelas. Populasi dalam penelitian ini
adalah karyawan masyarakat Indonesia usia 15-29 tahun yang berjumlah 65.767.711 orang.
Kemudian peneliti melakukan perhitungan pengambilan sampel data agar validitas data terjamin.
Sampel merupakan himpunan bagian dari suatu himpunan yang disebut populasi. Dalam penelitian

3
ini, didapatkan sampel berjumlah 125 orang, dengan satu responden berada di luar rentang usia
yang dituju. Dengan 125 orang sampel, dan confidence level sebesar 95% didapatkan persentase
margin of error sebesar 8,80%. Artinya persentase kelonggaran ketidaktelitian (presisi) karena
kesalahan pengambilan sampel yang masih dapat ditolerir atau diinginkan yaitu 8,80%.

1.4. Sistematika Penulisan

Penelitian ini terdiri dari empat bab, di mana Bab I membahas tentang pendahuluan
penelitian yang terdiri dari tujuan penelitian, metode penelitian, ruang lingkup penelitian dan
sistematika penulisan. Bab II akan membahas tinjauan literatur dari kedua hal yang peneliti bahas
yaitu equity theory dan quarter life crisis. Bab III berisi tentang hasil penelitian serta pembahasan
hasil yang telah dilakukan peneliti kemudian ditutup dengan kesimpulan serta saran penelitian.

4
BAB II
Tinjauan Literatur

2.1. Equity Theory

Equity theory yang dikemukakan oleh J. Stacey Adams menganggap kualifikasi sangat
berarti berguna untuk memotivasi karyawan. Dengan adanya teori ekuitas, Adams mengeksplorasi
pentingnya hubungan antara upaya yang dilakukan karyawan dengan penghargaan yang diterima
untuk upaya tersebut. Dengan kata lain, karyawan hendak merasakan ketidakadilan dengan
imbalan yang mereka terima menurut perkiraan mereka, tidak sama dengan upaya yang mereka
jalani. (Adams, 1965)

Equity theory juga dapat memprediksi jika penghargaan yang rendah menyebabkan
ketidakpuasan. Hal ini pada gilirannya mendorong orang untuk bertindak dan mengurangi
perbandingan antara tingkat mereka dan orang lain. Misalnya, seorang dapat mengurangi input
(kinerja lebih rendah), ataupun bisa jadi menaikkan hasil. Namun, teori ekuitas sulit untuk
dipraktekkan karena tidak mengidentifikasi perbandingan dan tidak menunjukkan input atau hasil
mana yang paling berharga bagi setiap karyawan (Mcshane and Mary, 2010).

Teori keadilan menyatakan bahwa kepuasan seseorang tergantung apakah individu


merasakan ada keadilan (equity) atau tidak adil (inequity) atas suatu situasi yang dialaminya. Teori
ini merupakan variasi dari perbandingan sosial. Menurut teori ini, seseorang akan membandingkan
rasio input hasil dirinya dengan rasio hasil input orang bandingan. Jika perbandingan itu
dianggapnya cukup adil, maka individu tersebut akan merasa puas. Namun jika perbandingan itu
tidak seimbang dan justru merugikan, akan menimbulkan ketidakpuasan dan menjadi motif
tindakan bagi seseorang untuk menegakkan keadilan. Pada penelitian ini menggunakan hasil
pengukuran sebagaimana yang diungkapkan oleh Gibson et.al (1997) tentang tiga jenis penilaian
equity yaitu adil, beruntung dan merasa kecewa.

Komponen dari teori ini adalah input, output dan comparison person. Input adalah semua
nilai yang dilakukan oleh karyawan yang menunjang pelaksanaan kerja, misalnya komitmen,
pengorbanan, pendidikan, pengalaman, keterampilan, usaha, peralatan pribadi, waktu, jam kerja
dan lain-lain. Output adalah semua nilai yang diperoleh dan dirasakan karyawan, misalnya upah,
keuntungan tambahan, pengakuan, kepuasan (satisfaction), kesempatan untuk berprestasi atau
mengekspresikan diri. Comparison person adalah seorang karyawan membandingkan dalam
organisasi yang sama atau seorang karyawan dalam organisasi yang berbeda atau dirinya sendiri
dalam pekerjaan sebelumnya.

5
2.2. Quarter Life Crisis

Pada usia di atas 20 tahun sebagian individu merasakan bahwa masa-masa tersebut
menyenangkan karena dapat mencoba segala kemungkinan yang dimiliki untuk memperoleh
makna di dalam hidupnya. Namun, berbeda dengan sebagian individu lainnya yang mungkin saja
ada yang mengalami masa quarter-life dengan perasaan cemas, penuh dengan tekanan bahkan
merasa hidup tidak bermakna. Perasaan khawatir tersebut seputar hubungan relasi, karier/
pekerjaan, dan kehidupan sosial yang terjadi terhadap mereka di usia sekitar 20-an tahun. Menurut
Atwood dan Scholtz (2008) fase tersebut dapat dikatakan sebagai quarter life crisis. Pada masa
quarter life crisis juga seorang individu ditandai dengan beberapa reaksi seperti perasaan frustasi,
merasa panik, merasa tak berdaya serta yang paling penting adalah merasa tidak memiliki tujuan
hidup. Penyebab atau sumber dari perasaan tidak bahagia serta kecemasan adalah dari seputar
masalah pekerjaan, hubungan atau relasi interpersonal, masalah finansial, dan masalah
karakteristik. (Balzarie & Nawangsari, 2019)

Menurut peneliti sebelumnya mendefinisikan quarter life crisis sebagai perasaan


'ketidakstabilan yang luar biasa, perubahan terus-menerus, terlalu banyak pilihan dan rasa tidak
berdaya yang panik' (Robbins & Wilner, 2001) dan 'semacam krisis emosional di antara umur 20
tahun yang juga memiliki rasa kesepian, keterasingan, ketidakmampuan, dan keraguan diri,
ditambah dengan rasa takut akan kegagalan' (Atwood & Scholtz, 2008). Meskipun keduanya
menyangkut perubahan besar, quarter life crisis tampaknya berbeda dari krisis paruh baya yang
lebih banyak didokumentasikan. Yang pertama berasal dari kecemasan yang terkait dengan
perubahan dan ketidakstabilan yang konstan sedangkan yang terakhir adalah reaksi yang tidak
terduga terhadap rasa stagnasi dan stabilitas yang berkepanjangan, yang pada gilirannya memicu
kebutuhan akan perubahan radikal (Robbins & Wilner, 2001). Isu yang menonjol dalam
perkembangan paruh baya muncul terkait dengan konflik individu antara mempertahankan
tanggung jawab mereka terhadap keluarga mereka dan memenuhi kebutuhan mereka sendiri
(Lachman, 2004). Sebaliknya, quarter life crisis tampaknya terjadi ketika individu bergerak
menjadi bertanggung jawab hanya untuk diri mereka sendiri dan itu adalah fokus introspektif tiba-
tiba pada apa yang mereka inginkan untuk diri mereka sendiri yang menciptakan kecemasan dan
krisis emosional.

Quarter life crisis akan dialami oleh individu dalam usia dewasa awal yang sedang atau
telah selesai menempuh pendidikan di perguruan tinggi memiliki perasaan khawatir atau cemas
untuk melanjutkan hidup di masa depan. Menurut Atwood & Scholtz, (2008) individu akan
mengalami berbagai masalah psikologis, merasa terombang-ambing dalam ketidakpastian dan
mengalami krisis emosional atau yang biasa disebut dengan quarter-life crisis. Permasalahan
psikologis yang dihadapi dapat berupa persoalan akan urusan karier maupun relasi dan kehidupan
sosial. Namun, quarter life crisis dapat terjadi juga karena adanya tekanan dari keluarga, teman
sebaya, ataupun perasaan tidak aman terhadap masa depan, kekecewaan akan sesuatu, kecemasan
terhadap suatu hubungan, pekerjaan serta karier. Fenomena quarter life crisis juga disebabkan

6
dengan para individu yang membandingkan output yang didapatkan dengan output yang
didapatkan orang lain, sehingga akan memunculkan perasaan tidak berdaya, merasa ragu atau
meragukan kemampuan diri sendiri, terisolasi serta sering takut, cemas tentang adanya kegagalan
di masa depan. (Balzarie & Nawangsari, 2019). Hal ini juga ditandai oleh reaksi-reaksi dalam
emosi individu seperti (1) perasaan frustasi,(2) merasa panik, (3) merasa tak berdaya, (3) merasa
tidak memiliki tujuan atau goals hidup dan lain-lain.

