Anda di halaman 1dari 4

Nama : Siti Norkholiza

NPM : 18070377

Kelas : VIB Kespro-Gizi Reg BJM

Mata Kuliah : Kesehatan Reproduksi Remaja

Tema : Kesehatan Remaja

Judul : Kunci Kesehatan Ibu dan Anak di Masa Depan

- Definisi Kesehatan Reproduksi menurut UU 36/2009 pasal 71 ayat 1,


kesehatan reproduksi adalah suatu keadaan fisik,mental,sosial yang utuh
bukan hanya bebas dari penyakit atau kecacatan dalam segala aspek yang
berhubungan dengan sistem reproduksi, fungsi serta prosesnya baik pada
laki-laki maupun perempuan.
- Definisi remaja dalam pembagian batasan usia:
WHO : 12-24 tahun
Menteri Kesehatan RI nomor 25 tahun 2014 : 10-18 tahun
BKKBN : 10-24 (belum menikah)
- Anak (Ghulam) memiliki fase yang perlu dicermati dan diwaspadai orang
tua
- Kesehatan Reproduksi mencakup Alat Reproduksi (remaja),Produksi
(Hamil dan menyusui) dan Pasca produksi (Menopause)

1. Masalah dari Kespro Remaja


- Tidak boleh meninggalkan anak keturunan yang lemah
2. Konsekuensinya :
- Pengaturan kehamilan
- Keselamatan ibu (aborsi)
- Menjamin kesejahteraan (stress)
3. Hal penting yang harus diperhatikan
1) Masa konsepsi
masa setelah bersatunya sel telur dengan sperma,tumbuh menjadi
morulla,blastula,gastrula,neorulla akhirnya menjadi janin)
2) Masa bayi dan anak
Masa pertumbuhan dan perkembangan yang sangat cepat
3) Masa remaja
Terjadi perubahan fisik dan psikologis
4) Masa reproduksi
Masa perempuan menjalankan tugas kehidupannya
(hamil,melahirkan,menyusui, dan KB)
5) Masa usia lanjut
Produksi sel telur menurun,hormone estrogen menurun,perubahan
fisik,psikologis dan metabolisme
4. Remaja generasi Z (lahir 1995-2010)
- Nielsen consumer dan media view pada tahun 2016 pada generasi Z di 11
kota Indonesia, terhadap 3 media utama yang digunakan adalah
TV,Internet dan Radio.
- Pubertas adalah masa dimana remaja mengalami perubahan fisik dan
psikologis/kejiwaan
- Kebiasaan remaja yang tidak selalu sarapan,kurang mengonsumsi serat
sayur dan buah,sering mengonsumsi makanan berpenyedap,kurang
melakukan aktifitas fisik. Kebiasaan ini akan meningkatkan resiko
terjadinya penyakit tidak menular
5. Persiapan Menikah
1) Memilih calon suami
 Memilih calon suami yang memiliki kekayaan, memiliki
strata dan status sosial yang baik, berasal dari keluarga
terpandang,dan tampan merupakan sebuah kebebasan bagi
seorang perempuan. Akan tetapi, hal utama yang harus
djadikan pijakan pertama adalah aspek akhlak dan
agamanya.
2) Memilih calon istri
 Perempuan itu dinikahi karena empat hal,karena
hartanya,keturunannya,kecantikannya,atau karena
agamanya. Pilihlah berdasarkan agamanya agar engkau
beruntung (H.R. Bukhari dan Muslim)
3) Dibutuhkan 80% dari :
 Kesiapan fisik dan mental
 Kemantapan hati
 Kesiapan finansial
 Siap menjalani kehidupan yang berbeda
 Siap menghadapi masa depan yang baru
6. Persiapan kehamilan
1) Menjadwalkan kunjungan prekonsepsi
2) Konsumsi multivitamin
3) Jaga berat badan
4) Makanan yang sehat
7. Menyusui
1) Bayi baru lahir disusui oleh ibunya selama 2 tahun (Q.S. Al-
Luqman; 14, Al-Baqaroh;233, dan A-Ahqof; 15
8. Permasalahan pada menyusui beserta tips nya
1) ASI tidak lancar/banyak
Tips : Minum air,boosterm kosongin payudara/gunakan Breast pad
2) Puting nyeri/gatal
Tips : Cream
3) Infeksi jamur
Tips : cuci tangan,keringkan payudara
4) Puting tenggelam
Tips : di tarik/konsultasi
5) Mastitis
Tips : menyusui teratur
9. Edukasi tentang seks dan seksualitas kepada anak
1) Manfaat pendidikan seksual
 Menangkal efek buruk internet
 Membangun kepercayaan orang tua dan anak
 Mengerti tentang konsekuensi dan harga diri
2) Yang dipelajar tentang seks education
 Balita (13-24 bulan)
Balita harus bisa menamai semua bagian tubuhnya termasuk
alat kelaminnya
 Pra sekolah (2-4 tahun)
Kisah kelahiram, proses kehamilan, dan apa itu bayi, belajar
bertanya sebelum menyentuh orang lain dan batas-
batasannya
 Sekolah (5-8 tahun)
Harus tahu tentang konvensi sosial dasar tentang privasi,
ketelanjangan, rasa hormat terhadap orang lain
 Pra remaja (9-12 tahun)
Pengetahuan tentang keamanan internet,termasuk
penindasan dan pengiriman pesan (berbau seks,bulying dsb)

Bukti kehadiran di aplikasi zoom :

Anda mungkin juga menyukai