Anda di halaman 1dari 8

AIJ

Pengertian VLAN (Virtual Local Area Network) Pada Jaringan Komputer

VLAN (Virtual Local Area Network) adalah kumpulan perangkat dalam jaringan LAN atau lebih
yang terkonfigurasi dengan menggunakan perangkat lunak (pengelola) sehingga perangkat
tersebut dapat berkomunikasi satu sama lain seperti  pada saat perangkat tersebut saling
terhubung ke jalur yang sama, padahal sebenarnya perangkat tersebut berada pada sejumlah
segmen LAN yang berbeda. Vlan sendiri dibuat dengan menggunakan jaringan pihak ke tiga
akan tetapi VLAN adalah sebuah bagian kecil jaringan IP yang terpisah secara logik.

Dengan adanya VLAN memungkinkan jaringan dalam jaringan-jaringan kecil pada subnet bisa
berkomunikasi pada VLAN yang sama. Dengan menggunakan VLAN akan membuat
konfigurasi dalam jaringan menjadi sangat fleksibel dan mudah karena dapat dibuat segmen -
segmen tanpa bergantung lokasi workstationnya.

TUGAS : silahkan di cari penjelasan dari : 1. Konfigurasi 2. Segmen 3. IP 4. Logik 5. Subnet 6.


Segmen 7. Workstation

Manfaat VLAN 

1. Keamanan
Kelompok yang mempunyai data sensitif dipisahkan dari sisa jaringan untuk mengurangi
kemungkinan pelanggaran informasi atau data rahasia. VLAN dapat membatasi pengguna
yang dapat mengakses suatu data atau informasi, sehingga VLAN bisa mengurangi
kemungkinan terjadinya penyalahgunaan terhadapa hak akses.

2. Pengurangan biaya
Dalam jaringan yang menggunakan VLAN, Anda dapat membuat jaringan yang private
walaupun Anda tidak sedang berada di dekat jaringan utama Anda. Hal tersebut tentunya
dapat meminimalkan biaya yang dibutuhkan untuk menarik kabel LAN ke lokasi baru.
3. Kinerja yang lebih baik
VLAN mampu membagi layer datar 2 jaringan menjadi beberapa kelompok kerja logis
(broadcast domain) untuk mengurangi lalu lintas yang tidak perlu pada jaringan dan membuat
kinerja menjadi lebih meningkatkan.

4. Mengecilkan broadcast domain


VLAN dapat membagi jaringan sehingga dapat mengurangi jumlah perangkat dalam domain
broadcast. Seperti yang ditunjukkan pada gambar dibawah ini, ada enam komputer di jaringan
ini, tetapi ada tiga domain broadcast: Fakultas, Mahasiswa, dan Guest.

5. Peningkatan efisiensi staf TI


Setiap kali komputer akan berpindah tempat, biasanya komputer tersebut harus diatur ulang
supaya dapat berkomunikasi dengan jaringan dimana komputer itu dipindahkan. Hal tersebut
membuat komputer itu tidak bisa langsung digunakan setelah dipindahkan.

Nah, dengan menggunakan jaringan VLAN, Anda dapat meminimalkan atau bahkan
menghapus langkah ini karena pada dasarnya komputer tersebut akan tetap berada di dalam
jaringan yang sama. Sehingga dapat meningkatakan efisiendi dari kinerja staf TI

6. Proyek dan aplikasi manajemen sederhana


VLAN pengguna agregat dan perangkat jaringan agar mendukung bisnis ataupun persyaratan
geografis. VLAN mempunyai fungsi yang terpisah sehingga membuat pengelolaan sebuah
proyek atau bekerja dengan aplikasi khusus lebih mudah. Contoh aplikasi tersebut adalah
platform pengembangan e-learning untuk universitas.

https://www.nesabamedia.com/pengertian-vlan/
SIMULASI DIGITAL

Microsoft word adalah aplikasi pengolah kata. Fungsi utama software pengolah kata ini
adalah membantu user untuk mengolah kata seperti membuat surat, membuat tabel, word art,
menyisipkan gambar, dan membuat dokumen lain. Fungsi hardware utama yang digunakan
dalam aplikasi microsoft word adalah perangkat keyboard.