7
Bab III
Hasil Penelitian

3.1. Hasil Penelitian

Data yang diungakan dalam penelitian ini adalah data primer yang didapatkan dari kuisoner
online yang telah disebarkan kepada masyarakat umum melalui perantara media sosial. Sampel
yang didapatkan dalam penelitian ini berjumlah 124 responden. Adapun hasil penelitian yang
diperoleh dari diujikan dalam 4 jenis analisis yang berbeda sebagai berikut.

1. Analisis Deskriptif

Analisis ini dipergunakan untuk mendeskripsikan karakteristik penelitian dengan


menggambarkan objek yang terdiri dari lokasi atau daerah penelitian, keadaan responden yang
diteliti, serta item-item yang didistribusikan dari masing-masing variabel. Setelah seluruh data
terkumpul selanjutnya dilakukan pengolahan data dan tabulasi ke dalam tabel, kemudian
membahas data yang telah diolah tersebut secara deskriptif. Ukuran deskriptifnya adalah dengan
memberikan angka, baik dalam jumlah responden maupun dalam angka persentase. Analisis
Deskriptif pada penelitian ini melihat dari dua hal yaitu karakteristik responden dan karakteristik
variabel

a. Karakteristik Responden

Karakteristik responden yang mengisi formulir kuesioner online yang diamati dalam
penelitian ini meliputi: rentang usia, domisili, pekerjaan, asal instansi. Deskripsi karakteristik
responden disajikan sebagai berikut:

1) Rentang Usia

Berdasarkan data primer yang didapatkan, deskripsi rentang usia responden disajikan sebagai
berikut.

8
Gambar 2.Grafik Karakteristik Responden Berdasarkan Rentang Usia.
Sumber: Data Primer Responden yang diolah pada tahun 2022

Dilihat pada grafik 1, data menunjukkan bahwa responden pengisian kuesioner didominasi
oleh usia 20-24 sebanyak 78 orang atau sekitar 62.4% dari total responden. Hal ini sesuai dengan
target yang ingin dituju yaitu rentang umur dimana Quarter Life Crisis rentan terjadi. Adapun
salah satu penyebab banyaknya responden dari rentang usia ini disebabkan oleh circle peneliti
yang berusia di antara rentang usia tersebut. Selanjutnya sebanyak 35,2% atau sekitar 44 orang
merupakan responden dengan rentang umur 25-29. Rentang umur ini dikategorikan adalah
responden yang sedang mengalami Quarter Life Crisis dan yang telah melewati fase ini. Rentang
usia ini dipertimbangkan karena masih mewakili target responden yang ingin dituju. Selanjutnya
sebanyak 2 orang atau sebesar 1,6% dari total responden berasal dari rentang umur 15-19, dimana
merupakan kalangan yang mulai memasuki tahap Quarter Life Crisis dalam kehidupan pribadinya.
Adapun ada 1 responden yang tidak sesuai dengan rentang yang kami cari, dan datanya tidak diolah
dalam penelitian ini.

2) Asal Instansi

Berdasarkan data primer yang didapatkan, deskripsi asal instansi/universitas dari


responden disajikan sebagai berikut

9
Gambar 3.Grafik Karakteristik Responden Berdasarkan Instansi/Universitas
Sumber: Data Primer Responden yang diolah pada tahun 2022

Dari grafik diatas menunjukkan bahwa mayoritas dari responden yang mengisi formulir
kuesioner online paling banyak berasal dari universitas PPM School of Management sebanyak 41
orang. Hal ini dikarenakan peneliti merupakan mahasiswa pascasarjana PPM School of
Management sehingga persebaran kuesioner lebih banyak berputar di lingkup universitas tempat
mengambil studi. Disusul dengan responden yang berasal dari Universitas Trisakti sebanyak 9
orang. Kemudian secara berurutan ditempati oleh ITB sebanyak 7 orang, UGM 6 orang, IPB 5
orang, Universitas Indonesia 4 orang, dan secara proporsional universitas dan instansi yang
menyumbang 1-3 responden. Universitas yang menyumbang lebih dari 3 responden juga memiliki
keterkaitan erat penyebaran kuesioner yang merupakan universitas yang ditempuh saat studi S1
oleh para tim peneliti. Selain itu, dari grafik 2 bisa dilihat bahwa mayoritas dari para responden
berasal dari entitas universitas. Hal ini juga dipengaruhi lingku penyebaran dari tim peneliti yang
merupakan mahasiswa universitas sehingga yang paling banyak bisa dijangkau adalah mahasiswa
universitas juga.

3) Domisili (Provinsi)

Berdasarkan data primer yang didapatkan, deskripsi domisili berdasarkan provinsi dari
para responden disajikan sebagai berikut.

10
Gambar 4.Grafik Karakteristik Responden berdasarkan domisili (provinsi)
Sumber: Data Primer Responden yang diolah pada tahun 2022

Berdasarkan dari grafik 3 didapatkan data bahwa total responden terbanyak berasal dari
provinsi DKI Jakarta sebesar 43 orang. Hal ini berkorelasi dengan tempat studi dari para peneliti
di PPM School of Management yang berlokasi di Menteng, Jakarta Pusat, DKI Jakarta. Kemudian
pengisian kuesioner ini merambat ke daerah di sekitar DKI Jakarta, yaitu disusul dengan Jawa
Barat sebanyak 32 orang, yang merupakan daerah terdekat dari DKI Jakarta, Banten dan Jawa
Tengah dengan 13 orang, Jawa Timur dengan 9 orang, dan Yogyakarta dengan 4 orang.
Selanjutnya proporsional di beberapa provinsi yang ada di Indonesia dan di Dunia.

Gambar 5.Peta Persebaran Kuesioner berdasarkan domisili responden.


Sumber: Data Primer Responden yang diolah pada tahun 2022

11
Kemudian, dapat dilihat persebaran responden berdasarkan peta demografi tempat
tinggal/domisili dari masing-masing responden. Mayoritas pengisi formulir online masih berkutat
di pulau Jawa dan Bali. Namun beberapa responden sudah menyebar di pulau-pulau yang jauh
seperti Sumatera, Kalimantan, Papua hingga Asia Timur dan Eropa. Meskipun begitu, jumlah
responden yang berdomisili di luar pulau Jawa masih sangat sedikit untuk bisa dijadikan
representasi domisili.

4) Pekerjaan

Berdasarkan data primer yang didapatkan, deskripsi pekerjaan dari para responden
disajikan sebagai berikut.
Gambar 6.Grafik Karakteristik responden berdasarkan Pekerjaan

Sumber: Data Primer Responden yang diolah pada tahun 2022

Gambar 3 menunjukkan bahwa para responden banyak diwakili oleh kalangan pelajar
sebanyak 62 orang atau 49.6%. Kalangan pelajar ini mewakili dari tingkat siswa sekolah,
mahasiswa, hingga mahasiswa pasca sarjana. Kalangan ini menjadi mayoritas dikarenakan latar
belakang peneliti yang juga merupakan mahasiswa. Kemudian disusul dengan responden yang
bekerja sebanyak 53 orang sebanyak 42,4%. Responden yang bekerja ini mewakili berbagai
bidang dari karyawan swasta, BUMN, PNS, pekerja profesi hingga freelancer. Selanjutnya,
responden diwakilkan oleh kalangan yang tidak/belum bekerja baik fresh graduates ataupun Ibu
Rumah Tangga sebanyak 7 orang atau sekitar 5,6%. Terakhir, porsi yang paling kecil dari
responden adalah yang memiliki pekerjaan berwirausaha sebanyak 3 orang atau 2,4%.

