Anda di halaman 1dari 3

KERANGKA ACUAN KERJA (TERM OF REFERENCE)

Cetak KIE Pencegahan Covid 19

URUSAN : KESEHATAN

UNIT ORGANISASI : Dinas Kesehatan

LOKASI KEGIATAN : 12 Kecamatan di Kab.Kolaka Timur

SASARAN PROGRAM : Seluruh Lapisan Masyarakat di 12


Kecamatan se-Kab.Kolaka Timur

INDIKATOR KINERJA PROGRAM : Terlaksananya Media KIE dalam


Pencegahan Covid-19 di Wilayah Kerja
Puskesmas
SASARAN KEGIATAN : Individu dan Seluruh lapisan masyarakat
dalam rangka mengurangi dan memutus
penyebaran COVID-19 di wilayah kerja
Puskesmas.

INDIKATOR KINERJA KEGIATAN : Pelaksanaan pengadaan KIE informasi


Pencegahan COVID-19 pada Level
Individu dan Masyarakat

KELUARAN (OUTPUT) : Individu dalam keluarga mengetahui Cara


Mengurangi Risiko Penularan, dimana
mencari Informasi Yang Benar dan Apa
Yang Perlu Dilakukan bila Sakit.

INDIKATOR KELUARAN (OUTPUT ) : Meningkatnya pengetahuan dan


pemahaman masyarakat dalam
pencegahan Covid-19 di seluruh
wilayah kerja Puskesmas se Kab.Kolaka
Timur
A. LATAR BELAKANG
Pencegahan dan Pengendalian Infeksi COVID-19 adalah BAB IV dari buku
Revisi Ke-3 Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disease
(COVID-19). Pedoman Kesiapsiagaan menghadapi Infeksi Novel Coronavirus
(2019-nCov) mengalami revisi yang ketiga untuk menyesuaikan dengan
perkembangan COVID-19. Menjadi Revisi Ke-3 Pedoman Pencegahan dan
Pengendalian Coronavirus Disease (COVID-19).
Pencegahan dan Pengendalian Infeksi COVID-19 merupakan salah satu BAB
yang diubah dalam Revisi Ke-3 Pedoman Pencegahan dan Pengendalian
Coronavirus Disease (COVID-19) dibarengi dengan Surat Edaran Nomor:
HK.02.02/III/753/2020 tentang Revisi Ke-3 Pedoman Pencegahan dan
Pengendalian Coronavirus Disease (COVID-19) yang ditandatangani Dirjen
Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Achmad Yurianto di Jakarta pada
tanggal 16 Maret 2020.
Surat Edaran Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Nomor:
HK.02.02/III/753/2020 tentang Revisi Ke-3 Pedoman Pencegahan dan
Pengendalian Coronavirus Disease (COVID-19) tersebut ditujukan kepada
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi dan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia, Kepala
Kantor Kesehatan Pelabuhan seluruh Indonesia, Kepala B/BTKL-PP seluruh
Indonesia dan Seluruh Direktur Rumah Sakit Rujukan Nasional dan Regional.
Berdasarkan bukti yang tersedia, COVID-19 ditularkan melalui kontak dekat dan
droplet, bukan melalui transmisi udara. Orang-orang yang paling berisiko
terinfeksi adalah mereka yang berhubungan dekat dengan pasien COVID-19 atau
yang merawat pasien COVID-19.
Tindakan pencegahan dan mitigasi merupakan kunci penerapan di pelayanan
kesehatan dan masyarakat. Langkah-langkah pencegahan yang paling efektif di
masyarakat meliputi:
 melakukan kebersihan tangan menggunakan hand sanitizer jika tangan tidak
terlihat kotor atau cuci tangan dengan sabun jika tangan terlihat kotor;
 menghindari menyentuh mata, hidung dan mulut;
 terapkan etika batuk atau bersin dengan menutup hidung dan mulut dengan
lengan atas bagian dalam atau tisu, lalu buanglah tisu ke tempat sampah;
 pakailah masker medis jika memiliki gejala pernapasan dan melakukan
kebersihan tangan setelah membuang masker;
 menjaga jarak (minimal 1 m) dari orang yang mengalami gejala gangguan
pernapasan.

B. PENERIMA MANFAAT
Penerima Manfaat dalam kegiatan ini adalah Masyarakat untuk Mengantisipasi
dan memutus rantai penyebaran virus Corona atau COVID-19

C. JENIS KEGIATAN
1. Mengedukasi masyarakat pada level keluarga untuk ber-PHBS (Prilaku Hidup
Bersih dan Sehat ).
2. Pembatasan Interaksi Fisik dan Pembatasan Sosial (Physical Contact/Physical
Distancing dan Social Distancing) dengan Langkah-langkah pencegahan yang
paling efektif di masyarakat meliputi:
a. melakukan kebersihan tangan menggunakan hand sanitizer jika tangan
tidak terlihat kotor atau cuci tangan dengan sabun jika tangan terlihat
kotor;
b. menghindari menyentuh mata, hidung dan mulut;
c. terapkan etika batuk atau bersin dengan menutup hidung dan mulut
dengan lengan atas bagian dalam atau tisu, lalu buanglah tisu ke tempat
sampah;
d. pakailah masker medis jika memiliki gejala pernapasan dan melakukan
kebersihan tangan setelah membuang masker;
e. menjaga jarak (minimal 1 m) dari orang yang mengalami gejala gangguan
pernapasan.

D. STRATEGI PENCAPAIAN KELUARAN


1. Metode Pelaksanaan
Menyediakan media promosi kesehatan yang dapat disebarluaskan kepada
masyarakat mengenai infeksi COVID-19 (terkhusus Desa/Kel dengan
masyarakat/keluarga rawan Covid-19 di wilayah kerja Puskesmas)
2. Tahapan dan Waktu pelaksanaan
a. Tahapan
1) Persiapan Tim
2) Pelaksanaan kegiatan pada 12 Kecamatan
3) Menyusun laporan

b. Waktu Pelaksanaan
No Kegiatan Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des

1 Cetak KIE
Pencegahan
Covid 19
Kegiatan

E. KURUN WAKTU PENCAPAIAN KELUARAN


Kurun waktu Cetak KIE Pencegahan Covid 19 di sesuaikan dengan Keputusan
Presiden (Keppres) Nomor 9 Tahun 2020 dan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor
4 Tahun 2020 untuk mempercepat penanganan coronavirus disease atau
Covid-19.

F. BIAYA YANG DIPERLUKAN


Biaya yang diperlukan dalam rangka Cetak KIE Pencegahan Covid 19 ini
diusulkan menggunakan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) Bantuan
Operasional Kesehatan (BOK) Dinas Kesehatan Kabupaten Kolaka Timur
sebesar Rp. 134.000.000.-

Demikian Kerangka Acuan ini dibuat untuk menjadi pedoman pelaksanaan


kegiatan Pertemuan tersebut. Kami sangat mengharapkan beberapa kesepakatan
atau rekomendasi yang dapat menjadi Indikator yang baik di dalam
pengembangan program selanjutnya.

Tirawuta, APRIL 2020


Kepala Dinas Kesehatan
Kab. Kolaka Timur

Ir. BARWIK SIRAIT, M.Si., MPH


Nip. 19630910 198502 1 002

Anda mungkin juga menyukai