Anda di halaman 1dari 53

RANCANGAN ALAT ANEMOMETER (WIND SPEED )

BERBASIS ARDUINO

KOLOKIUM

Diajukan Untuk Melengkapi Tugas-tugas dan


Memenuhi Syarat-syarat Mata Kuliah
Seminar Fisika

Dibuat oleh :

Nama : Muhammad Ichsan

Nomor Induk Mahasiswa : 170407025

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN FISIKA


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS SAMUDRA
2022
LEMBAR PENGESAHAN
RANCANGAN ALAT ANEMOMETER (WIND SPEED)BERBASIS
ARDUINO

Telah diseminarkan pada bulan Januari 2022 dihadapan tim penguji :

Oleh :

Nama : Muhammad Ichsan


NIM : 170407025

Di setujui oleh :

Dosen Pembimbing Akademik Dosen Penguji

Dr. Teuku Hasan Basri, S.Pd., M.Pd Dona Mustika, S.Pd., M.PFis
NIP. 19730613 200504 1 001 NIP. 19900118 201903 2 011

Mengetahui,

Koordinator Program Studi Pendidikan Fisika

Dona Mustika, S.Pd., M.PFis


NIP. 19900118 201903 2 011

ii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang
telah melimpahkan berkat-serta rahmat-Nya sehingga penulis Mampu
menyelesaikan Laporan Kolokium Fisika yang berjudul “Rancangan Alat
Anemometer (Wind Speed) Berbasis Arduino”. Laporan kolokium ini diajukan
untuk memenuhi tugas-tugas dan syarat mata kuliah seminar fisika.
Selama penyusunan proposal kolokium ini, tentunya tidak lepas dari peran dari
orang-orang yang selalu memotivasi serta memberikan bantuan baik nasihat maupun
materi. Penulis juga mendapat banyak bimbingan, saran dan dukungan dari berbagai
pihak, Maka pada kesempatan ini, penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada :

1. Ibu Dosen Dona Mustika, S.Pd., M.Pfis selaku koordinator Program Studi
Pendidikan Fisika yang telah memberikan dukungan kepada penulis untuk
menyelesaikan kolokium.
2. Bapak Dosen Dr. Teuku Hasan Basri, S.Pd., M.Pd selaku Dosen Pembimbing yang
telah banyak meluangkan waktu, membimbing, memberikan arahan, memberi
masukan, motivasi dan saran yang bermanfaat dalam penyusunan kolokium.
3. Ibu Dosen Dona Mustika. S.Pd., M.Pfis selaku Dosen Penguji yang telah banyak
meluangkan waktu, membimbing, memberikan arahan, memberi masukan,
motivasi dan saran yang bermanfaat dalam penyusunan kolokium ini
4. Ibu Dosen Nur Azizah Lubis. S.Pd., M.Pd selaku dosen mata kuliah seminar fisika
yang telah membantu, mengarahkan untuk menyelesaikan laporan kolokium
5. Seluruh dosen pendidikan fisika yang telah membimbing, mendidik dan
memberikan pengetahuan pada penulis.
6. Kedua orang tua, sahabat, dan rekan-rekan satu angkatan dari program studi
Pendidikan Fisika yang telah memberikan semangat dan dorongan kepada penulis,
serta teman terdekat yang telah memberikan bantuan dan dorongan dalam
penyelesaian kolikium ini.
Saya menyatakan bahwa dalam laporan kolokium ini masih jauh dari sempurna
dan masih banyak kekurangan. Oleh karena adanya keterbatasan yang ada pada diri

iii
penulis mengharapkan kritik dan saran demi kesempurnaan dalam Penelitian ini.
Semoga laporan kolokium ini memberikan manfaat bagi para pembaca.

Langsa, Januari 2022


Penulis,

Muhammad Ichsan
NIM.170407025

iv
ABSTRAK

Anemometer adalah alat pengukur kecepatan angin, umumnya anemometer


banyak digunakan dalam bentuk mangkuk. Pengukur aliran udara memiliki sumbu
vertikal dan tiga atau empat cangkir setengah berbentuk oval atau bulat melengkung
kebagian dalam yang berfungsi sebagai penangkap angin. Pada penelitian kali
adalah merancang alat anemometer berbasis arduino yang menggunakan sensor
optik rotary encoder yang akan membaca banyaknya pulsa dari celah disc atau
cakram sehingga akan menghasilkan data informasi kecepatan angin,perancangan
alat berdasarkan pada perancangan hardware,software (pemrograman)dan
kelistrikan sebagai sumber daya energi. Hasil pembacaan rata-rata yang didapat
pada Anemometer Digital sebesar 2,27 m/s dengan kecepatan minimun 0,98 dan
kecepatan maksimum 3,15, sedangkan menggunakan sensor Arduino Anemometer
kecepatan rata-ratanya sebesar 2,06 m/s dengan kecepatan minimum 0,64 dan
kecepatan maksimum 2,94 m/s. Perhitungan error (kalibrasi) yang didapatkan dari
selisih pembacaan dibagi dengan rata-rata pembacaan anemometer digital ialah
sebesar 9,25%, sehingga sensor Arduino Anemometer layak digunakan.

Kata Kunci : Anemometer, Arduino, Kecepatan Angin

v
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................................... ii

KATA PENGANTAR ...................................................................................................... iii

ABSTRAK .......................................................................................................................... v

DAFTAR ISI ..................................................................................................................... vi

DAFTAR GAMBAR ...................................................................................................... viii

DAFTAR TABEL ............................................................................................................. ix

DAFTAR LAMPIRAN...................................................................................................... x

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................... 1


1.1 Latar Belakang Masalah .......................................................................... 1
1.2 Rumusan Penelitian ................................................................................. 3
1.3 Tujuan Penelitian ..................................................................................... 4
1.4 Manfaat Penelitian ................................................................................... 4
1.5 Batasan Penelitian ................................................................................... 4

BAB II KAJIAN PUSTAKA .......................................................................................... 5


2.1 Landasan Dasar Teoritis .......................................................................... 5
2.1.1 Atmosfer ...................................................................................... 7
2.1.2 Sirkulasi Atmosfer ....................................................................... 8
A. Gaya Gradien .......................................................................... 8
B. Kelabilan Vertikal ................................................................... 8
C. Derajat Regularitas .................................................................. 9
2.1.3 Tekanan Udara ............................................................................. 9
2.1.4 Kecepatan Angin ....................................................................... 13
2.1.5 Sensor Anemometer ................................................................... 15
A. Rotary Encoder ..................................................................... 16
B. Cup Anemometer .................................................................. 16
2.1.6 Konsep Fisika Anemometer ...................................................... 17
2.1.7 Pemrograman Arduino ............................................................... 18
2.1.8 Pengenalan Prosessing Arduino ................................................ 19
A. Hubungan Arduino dan Processing ...................................... 21
B. Hubungan arduino dengan Komputer ................................... 22
C. Hubungan Arduino Terhadap Sensor .................................... 22
2.1.9 Bagian-Bagian Arduino ............................................................. 23
2.1.10 Liquid Crystal Display (LCD) .................................................. 26
2.2 Kerangka Pemikiran .............................................................................. 28

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ..................................................................... 29


3.1 Waktu Dan Tempat Penelitian ............................................................... 29

vi
3.2 Alat dan Bahan ...................................................................................... 29
3.3 Tahapan Sistem Kerja Alat .................................................................... 29
3.4 Jenis Penelitian ...................................................................................... 30
3.5 Blok Rancangan Sistem Kerja Alat ....................................................... 31
3.5.1 Perancangan mekanik ( Hardware) ............................................ 32
3.5.2 Perancangan Listrik ( electric supply Settings) ......................... 32
3.5.3 Arduino (Arduino coding software Configuration) ................... 33

BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN .................................................................. 34


4.1 Validasi Alat Peraga .............................................................................. 35
4.2 Analisis Data ......................................................................................... 34
4.2.1 Data Kecepatan Angin ............................................................... 35
4.3 Pembahasan ........................................................................................... 37

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................................ 38


5.1 Kesimpulan ............................................................................................ 38
5.2 Saran ...................................................................................................... 38

DAFTAR KEPUSTAKAAN ........................................................................................... 39

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Contoh Gradien Barometris ................................................................6

Gambar 2. 2 Atmosfer ..............................................................................................8

Gambar 2. 3 Tekanan Udara ..................................................................................12

Gambar 2. 5 Papan Arduino dan LED Yang Dikendalikan Oleh Arduino Melalui

PIN Digital 13 ...................................................................................21

Gambar 2. 6 Kabel USB Untuk Menghubungkan Arduino Dan Komputerp ........22

Gambar 2. 7 Bagian-Bagian Arduino R3 ...............................................................23

Gambar 2. 8 LCD dan Koneksi Terhadap Komponen Arduino Lainnya ..............26

Gambar 3. 1 Bagan Tahapan mekanisme kerja alat ...............................................30

Gambar 3. 2 Perancangan Alat Anemometer ........................................................32

Gambar 3. 3 Skema Arduino ..................................................................................33

Gambar 3. 4 Pemrograman Arduino ......................................................................34

Gambar 4.1 Model Data Histogram ....................................................................... 37

viii
DAFTAR TABEL

Tabel 2. 1 Skala Beaufort ...................................................................................... 14

Tabel 2. 2 Bagan Kerangka Pemikiran Penelitian ................................................ 28

Tabel 4. 1 Data Kecepatan Angin ........................................................................ 35

ix
DAFTAR LAMPIRAN

LAMPIRAN 1 Dokumentasi ...............................................................................40

x
1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Udara merupakan campuran berbagai gas yang tidak berwarna dan tidak

berbau yang memenuhi ruang dan melapisinya di atas keseluruhan permukaan

bumi. Udara merujuk kepada campuran gas nitrogen 21% oksigen, dan 1% zat

lainnya yang berada dilapisan terluar stratosfer bumi. Udara bumi yang kering

mengandungi 78% karbon dioksida, dan fueloline-fueloline lain.

Kandungan elemen senyawa gas dan partikel dalam udara akan berubah-

ubah berdasarkan dengan ketinggian dari permukaan tanah. Demikian juga

massanya, akan berkurang seiring dengan ketinggian. Semakin dekat dengan

lapisan troposfer, maka udara semakin tipis, sehingga melewati batas gravitasi

bumi, maka udara akan hampa sama sekali. Apabila makhluk hidup bernapas,

kandungan oksigen berkurang, sementara kandungan karbon dioksida bertambah.

Ketika tumbuhan menjalani sistem fotosintesis, oksigen kembali dibebaskan

Bencana angin puting beliung merupakan salah satu bencana yang sering

terjadi di Indonesia. Kondisi cuaca ekstrim akibat dari pemanasan international

menjadi salah satu penyebabnya. Dengan adanya kondisi tersebut, tidak banyak

yang dapat dilakukan oleh masyarakat untuk menangani bencana ini. Salah satu

yang dapat dilakukan yaitu dengan memanfaatkan sistem peringatan dini bencana

alam yang terintegrasi pada rumah. Dengan adanya sistem ini diharapkan

masyarakat dapat mengantisipasi akan terjadinya bencana angin puting beliung


2

angin harian pun dapat diketahui dengan menggunakan sistem ini (M.Mahar, A.al-

Tahtawi,Sudrajat 2017).

Anemometer merupakan sebuah perangkat yang dapat mendeteksi

kecepatan angin, Perangkat ini salah satunya digunakan oleh Badan Meteorologi

Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk mendeteksi kecepatan angin Kecepatan

angin dapat diklasifikasikan berdasarkan Skala Beaufort. Anemometer belum

banyak dimanfaatkan oleh masyarakat untuk aplikasikan di rumah. Hal ini

disebabkan oleh yang harga begitu mahal

Mengetahui kondisi lingkungan sekitar kita sangatlah penting. Kondisi

lingkungan yang ada disekitar kita dipengaruhi oleh pergerakan udara. Udara yang

bergerak ( angin) dengan kecepatan tertentu dapat diketahui besarnya dengan alat

pengukur kecepatan angin yaitu Anemometer (Jumini & Holifah, 2014).

Anemometer yang digunakan pada stasiun pengamatan cuaca adalah

Anemometer jenis mangkuk ( coupe ) yang menerapkan metode mekanik dalam

pengukurannya. Karena mahalnya peralatan yang biasa digunakan, sehingga

membuat masyarakat kebanyakan tidak dapat memiliki alat tersebut. Sebagaimana

kita ketahui bahwa prinsip kerja dari alat pengukur kecepatan angin yang biasa

digunakan, cukup sederhana yaitu mangkuk yang berjumlah tiga buah berputar

pada suatu tiang yang dihubungkan dengan pemrograman arduino. Dengan

mengetahui prinsip yang sederhana tersebut kita dapat mengembangkan alat ini,

yaitu dengan merancang alat pengukur kecepatan angin dari bahan-bahan yang

mudah didapat Pembuatan tersebut (Jumini & Holifah, 2014).


3

Tujuan dari penelitian dan pembahasan ini adalah untuk menghasilkan suatu

alat pengukur kecepatan angin dan arah angin yang murah, handal. Untuk keperluan

ilmu pengetahuan,khususnya mengenai Metrologi dan geofisika diperlukan suatu

alat yang dapat mengukur kecepatan angin dan arah angin.Diharapkan mampu

menghubungkan konsep fisika dengan aplikasinya dalam pengembangan ilmu

pengetahuan dan teknologi. Anemometer dalam percobaan ini menghubungkan

konsep fisika kecepatan gerak angin dengan analisis keadaan cuaca di sekitar

(Jumini & Holifah, 2014).

Berdasarkan Latar Belakang diatas Penulis berniat untuk melakukan

Penelitian anemometer berbasis arduino. Alasan dilakukanya rencana Penelitian ini

adalah ingin mendalami Konsep eletronika arduino dan juga Pemahaman Kondisi

cuaca di Lingkungan Sekitar Perancangan alat ini dilakukan terlebih dahulu dengan

melakukan kajian referensi agar mendapatkan infromasi yang akurat, setelah itu

penulis merumuskan tujuan Penelitian, batasan masalah, manfaat penelitian dan

kemudian dilakukan tahapan perancangan alat baik mekanik. Berdasarkan latar

belakang tersebut maka penulis tertarik dengan judul “Rancangan Anemometer

(Wind Speed) Berbasis Arduino”

1.2 Rumusan Penelitian

Berdasarkan latar belakang diatas maka rumusan masalah yang dapat

diambil, yaitu:

1. Bagaimana cara merancang Anemometer (Wind Speed) Berbasis Arduino?

2. Bagaimana menentukan nilai eror pada Anemometer (Wind Speed) Berbasis

Arduino?
4

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka tujuan pada penelitian ini yaitu:

1. Mampu merancang Anemometer (Wind Speed) Berbasis Arduino sebagai alat

untuk mengukur kecepatan angin.

2. Mampu menghitung error (kalibrasi) Anemometer (Wind Speed) Berbasis

Arduino untuk menentukan alat peraga layak digunakan atau tidak.