12
b. Deskripsi Kategori Variabel

Deskripsi kategori variabel ini akan menunjukkan gambaran tanggapan responden


mengenai pengaruh equity theory dengan quarter life crisis pada generasi rentang usia 15-29
tahun. Adapun pembahasan hasil setiap variabel adalah sebagai berikut.

1) Variabel Quarter Life Crisis

Menurut hasil analisis deskriptif Quarter Life Crisis diperoleh nilai mean sebesar
93,72581 dengan standar deviasi sebesar 29,58722. Dari skor rata-rata (mean) tersebut dapat
diambil justifikasi bahwa mayoritas responden sedang mengalami Quarter Life Crisis. Hasil yang
lebih lengkap disajikan pada tabel statistik deskriptif sebagai berikut.

Tabel 2 Statistik Deskriptif Quarter Life Crisis


Quarter Life Crisis

93,7258
Mean 1
2,65701
Standard Error 1
Median 95,5
Mode 118
Standard 29,5872
Deviation 2
875,403
Sample Variance 9
-
Kurtosis 0,61948
-
Skewness 0,20141
Range 125
Minimum 25
Maximum 150
Sum 11622
Count 124

Kemudian dengan menggunakan standar Quarter Life Crisis (QLC) yang disebutkan
bahwa skor yang lebih atau sama dengan 72 dianggap sedang mengalami QLC, maka persebaran
yang ada di antara responden menunjukkan bahwa sebesar 79,84% responden sedang mengalami
QLC saat ini. Dan hanya sebesar 20,16% yang dikategorikan tidak sedang mengalami QLC saat
ini. Hasil yang lebih lengkap disajikan pada tabel kategorisasi QLC sebagai berikut.

13
Tabel 3.Kategorisasi Quarter Life Crisis responden.
Interva
Kategori l Frekuensi Presentase
X >=
QLC 72 99 79,84%
Tidak
QLC X < 72 25 20,16%

Total 124 100%

Selanjutnya dari variabel ini dilihat karakteristik responden yang mengalami Quarter Life
Crisis ditinjau dari berbagai persebaran demografi sebagai berikut.

a) Quarter Life Crisis berdasarkan Usia

Gambar 7.Grafik Quarter Life crisis berdasarkan karakteristik pekerjaan


Sumber: Data Primer Responden yang diolah pada tahun 2022

Dari 99 responden yang mengalami QLC, mayoritas berasal dari rentang usia 20-24
sebanyak 61,62%, disusul kemudian rentang usia 25-29 sebanyak 36,36% dan terakhir dari
kalangan usia 15-19 sebanyak 2,02% .

14
b) Quarter Life Crisis berdasarkan Pekerjaan.

Gambar 8.Grafik Quarter Life crisis berdasarkan karakteristik pekerjaan


Sumber: Data Primer Responden yang diolah pada tahun 2022

Dari 99 responden yang mengalami quarter life crisis, mayoritas sebanyak 52,53% berasal
dari kalangan pelajar (siswa/mahasiswa S1/mahasiswa S2), disusul 37,37% dari kalangan pekerja,
7,07% dari kalangan yang tidak/belum bekerja dan 3,03% dari wirausaha. Kemudian dilihat pula
analisis persentase QLC pada sektor pekerjaan berdasarkan responden yang ada sebagai berikut.
Tabel 4.Persentase Quarter Life Crisis responden berdasarkan pekerjaan.

QL Tidak
Kategori Total Persentase QLC
C QLC

Pelajar (Siswa/Mahasiswa
61 50 11 81,97%
S1/S2)

Bekerja 53 44 9 83,02%

Tidak/Belum Bekerja 7 4 3 57,14%

Wirausaha 3 2 1 66,67%

c) Quarter Life Crisis di Lingkungan PPM School of Management

Peneliti kemudian melihat pula Quarter Life Crisis berdasarkan instansi di PPM School of
Management. Responden di kategori ini diwakilkan oleh mahasiswa S1 maupun S2 PPM School

15
of Management. Hasilnya, 80,49% mahasiswa PPM School of Management mengalami Quarter
Life Crisis.

Gambar 9.Grafik Quarter Life crisis di Lingkungan PPM SoM


Sumber: Data Primer Responden yang diolah pada tahun 2022

2) Variabel Equity Theory

Variabel Equity Theory terdiri dari 3 variabel yang dideskripsikan sebagai berikut:

(i) X1 (Beruntung), yang menandakan bahwa responden merasa hidupnya lebih baik
dibandingkan dengan orang lain/sekitarnya

(ii) X2 (Adil), yang menandakan bahwa responden merasa hidupnya setara/sama


dibandingkan dengan orang lain/sekitarnya

(iii) X3 (Kecewa), yang menandakan bahwa responden merasa hidupnya lebih buruk
dibandingkan dengan orang lain/sekitarnya.

16
Tabel 5.Statistik Deskriptif Variabel Equity Theory

x1 (Beruntung) x2 (Adil) x3 (Kecewa)

20,3951612 17,2419354
Mean 9 Mean 19,75 Mean 8

0,45630164 0,46396858 0,53434015


Standard Error 6 Standard Error 8 Standard Error 7

Median 20 Median 19,5 Median 17

Mode 16 Mode 18 Mode 15

Standard 5,08116008 Standard 5,16653553 Standard 5,95016016


Deviation 2 Deviation 5 Deviation 4

25,8181877 26,6930894 35,4044059


Sample Variance 8 Sample Variance 3 Sample Variance 8

-
- 0,98687211 0,37836131
Kurtosis 0,44892244 Kurtosis 3 Kurtosis 2

0,44500073 0,30003270 0,04187517


Skewness 3 Skewness 5 Skewness 6

Range 22 Range 29 Range 27

Minimum 11 Minimum 6 Minimum 6

Maximum 33 Maximum 35 Maximum 33

Sum 2529 Sum 2449 Sum 2138

Count 124 Count 124 Count 124

Rentang skor minimum dan maksimum yang bisa didapatkan dari pengisian masing-
masing variabel adalah 1-36. Menurut hasil analisis deskriptif statistik berikut didapatkan bahwa:

(i) X1 (Beruntung), nilai mean yang didapatkan sebesar 20,395 dengan standard error
45,63%

(ii) X2 (Adil), nilai mean yang didapatkan sebesar 19,75 dengan standard error
46,397%

17
(iii) X3 (Kecewa), nilai mean yang didapatkan sebesar 17,242 dengan standard error
53,43%

2. Analisis Komparatif One Way ANOVA

Pengujian dimaksud untuk mengetahui adanya perbedaan rata-rata antara kelompok


variabel perasaan beruntung dibanding orang lain (X1), variabel perasaan setara dibanding orang
lain (X2), variabel perasaan kecewa dibanding orang lain (X3) secara simultan. Pengujian ini
diharapkan dapat melihat apakah terdapat perbedaan komparasi antar variabel atau tidak.

Tabel 6.Hasil analisis komparatif ANOVA single factor menggunakan fitur analisis data Excel

Pengujian ini dilakukan untuk membandingkan nilai F hitung dengan F tabel atau F critical
dengan hipotesis sebagai berikut:

Ho: μ1 = μ2 = μ3, artinya bahwa variabel equity theory (perasaan beruntung dibanding
orang lain, perasaan setara dibanding orang lain, perasaan kecewa dibanding orang lain)
tidak memiliki perbedaan rata-rata. .

Ha: tidak semua μ sama atau ada μ yang berbeda, artinya bahwa variabel equity theory
(perasaan beruntung dibanding orang lain, perasaan setara dibanding orang lain, perasaan
kecewa dibanding orang lain) memiliki perbedaan rata-rata bermakna.

Hasil dari uji komparatif menggunakan diperoleh bahwa setiap μ memiliki nilai yang
berbeda satu sama lain dengan varians yang berbeda. Selain itu nilai F hitung sebesar 11,74 dan
F critical sebesar 3,02 dengan p-value 0,0000113. Dimana yang berarti F hitung lebih besar

18
daripada F critical, dan nilai p-value lebih kecil dari tingkat signifikansi 0,05 (5%) sehingga H0
ditolak dan Ha tidak dapat ditolak. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa terdapat perbedaan
rata-rata di antara ketiga variabel equity theory (perasaan beruntung dibanding orang lain,
perasaan setara dibanding orang lain, perasaan kecewa dibanding orang lain).

3. Analisis Uji F

Pengujian dimaksud untuk mengetahui adanya pengaruh signifikan antara kelompok


variabel perasaan beruntung dibanding orang lain (X1), variabel perasaan setara dibanding orang
lain (X2), variabel perasaan kecewa dibanding orang lain (X3) secara simultan.

Tabel 7.Hasil analisis Uji F ANOVA regresi menggunakan fitur analisis data Excel

Pengujian ini dilakukan untuk membandingkan nilai F hitung dengan F tabel atau F critical
dengan hipotesis sebagai berikut:

● Ho: β = 0, artinya bahwa variabel equity theory (perasaan beruntung dibanding


orang lain, perasaan setara dibanding orang lain, perasaan kecewa dibanding orang
lain) tidak berpengaruh terhadap quarter life crisis pada diri seseorang .

● Ha: Β ≠ 0, artinya bahwa variabel equity theory (perasaan beruntung dibanding


orang lain, perasaan setara dibanding orang lain, perasaan kecewa dibanding orang
lain) berpengaruh terhadap quarter life crisis pada diri seseorang secara simultan.

Hasil dari uji ANOVA atau uji F diperoleh bahwa, F hitung sebesar 7,2143 dan F tabel
sebesar 2,697. Dimana yang berarti F hitung lebih besar daripada F tabel, sehingga H0 ditolak dan
Ha tidak dapat ditolak. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa ketiga variabel equity theory
(perasaan beruntung dibanding orang lain, perasaan setara dibanding orang lain, perasaan kecewa
dibanding orang lain) berpengaruh terhadap quarter life crisis pada diri seseorang secara simultan.

4. Analisis Regresi Linier Berganda

Analisis ini digunakan untuk mengetahui pengaruh dua atau lebih variabel bebas secara
individual terhadap variabel terikat yang ditunjukan oleh regresi.

19
Y = a + b1X1 + b2X2 + b3X3 + e

Keterangan:

Y = Quarter Life Crisis

X1 = Variabel Perasaan Beruntung

X2 = Variabel Perasaan Setara

X3 = Variabel Perasaan Kecewa

a = Konstanta

b = Koefisien regresi

e = Nilai residu

Analisis regresi linier berganda ini dilakukan untuk menguji hipotesis yang diajukan.
Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini terkait pengaruh variabel equity theory terhadap
Quarter Life Crisis seseorang. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah
analisis regresi berganda. Regresi linear berganda yaitu suatu metode statistik umum yang
digunakan untuk meneliti hubungan antara sebuah variabel dependen dengan beberapa variabel
independen. Analisis regresi berganda dalam penelitian ini digunakan untuk mengetahui pengaruh
variabel equity theory terhadap Quarter Life Crisis seseorang. Formulasi persamaan regresi
berganda sendiri adalah sebagai berikut: Berikut dari hasil analisis regresi berganda menggunakan
program Data Analysis Excel.

20
Tabel 8.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Equity Theory terhadap Quarter
Life Crisis.

a) Dari hasil analisis regresi yang ada kemudian diuji korelasi yang ada di setiap parameter dan
variabel.

a. Multiple R, dari hasil analisis regresi didapatkan nilai Multiple R yaitu 0,43075. Dimana
berdasarkan kategori tabel korelasi dibawah berikut menunjukkan nilai korelasi antara
Equity Theory dan Quarter Life Crisis termasuk dalam kategori sedang.

Tabel 9.Kategori Korelasi


Kategori Korelasi

0,00-0,199 Sangat Rendah

0,20-0,399 Rendah

0,40-0,599 Sedang

0,60-0,799 Kuat

0,80-1,00 Sangat Kuat

b. Adjusted R Square, parameter ini diambil dikarenakan pengujian hipotesis pada


penelitian ini menggunakan pendekatan sampling bukan populasi. Dari hasil analisis
regresi didapatkan nilai Adjusted R Square atau nilai koefisien determinasi yaitu 0,1598

21
atau 15,98%. Dimana yang berarti bahwa equity theory hanya dapat menjelaskan Quarter
Life Crisis sebesar 15,98%, dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.

c. Significance F, dari hasil analisis regresi didapatkan nilai Significance F yaitu 0,000205,
dimana nilai signifikansi ini kurang dari alfa sebesar 0,05. Sehingga dapat disimpulkan
bahwa adanya pengaruh signifikan antara variabel Equity Theory dan fenomena Quarter
Life Crisis.

d. Persamaan Regresi, dari hasil analisis regresi didapatkan persamaan regresi yaitu
Y=100,270 – 0,920 X1 - 0,087 X2 + 1,315X3 yang menandakan bahwa adanya pengaruh
yang positif dari Quarter Life Crisis terhadap variabel kekecewaan Equity Theory, dan
pengaruh yang negatif terhadap variabel keberuntungan dan adil Equity Theory.
Berdasarkan hasil persamaan tersebut, maka dapat dijelaskan sebagai berikut :

1) Konstanta (a) = 100.270, menunjukkan besarnya Quarter Life Crisis, jika faktor
perasaan beruntung, setara dan kecewa sebesar nol, maka besarnya Quarter
Life Crisis sebesar 100.270.

2) Koefisien regresi perasaan beruntung (b1) sebesar -0,920 (bertanda negatif),


menunjukkan perasaan beruntung berpengaruh berlawanan terhadap Quarter
Life Crisis, yang berarti setiap peningkatan perasaan beruntung akan
menyebabkan penurunan Quarter Life Crisis terhadap diri seseorang.

3) Koefisien regresi perasaan setara (b2) sebesar -0,087 (bertanda negatif),


menunjukkan perasaan setara berpengaruh berlawanan terhadap Quarter Life
Crisis, yang berarti setiap peningkatan perasaan setara akan menyebabkan
penurunan Quarter Life Crisis terhadap diri seseorang.

4) Koefisien regresi perasaan kecewa (b3) sebesar +1,315 (bertanda positif),


menunjukkan pengaruh perasaan kecewa berpengaruh searah terhadap Quarter
Life Crisis, yang berarti setiap peningkatan perasaan kecewa akan
menyebabkan peningkatan Quarter Life Crisis terhadap diri seseorang.

e. T Stat, dari hasil T stat didapatkan kesimpulan bahwa yang berkorelasi positif yaitu nilai
T stat yang berada dalam interval rentang nilai dari T tabel. T tabel dari pengujian ini
sebesar -1,979 ≤ x ≤ -1,979 yang didapatkan dari df (degree of freedom) sebanyak 95.
Maka, variabel yang berpengaruh positif pada Quarter Life Crisis hanya variabel
perasaan kecewa.

f. P-Value, dari hasil P-Value didapatkan kesimpulan bahwa yang berkorelasi positif yaitu
nilai P-value yang kurang dari confidence level yaitu 0,05. Maka, variabel yang
berpengaruh pada Quarter Life Crisis hanya variabel perasaan kecewa.

22
b) Analisis Uji Hipotesis

a. Uji Hipotesis I: Pengaruh Perasaan Beruntung terhadap Quarter Life Crisis.

Ho: β1 = 0, artinya bahwa variabel perasaan beruntung dibanding orang lain, tidak
berpengaruh terhadap Quarter Life Crisis (QLC) seseorang.

Ha: β1 ≠ 0, artinya bahwa variabel perasaan beruntung dibanding orang lain,


berpengaruh terhadap Quarter Life Crisis (QLC) seseorang.

Hipotesis pertama dalam penelitian ini adalah perasaan beruntung dibanding orang lain
berpengaruh positif terhadap Quarter Life Crisis seseorang. Hasil analisis regresi dengan
menggunakan program Data Analysis di Microsoft Excel dalam penelitian ini dapat diketahui
bahwa perasaan beruntung dibanding orang lain tidak berpengaruh positif terhadap Quarter Life
Crisis dikarenakan nilai T-stat, p-value dan koefisien variabel tidak berkorelasi positif, maka dapat
disimpulkan bahwa hipotesis pertama ditolak/tidak diterima.

b. Uji Hipotesis II: Pengaruh Perasaan Setara terhadap Quarter Life Crisis.

Ho: β1 = 0, artinya bahwa variabel perasaan setara dibanding orang lain, tidak
berpengaruh terhadap Quarter Life Crisis (QLC) seseorang.

Ha: β1 ≠ 0, artinya bahwa variabel perasaan setara dibanding orang lain, berpengaruh
terhadap Quarter Life Crisis (QLC) seseorang.

Hipotesis kedua dalam penelitian ini adalah perasaan setara/adil dibanding orang lain
berpengaruh positif terhadap Quarter Life Crisis seseorang. Hasil analisis regresi dengan
menggunakan program Data Analysis di Microsoft Excel dalam penelitian ini dapat diketahui
bahwa perasaan setara/adil dibanding orang lain tidak berpengaruh positif terhadap Quarter Life
Crisis dikarenakan nilai T-stat, p-value dan koefisien variabel tidak berkorelasi positif, maka dapat
disimpulkan bahwa hipotesis kedua tidak diterima.

c. Uji Hipotesis III: Pengaruh Perasaan Kecewa terhadap Quarter Life Crisis.

Ho: β1 = 0, artinya bahwa variabel perasaan kecewa dibanding orang lain, tidak
berpengaruh terhadap Quarter Life Crisis (QLC) seseorang.

23
Ha: β1 ≠ 0, artinya bahwa variabel perasaan kecewa dibanding orang lain, berpengaruh
terhadap Quarter Life Crisis (QLC) seseorang.

Hipotesis ketiga dalam penelitian ini adalah perasaan kecewa dibanding orang lain
berpengaruh positif terhadap Quarter Life Crisis seseorang. Hasil analisis regresi dengan
menggunakan program Data Analysis di Microsoft Excel dalam penelitian ini dapat diketahui
bahwa perasaan kecewa dibanding orang lain berpengaruh positif terhadap Quarter Life Crisis
berdasarkan parameter T-stat, P-value dan koefisien variabel berkorelasi positif, maka dapat
disimpulkan bahwa hipotesis ketiga diterima.

5. Analisis Segmental Faktor yang paling Berpengaruh

Analisis regresi dilakukan pada keenam faktor yang di setiap faktornya terdapat variabel
beruntung, adil, dan kecewa. Hasil analisis dijelaskan setiap poin sebagai berikut.

a. Social Media

Dari hasil regresi terhadap faktor social media, variabel kecewa mempengaruhi terjadinya
QLC karena p-value < 5%.

Tabel 10.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Social Media terhadap
Quarter Life Crisis

b. Pendidikan/Nilai

Dari hasil regresi terhadap faktor pendidikan/nilai, variabel kecewa mempengaruhi


terjadinya QLC karena p-value < 5%.

24
Tabel 11.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Pendidikan/Nilai terhadap
Quarter Life Crisis

c. Pekerjaan

Dari hasil regresi terhadap faktor pekerjaan, variabel kecewa mempengaruhi terjadinya
QLC karena p-value < 5%.

Tabel 12.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Pekerjaan terhadap
Quarter Life Crisis

d. Dukungan Keluarga

25
Dari hasil regresi terhadap faktor dukungan keluarga, tidak ada variabel yang
mempengaruhi terjadinya QLC karena p-value > 5%.

Tabel 13.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Dukungan Keluarga
terhadap Quarter Life Crisis

e. Dukungan Lingkungan

Dari hasil regresi terhadap faktor dukungan lingkungan, tidak ada variabel yang
mempengaruhi terjadinya QLC karena p-value > 5%.

Tabel 14.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Dukungan Lingkungan
terhadap Quarter Life Crisis

26
f. Keselarasan antara keinginan pribadi dengan tuntutan lingkungan

Dari hasil regresi terhadap faktor keselarasan antara keinginan pribadi dengan tuntutan
lingkungan, variabel kecewa mempengaruhi terjadinya QLC karena p-value < 5%.

Tabel 15.Rangkuman Hasil Analisis Regresi Pengaruh Variabel Faktor Keselarasan antara
Keinginan Pribadi dengan Tuntutan Lingkungan terhadap Quarter Life Crisis

Kesimpulan dari analisis segmental faktor yang berpengaruh ini adalah, dari hasil regresi
terhadap setiap faktor dapat diinterpretasikan bahwa variabel kecewa pada faktor social media,
pendidikan/nilai, pekerjaan, dan keselarasan antara keinginan pribadi dengan tuntutan lingkungan
memiliki pengaruh terhadap quarter life crisis (QLC), sedangkan faktor dukungan keluarga dan
dukungan lingkungan tidak mempengaruhi quarter life crisis (QLC). Berikut tabel rekapitulasi
dari pengaruh tiap faktor equity theory terhadap quarter life crisis (QLC) seseorang.

27
Tabel 16.Rekapitulasi Analisis Segmental Faktor-Fakor Equity Theory terhadap Quarter Life
Crisis

No Kategori Nilai Pengaruh


1 Social Media p-value < 5% Valid
2 Pendidikan/Nilai p-value < 5% Valid
3 Pekerjaan p-value < 5% Valid
4 Dukungan Keluarga p-value ≥ 5% Tidak Valid
5 Dukungan Lingkungan p-value ≥ 5% Tidak Valid
6 Keselarasan keinginan pribadi dengan tuntutan lingkungan p-value < 5% Valid

3.2. Hasil Pembahasan

1. Mengapa Korelasi antara equity theory dan QLC Rendah?


Hasil penelitian yang ditunjukkan pada Tabel 8 menunjukkan bahwa hipotesis ketiga
diterima yaitu perasaan kecewa mempengaruhi terjadinya QLC, memiliki nilai koefisien korelasi
yang sedang (multiple R), dengan nilai koefisien determinasi (R square) sebesar 18,6%, dan
adjusted coefficient of determination (adjusted R square) sebesar 16,0%. Nilai koefisien korelasi
yang sedang (43,1%) dan arahnya positif mengindikasikan bahwa semakin tinggi tingkat equity
theory khususnya perasaan kecewa maka semakin tinggi juga tingkat quarter life crisis-nya, begitu
juga sebaliknya. Dari sisi nilai koefisien determinasi baik R square maupun adjusted R square
menginterpretasikan seberapa baik data mengikuti model regresi yang ada. Walaupun koefisien
determinasi memberikan beberapa temuan yang berguna mengenai model regresi, koefisien
determinasi tidak mengungkapkan informasi tentang hubungan sebab akibat antara variabel
independen dan dependen serta koefisien determinasi tidak mengindikasikan kebenaran model
regresi. Interpretasi yang paling umum dari koefisien determinasi adalah seberapa baik model
regresi cocok dengan data sampel yang sedang diamati. Korelasi ini direpresentasikan dengan nilai
antara 0.0 dan 1.0 atau dalam persentase yaitu 0% dan 100% (Bloomenthal, 2021). Koefisien
determinasi yang didapatkan dari penelitian sebesar 18,6%, menunjukkan bahwa 18,6% data
cocok dengan model regresi. Pada umumnya koefisien yang lebih tinggi menunjukkan kecocokan
yang lebih baik untuk model. Namun tidak selalu nilai koefisien determinasi yang tinggi baik untuk
model regresi. Kualitas koefisien tergantung pada beberapa faktor yaitu satuan pengukuran pada
variabel, sifat alami variabel yang digunakan dalam model, serta perubahan data yang digunakan
dalam model. Hal-hal ini kadang membuat koefisien yang tinggi dapat juga mengindikasikan
masalah pada model regresi.

