New Year Resolution For Better Mental Health

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

New Year Resolution For Better Mental Health

Tahun 2021 sudah memasuki bulan terakhir, terimakasih sudah melalui segala naik dan turunnya
tahun ini. You do well so far. Tahun 2022 dengan segala naik turunnya juga akan segera tiba.
Bagaimana jika kita menjadikan kesempatan ini momen untuk memulai beberapa kegiatan self-
care berikut menjadi rutinitas yang bermanfaat bagi kesehatan mental kita?

Tidur yang cukup


Berbagai studi telah membuktikan hubungan erat tidur dan kesehatan mental. Diperkirakan 65%
hingga 90% individu dengan dewasa berat mengalami gangguan tidur.
Bagaimana jika kita mulai memperhatikan kembali waktu dan kualitas tidur kita? Bagiamana
jika kita mulai menerapkan sleep hygiene?

Batasi screen time


Berbagai studi juga telah menunjukkan dampak negatif bagi kesehatan mental dari penggunaan
smartphone berlebihan, seperti peningkatan level kecemasan, depresi, insomnia hingga perilaku
impulsif. Selain itu penggunaan media sosial secara berlebihan juga cenderung meningkatkan
perasaan iri terhadap orang lain serta mempengaruhi pandangan individu terhadap dirinya
sendiri. Kita selalu memiliki kendali bagaimana kita menggunakan smartphone kita bukan?

Self Talk
Kita semua memiliki suara di kepala kita, terus-menerus menceritakan sepanjang hari kita dan bereaksi
terhadap apa yang ada di depan kita atau yang disebut self talk.
Self-talk dapat berupa negatif dan positif, dapat pesimis dan optimis. Dan kita selalu dapat memiliki
kuasa dengan sadar mengubah dialog batin ini menjadi sesuatu yang baik. Dimana pandangan hidup yang
positif tentu akan meningkatkan kualitass hidup kita.
Kita dapat meluangkan waktu khusus untuk berbicara dengan diri kita tentang apa yang terjadi hari ini,
apa yang ingin diraih dimasa mendatang, atau mengapresiasi bagaimana kita telah melewati hari kemarin.
Gratitude
Mempraktikkan rasa syukur memiliki sejumlah manfaat, seperti penurunan stress hingga peningkatan
kebahagiaan, dan harga diri.
Mempraktikkan rasa syukur dapat dilakukan dalam berbagai kegiatan, seperti menuliskan 1-3 hal yang
kita syukuri setiap hari atau melakukan meditasi yang berfokus pada rasa syukur.
Yang perlu diingat disini adalah bahwa kita mempraktikkan rasa syukur ini tidak sebagai tugas, namun
bagian dari membangkitkan perasaan syukur yang sebenarnya.
Belajar Mengatakan Tidak
Waktu dan energi kita adalah sumber daya kita yang paling berharga. Sehingga kemampuan untuk
mengatakan tidak terhadap hal-hal yang bukan prioritas atau tidak ingin dilakukan menjadi sangat
penting.
Kita selalu memiliki hak untuk mengatakan tidak. Kita selalu memiliki waktu untuk memikirkan sebelum
mengatakan "ya" untuk sesuatu. Kita selalu memiliki hak untuk menolak dengan sopan sesuatu yang tidak
sempat dan tidak ingin kita lakukan tanpa perlu menjelaskan jika kita tidak mau.
Memprioritaskan kegembiraan
Setelah dapat mengatakan tidak terhadap apa yang bukan prioritas atau tidak ingin dilakukan, kita akan
memiliki kesempatan yang lebih besar untuk memprioritaskan waktu dan energi kita pada kegiatan yang
memberikan kita kebahagiaan.
Kegembiraan setiap orang adalah beragama, mulai dari mendengarkan lagu yang disukai, membuat
secangkir teh untuk diri sendiri, menghabiskan waktu di alam, membaca buku yang bagus, atau
menelepon teman lama. Kita selalu memiliki kuasa untuk merasakan kegembiraan tidak hanya di akhir
pekan atau saat kita sedang berlibur, tetapi setiap hari. Jadi sudah melalukan apa yang membuatmu
gembira hari ini?

Minta Bantuan
Terakhir, ketahuilah bahwa pada tahun kita tidak harus melakukan semuanya sendirian. Manusia adalah
makhluk sosial, kita memang ditakdirkan untuk terhubung satu sama lain dan bekerja saling bergantung.
Banyak dari kita sering merasa malu ketika bertanya kepada seseorang apakah mereka dapat mengantar
kita ke bandara, atau sejumlah permintaan bantuan lainnya.
Meskipun setiap orang memiliki hak untuk mengatakan tidak jika mereka tidak dapat membantu saat ini,
namun jangan lupa kita juga memiliki hak untuk bertanya. Barangkali ada orang sekitar kita yang akan
dengan senang hati membantu kita jika diberi kesempatan.
Meminta bantuan juga termasuk akses bantuan tenaga kesehata professional saat mengalami masalah
kesehatan mental yang sudah mengganggu aktivitas sehari-hari ya.

Source :
https://www.talkspace.com/blog/mental-health-new-years-resolution-ideas/?
__cf_chl_captcha_tk__=pmd_qLIL.YNmGHGUtlj4HugyY7_jo_RZ.dwLwE6hMFwo7fc-1635859328-0-
gqNtZGzNAyWjcnBszQjR
https://www.mentalhealthfirstaid.org/2020/01/realistic-new-years-resolutions-for-your-mental-health/

Anda mungkin juga menyukai