1.4 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat penelitian yang digunakan dalam menyusun dan

menganalisa Penelitian ini adalah :

1. Untuk mengetahui prinsip kerja pengukuran kecepatan angin dengan sensor

Anemometer

2. Untuk mengetahui kecepatan yang keluar pada proses pengukuran

kecepatan angin

3. Untuk mengetahui kondisi cuaca pada lingkungan disekitar

1.5 Batasan Penelitian

Agar perancangan Penelitian ini tidak terlalu meluas dan menyimpang dari

topik yang telah ditentukan, maka penulis perlu membatasi permasalahan sebagai

berikut:

1. Sensor Kecepatan angin menggunakan anemometer

2. Pembahasan mengenai komponen pendukung yang meliputi: sensor

Anemometer, LCD, Adaptor dan komponen lainnya hanya sebatas teori

umum yang berkaitan dengan perancangan alat.


5

BAB II
KAJIAN PUSTAKA

2.1 Landasan Dasar Teoritis

Anemometer adalah alat pengukur kecepatan angin yang banyak dipakai

dalam bidang Meteorologi dan Geofisika atau stasiun prakiraan cuaca. Nama alat

ini berasal dari kata bahasa Yunani anemos yang berarti angin. Perancang pertama

dari alat ini adalah Leon Battista Alberti pada tahun 1450. Selain mengukur

kecepatan angin, alat ini juga dapat mengukur besarnya tekanan angin.

Anemometer adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk mengukur kecepatan

angin, dan merupakan salah satu instrumen yang digunakan dalam sebuah stasiun

cuaca. Angin atau aliran massa udara dari tekanan tinggi ke tekanan rendah

mempunyai energi kinetik, apabila menumbuk penghalang bebas dan penghalang

bebas tersebut akan bergerak (tergantung gesekan penghalang). Sebagai

penghalang bebas pada alat ukur kecepatan angin ini digunakan kincir dengan daun

kincir berbentuk mangkuk.

Angin adalah udara yang bergerak dari daerah yang bertekanan udara tinggi

(maksimum) ke daerah yang bertekanan udara rendah (minimum). Perbedaan

tekanan udara di sebebabkan adanya perbedaan suhu udara. Apabila suhu udaranya

tinggi maka tekanan udaranya minimum, sedangkan apabila suhu udaranya rendah

maka tekanan udara maksimum. Alat utuk mengukur arah dan kecepatan angin

adalah anemometer (Harahap, 2018)

Faktor angin dalam proses terjadinya angin dipengaruhi oleh beberapa

faktor yang menyebabkan angin dapat ada dan muncul antara lain sebagai berikut.
6

Gradien Barometris, adalah bilang yang menampilkan adanya perbedaan tekanan

udara dari 2 isobar pada jarak 111 km. Dimana semakin besar gradien barometris,

maka semakin cepat juga tiupan angin , berdasarkan letak tempat angin lebih cepat

yang berada/dekat di garis khatulistiwa, dari pada yang jauh dari khatulistiwa.

Sedangkan berdasarkan tinggi rendahnya tempat/lokasi dapat mempengaruhi

karena semakin tinggi tempat tersebut, maka semakin kencang angin bertiup, dan

sebaliknya, Hal ini dapat terjadi karena disebabkan oleh pengaruh gaya gesekan

yang menghambat laju udara

(Sumber : https://www.geovolcan.com/cara-menentukan-gradien-barometrik/)

Gambar 2. 1 Contoh Gradien Barometris

Di permukaan yang tidak merata seperti gunung, pohon dan tempat lainnya

memberikan gaya gesekan yang besar. Waktu, Disiang hari angin bergerak lebih

cepat dari pada di malam hari. Dalam klimatologi, angin memiliki dua fungsi dasar

yaitu : Pemindahan panas baik dalam bentuk yang dapat diukur maupun yang

tersimpan dari lintang rendah ke lintang yang lebih tinggi dan akan membuat

setimbang neraca radiasi surya antara lintang rendah dan tinggi Pemindahan uap air

yang dievaporasikan dari laut ke daratan dimana sebagian besar dikondensasikan

untuk menyediakan kebutuhan air yang turun kembali sebagai hujan, kabut ataupun

embun.fungsi angin secara umum juga adalah Memindahkan uap air yang sudah
7

terevaporasi dari laut ke daratan dan mengalamu kondensasi yang selanjutnya

menjadi hujan

Anemometer adalah alat yang digunakan untuk mengukur arah dan

kecepatan angin Satuan meteorologi dari kecepatan angin adalah Knots (Skala

Beaufort). Sedangkan satuan meteorologi dari arah angin adalah 0– 360 serta arah

mata angin. Anemometer harus ditempatkan di daerah terbuka. Pada saat tertiup

angin, baling-baling/mangkok yang terdapat pada anemometer akan bergerak

sesuai arah angin. Makin besar kecepatan angin meniup mangkok-mangkok

tersebut, makin cepat pula kecepatan berputarnya piringan mangkok-mangkok.

Dari jumlah putaran dalam satu detik maka dapat diketahui kecepatan anginnya

2.1.1 Atmosfer
Atmosfer tersusun oleh berbagai macam gas yang secara kolektif

disebut sebaga udara seperti materi yang lainnya ,udara dipengaruhi oleh

gravitasi sehingga memiliki bobot tertentu, Bobot dari udara memberi

tekanan pada permukaan bumi, yang diukur sebagai tekanan udara (sering

disebut jugat tekanan atmosfer atau tekanan barometrik)

Atmosfer memiliki beberapa lapisan dan bertanggung jawab atas

kehidupan di bumi. Ini membantu menahan udara yang kita hirup, membuat

kehidupan menjadi mungkin. Atmosfer juga melindungi bumi dari zat

berbahaya dari luar angkasa. Menopang gas, kelembaban dan partikel lain

yang membantu membuat kehidupan di bumi terjaga. Atmosfer adalah suatu


8

Sumber : https://theozonehole.com/atmosphere.html

Gambar 2. 2 Atmosfer

perisai yang melindungi bumi dan menopang kehidupan. Perpindahan energi

antara atmosfer dan permukaan bumi melalui konduksi, konveksi, dan radiasi.

Pergerakan arus juga mempengaruhi perpindahan panas di permukaan bumi.

Arus laut merupakan faktor penting dalam pembentukan fenomena cuaca di

bumi. Dimana mentransfer panas ke kutub, yang kemudian mempengaruhi

cuaca.

2.1.2 Sirkulasi Atmosfer


Atmosfer bumi tidak diam tetapi bergerak secara dinamis Gerakan

atmosfer dapat digolongkan menurut beberapa kriteria :

A. Gaya Gradien

Beberapa gerak udara disebabkan terutama oleh gaya gradien tekanan,

beberapa dipicu oleh gaya apung.

B. Kelabilan Vertikal

Gerak udara juga dipicu oleh mekanisme kelabilan oleh sifat thermal

(kelabilan vertikal) maupun kelabilan geser Berdasarkan skala jarak


9

gerakan atmosfer dibedakan Menjadi gerak skala planeter, sinoptik,

skalameso, dan skala kecil

C. Derajat Regularitas

Berdasarkan derajat regularitas dikenal adanya arus laminer dan turbulen

sirkulasi atmosfer

2.1.3 Tekanan Udara


Tekanan udara merupakan suatu tenaga yang bekerja untuk

menggerakkan massa udara dalam setiap satuan luas tertentu, tenaga yang

menggerakkan massa udara tersebut menekan searah gaya gravitasi bumi.

