Anda di halaman 1dari 4

A.

STATISTIKA

Pengertian Statistika

Statistika adalah sebuah ilmu atau metode ilmiah yang mempelajari tentang bagaimana
merencanakan, mengumpulkan, mengelola, menginterprestasi kemudian menganalisa data untuk
kemudian mempresentasikan hasil data yang diperoleh. Secara singkat,

statistika adalah sebuah cabang ilmu yang berkaitan dengan data-data dan bagaimana
mengumpulkannya.Jika merunut pengertian dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI),
statistika didefinisikan sebagai ilmu yang mempelajari tentang cara menabulasi, mengumpulkan,
menganalisis serta menemukan keterangan yang berarti dari data. Data yang dikumpulkan dan
dianalisis ini adalah berupa angka-angka. Oleh karena itu, dapat kita simpulkan bahwa statistika
adalah sebuah ilmu yang mempelajari tentang mengumpulkan, mengelola, dan mengolah data-
data yang ada.

Diketahui nilai ulangan biologi 10 siswa yang diambil secara acak adalah 8, 4, 7, 9, 4, 7, 3, 6, 5,
7.

Rataan = 6

Median = 6,5

Modus = 7

Jawaban pernyataan 1 sebagai berikut.

→ x̄ =

8+4+7+9+4+7+3+6+5+7

10

→ x̄ =

60

10 = 6

Median =

6+7

2
→ Median = 6,5

adalah angka yang paling banyak muncul. Pada soal diatas angka yang paling banyak muncul = 7
(tiga kali). Jadi modus = 7

B). Penyajian Data

Penyajian data dalam bentuk tabel sudah umum ditemukan bahkan dalam lingkungan sekolah
sekalipun. Dimana berbentuk kolom guna mempermudah pengklasifikasian data atau
pengelompokan data. Sedangkan penyajian data dalam bentuk diagram sering dijumpai terutama
dalam bidang perbankan atau ekonomi. Hal ini bersangkutan dengan kurs mata uang, yang mana
diagram mempermudah dalam mengamati peningkatan maupun penurunan kurs mata uang yang
terjadi dalam kurun waktu tertentu.

Dalam melakukan penyajian data tepat dan terukur ini memerlukan data-data yang akurat. Data
sendiri merupakan sesuatu yang belum mempunyai arti bagi penerimanya dan masih
memerlukan adanya suatu pengolahan. Agar bisa mendapatkan data yang akurat dan terpercaya
maka perlu memaksimalkan adanya pengumpulan data.

contoh

Penjualan Roti ibu seminggu ini adalah di hari senin banyaknya roti yang terjual adalah 100, hari
selasa adalah 150 hari rabu adalah 100, hari kamis adalah 80, hari jum‟at adalah 120, hari sabtu
adalah 150, dan hari minggu adalah 200. Sajikan data diatas dengan menggunakan tabel baris
kolom.

Jawaban :

Hari Hasil Penjualan roti

senin 100

selasa 150

Rabu 100

Kamis 80
Jum’at 120

Sabtu 150

minggu 200

Pengolahan Data

Pengolahan Data

Pengolahan data merupakan sebuah proses manipulasi data untuk menjadi sebuah
informasi. Kumpulan data yang awalnya tidak memiliki informasi yang dapat
disimpulkan jika dilakukan proses pengolahan data maka akan menghasilkan
informasi. Informasi merupakan hasil dari pemrosesan data tertentu yang bermakna
serta dapat digunakan untuk mengambil keputusan suatu perusahaan terkait.
Pengolahan data terdiri dari beberapa kegiatan yaitu pencarian data, pengumpulan
data, pemeliharaan data, pemeriksaan data, perbandingan data, pemilihan data,
peringkasan data, dan penggunaan data.

Fungsi Pengolahan Data

Proses pengolahan data tentunya dilakukan bukan dengan tanpa fungsi dan tujuan.
Terdapat beberapa fungsi pengolahan data antara lain pelaksana proses aritmatika dan
logis untuk data, penyimpanan dan pemroses program data, pengambil program input
data, dapat digunakan sewaktu-waktu, meminimalisir tenaga manusia dikarenakan
pekerjaan dapat dikerjakan secara otomatis oleh mesin atau komputer serta
mendapatkan hasil yang lebih akurat.

Tahapan Pengolahan Data


Pada proses pengolahan data pun melalui beberapa proses untuk hasil akhir yang lebih
akurat. Secara garis besar tahapan pengolahan data terdiri dari : input - processing -
output. Adapun tahapan pengolahan data secara terurut seperti berikut: rekam data
atau recording, penggandaan data atau duplicating, pemeriksaan atau verifying,
pengurutan atau sorting, pencampuran atau merging, perhitungan atau kalkulasi, dan
memeriksa tabel.

Metode Pengolahan Data

Metode pengolahan data merupakan prosedur dari proses penyajian data yang meliputi
berbagai hal seperti pengumpulan data, pengorganisasian data, peringkasan data,
sampai penyajian data. Secara umum metode pengolahan data terbagi menjadi dua,
yaitu pengolahan data menggunakan statistika deskriptif dan pengolahan data
menggunakan statistika inferensia. Statistika deskriptif merupakan metode pengolahan
data yang memberikan gambaran umum dari data. Sedangkan statistika inferensif

Anda mungkin juga menyukai