Anda di halaman 1dari 1

SOAL ULANGAN AKHIR PJOK KELAS VI

1. Variasi gerak nonlokomotor dengan kombinasi gerak dasar manipulatif dalam


permainan sepakbola ialah .... dan ....
2. Posisi lutut saat melakukan passing bawah dalam permainan kasti adalah ....
3. Andi bermain bola voli, Andi melakukan servis bawah, kombinasi gerak dasar apa
yang ia lakukan?
4. Budi melakukan lemparan dengan kedua tangannya searah dada. Lemparan yang
dilakukan Budi dinamakan lemparan ....
5. Pada permainan kasti terdapat kombinasi gerak dasar lokomotor, yaitu ....
6. Posisi tangan saat menangkap bola dalam permainan rounders membentuk seperti ....
7. Variasi gerak dasar manipulatif dengan kombinasi gerak dasar nonlokomotor dalam
permainan roundrs, yaitu ....
8. Dalam olahraga lompat jauh, terdapat gerakan jalan, lari, dan melompat. Gerakan
tersebut termasuk gerak dasar ....
9. Dalam permainan sprint relay terdapat kombinasi gerak dasar lokomotor. Apa saja
gerak dasar lokomotor tersebut?
10. Gerakan melompati suatu alat dengan cara bertumpu pada alat dalam senam lantai
merupakan pengertian dari ....
11. Perhatikan langkah-langkah berikut!
a. Berdiri tegak pada titik tengah penjuru mata angin.
b. Melangkahkan salah satu kaki ke depan dengan cara sedikit silang.
c. Telapak kaki yang dipindah berada sejajar dengan kaki kirinya.
Langkah-langkah tersebut menunjukkan sikap kuda-kuda silang ....
12. Andi dan teman-temannya bermain kasti di halaman sekolah. Variasi dan kombinasi
gerak dasar lokomotor dan manipulatif dalam permainan kasti yang dilakukan Andi
ialah ....
13. Lintasan lari halang rintang memiliki halangan empat halangan lintasan sejauh 40
meter. Jarak tiap-tiap halangan dalam lintasan lari halang rintang adalah ....
14. Unsur atau bagian kebugaran jasmani yang menentukan kemampuan otot untuk
berkontraksi dan menahan beban merupakan pengertian dari ....
15. Apa manfaat melakukan peregangan otot dan pelemasan sendi sebelum berolahraga?
16. Istilah lain dari menggiring bola dalam permainan sepakbola, yaitu ....
17. Seorang pemain kasti bisa mendapatkan nilai 2 poin apabila mampu ....
18. Istilah lain dari lempar roket adalah ....
19. Istilah lain dari lari cepat adalah ....
20. Sebutkan teknik dasar dalam latihan pencak silat!
21. Sebutkan manfaat penguluran otot atau peregangan otot!
22. Sebutkan olahraga yang termasuk dalam permainan bola besar!
23. Sebutkan nomor-nomor lari dalam cabang atletik!
24. Sebutkan macam-macam pukulan dalam permainan kasti!

Anda mungkin juga menyukai