Anda di halaman 1dari 1

MATERI KONSELING

ASI EKSKLUSIF
Pedoman Wawancara:

1. Identitas diri
Nama:
Tempat/tanggal lahir:
Alamat:
Pendidikan:
2. Daftar Pertanyaan:
a. Apa itu bayi yang diberi ASI eksklusif?
b. Apa itu ASI?
c. Apa keunggulan ASI?
d. Apa manfaat memberikan ASI?

Materi:
Bayi yang diberikan ASI eksklusif adalah bayi yang sejak lahir sampai usia 6 bulan hanya diberi
ASI saja, tanpa makanan dan minuman tambahan apapun (madu, the, air putih, pisang, bubur,
dsb). ASi adalah makanan alamiah berupa cairan dengan kandungan gizi yang cukup dan sesuai
kebutuhan bayi, sehingga bayi dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. ASI merupakan
makanan terbaik untuk bayi.
Keunggulan ASI: zat gizi sesuai kebutuhan bayi, zat kekebalan mencegah bayi dari berbagai
penyakit infeksi, menjaga bayi dari alergi, aman dan bersih, tidak pernah basi, membantu reflex
bayi (mengisap, menelan, pernafasan bayi). Lebih ekonomis, lebih mudah.
Manfaat ASI bagi ibu: menjalin hubungan kasih saying dengan bayi, mengurangi pendarahan
setelah bersalin, mempercepat pemulihan, menunda kehamilan, mengurangi risiko kanker
payudara, lebih praktis. Bagi bayi: lebih sehat, lincah, tidak cengeng, tidak gampang sakit. Bagi
keluarga: tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk susu formula dan kelengkapannya,
tidak perlu waktu dan tenaga mempersiapkan susu, tidak perlu biaya dan waktu merawat bayi
yang sakit karena diberikan susu formula, mengurangi biaya dan waktu pemeliharaan kesehatan
ibu.
Salah satu yang perlu diperhatikan adalah memberikan pengertian kepada keluarga ibu bayi.
Karena kebiasaan memberikan makanan kapada bayi di bawah 6 bulan biasanya karena kebiasaan
turun temurun. Untuk itu edukasi ASI eksklusif tidak hanya disampaikan kepada ibu bayi, namum
juga kepada keluarga yang mendampingi, agar paham dengan pentingnya ASI, dan menghindari
munculnya risiko kesehatan akibat tidak ASI ekklusif.

Anda mungkin juga menyukai