28
2. Mengapa Perasaan Kecewa Menyebabkan QLC?

Hipotesis ketiga yaitu perasaan kecewa mempengaruhi QLC tidak dapat ditolak dengan
korelasi yang positif yang mengindikasikan semakin kecewa seseorang maka akan semakin tinggi
juga skor QLC orang tersebut. Beberapa penelitian yang membahas mengenai equity theory
mengaitkan teori ini dalam konteks perilaku organisasi seperti ditunjukkan pada Tabel x. Pada
beberapa penelitian tersebut dapat terlihat konteks persepsi ketidakadilan atau kecewa dapat
diinterpretasikan mempengaruhi secara negatif hal seperti performa, kepuasan kerja, hingga
mempengaruhi secara positif hal-hal yang kurang baik seperti pikiran untuk keluar organisasi
hingga tindakan deviant yaitu tindakan yang menyalahi aturan berupa kejahatan ataupun tindak
penipuan di organisasi.
Tabel 17.Beberapa penelitian yang membahas mengenai equity theory

Penulis Judul Temuan

Al- The Utility of Equity Theory in Pendapatan adalah faktor penting dalam
Zawahreh Enhancing Organizational perceived equity sehingga diperlukan perhatian
& Al-Madi Effectiveness terhadap konsep ini.
(2012)

Muhadi, M. Analisis Pengaruh Equity Rasio input yaitu apa yang diberikan
(2015) terhadap Niat Untuk Keluar (komitmen, beban kerja, keterampilan) oleh
Organisasi karyawan lebih besar dibandingkan rasio
output yaitu apa yang diperoleh
(pengembangan, kompensasi dan kepuasan),
serta sebagian karyawan memiliki pikiran
untuk keluar organisasi.

Ibinwangi Equity Theory of Motivation Hasil studi menunjukkan perlakuan yang adil
et al. and Work Performance in harus digunakan untuk memotivasi karyawan.
(2016) Selected South East Institusi dan organisasi korporasi lainnya harus
Universities mempertimbangkan dan mengakui kontribusi
setiap karyawan terhadap pencapaian institusi
serta tujuan organisasi.

Mira et al. The Role of Job Satisfaction as Sesuai dengan teori equity Adams dan teori
(2018) Mediator Between Human hirarki kebutuhan Maslow menggunakan
Resource Practices and survei didapatkan hasil bahwa praktik human
Employees' Performance resource berkontribusi positif terhadap
Among the Cargos' Employees kepuasan dan performa karyawan dimana
kebutuhan karyawan harus dicukupi untuk

29
at Saudi Ports Authority Based memuaskan mereka sehingga performa
on the Motivation Theories karyawan mengalami peningkatan.

Puspita & Aspek Keadilan Organisasi Persepsi dari ketidakadilan yang dirasakan
Zakiy dan Deviant Workplace oleh karyawan menimbulkan perasaan tidak
(2020) Behavior Karyawan menerima keadaan sehingga berani melakukan
tindakan deviant di organisasi.

Fenomena ini kemudian dalam penelitian dikaitkan dengan tren Quarter Life Crisis yang
dialami orang yang berumur 20-an ke atas. Beberapa penelitian seperti terlihat pada Tabel y
mengenai Quarter Life Crisis mengaitkan hal ini terhadap faktor-faktor yang mungkin
mempengaruhi terjadinya fenomena ini namun hal ini juga dapat dikaitkan terhadap konteks
perilaku organisasi dimana organisasi dapat mengidentifikasi calon rekrutan yang rentan
mengalami QLC dan mampu menghadapi dan meminimalisir durasi karyawan yang mengalami
QLC.

Tabel 18.Beberapa penelitian yang membahas mengenai Quarter Life Crisis (QLC)

Penulis Judul Temuan

Habibie et al. Peran Religiusitas Religiusitas berperan secara signifikan pada quarter-
(2019) terhadap Quarter-Life life crisis yang dialami mahasiswa dan dianggap aspek
Crisis (QLC) pada penting dalam menghadapi masa QLC.
Mahasiswa

Zarqan et al., Building Self-Concept Self-concept memiliki kontribusi dominan untuk


(2020) in Millennials mengurangi QLC individu, konsep ini dibutuhkan
Generation by untuk mendapatkan talent yang berkualitas karena
Reducing Quarter- mampu menghadapi fase QLC mereka.
Life Crisis

Herawati & Quarterlife Crisis Faktor yang mempengaruhi quarter life crisis adalah
Hidayat pada Masa Dewasa adalah jenis kelamin (wanita), status (belum menikah),
(2020) Awal di Pekanbaru dan pekerjaan (belum memiliki pekerjaan).

Sari (2021) Quarter Life Crisis Faktor yang mempengaruhi timbulnya Quarter Life
pada Kaum Millenial Crisis (QLC) pada millenial adalah pengaruh sosial
media, latar belakang pendidikan, pekerjaan yang saat
ini ditekuni, dukungan keluarga, tuntutan lingkungan,
dan keselarasan antara keinginan pribadi dengan
tuntutan lingkungan

Artiningsih Hubungan Loneliness Hasil penelitian menunjukkan adanya indikasi


& Savira dan Quarter Life hubungan positif antara loneliness dengan quarter life
(2021) crisis.

30
Crisis pada Dewasa
Awal

Dari kedua bahasan mengenai equity theory dan juga quarter life crisis (QLC) dapat
diinterpretasikan bahwa perasaan kecewa dikarenakan output yang diterima orang lain
dipersepsikan lebih tinggi dibandingkan yang orang tersebut terima dalam konteks di luar perilaku
organisasi (kehidupan sehari-hari) membuat rendahnya tingkat kepuasan dan performa di
pekerjaan, hal ini dalam penelitian mengenai quarter life crisis juga menunjukkan bahwa faktor
seperti pekerjaan memiliki kaitan terhadap terjadinya quarter life crisis. Unsur keterbaruan
penelitian ini yaitu untuk menemukan hubungan antara equity theory dan quarter life crisis
sehingga dengan adanya penelitian ini diharapkan menjadi awal penelitian lebih lanjut terhadap
keterkaitan kedua variabel ini.

3. Mengapa Faktor-faktor pertanyaan per variabel (sosial media, pendidikan, dll)


menyebabkan QLC?
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Variabel Equity Theory terhadap Quarter
Life Crisis seseorang. Oleh karena itu ditinjau pengaruh setiap variabel terhadap Quarter Life
Crisis.
1. Pengaruh perasaan beruntung dibanding orang lain terhadap Quarter Life Crisis
seseorang
2. Pengaruh perasaan adil/setara dibanding orang lain terhadap Quarter Life Crisis
seseorang
3. Pengaruh perasaan kecewa dibanding orang lain terhadap Quarter Life Crisis seseorang

31
BAB IV
Penutup

4.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data survey terhadap 124 orang responden yang berada dalam
kategori umur Quarter Life Crisis (15-29 tahun) ditemukan bahwa 79,84% responden merasa
dirinya sedang berada dalam fase Quarter Life Crisis. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa
terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel equity theory terhadap Quarter Life Crisis
dikarenakan 0,0002 lebih kecil dari α = 0,05 (0,00 < 0,05) dengan nilai koefisien korelasi yang
sedang sebesar 0,4307. Sebanyak 15,98% variasi dari Quarter Life Crisis ditentukan oleh variabel
equity theory yaitu perasaan beruntung, adil, dan kecewa sementara 84,01% ditentukan dari
variabel lain yang tidak diteliti dari penelitian ini. Dari ketiga variabel tersebut hanya variabel
perasaan kecewa dibanding orang lain yang berpengaruh positif terhadap Quarter Life Crisis.
Penelitian ini memiliki beberapa keterbatasan diantaranya keterbatasan referensi dari penelitian
terdahulu untuk memperkuat penelitian ini dan pemilihan jumlah dan sebaran responden
penelitian.

