Anda di halaman 1dari 1

Untuk memahami lebih jauh mengenai apa itu struktur sosial, mari kita pelajari bersama

pengertian struktur sosial menurut pendapat para ahli sosiologi berikut ini. 

1. George C. Homan, Mengaitkan struktur sosial dengan perilaku elementer (mendasar)


dalam kehidupan sehari-hari. 
2. Talcott Parsons, Berpendapat bahwa struktur sosial adalah keterkaitan antarmanusia. 
3. Coleman, Melihat struktur sosial sebagai sebuah pola hubungan antarmanusia dan
antarkelompok manusia. 
4. Kornblum, Menekankan konsep struktur sosial pada pola perilaku individu dan
kelompok, yaitu pola perilaku berulang-ulang yang menciptakan hubungan antarindividu
dan antarkelompok dalam masyarakat. 
5. Soerdjono Soekanto, Melihat struktur sosial sebagai sebuah hubungan timbal balik antara
posisi-posisi sosial dan antara peranan-peranan. 
6. Abdul Syani, Melihat struktur sosial sebagai sebuah tatanan sosial dalam kehidupan
masyarakat. Tatanan sosial dalam kehidupan masyarakat merupakan jaringan dari unsur-
unsur sosial yang pokok, seperti kelompok sosial, kebudayaan, lembaga sosial, stratifikasi
sosial, kekuasaan, dan wewenang. 
7. Gerhard Lenski, Mengatakan bahwa struktur sosial masyarakat diarahkan oleh
kecenderungan panjang yang menandai sejarah. 

struktur sosial merupakan tatanan sosial dalam kehidupan masyarakat,


yang di dalamnya terkandung hubungan timbal balik antara status dan
peranan yang mengacu pada suatu keteraturan perilaku di dalam
masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai