Anda di halaman 1dari 2

BAB VI

PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Dari hasil dan pembahasan pengaruh aromaterapi minyak esensial lemon

terhadap morning sickness pada ibu hamil trimester I di Klnik Lina Kelurahan

Hinai Kiri Kecamatan Secanggang Kabupaten Langkat Tahun 2020 maka dapat

diambil kesimpulan bahwa dari hasil statistik.

1. Score rata – rata morning sickness berdasarkan indeks Rhodes sebelum

diberikan aromaterapi minyak esensial lemon pada ibu hamil trimester I

adalah 13,25 yang artinya ibu mengalami mual muntah sedang, dengan

nilai minimal 9 dan maximal 16.

2. Score rata – rata morning sickness berdasarkan indeks Rhodes sesudah

diberikan aromaterapi minyak esensial lemon pada ibu hamil trimester I

adalah 7,57 yang artinya ibu mengalami mual muntah ringan, dengan nilai

minimal 5 dan maximal 12.

3. Berdasarkan hasil uji statistik dengan menggunakan uji dependent t-test

didapatkan hasil p value < 0,05 yaitu 0,000. Maka terbukti ada pengaruh

yang signifikan antara score morning sickness sebelum diberikan

aromaterapi minyak esensial dan sesudah diberikan aromaterapi minyak

esensial lemon.

57
58

5.2 Saran

Dengan dilakukannya penelitian ini dapat diketahui bahwa ada pengaruh

aromaterapi minyak esensial lemon terhadap morning sickness pada ibu hamil

trimester I. Maka metode ini dapat dilakukan untuk mengatasi mual muntah /

morning sickness pada ibu hamil trimester I. Adapun saran dari peneliti yaitu :

5.2.1 Bagi Institusi Pendidikan

Bagi institusi dapat digunakan sebagai referensi untuk perpustakaan dalam

menambah wawasan dan informasi tentang pengaruh pemberian aromaterapi

minyak esensial lemon terhadap morning sickness.

5.2.2 Bagi Masyarakat

Bagi masyarakat khususnya ibu hamil trimester I yang hendak mencari

informasi selengkapnya mengenai cara mengatasi morning sickness / mual

muntah dengan menggunakan aromaterapi minyak esensial lemon, sehingga ibu

dan keluarga dapat mengatasinya dengan baik.

5.2.3 Bagi Peneliti

Bagi peneliti selanjutnya dapat dijadikan sebagai bahan masukan dalam

menambah pengetahuan dan keterampilan bagi peneliti.

Anda mungkin juga menyukai