Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL BANTUAN

REHABILITASI MCK SISWA


DAN SANITASI AIR

SMP NEGERI 6 SEUNAGAN


KABUPATEN NAGAN RAYA
PROVINSI ACEH
TAHUN 2018
PEMERENTAH KABUPATEN NAGAN RAYA
DINAS PENDIDIKAN
SMP NEGERI 6 SEUNAGAN
Jln. Niga – Alue Peusaja Kec. Seunagan Kode Pos : 23672

Nomor : 421.2/ /SMP/2018 Nigan, 19 Maret 2015


Lampiran : 1 (satu) berkas
Perihal : Permohonan Bantuan Rehabilitasi
MCK Siswa dan Sanitasi Air

Kepada Yth.
Ibu Kepala Dinas Pendidikan
Kabupaten Nagan Raya
C.q Kasi Sarana dan Prasarana Dikdas
Di
Suka Makmue

Sehubungan dengan adanya program pembinaan bantuan pembangunan rehabilitasi


sarana dan Prasarana yang bersumber dari DAK/Otsus, dengan hormat kami
mengajukan permohonan agar dapat memperoleh bantuan tersebut untuk
memperbaiki sarana dan prasarana di sekolah kami.

Melihat kondisi sekolah kami, bantuan tersebut akan kami gunakan untuk
melaksanakan Rehabilitasi WC Siswa sebanyak 4 ruang dan membangun sanitasi air
bersih sebagaimana tertuang dalam usulan rencana kegiatan terlampir.

Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini kami sertakan usulan rencana kegiatan,
serta foto kerusakan wc siswa.

Atas perhatian dan pertimbangannya, kami mengucapkan terima kasih.

Mengetahui Kepala Sekolah


Ketua Komite Sekolah

H.A.Jalil.RM Imam chamdani, S.Pd,Ind


NIP.196910292005041001
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Untuk mensukseskan Program Wajib Belajar 9 Tahun, ada beberapa faktor


yang harus diperhatikan. Salah satu faktor yang erat kaitannya dengan faktor
tersebut adalah tersedianya sarana dan prasarana pendidikan yang memadai.
Dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan dasar, khususnya di SMP, serta
meningkatkan aktivitas belajar mengajar yang lebih baik perlu ditunjang dengan
tersedianya ruang belajar yang nyaman serta sarana dan prasarana pendidikan
yang lengkap. Upaya pemerintah untuk membangun sekolah dan menjadikannya
sebagai pusat kegiatan belajar mengajar, serta meningkatkan kemampuan dan
keterampilan peserta didik sangatlah diperlukan ruang belajar yang baik dan
nyaman akan diberikan arti yang bermakna dalam meningkatkan mutu pendidikan
di sekolah.
Pada saat ini SMP Negeri 6 Seunagan sudah memiliki WC sebanyak 4
(enam) pintu untuk menampung 83 siswa. Namun sayangnya WC yang ada pada
saat ini tidak dapat digunakan lagi akibat kerusakan dan tidak tersedianya sanitasi
yang memadai. Maka kami mengusulkan agar WC siswa ditambah direhab, palagi
WC sekarang ini sudah mulai rusak berat.
Berkenaan dengan hal itu, kami mengajukan proposal  guna mendapatkan 
bantuan yang dimaksud. Untuk tersedianya Sarana Prasarana tersebut, kami
selaku warga sekolah baik dari Komte Sekolah, Kepala Sekolah, Dewan Guru serta
seluruh siswa sangat berharap agar Sarana Prasarana yang dimaksud dapat
terwujud di sekolah kami.

B. Tujuan
1. Menumbuhkembangkan semangat kerjasama secara kompetitif dikalangan
tenaga kependidikan untuk meningkatkan mutu pendidikan.
2. Memberikan kenyamanan bagi guru dan peserta didik dalam proses belajar
mengajar.
3. Membina dan mengembangkan sekolah bersih
4. Membantu masyarakat belajar (guru dan siswa) dalam memecahkan
berbagai persoalan yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari.

C. MANFAAT
Setelah diterimanya bantuan rahabilitasi MCK siswa, manfaat dan hasil
yang diharapkan akan diperoleh oleh sekolah kami serta pemeliharaan yang
mudah-muadahan dapat kami lakukan adalah :
1. Terciptanya sekolah yang menunjang lancarnya proses belajar mengajar.
2. Memacu Guru dan Kepala Sekolah untuk belajar meningkatkan mutu dan
tugas serta tanggung jawab masing-maisng.
3. Tumbuhnya rasa kebersamaan dan kekeluargaan diantara pihak sekolah
dengan masyarakat.
4. Terciptanya pusat kegiatan belajar mengajar yang efektif.
5. Berkembangnya daya fisik siswa yang lebih aktif dan kreatif serta
menumbuhkan rasa percaya diri.
LAMPIRAN-LAMPIRAN

USULAN RENCANA KEGIATAN

Sesuai dengan kondisi sekolah kami, kami mengajukan usulan rencana kegiatan
dan Anggaran Biaya untuk Program Rehabilitasi dan Penambahan WC siswa
sebagai berikut :

A. Jenis Kegiatan dan Anggaran Biaya

No JENIS KEGIATAN BIAYA


1 Rehabilitasi WC Siswa ( 4 ruang) dan Rp. 120.000.000,00
Sanitasi

Mengetahui: Yang membuat usulan


Ketua Komite Sekolah Kepala Sekolah

H.A.Jalil.RM Imam chamdani, S.Pd.Ind


NIP.198407162009041001
GAMBAR KERUSAKAN BANGUNAN WC SISWA
SMP NEGERI 6 SEUNAGAN TAHUN 2018

Anda mungkin juga menyukai