Anda di halaman 1dari 10

Nama : Zulaepa Chaironisa

NPM : 203403446091
MATKUL : Manajemen Strategi (KA1)

Jawaban No. 2

PT. Astra International, Tbk


• Balance scorecard
1. Analisis Perspektif Keuangan
Dari perspektif keuangan, perusahaan mampu meningkatkan laba yang dihasilkan
sekitar 156,87% dari tahun sebelumnya, begitu juga dengan tingkat kenaikan Return
On Aset (ROA) yang mengalami kenaikan 7.91% dari tahun sebelumnya. Tapi dari sisi
total biaya yang digunakan, diharapkan mengalami penurunan justru mengalami
kenaikan sebesar 4,63%, tetapi hal ini adalah wajar mengingat persentase kenaikan
biaya ROE sebesar 32,93% dari tahun 2012 serta TAO meningkat dari 0,6 menjadi 1,1
kali pada tahun 2013 ini.

2. Analisis Perspektif Pelanggan


Dari perspektif kepuasan pelanggan, umumnya customer merasa puas akan layanan
jasa yang diberikan perusahaan. Dengan indeks yang dicapai adalah sebesar 160 point
atau berada pada Interval 121 - 160 dikategorikan tinggi.

Jawaban
No Pernyataan
SS S RR TS STS
Tanggapan
mengenai
1
kesesuaian harga
dan kualitas
Estetika bentuk
2
produk
Kualitas dan
3 keawetan hasil
produksi
Kepuasan secara
4
menyeluruh

3. Analisis Perspektif Proses Bisnis Internal


Dari perspektif proses bisnis internal secara keseluruhan hasilnya menunjukkan
bahwa kinerja perusahaan baik. Hal ini terlihat pada peningkatan inovasi yang
dilakukan perusahaan yang diminati customer dengan indeks pencapaian sebesar 160
point atau berada pada interval 121 - 160 dikategorikan tinggi.
Jawaban
No Pernyataan
SS S RR TS STS
Perusahaan selalu
mengidentifikasi
1
kebutuhan
pengguna layanan
Perusahaan selalu
mengidentifikasi
2 peluang yang bisa
diberikan dalam
pelayanannya
Perusahaan telah
3 dilengkapi oleh
program simpeg
Perusahaan
memberikan
pelayanan berupa
pemberian
4
informasi ke
karyawan yang
akan memasuki
usia pensiun
Perusahaan
memberikan
pelayanan berupa
pemberian
5
informasi ke
instansi terkait
karyawan yang
akan naik pangkat

4. Analisis Perspektif Pertumbuhan dan Pembelajaran


Dari perspektif pertumbuhan dan pembelajaran. umumnya karyawan merasa cukup
puas bekerja di perusahaan. Dcngan indeks yang dicapai pada penycbaran kuisioner
adalah sebesar 160 point atau berada pada intenal 121 - 160 dikategorikan tinggi.
Sedangkan indeks pembelajaran yang dapat dilihat dari peningkatan program training
dari tahun 2010 ke tahun 2011 yaitu sebesar 7.53%.

Jawaban
No Pernyataan
SS S RR TS STS
Kompetensi Pegawai
Kapasitas
karyawan
perusahaan sesuai
1
dengan
kompetensi yang
ditetapkan
Pelatihan Pegawai
Karyawan
perusahaan telah
mengikuti
2
Bintek/Pelatihan
tentang tupoksi
yang ditekuni
Instruktur
Motivasi yang
diberikan kepada
3 karyawan mampu
meningkatkan
kinerja
Teknologi
Sistem informasi
yang ada pada
perusahaan telah
4
sesuai dengan
kebutuhan yang
diperlukan

• Metode evaluasi strategi dari Rumelt (consistency, consonance, advantage, feasibility)


1. Consistency
Strategi perusahaan sudah memenuhi criteria consistency strategi terlihat dengan
strategi menerapkan CRM (Customer Relationship Management) dan memperkuat
pelayanan dengan menambah jaringan atau network distribusi yang luas. Penerapan
strategi ini telah konsisten dilakukan PT Astra International, Tbk terbukti dengan
banyaknya customer yang puas dan banyak nya mitra yang terjalin dengan Astra.
Terlihat jelas bahwa bentuk strategi ini pun memiliki konsistensi dalam memberikan
konstribusi pendapatan dan manfaat yang optimal kepada PT Astra International, Tbk.
2. Consonance
PT Astra International, Tbk sudah memenuhi syarat karena penetapan strategi tersebut
diperuntukkan untuk menghadapi perubahan eksternal di era globalisasi yang sedang
terjadi pada saat ini.
3. Advantage
Strategi PT Astra International, Tbk sudah bagus, terlihat dari banyak pihan yang
menjadi relasi bisnis dan menjalin kemitraan Bersama astra, dimana hal ini
mencerminkan tingkat kepercayaan yang tinggi terhadap astra. Ke depan, kredibilitas
Astra juga perlu dipertahankan melalui penguasaan teknologi dan kompetensi yang
saling melengkapi dengan berbagai mitra bisnis.
4. Feasibility
Kriteria ini oleh PT Astra International, Tbk sudah terpenuhi dapat dilihat dari
pemberdayaan seluruh sector yang ada guna memberikan kontribusi dan manfaat yang
optimal Perusahaan yang mengedepankan Profesionalisme, Integritas dan Pengelolaan
SDM yang berkesinambungan dengan tidak menciptakan permasalahan-permasalahan
yang tidak dapat dipecahkan dengan melihat pemberdayaan sector-sektor yang ada.
• Metode evaluasi strategi MC Kinsey 7-s Framework pada PT Astra International, Tbk
Visi :
1. Menjadi salah satu perusahaan dengan pengelolaan terbaik di Asia Pasifik dengan
pertumbuhan yang berkelanjutan dan struktur keuangan yang solid
2. Menjadi perusahaan yang intelligent dan agile yang berfokus pada karyawan,
pelanggan dan masyarakat
Misi :
Sejahtera Bersama bangsa dengan memberikan nilai terbaik kepada para pemangku
kepentingan
Hard Elements
1. Strategi (Strategy)
Strategi yang diterapkan di Astra disesuaikan berdasarkan keadaan ekonomi bangsa
seperti halnya pada saat pandemi. Umumnya memiliki 2 tingkatan strategi yaitu strategi
unit bisnis yang menitik-beratkan pada upaya membangun keunggulan disetiap bidang
usaha yang digeluti dan strategi korporasi yang menentukan berbagai bisnis yang akan
diusahakan termasuk pengelolaan keseluruhan portofolio bisnis perusahaan tersebut.
Satu hal yang perlu dicermati, kompetisi terjadi pada level unit bisnis, perusahaan induk
tidak terlibat langsung dalam persaingan. Strategi korporasi berpeluang sukses jika
memberi perhatian utama pada pemeliharaan keunggulan tiap-tiap unit bisnis.
2. Struktur (Structure)
Ket :
- Astra memiliki lebih dari 200 anak perusahaan, perusahaan asosiasi dan
pengendalian Bersama entitas
- Perusahaan yang ditampilkan di atas adalah perusahaan utama Grup Astra
berdasarkan produk dan jasa yang disediakan. Pencantuman disusun berdasarkan
abjad
- Perusahaan dengan tanda * di bawah pengaturan OJK, yaitu Emiten

3. Sistem (System)
Sistem Manajemen Kualitas Mutu Astra adalah platform yang digunakan secara global
untuk menjamin kualitas produk sesuai dengan standar dan untuk menciptakan nilai
bagi konsumen. Kualitas dengan desain Kualitas dibangun selama pengembangan
produk sesuai dengan kebutuhan konsumen serta trend terkini.
Soft Elements
1. Keterampilan (Skills)
Melakukan banyak pelatihan terhadap pengembangan kemampuan karyawan, dengan
demikian semua karyawan mampu menciptakan inovasi dalam menciptakan produk
baru yng dimana mampu menaikkan kredibilitas perusahaan
2. Karyawan (Staff)
Astra saat ini memiliki 188.788 karyawan pada 240 anak perusahaan, perusahaan
asosiasi dan pengendalian Bersama entitas yang menjalankan tujuh segmen usaha.
3. Gaya Kepemimpinan (Style)
Di Astra tindakan berbicara lebih keras daripada kata-kata. Oleh karena itu, hanya
dibutuhkan professional keterampilan demi mewujudkan kemajuan bagi perusahaan.
4. Nilai-nilai Perusahaan (Shared Value)
Perusahaan menjaga nilai kepercayaan yang tinggi terhadap para mitra bisnisnya, oleh
karena itu sampai hari ini mitra bisnis Astra semakin banyak dan terjalin hubungan
yang awet.

Anda mungkin juga menyukai