4.2. Saran

1. Rekomendasi bagi penelitian selanjutnya:

Temuan dari studi ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan dari Equity Theory
terhadap Quarter Life Crisis namun nilai koefisien korelasi rendah sehingga perlu uji validitas.
Selain itu, kesimpulan dalam studi ini belum dapat digeneralisir karena jumlah responden yang
belum representatif. Perlu pertimbangan untuk melihat variabel/faktor lain yang terkait dan
seberapa luas spektrum pembahasan dari faktor-faktor tersebut, sehingga dalam penyusunan
kuesioner selanjutnya peneliti dapat lebih mengeksplor bagaimana pengaruh dari Equity Theory
terhadap Quarter Life Crisis. Selain itu, dalam pengisian kuesioner sebaiknya diberikan panduan
mengenai pedoman pengisian agar responden dapat mengisi dengan tepat.

2. Rekomendasi bagi individu:

Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa media sosial dan pendidikan adalah faktor
yang mempengaruhi rasa kecewa seseorang dalam Quarter Life Crisis, jika dilihat dari perspektif
Equity Theory individu dapat:

● Mengubah input:

Individu dapat lebih bijak dalam bermedia sosial, misalnya dengan memanfaatkan media
sosial sebagai sarana untuk menambah pengetahuan, skill, dan relasi baru.

32
● Mengubah output:

Individu juga dapat mengubah output dengan cara menentukan goals untuk diri sendiri
secara jelas. Selain untuk menjadi motivasi, goals juga dapat menjadi refleksi bahwa output
yang dihasilkan dari setiap individu akan berbeda-beda dan daripada membandingkan
dengan output orang lain lebih baik berfokus terhadap pencapaian diri sendiri.

● Mengubah Sikap:

Menghilangkan mindset yang tidak efektif seperti Fear of Missing Out dan cobalah melihat
dari perspektif yang lebih luas. Setiap orang memiliki waktu dan cara sendiri untuk
mendapatkan/sampai pada tahap tertentu dalam hidupnya. Selain itu ukuran keberhasilan
atau standar kebahagiaan individu tidak dinilai dari postingan atau status sosialnya.

● Mendistorsi persepsi mengenai diri dengan cara mengubah individu lain jd pembanding:

Selalu bersyukur dengan apa yang kita miliki saat ini, meskipun saat ini setiap orang
merasa berada di titik terendah tetapi ingatlah bahwa masih banyak orang lain yang belum
tentu seberuntung kita.

● Mendistorsi persepsi mengenai orang lain dengan cara mengubah Input/Output orang lain
sebagai acuan:

Merefleksikan input dan output orang lain kepada diri sendiri sebagai motivasi/lesson
learned untuk self development.

● Mengubah situasi:

Keluar dari zona nyaman, mengubah quarter life crisis menjadi quarter life catalyst dengan
terus berusaha, berproses, merefleksikan dan mengevaluasi karena crisis akan selalu ada
dalam fase kehidupan.

3. Institusi

Berdasarkan hasil penelitian mayoritas individu yang sedang berada dalam fase quarter
life crisis adalah mahasiswa dan pekerja. Sebaiknya institusi pendidikan perlu mempertimbangkan
untuk memberikan pengetahuan dan penguatan mengenai quarter life crisis kepada mahasiswanya
sebagai persiapan menghadapi fase quarter life crisis. Sementara itu bagi kantor/tempat kerja,
perlu mempertimbangkan aspek equity theory dalam memotivasi karyawannya yang sedang
mengalami fase quarter life crisis agar lebih efektif dan produktif.

33
Daftar Pustaka

Adams, J. S. (1965). Inequity In Social Exchange. Advances in Experimental Social Psychology,

2, 267-299. https://doi.org/10.1016/S0065-2601(08)60108-2

Al-Zawahreh, A., & Al-Madi, F. (2012). The Utility of Equity Theory in Enhancing

Organizational Effectiveness. European Journal of Economics, Finance and

Administrative Sciences, 46. http://www.eurojournals.com/EJEFAS.htm.

Artiningsih, R. A., & Savira, S. I. (2021). Hubungan Loneliness dan Quarter Life Crisis pada

Dewasa Awal. E-Journal Unesa, 8(5).

https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/character/article/view/41218/35541.

Atwood, J. D., & Scholtz, C. (2008). The Quarter-life Time Period: An Age of Indulgence, Crisis

or Both? Contemporary Family Therapy, 30(4), 233-250.

http://dx.doi.org/10.1007%2Fs10591-008-9066-2

Bloomenthal, A. (2021, October 10). Coefficient of Determination. Investopedia.

https://corporatefinanceinstitute.com/resources/knowledge/other/coefficient-of-

determination/

Fauzi, L. I. (2018). Pengaruh Motivasi Kerja dan Pengalaman Kerja terhadap Kinerja

Karyawan (Studi Kasus Karyawan PT. Adi Satria Abadi). Jurusan Manajemen Fakultas

Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta.

http://eprints.uny.ac.id/55907/1/LatifahIsnainiFauzi_13808144009.pdf

Gibson, J. L., Donnely, J. H., & Ivanceivich, J. M. (1994). Organisasi dan manajemen: perilaku,

struktur, proses (4th ed., Vol. 9). Erlangga.

https://opac.perpusnas.go.id/DetailOpac.aspx?id=483379

34
Habibie, A., Syakarofath, N. A., & Anwar, Z. (2019). Peran Religiusitas terhadap Quarter-Life

Crisis (QLC) pada Mahasiswa. Gadjah Mada Journal of Psychology, 5(2), 129-138.

https://jurnal.ugm.ac.id/gamajop. 10.22146/gamajop.48948

Herawati, I., & Hidayat, A. (2020). Quarterlife Crisis pada Masa Dewasa Awal di Pekanbaru.

Journal An-Nafs: Kajian Penelitian Teknologi, 5(2). https://ejournal.iai-

tribakti.ac.id/index.php/psikologi. 10.33367/psi.v5i2.1036

Ibinwangi, O. J., Chiekezie, O., & Comfort, C. N. (2016, Juni). Equity Theory of Motivation and

Work Performance in Selcted South East Universities. Reiko International Journal of

Business and Finance, 8(4).

Kajian Resiliensi pada Mahasiswa Bandung yang Mengalami Quarter Life Crisis. (2019).

Prosiding Psikologi, 5(2), 494-500.

Lachman, M. E. (2004). Development in Midlife. Annual Review of Psychology, 55, 305-331.

https://doi.org/10.1146/annurev.psych.55.090902.141521

Mahardika, R., Hamid, D., & Ruhana, I. (2013). Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Kinerja

Karyawan. Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya.

https://www.neliti.com/publications/75357/pengaruh-motivasi-kerja-terhadap-kinerja-

karyawan-survei-karyawan-pada-pt-axa-fi

McShane, S., & Von Glinow, M. (2009). Organizational Behavior. McGraw-Hill Education.