Jenis tombol dalam keyboard pada umumnya dibedakan menjadi beberapa bagian, yaitu
sebagai berikut :

1. Numeric Key, terdiri atas tombol – tombol untuk memasukan nilai numerik dari
angka 0 – 9
2. Alphabet Key, terdiri atas tombol alfabet A sampai Z. Pengaturan besar dan kecil
huruf dapat dikombinasikan dengan tombol shift atau mengaktifkan tombol Capslock.
3. Typerwriter Key, tombol ini digunakan untuk memudahkan proses pengetikan seperti
Caps, Del, Esc, End, Enter, Home, Insert, PrtScn, dan lainnya.
4. Function Key, merupakan jenis tombol yang memiliki secara khusus seperti F1
hingga F12 tergantung jumlah banyakkanya tombol keyboard. Biasanya untuk
keyboard dengan 80 tombol hanya memiliki 10 jenis tombol function key sedangkan
keyboard dengan 110 tombol memiliki 12 jenis tombol function key.
5. Spesial Function Key, jenis tombol ini dapat bekerja jika di kombinasikan dengan dua
atau lebih tombil, seperti CTRL + Z , FN + F1, dan lainnya.

Jenis keyboard jika dilihat berdasarkan susunan tombolnya dapat dibedakan menjadi
beberapa jenis antara lain sebagai berikut.

1. QWERTY
Ciri utama jenis keyboard ini adalah susunan tombol di bawah baris numerik
terdiri atas tombol dengan huruf Q W E R T Y. Jari kelingking diposisikan pada
huruf Q, jari manis pada huruf W, jari tengah pada huruf E, dan jari telunjuk pada
huruf R. Ibu jari berada pada tombol spasi sedangkan jari tangan kanan terdiri atas
urutan tombol P O I U. Ini adalah teknik mengetik paling populer.

2. MALTRON
Karakteristik utama dari keyboard ini adalah memiliki bentuk cekung ke dalam
dengan tujuan ergonomis agar jari – jari tangan saat mengetik tidak terlalu lelah
3. NUMERIC
Keyboard jenis ini hanya memiliki susunan tombol numerik dari angka 0 sampai 9
dilengkapi dengan beberapa tombol operasi aritmatika seperti +, -, /, * dan tombol
khusus seperti Enter, Del, dan Num Lock.
4. DVORAK
Jenis ini memiliki ciri khusus seperti QWERTY yang pada susunan tombol alfabet
dapat dilihat dengan susuna tombol A O E U I
ASJ

A. PENGERTIAN
1. Jaringan Komputer
Jaringan komputer adalah sekumpulan komputer yang dapat saling berhubungan
antara satu dengan yang lainnya dengan menggunakan media komunikasi, sehingga
dapat saling berbagi data, informasi, dan perangkat keras.
Komputer – komputer tersebut bisa saja memiliki tipe yang berbeda – beda,
menggunakan sistem operasi yang berbeda, dan menggunakan aplikasi yang berbeda,
tetapi tetap harus menggunakan aturan komunikasi yang sama agar dapat saling
berkomunikasi dengan baik.
2. Jenis Jaringan
Jenis jaringan komputer sangat bermacam – macam, beberapa klasifikasi jaringan
komputer antara lain :
a. Berdasarkan Media, antara lain :
- Wired/ Jaringan kabel : Jaringan komputer konvesional menggunakan media
transmisi kabel, coaxial, twisted pair, ataupun fiber.
- Wireless/Nirkabel : Jaringan nirkabel merupakan jaringan dengan media
transfer data tanpa kabel. Wireless ini sama halnya seperti fungsi ethernet
tanpa kabel dimana user berhubungan dengan server melalui modem radio.
Salah satu bentuk modem radio adalah PC card yang di gunakan untuk laptop,
Bluetooth, dan infrared device
b. Berdasarkan Jangkauan, antara lain : PAN, LAN, MAN,WAN, VPN
- PAN
PAN adalah singkatan dari personal area network. Jenis jaringan komputer
PAN adalah hubungan antara dua atau lebih sistem komputer yang berjarak
tidak terlalu jauh. Biasanya jenis jaringan yang satu ini hanya berjarak 4
sampai 6 meter saja. Jenis jaringan ini sangat sering kita gunakan, contohnya
menghubungkan hp dengan komputer
PAN (PERSONAL AREA NETWORK)
1. Pengertian PAN
PAN (Personal Area Network) adalah jaringan komunikasi satu perangkat
lain dengan perangkat lainnya dalam jarak sangat dekat, hanya dalam
beberapa meter saja.
PAN (Personal Area Network) merupakan titik akses ke berbagai
perangkat pribadi seperti komputer. Telepon, ponsel, televisi, sistem
keamanan rumah yang berbasis komunikasi data, maupun perangkat
komunikasi publik seperti internet.
Kontrol pada PAN dilakukan dengan authoritas pribadi. Teknologi yang
digunakan antara lain Wireless Application Protocol (WAP) dan Bluetooth