Tekanan udara akan berkurang terhadap ketinggian, oleh karena itu tekanan

terbesar ada pada permukaan bumi. Dengan kata lain tekanan udara adalah

berat udara pada satuan luas tertentu pada suatu permukaan bumi. Adapun

volume udara dihitung dari permukaan bumi sampai atmosfer paling atas

Tekanan atmosfer sangat berkaitan dengan temperatur udara dan

kerapatan (densitas) udara Di dekat permukaan bumi udara menimbulkan

tekanan sebesar 105 newton tiap m2 atau sama dengan 1 bar. Karena

perubahan tekanan udara sehari-harinya kecil maka satuan yang digunakan

harus sesuai sehingga setiap kejadian yang berhubungan dengan tekanan

udara dapat dilaporkan Satuan yang digunakan adalah milibar (mb) 1 bar =

1000 mb, 1 bar = 100.000 newton/m2, 1 mb = 100 newton/m2 Satuan tekanan

udara adalah milibar (mb) atau Hecto Pascal (hPa). Tekanan udara

dipengaruhi oleh temperature/suhu udara yang terjadi pada suatu tempat dan

waktu, apabila temperatur udara tinggi maka volume molekul/partikel udara

akan berkembang sehingga tekanan udara menjadi rendah. Tekanan Udara


10

Merupakan suatu tenaga yang bekerja untuk menggerakan massa udara dalam

satuan waktu tertentu, tenaga yang menggerakkan massa udara tersebut

menekan menekan searah gravitasi bumi. Satuan Tekanan Udara adalah

milibar Atau Hecto pascal (hPa). Tekanan Udara dipengaruhi oleh temperatur

/ suhu yang terjadi pada suatu tempat dan waktu, apabila temperatur udara

tinggi maka volume molekul/partikel udara akan berkembang sehingga

tekanan udara menjadi rendah dan berbanding sebaliknya. Tekanan udara

juga merupakan salah parameter yang berkaitan erat dengan variasi

pembentukan arah dan Tekanan Atmosfer sangat berkaitan dengan

temperatur udara dan kerapatan (densitas) udara dekat permukaan bumi udara

menimbulkan tekanan sebesar 105 newton tiap m2 atau sama dengan 1 bar.

Karena Perubahan tekanan udara sehari-harinya kecil maka satuan

yang digunakan harus sesuai sehingga setiap kejadian yang berhubungan

dengan tekanan udara dapat dilaporkan satuan yang digunakan adalah milibar

(mb) 1 bar = 100 mb, 1 bar = 100.000 newtonian/mb2, 1 mb = 1oo newton/m2

Tekanan Udara Merupakan suatu tenaga yang bekerja untuk

menggerakan massa udara dalam satuan waktu tertentu, tenaga yang

menggerakkan massa udara tersebut menekan menekan searah gravitasi

bumi. Satuan Tekana Udara adalah milibar Atau Hecto pascal (hPa). Tekanan

Udara dipengaruhi oleh temperatur / suhu yang terjadi pada suatu tempat dan

waktu, apabila temperatur udara tinggi maka volume molekul/partikel udara

akan berkembang sehingga tekanan udara menjadi rendah dan berbanding

sebaliknya. Tekanan udara juga merupakan salah parameter yang berkaitan


11

erat dengan variasi pembentukan arah dan Tekanan Atmosfer sangat

berkaitan dengan temperatur udara dan kerapatan (densitas) udara dekat

permukaan bumi udara menimbulkan tekanan sebesar 105 newton tiap m2

atau sama dengan 1 bar.

Karena Perubahan tekanan udara sehari-harinya kecil maka satuan

yang digunakan harus sesuai sehingga setiap kejadian yang berhubungan

dengan tekanan udara dapat dilaporkan. satuan yang digunakan adalah

milibar (mb) 1 bar = 100 mb, 1 bar = 100.000 newtonian/mb2, 1 mb = 1oo

newton/m2
12

(Sumber : Arbogast, 2011)


Gambar 2. 3 Tekanan Udara

Tekanan udara akan berkurang terhadap ketinggian, oleh karena itu

tekanan terbesar ada pada permukaan bumi. Dengan kata lain tekanan udara

adalah berat udara pada satuan luas tertentu pada suatu permukaan bumi.

Adapun volume udara dihitung dari permukaan bumi sampai atmosfer paling

atas. Massa udara semakin tipis sehingga semakin ke atas tekanannya

semakin rendah. Oleh karena itu dengan semakin bertambahnya ketinggian

tekanan udaranya akan semakin rendah.Secara teoritik setiap naik 10 m ke

ketinggian maka tekanan udaranya turun 1 mb. Selain perubahan tekanan

udara yang terjadi terhadap ketinggian tempat tekanan udara juga bervariasi

secara horizontal dipermukaan bumi


13

2.1.4 Kecepatan Angin


Kecepatan Angin Besar kecilnya gradien-gradien barometik Ialah

angka yang menunjukan parbedaan tekanan udara antara 2 isobar melalui

garis lurus, dihitungung untuk tiap-tiap 111 km (jarak di daerah equator = 1

derajar) Relief permukaan bumi.Jika relief bertuip di daerah yang reliefnya

kecil (rata), berarti rintangannya sedikit dan kecepatannya tidak terganggu

maka angin akan berhembus kencang, begitu pula sebaliknya. Ada tidaknya

tumbuh-tumbuhan Pohon-pohon yang tinggi ataupun pohon lebat dapat

menahan kecepatan angin. Tingginya dari permukaan tanah Angin bertiup

dekat permukaan bumi akan mendapatkan hambatan karena begesekan

dengan muka bumi, sedangkan angin yang bertiup jauh di atas permukaan

bumi bebas dari hambatan-hambatan. Kecepatan. Kecepatan angin adalah

kecepatan angin horisontal pada ketinggian 2 meter dari permukaan tanah

yang ditanami dengan rumput. Jadi jelas merupakan angin permukaan yang

kecepatannya dapat dipengaruhi oleh karakteristik permukaan yang

dilaluinya. Kecepatan angin pada dasarnya ditentukan oleh perbedaan

tekanan udara antara tempat asal dan tujuan angin (sebagian faktor

pendorong) dan resistensi medan yag dilaluinya

Skala Beaufort adalah ukuran empiris yang dimana data yang didapat

berdasarkan observasi lingkungan yang berkaitan dengan

kecepatan angin untuk pengamatan kondisi di darat atau di laut . Skala ini

ditemukan oleh Francis Beaufort pada tahun 1805. Beaufort mengukur

kecepatan angin dengan menggambarkan pengaruhnya pada kecepatan kapal

dan gelombang air laut. Skala Beaufort menggunakan angka dan simbol.
14

Semakin besar angka skala Beaufort, maka semakin kencang angin

berhembus dan bahkan bisa semakin merusak. Skala Beaufort dimulai dari

angka 1 untuk embusan angin yang paling tenang sampai angka 12 untuk

embusan angin yang dapat menyebabkan kehancuran. Skala Beaufort tetap

berguna dan dipakai sampai sekarang.