Mira, M. S., Choong, Y. V., & Thim, C. K. (2018). The Role of Job Satisfaction as Mediator

Between Human Resource Practices and Employees' Performance Among the Cargos'

Employees at Saudi Ports Authority Based on the Motivation Theories. The Journal of

Social Sciences Research, 4, 91-105. https://arpgweb.com/journal/journal/7/special_issue.

https://doi.org/10.32861/jssr.spi4.91.105

35
Muhadi, M. (2015). Analisis Pengaruh Equity terhadap Niat Untuk Keluar Organisasi. Jurnal

Manajemen Kesehatan, 1(1). https://jurnal.stikes-

yrsds.ac.id/index.php/JMK/article/view/43. http://dx.doi.org/10.29241/jmk.v1i1.43

Purwati, S., & Muttaqiyathun, A. (2011). Pengaruh Motivasi Kerja Karyawan Terhadap Kinerja

Karyawan PT. Anindya Mitra Internasional Yogyakarta. Jurnal Fokus Manajemen

Bisnis, 1(1), 70-82. https://doi.org/10.12928/fokus.v1i1.1301

Puspita, A., & Zakiy, M. (2020). Aspek Keadilan Organisasi dan Deviant Workplace Behavior

Karyawan. Jurnal Ekonomi Syariah, 8(1), 41-62.

http://journal.iainkudus.ac.id/index.php/equilibrium.

Robbins, A., & Wilner, A. (2001). Quarterlife Crisis: The Unique Challenges of Life in Your

Twenties. Penguin Publishing Group.

Sari, M. A. P. (2021). Quarter Life Crisis pada Kaum Millenial. Universitas Muhammadiyah

Surakarta. http://eprints.ums.ac.id/93077/2/NASKAH%20PUBLIKASI.pdf

Zarqan, I. A., Pamungkas, P. D., Syakarofath, N. A., & Hendriyani, C. (2020). Building
Self-Concept in Millennials Generation by Reducing Quarter-Life Crisis. International
Journal of Business and Management Sciences, 1(3). http://www.ijbms.org/.

36
LAMPIRAN
1. Lampiran 1

Kuisioner
1. Equity Theory: 6 faktor, setiap faktor ada 3 pernyataan skala atau ya/tidak:
a. My output > other output: beruntung
b. My output = other output: adil/equity
c. My output < other output: kecewa
1.1. Social media
1.1.1. Saya merasa kehidupan orang lain di social media tidak sebaik kehidupan
saya
1.1.2. Saya merasa kehidupan orang lain di social media setara dengan
kehidupan saya
1.1.3. Saya merasa kehidupan orang lain di social media lebih baik dibanding
kehidupan saya
1.2. Dalam hal pendidikan (nilai): effort yang sama dengan orang sekitar saya:
1.2.1. Saya merasa mendapatkan nilai yang lebih baik dibanding orang lain
1.2.2. Saya merasa mendapatkan nilai yang setara dibanding orang lain
1.2.3. Saya merasa mendapatkan nilai yang kurang baik dibanding orang lain
1.3. Dalam hal pekerjaan yang saat ini ditekuni
1.3.1. Saya merasa mendapatkan pekerjaan yang lebih baik dibanding orang lain
1.3.2. Saya merasa mendapatkan pekerjaan yang setara dibanding orang lain
1.3.3. Saya merasa mendapatkan pekerjaan yang kurang baik dibanding orang
lain
1.4. Dukungan keluarga
1.4.1. Saya merasa dukungan keluarga saya lebih baik dibandingkan dukungan
di keluarga orang lain
1.4.2. Saya merasa dukungan keluarga saya sama dibandingkan dukungan di
keluarga orang lain
1.4.3. Saya merasa dukungan keluarga saya kurang dibandingkan dukungan di
keluarga orang lain
1.5. Tuntutan lingkungan
1.5.1. Saya merasa mendapatkan dukungan dari lingkungan yang lebih
dibanding dengan orang lain
1.5.2. Saya merasa mendapatkan dukungan dari lingkungan yang setara
dibanding dengan orang lain
1.5.3. Saya merasa mendapatkan dukungan dari lingkungan yang kurang
dibanding dengan orang lain
1.6. Keselarasan antara keinginan pribadi dengan tuntutan lingkungan

37
1.6.1. Keinginan pribadi saya lebih sesuai dengan tuntutan lingkungan
dibandingkan keinginan pribadi orang lain
1.6.2. Keinginan pribadi saya dan orang lain sesuai dengan tuntutan lingkungan
1.6.3. Keinginan pribadi saya kurang sesuai dengan tuntutan lingkungan
dibandingkan keinginan pribadi orang lain

2. Quarter Life Crisis: 25 pernyataan skala 1-6 (Sangat Tidak Sesuai - Sangat Sesuai)
(Kalau skornya >72 dia QLC)
2.1. Saya berada dalam situasi dimana semua yang saya lakukan tidak ada yang benar,
namun juga tidak bisa dianggap salah
2.2. Untuk pertama kalinya saya merasa sudah demikian tua dan tidak menghasilkan
apa-apa dalam hidup saya
2.3. Saya merasa tidak termotivasi dan tidak memiliki arah tujuan dalam hidup
2.4. Saya sangat khawatir dan gelisah karena saya tidak tahu tujuan hidup saya sendiri
2.5. Saya merasakan ada tekanan untuk menjadi dewasa dan menjalani hidup layaknya
orang dewasa.
2.6. Saya merasa berhak memperoleh pencapaian hidup yang lebih besar
dibandingkan dengan kehidupan saya saat ini
2.7. Sehari-harinya, saya sering merasakan kecemasan yang berlebihan, tertekan, sia-
sia dan bahkan sedikit putus asa
2.8. Saya merasakan adanya tekanan atau pengharapan yang demikian besar untuk
meraih dan/atau mencapai sesuatu dalam hidup saya
2.9. Saya merasa waktu telah berjalan begitu cepat dan saya belum juga mampu
memutuskan karier yang tepat serta kapan saya akan menikah atau memiliki anak
2.10. Saya merasa tertekan saat harus menghadapi pilihan-pilihan yang saya tahu akan
mempengaruhi sisa hidup saya di masa depan
2.11. Saya dengan mudahnya merasa gagal hanya karena saya tidak mengetahui apa
yang saya inginkan dalam hidup saya
2.12. Sepertinya saya tahu apa yang saya inginkan, tapi saya tidak tahu bagaimana cara
untuk melakukannya
2.13. Sulit bagi saya untuk membuat keputusan, dan kalaupun keputusan itu sudah saya
ambil, saya masih kerap mempertanyakannya.
2.14. Saya menganalisa diri saya sendiri dengan cara yang terlalu berlebihan
2.15. Saya merasakan ada perasaan bersalah setiap kali saya mengeluhkan soal hidup
saya atau merasa bahwa saya telah mengecewakan banyak orang, terutama
orangtua saya
2.16. Saya merasa malu karena saya tidak kunjung mampu mengetahui tujuan hidup
saya
2.17. Hubungan percintaan, putus dari kekasih, dan/atau ketidakmampuan untuk
memperoleh pasangan sering membuat saya sedih dan tertekan

38
2.18. Tinggal bersama orangtua dan mengandalkan sebagian besar kebutuhan saya
kepada mereka adalah situasi yang membebani saya
2.19. Saya sering membandingkan diri saya dengan orang lain seumuran saya dan hal
itu membuat saya merasa tidak setara dengan mereka
2.20. Saya merasa keyakinan diri saya perlu ditingkatkan lagi
2.21. Ketika saya terus-menerus memikirkan kehidupan saya, sangat mungkin sekali
saya akan merasa panik dan cemas
2.22. Hidup saya saat ini sebagian besar berjalan tidak seperti yang dulu saya
rencanakan
2.23. Saya mengalami kebingungan dan kebimbangan dalam hal karier
2.24. Saya merasa tidak stabil secara finansial
2.25. Melanjutkan sekolah adalah salah satu cara yang tepat mengingat saya tidak tahu
apa yang menjadi tujuan hidup saya

39

Anda mungkin juga menyukai