TLJ

Topologi Bus merupakan sebuah topologi yang menggunakan kabel tunggal sebagai media
transmisi atau kabel pusat tempat di mana seluruh client dan server dihubungkan

Karateristik Topologi Bus

1. Menggunakan konfigurasi sambungan multipoint. Sebuah kabel utama bertindak sebagai


tulang punggung (backbone) lalu lintas data. Semua komputer dan peralatan jaringan
terhubung ke backbone
2. Tidak terdapat pengendali pusat, apabila terjadi pengiriman pesan yang bersamaan oleh
dua komputer, salah satu komputer menunggu sampai sinyal tersebut lewat kemudian
komputer tersebut mengulang proses transmisi

Keuntungan Topologi Bus

1. Hemat kabel, karena pada topologi bus hanya menggunakan kabel tunggal dan
terpusat sebagai media transmisi sehingga tidak membutuhkan banyak kabel
2. Layout kabel sederhana, pada pemasangan topologi bus rancangan dan skema
kabel yang digunakan sangat sederhana sehingga mudah dalam pemasangan.
3. Pengembangan jaringan komputer atau penambahan komputer baru baik sebagai
server maupun client dapat dilakukan dengan mudah tanpa mengganggu komputer
atau workstation yang lain.

Kerugian Topologi Bus

1. Deteksi dan isolasi kesalahan sangat kecil sehingga jika jaringan mengalami
gangguan, maka akan sulit untuk mengidentifikasi kesalahan yang ada.
2. Kepadatan lalu lintas pada jalur utama, karena topologi bus menggunakan kabel
terpusat sebagai media transmisi, maka lalu lintas data akan sangat padat pada
kabel utama.
3. Jika kabel utama mengalami gangguan, maka seluruh jaringan akan mengalami
gangguan pula.
4. Diperlukan repeater sebagai penguat sinyal jika akan menambahkan workstation
dengan lokasi yang jauh
Karateristik Topologi Ring
1. Piranti terhubung secara langsung melalui sambungan point to point ke dua piranti lain,
membentuk sebuah loop atau jaringan tertutup.
2. Sinyal berjalan sepanjang lintasan dalam satu arah dari satu piranti ke piranti yang lain,
sampai mencapai penerima.
3. Tidak terdapat pengendali pusat. Setiap piranti atau komputer dilengkapi dengan sebuah
repeater.
4. Node – node dihubungkan secara serial di sepanjang kabel, dengan bentuk jaringan seperti
lingkaran.
5. Sangat sederhana dalam layout seperti jenis topologi bus
6. Paket – paket data dapat mengalir dalam satu arah ( ke kiri atau ke kanan) sehingga
collision dapat dihindarkan
7. Problem yang di hadapi sama dengan topologi bus, yaitu : jika salah sayu node rusak maka
seluruh node tidak bisa berkomunikasi dalam jaringan tersebut.
8. Tipe kabel yang di gunakan biasanya kabel UTP atau Patch Cable (IMB tipe 6)
Keuntungan Topologi Ring

1. Pemasangan dan pengaturannya relatif mudah karena setiap piranti (komputer) hanya
terhubung ke dua piranti lain. Untuk menambah atau mengurangi piranti hanya diperlukan
pemindahan dua sambungan,
2. Deteksi kerusakan mudah dilakukan.
3. Data mengalir dalam satu arah sehingga terjadinya collision dapat dihindarkan.
4. Aliran data mengalir lebih cepat karena dapat melayani data dari kiri atau kanan dari server.
5. Dapat melayani aliran lalu lintas data yang padat, karena data dapat bergerak ke kiri atau ke
kanan.
6. Waktu untuk mengakses data lebih optimal.

Anda mungkin juga menyukai