Tabel 2. 1 Skala Beaufort

Nomor Kekuatan angin Kecepatan rata-rata (km/jam)


Skala
Beaufort
0 Tenang <1
1 Sedikit tenang 1-5
2 Sedikit hembusan angin 6-11
3 Hembusan angin pelan 12-19
4 Hembusan angin sedang 20-29
5 Hembusan angin sejuk 30-39
6 Hembusan angin kuat 40-50
7 Mendekati kencang 51-61
8 Kencang 62-74
9 Kencang sekali 75-87
10 Badai 88-101
11 Badai dahsyat 102-117
12 Badai topan >118

(Sumber : https://www.metoffice.gov.uk/weather/guides/coast-and-sea/beaufort-
scale)

Kecepatan Angin, atau velositas gelombang angin, adalah sebuah

kuantitas atmosterik fundamental, Kecepatan angin disebabkan oleh

pergerakan angin dari tekanan tinggi ke tekanan rendah, biasanya karena

perubahan suhu, Perbedaan tekanan yang mengakibatkan massa udara ketika

hari atau cuaca panas akan mengalami mengembang dan masa udara akan

bertambah besar juga yang menyembabkan massa udara bergerak naik ke atas

dari permukaan bumi


15

2.1.5 Sensor Anemometer


Dari anemometer ini pertama kali diperkenalkan oleh dr. John

Thomas Romney Robinson pada 1846. Beliau adalah ilmuwan dari Armagh

Observatory. Ciri dari alat ini yaitu mempunyai baling – baling yang

berbentuk cup / setengah lingkaran / mangkok kecil. Jumlah dari cup tersebut

yaitu 3 buah. Ketiga buah cup tersebut terpasang di bagian tangkai pada alat

ini dan dapat berputar.

Anemometer adalah alat untuk mengukur kecepatan angin.

Anemometer jenis ini memiliki roda yang berputar. Semakin kuat angin

bertiup, semakin cepat roda berputar. Anemometer menghitung jumlah

putaran, yang digunakan untuk menghitung kecepatan angin

Aliran udara akan bertiup dan melewati ketiga cup tersebut. Lalu

semua cup akan berputar sesuai dengan arah angin. Lalu setiap putaran poros

terhitung dalam periode waktu tertentu. Kemudian akan ditetapkan kecepatan

rata – rata dari putaran jumlah keseluruhan putaran tersebut Cara kerja

anemometer dari sudut pandang lain yaitu dengan memanfaatkan rotasi yang

terjadi saat angin menggerakan baling – baling pada perangkat ini. Seperti

yang sudah diketahui bahwa Cup anemometer adalah jenis yang paling

banyak digunakan. Ini terdiri dari beberapa cup logam (biasanya tiga) yang

menempel pada ujung lengan horisontal terpasang pada poros vertikal.

Penangkapan dalam cup angin menyebabkan mereka berputar. Tindakan ini

ternyata poros, yang terhubung ke perangkat yang memberikan kecepatan

angin dalam mil per jam, kilometer per jam, atau knot. Dalam satu jenis
16

umum cup anemometer, poros dihubungkan ke generator listrik. Jumlah arus

yang dihasilkan oleh generator bervariasi dengan kecepatan angin.

A. Rotary Encoder

Rotary encoder adalah komponen elektromekanik sebagai pendeteksi

gerakan dan posisi, Rotary encoder menggunakan sensor optik, gerakan dan

posisi yang telah terbaca oleh encoder akan diterjemahkan sehingga

menghasilkan serial pulsa,serial pulsa tersebut akan memberikan output atau

keluaran informasi posisi,arah, maupun gerakan .Komponen rotary encoder

terdiri dari 3 komponen

yang bervariasi tergantung terhadap fungsi kerjanya pada penerapan

berbagai alat maupun kompnen seperti robot , motor dive dan lain sebagainya,

komponen tersebut terdiri dari :

1. Disk berlubang yang terhubung dengan motor atau benda yang bisa d ukur

lainnya

2. Sumber cahaya umumnya menggunakan LED ataupun celah disk

berlubang sebagai pemberi informasi sensor optik

3. Sensor optik berupa Photo detector (photo transistor)

B. Cup Anemometer

Cup anemometer adalah sebuah alat yang mempunyai 3 buah bilah

lengan yang dimana pada ujung bilah lengan tersebut diberikan mangkuk atau

cup dan akan berputar pada porosnya ,fungsi cup tersebut adalah sebagai

penangkap angin ketika angin mengenai cup akan memberikan tekanan

terhadap cup tersebut yang kemudian menyebabkan cup berputar terhadap


17

porosnya , kuat lemahnya putaran yang diberikan tergantung pada kuatnya

angin yang menerpa mangkuk cup tersebut ,sehingga akan menyebabkan

celah disc piringan yang dimana pada alat rancangan cup saat ini dalam

perancangan adalah berjumlah 18 celah yang berputar akan memberikan

informasi pulsa terhadap sensor optik rotary encoder. Banyaknya pulsa

bergantung terhadap kuat lemahnya putaran yang di akibatkan oleh

pergerakan angin tersebut selama 1 detik,kemudian baling-baling tiga bilah

cup yang berputar tersebut akan mengonversikan perputarannya menjadi

RPM (rotor per-minute) dan akan didapatkan kecepatan angular atau

kecepatan sudut dan kemudian di ubah menjadi kecepatan linear

(meter/sekon) dengan rumus :2 π per r (radiant/jari-jari lingkaran) barulah

didapatkan hasil kecepatan linear

2.1.6 Konsep Fisika Anemometer


pada alat ini akan digunakan cup anemometer. Salah satu tipe

anemometer yang memiliki bentuk tiga hingga empat mangkuk

hemispherical yang terpasang secara horizontal. Angin yang melewati

mangkuk hemispherical pada cup anemometer. Pada cup anemometer

terdapat generator yang menghasilkan tegangan ketika anemometer berputar,

semakin cepat anemometer berputar perbandingan kecepatan putaran angin

dan listrik yang dihasilkan berikut. Untuk menghasilkan tabel sebagai berikut

digunakan formula :

V tegangan …………………………………………….(1)

V = kecepatan angin (m/s)

Tegangan = tegangan output anemometer (V)


18

(Kecepatan Angin. Gunadhi.A , 2019)

2.1.7 Pemrograman Arduino


Arduino adalah mikrokontroller / pengendali mikro papan tunggal

(single board) yang bersifat sumber terbuka dan menjadi salah satu

proyek Open Source Hardware yang paling populer. Dirancang untuk

memudahkan penggunaan elektronik dalam berbagai bidang. Arduino juga

merupakan perangkat keras terbuka yang ditujukan kepada siapa saja yang

ingin membuat purwarupa peralatan elektronik interaktif berdasarkan

hardware dan software yang fleksibel dan mudah digunakan. Pada aplikasi

Arduino, Mikrokontroler diprogram menggunakan bahasa pemrograman C

atau C++, dengan pustaka khas arduino. Karena sifatnya yang terbuka maka

siapa saja dapat mengunduh skema hardware arduino dan membangunnya.

Arduino menggunakan keluarga mikrokontroler ATMega yang dirilis

oleh Atmel sebagai basis,Namun ada individu/perusahaan yang

membuat clone arduino dengan menggunakan mikrokontroler lain dan tetap

kompatibel dengan arduino pada level hardware. Untuk fleksibilitas, program

dimasukkan melalui bootloader meskipun ada opsi untuk mem-bypass

bootloader dan menggunakan pengunduh untuk memprogram mikrokontroler

secara langsung melalui port ISP.

Arduino Pertama kali diperkenalkan pada tahun 2005. Tim awal yang

memperkarsai Arduino adalah massimo Banzi, David cuartieless, Tom igoe,

Gianluca Martino, David Melss. Nama arduino berasal dari nama kedai

minum di ivrea italia yang menjadi tempat favorit mereka berkumpul dalam

membahas proyek arduino. Ada berbagai macam anemometer, yang paling


19

umum adalah anemometer Cup (Mangkuk) Mereka terdiri dari cangkir yang

melekat pada batang yang dipasang pada poros tengah. Anemometer lainnya,

seperti kawat panas yang mengukur perubahan suhu kawat yang dipanaskan

secara elektrik oleh aliran angin dengan probe pitot menggunakan Prinsip

Bernoulli dan anemometer baling-baling memiliki baling-baling depan untuk

menentukan kecepatan angin. Anemometer pertama yang menerapkan

prinsip ilmiah yang dikembangkan

(Avallone, 2019).

2.1.8 Pengenalan Prosessing Arduino


Processing adalah nama bahasa pemrograman yang ditunjukkan pada

komputer. Bahasa pemrograman ini dirancang oleh Case Reas dan Ben Frey

di massachusetts Institute Of Technology (MIT) Pada tahun 2005 Tujuannya

adalah memudahkan siapa saja yang bukan berlatar belakang ilmu komputer

dapat menangani hal-hal seperti berikut :

1. Gambar

2. Animasi

3. Suara

4. Video

5. Perangkat keras

Dengan hanya menggunakan sedikit kode, hasil secara visual dapat

diperoleh, ini berbeda dengan bahasa-bahasa lain yang lebih cenderung

mengutamakan pemrosesan teks saja.Seperti halnya Arduino, Processing juga

dan dilengkapi dengan IDE. (Yang secara khusus juga dinamakan editor teks

yang tersedia di IDE juga bisa menjalankan sketsa melalui IDE)


20

Program arduino adalah kumpulan intruksi yang ditujukan untuk

komputer agar melaksanakan suatu tugas tertentu di arduino yang dinamakan

sketsa. Sketsa ditulis dengan menggunakan editor yang tersedia di arduino.

Kelebihan arduino : tidak perlu perangkat chip programmer, sudah memiliki

sarana komunikasi USB, Bahasa pemrograman relatif mudah karena software

Arduino dilengkapi dengan kumpulan library yang cukup lengkap, Memiliki

modul siap pakai (shield) yang bisa ditancapkan pada board Arduino

Contoh sketsa Processing dapat dilihat di bawah ini:

void setup()
{
size(360, 180);
}
void draw()
{ ellipse(mouseX, mouseY, 50, 50);
}
Sketsa ini digunakan untuk membuat jendela berukuran 360 x 180

piksel dan menggambar lingkaran dengan lebar dan tinggi 50 piksel. Papan

arduino sendiri bermacam-macam. Salah satu yang populer adalah arduino

uno. Papan ini mengandung sebuah mikrokontroler buatan atmel yang

menjadi pusat pengendali perangkat keras dan sejumlah pin untuk

kepentingan operasi masukan (Input) dan keluaran (Output). Catu daya dapat

diperoleh dari kabel USB ini juga sekaligus menjadi media hubungan antara

arduino dan PC. Dengan menggunakan arduino uno, Pengendalian terhadap

sensor ( seperti sensor gas dan sensor cahaya), Komponen seperti LED

ataupun motor DC dan berbagai piranti lain dapat dilakukan melalui perintah-

perintah yang ditulis dengan bahasan sangat mirip C dan C++


21

Contoh sketsa Arduino dapat dilihat di bawah ini :

void setup()
{
}
void loop()
{
digitalwriter(13, HIGH):
delay(1000);
digitalwrite(13, LOW)
}

Gambar 2. 4 Papan Arduino dan LED Yang Dikendalikan Oleh Arduino Melalui

PIN Digital 13

A. Hubungan Arduino dan Processing

Sketsa yang dibuat dengan menggunakan Arduino IDE hanya

memungkinkan untuk melakukan komunikasi antara papan Arduino dan

komputer melalui Serial Monitor. Namun untuk melakukan tugas‐tugas

yang lebih kompleks, penggunaan sketsa Arduino saja tidaklah cukup. Di

butuhkan software simulasi untuk menguji koding,sensor dan perangkat

yang digunakan
22

(Sumber: tokopedia/usbarduino)

Gambar 2. 5 Kabel USB Untuk Menghubungkan Arduino Dan Komputerp

B. Hubungan arduino dengan Komputer

Arduino diperlukan perangkat komputer, Komputer mengunakann

sistem operasi windows. Namun bisa juga menggunakan linux ataupun Mac

OS. Hubungan arduino dengan kabel USB

C. Hubungan Arduino Terhadap Sensor

Kemudahan Arduino untuk mendapatkan nilai dari sensor adalah

salah satu fitur yang membuatnya Penting digunakan. Sensor adalah

perangkat yang mengubah besaran fisik, seperti intensitas cahaya atau suhu,

menjadi besaran listrik. Termokopel, misalnya, menghasilkan tegangan yang

sebanding dengan suhunya. Ada banyak jenis sensor: Sensor ini digunakan

dalam ribuan aplikasi yang berbeda, termasuk manufaktur, mesin, aerospace,

mobil, kedokteran, dan robotika.


23

2.1.9 Bagian-Bagian Arduino

Sumber : Aldirazor.com

Gambar 2. 6 Bagian-Bagian Arduino R3

1. Power USB / Barrel Jack

Setiap papan Arduino membutuhkan cara untuk terhubung ke sumber daya

Arduino UNO dapat diaktifkan dari kabel USB yang berasal dari komputer

Anda atau catu daya dinding

diakhiri dengan jack barrel. Fungsi dari power usb pada modul Arduino

sebagai Media pemberi tegangan listrik ke Arduino Media tempat

memasukkan program dari komputer ke Arduino Sebagai media untuk

komunikasi serial antara komputer dan Arduino R3 maupun sebal

2. Crystal Oscillator

fungsi crystal oscillator adalah sebagai jantung Arduino yang membuat

dan mengirimkan detak ke mikrokontroler agar beroperasi setiap detiknya.

3. Voltage Regulator
24

berfungsi menstabilkan tegangan listrik yang masuk ke Arduino.

4. Power Jack,

fungsi dari power jack pada modul Arduino adalah sebagai media pemberi

tegangan listrik ke Arduino apabila tak ingin menggunakan Power USB.

5. Pin Reset,

berfungsi untuk mereset Arduino agar program dimulai dari awal. Cara

penggunannya yaitu dengan menghubungkan pin reset ini langsung ke

ground.

6. Pin Tegangan 3,3 Volt

berfungsi sebagai pin positif untuk komponen yang menggunakan

tegangan 3,3 volt.

7. Pin Tegangan 5 Volt

berfungsi sebagai pin positif untuk komponen yang menggunakan

tegangan 5 volt. Pin 5 volt sering juga disebut pin VCC.

8. Pin Ground (GND)

Fungsi Pin (GND) Sebagai Pin Negatif Pada tiap Komponen yang

dihubungkan ke Arduino Pin Penambah Tegangan (VIN)

berfungsi sebagai media pemasok listrik tambahan dari luar sebesar 5 volt

bila tak ingin menggunakan Power USB atau Power Jack.

9. Pin Analog

berfungsi membaca tegangan dan sinyal analog dari berbagai jenis

sensor untuk diubah ke nilai digital.

10. Tombol Reset


25

komponen pendukung Arduino yang berfungsi untuk mengulang

program dari awal dengan cara menekan tombol..

Pin ICSP (In-Circuit Serial Programming)

berfungsi untuk memprogram mikrokontroler seperti Atmega328

melalui jalur USB Atmega16U2.

berfungsi sebagai indikator bahwa Arduino sudah mendapatkan suplai

tegangan listrik yang baik.

15. Lampu TX (transmit)

berfungsi sebagai penanda bahwa sedang terjadi pengiriman data dalam

komunikasi serial.

16. Lampu RX (receive)

Berfungsi sebagai Penanda Bahwa sedang terjadi Penerimaan data

didalam komunikasi serial

17. Pin Input/Output Digital,

berfungsi untuk membaca nilai logika 1 dan 0 atau mengendalikan

komponen output lain seperti LED, relay, atau sejenisnya. Pin ini

termasuk paling banyak digunakan saat membuat rangkaian.

Untuk pin yang berlambang “~” artinya dapat digunakan untuk

membangkitkan PWM (Pulse With Modulation) yang fungsinya bisa

mengatur tegangan output. Biasanya digunakan untuk mengatur

kecepatan kipas atau mengatur terangnya cahaya lampu.

18. Pin AREF (Analog Reference),


26

fungsi pin Arduino Uno yang satu ini untuk mengatur tegangan referensi

eksternal yang biasanya berada di kisaran 0 sampai 5 volt.

19. Pin SDA (Serial Data)

berfungsi untuk menghantarkan data dari modul I2C atau yang

sejenisnya.

20. Pin SCL (Serial Clock)

berfungsi untuk menghantarkan sinyal waktu (clock) dari modul I2C ke

Arduino

2.1.10 Liquid Crystal Display (LCD)

(Sumber : Arduino LCD Tutorial- Tinkercad)

Gambar 2. 7 LCD dan Koneksi Terhadap Komponen Arduino Lainnya

Liquid Crystal Display (LCD) merupakan salah satu jenis tampilan

yang dapat di gunakan untuk menampilkan angka atau karakter LCD terdiri

atas atas tumpukan tipis dari dua lembar kaca dengan pinggiran yang tertutup

rapat. Antara dua lembar kaca tersebut diberi bahan kristal cair (liquid crystal)
27

yang tembus cahaya. Permukaan luar dari masing-masingkeping kaca

mempunyai lapisan penghantar tembus cahaya seperti oksida timah atau

oksida indium. Dalam hal ini Perancangan anemometer berbasis arduino

dimana perancangan alat ini membutuhkan sensor kecepatan angin dan

terlebih dahulu dilakukan penyesuaian antara sensor dan perangkat arduino

yang nantinya ketikan dilakukan running antara arduino dan sensor dapat

terbaca dengan baik sehingga hasil pemrosesan keduanya akan ditampilkan

pada layar LCD


28

2.2 Kerangka Pemikiran

Tabel 2. 2 Bagan Kerangka Pemikiran Penelitian

PENELITIAN
Anemometer ( wind speed ) Berbasis Arduino

Studi referensi

Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Batasan Penelitian

Perancangan alat

Rancangan Rancangan Rancangan listrik


Pemrograman Mekanik

Pengujian Alat &


Optimalisasi Kinerja Alat

Analisis Data

Pembahasan

Kesimpulan

Pemrograman
start inisialisasi Baca sensor
pada arduino
Simpan data selesai

Gambar 2. 9 Tahapan Pemrograman Ardiuno


29

BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Waktu Dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dikerjakan dilokasi lingkungan universitas samudra yang

berada dikota langsa Pada bulan november 2021. Penelitian ini menggunakan

metode eksperimen untuk merancang dan membangun alat pengukur kecepatan

angin. Penelitian dimulai dengan merancang anemometer berdasarkan pada studi

referensi yang dilakukan, kemudian merangkai komponen-komponen anemometer.

Setelah terangkai proses dilakukan optimalisasi komponen-komponen

anemometer untuk menyempurnakan unjuk kerjanya agar dapat bekerja sesuai yang

diharapkan, Setelah itu dilakukan Pengujian dan pengumpulan data lapangan dan

kemudian dianalisis serta dilakukan Pembahasan hasil analisis serta di akhir bab

barulah ditarik kesimpulan penelitian.

3.2 Alat dan Bahan

Tabel 3. 1 Alat dan Bahan

Nama Alat Jumlah


Arduino R3 1 Buah
Sensor Anemometer 1 Buah
Baterai lippo 18650 1 sel 1 Buah
(rechargeable)
Pipa Sesuai Kebutuhan
Layar LCD 16 x 2 1 Buah
Kabel USB 1 Buah
Duradus (pelindung instalasi listrik) 1 buah
Arduino Modul tp4056 1 buah
Modul mt3608 1 buah
3.3 Tahapan Sistem Kerja Alat

Perancangan sistem kerja alat terdiri dari tiga blok sistem yaitu input,

proses, dan output. Input sistem perangkat keras terdiri dari sensor anemometer,
30

sistem pemprosesan data dikendalikan oleh arduino yang berfungsi sebagai

perangkat kontroler. Output sistem perangkat keras terdiri dari Liquid Crystal

Display (LCD), Selain itu, baterai diperlukan untuk menyediakan arus power listrik

bagi perangkat-perangkat elektronik. Diagram tahapan system kerja alat

ditunjukkan di bawah ini :

P
E
R A
G N
E G
R I
A N
K
A
N

Gambar 3. 8 Bagan Tahapan mekanisme kerja alat

3.4 Jenis Penelitian

Percobaan atau disebut juga eksperimen (dari Bahasa Latin: ex-periri yang

berarti menguji coba) adalah suatu set tindakan dan pengamatan, yang dilakukan

untuk mengecek atau menyalahkan hipotesis atau mengenali hubungan sebab akibat
31

antara gejala. Dalam penelitian ini, sebab dari suatu gejala akan diuji untuk

mengetahui apakah sebab (variabel bebas) tersebut memengaruhi akibat (variabel

terikat). Penelitian ini banyak digunakan untuk memperoleh pengetahuan dalam

bidang ilmu alam dan psikologi social. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian

eksperimen. Penelitian eksprimen ini digunakan untuk mengetahui efektivitas hasil

kerja/produk yang dieksperimenkan dibanding dengan hasil kerja/ produk lain yang

sudah ada. Perancangan sistem kerja alat terdiri dari tiga blok sistem yaitu

input, proses, dan output

3.5 Blok Rancangan Sistem Kerja Alat

Perancangan sistem kerja alat terdiri dari tiga blok sistem perancangan

perangkat pemrograman (Arduino coding software Configuration), Perancangan

Listrik ( electrict supply settings ),dan Perancangan Mekanik (Hardware Prototype).

Sebelum Perancangan alat terlebih dilakukan penyesuaian langkah antar arduino

dan sensor pemrograman sehingga natinya jika sudah dilakukan penyesuaian maka

hasil pemrosesan antara dua sisten kerja alat yaitu sensor dan arduino akan

ditampilkan pada layar LCD,setelah data tertampil pada layar LCD barulah

dilakukan pengambilan data terkait kecepatan angin dan kemudian di dilakukan

analisis data serta pembahasan. Tahap akhir barulah ditarik kesimpulan terhadap

penelitian yang dilakukan.


32

3.5.1 Perancangan mekanik ( Hardware)

Gambar 3. 9 Perancangan Alat Anemometer

Perancangan mekanik meliputi perancangan perangkat keras seperti

alat fisik yang meliputi kabel, pipa,LCD dan cup yang kemudian di bentuk

sedemikian rupa hingga dapat bekerja sesuai fungisnya masing -masing

3.5.2 Perancangan Listrik ( electric supply Settings)


Supply energi listrik yang akan diberikan pada alat anemometer ini

adalah 5 volt listrik mengunakan baterai lipo 1 sel yang dapat di charge

berulang kali dan dapat juga melalui kabel USB yang dihubungkan ke slot

atau port USB arduino,fungsi Modul tp4056 dan Modul mt3608 arduino

adalah sebagai sistem agar baterai dan arduino dapat di isi ulang (charge) dan

sebagai pengatur supply energi atau menaikan tegangan menjadi 5 volt.


33

3.5.3 Arduino (Arduino coding software Configuration)

Gambar 3. 10 Skema Arduino


34

Gambar 3. 11 Pemrograman Arduino

BAB IV
ANALISIS DAN PEMBAHASAN

4.1 Analisis Data

Pada cara pengambilan data dari alat anemometer ini adalah dengan

membandingkan data kecepatan angin antara anemometer arduino dan anemometer

digital pada cara pengambilan data pada alat anemometer arduino di catat setiap 5

detik sekali sementara itu pada alat anemometer digital cara mengambil data

dengan mencatat kecepatan rata-rata ,tertinggi dan terendah pada saat itu juga yang

dilakukan selama 1 menit perlakuan waktu pada kedua alat tersebut sumber aliran

udara berasal dari kipas angin sehingga,ketika hasil telah didapatkan maka data

awal akan ditampilkan pada tabel dibawah ini :


35

4.2 Validasi Alat Peraga

Untuk menguji alat peraga maka dibutuhkan instrumen dan validator ahli

media/alat peraga untuk menilai kelayakan sebelum diambil datanya dilapangan,

Dengan demikian validasi akan menghasilkan pengakuan dan pengukuhan bahwa

alat yang telah dirancang valid, dan layak digunakan

4.2.1 Data Kecepatan Angin

Tabel 4. 1 Data Kecepatan Angin

Data Kecepatan Angin Data Kecepatan Angin


Anemometer Arduino Anemometer Digital
2,60 2,90
2,49 2,53
2,38 2,49
1,81 2,03
2,38 2,41
2,94 3,15
2,15 2,31
1,70 2,13
1,47 1,74
0,64 0,98
Anemometer Arduino Anemometer digital

Min : 0,64 m/s min : 0,98 m/s

Maksimal : 2,94 m/s Maksimal : 3,15 m/s

Rata-rata : 2,06 m/s Rata-rata : 2,27 m/s

Tabel 4.1 merupakan hasil pengujian perbandingan nilai kecepatan angin

yang telah diukur menggunakan anemometer digital dan sensor anemometer

Arduino. Persentase error pengukuran didapatkan dari hasil pembagian nilai selisih

rata-rata pembacaan dengan nilai sensor anemometer kemudian dikali 100%.

𝑆𝑒𝑙𝑖𝑠𝑖ℎ 𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 𝑃𝑒𝑚𝑏𝑎𝑐𝑎𝑎𝑛


𝐸𝑟𝑟𝑜𝑟 = × 100%
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 𝐴𝑛𝑒𝑚𝑜𝑚𝑒𝑡𝑒𝑟 𝐷𝑖𝑔𝑖𝑡𝑎𝑙
36

Berdasarkan rumus di atas, hasil perhitungan yang diperoleh adalah sebagai

berikut:
37

2,27 − 2,06
𝐸𝑟𝑟𝑜𝑟 = × 100%
2,27

0,13
𝐸𝑟𝑟𝑜𝑟 = × 100% = 9,25%
2,27

Berikut merupakan hasil grafik pengukuran kecepatan angin dari

perbandingan penggunaan anemometer digital dengan anemometer berbasis

Arduino yang dapat dilihat pada Gambar 4.1 berikut.

Kecepatan Angin
3.5 3.15
2.9 2.94
3
2.6 2.492.53 2.382.49 2.382.41 2.31
2.5 2.15 2.13
2.03
2 1.81 1.7 1.74
1.47
1.5
0.98
1 0.64
0.5
0
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

Data Kecepatan Angin Anemometer Arduino


Data Kecepatan Angin Anemometer Digital

Gambar 4. 1 Grafik Kecepatan Angin

4.3 Pembahasan

Dari hasil data yang telah didapatkan dari alat anemometer arduino dan

anemometer digital membuktikan bahwa ,Anemometer digital memiliki beberapa

keunggulan dibandingkan dengan anemometer arduino , yaitu anemometer digital

dalam pengukurannya sudah memiliki kalibrasi pengukuran yang berstandar

Nasional maupun internasional , sehinngga data yang diperoleh tidak terlalu

menyimpanng, Namun anemometer arduino dikategorikan layak digunakan.


38

BAB V

PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Kesimpulan yang didapat dari hasil penelitian ini adalah bahwa anemometer

digital memiliki kualitas yang memumpuni daripada anemometer arduino baik dari

segi pengukuran,rancangan alat,serta informasi yang ditampilkan begitu lengkap,

Namun anemometer digital hanya bisa dipakai dalam bentuk genggaman saja ,

sehingga peletakan pada lapangan terbuka secara terus menerus masih kurang baik,

karna memang dirancang dalam bentuk genggaman yang ringkas dan mudah

dibawa.Namun dengan persentasase error pada anemometer arduino cukup

dikatakan layak digunakan

5.2 Saran

Penulis tentu menyarankan beberapa hal terkat penelitian ini sebagai bahan

pertimbangan dimasa yang akan datang

1. Perlu ada penelitian pengembangan lebih lanjut terhadap alat anemometer

arduino seperti memberikan bilah arah sebagai penunjuk arah,data otomatis

2. Menguji pengambilan data lainnya yang memunkinkan

Sebagai penulis ,tentu menyadari bahwa dalam penulisan laporan kolokium

ini masih banyak kekurangan dan jauh dari kesempurnaan akibat adanya

keterbatasan yang adapada diri penulis, maka dari itu masukan dan kritikan sangat

berarti untuk menyempurnakan laporan ini dikemudian hari.


39

DAFTAR KEPUSTAKAAN

Arduino LCD Tutorial- Tinkercad - Fully Electronics. (2020, October 14).


Retrieved November 24, 2021, from Fully Electronics website:
https://fullyelectronics.com/arduino-lcd-tutorial-tinkercad/

Azlinaa,Maya."Pembuatan Alat Ukur Kecepatan Angin dan Penunjuk Arah Angin


Berbasis Mikrokontroller At-mega8535." Saintia Fisika, vol. 6, no. 1, 2013.

Aldy Razor. (2021, February 27). Gambar Arduino Uno HD dan Penjelasan Fungsi Bagian-
Bagiannya. Retrieved August 29, 2021, from Aldyrazor.com website:
https://www.aldyrazor.com/2020/04/gambar-arduino-uno.html

Avallone.E., Mioralli.P.C., Sampaio.P., Natividade.G.,&Paulo.S. (2019). An Inexpensive


Anemometer Using Arduino Board Paulo80 Henrique Palota , José Ferreira da
Costa , Jonas Rafael Antonio , Sílvio Aparecido Verdério Junior. 32(September),
x359–368.;ljh6

Harahap, F. S. (2018). Pengukuran dan pengujian kecepatan angin dengan menggunakan


sensor anemometer berbasis arduino uno r3. Universitas sumatera utara

Jumini, S., & Holifah, L. (2014). Menentukan Kondisi Lingkungan Berdasarkan


Pengukuran Kecepatan Angin Dengan Anemometer Sederhana. Jurnal PPKM
II1(2), 144–148.h

Gunadhi.A, Sitepu.R, & Bilal, Z. (2019). Perangkat navigasi arah angin, arah kapal, dan
kecepatan angin untuk nelayan tradisional. 4(2).

Mahar, M. L., Al-Tahtawi, A. R., & Sudrajat. (2017). Perancangan dan Realisasi
Anemometer Digital untuk Aplikasi Sistem Peringatan Dini. 2(2), 91–96.

National Geographic Society. (2017,July 28). Anemometer windspeed. Retrieved


October26,2021website:https://www.nationalgeographic.org/encyclopedia/anemo
me,2021, from national geographic society

Wassenhoven, L. (2014, June 2). The Atmosphere. Retrieved November 19, 2021, from
Theozonehole.com website: https://theozonehole.com/atmosphere.htm

Youngblood, T. (2015, June 18). Reading Sensors with an Arduino. Retrieved November
24, 2021, additional from links website on beside, Allaboutcircuits.com website:
https://www.allaboutcircuits.com/projects/reading-sensors-with-an-arduino
40

LAMPIRAN 1 Dokumentasi
41
42
43

Anda mungkin juga menyukai