Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

(PEMBELAJARAN JARAK JAUH / E-LEARNING)


Nama Sekolah : SMPN 74 Jakarta
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
Kelas / Semester : VIII/I
Tema : Pengaruh Interaksi Sosial Terhadap Kehidupan Sosial Dan Kebangsaan
Sub- Tema : Saluran-saluran mobilitas social
Dampak Mobilitas Sosial
Waktu : 2 jam pelajaran (1 x pertemuan)
Tujuan Pembelajaran

 Menjelaskan mengenai contoh saluran-saluran mobilitas sosial


 Menjelaskan contoh saluran mobilitas sosial melalui pendidikan
 Menjelaskan contoh saluran mobilitas sosial melalui organisasi politik
 Menjelaskan contoh saluran mobilitas sosial melalui organsisasi ekonomi
 Menjelaskan contoh saluran mobilitas sosial melalui organisasi profesi
 Menjelaskan dampak mobilitas sosial
Kegiatan Pembelajaran
Pendahuluan :
 Guru dan Peserta didik melakukan login aplikasi e-learning yang digunakan,
berdoa, memberi salam, cek kehadiran, menyampaikan tujuan pembelajaran,
apersepsi (Interaksi antar guru dan peserta didik secara realtime langsung melalui
chat, forum, videocall dll)
Kegiatan Inti :
 Guru memberikan instruksi kepada siswa untuk menyimak power point yang
disajikan oleh guru di google classroom
 Guru memberikan instruksi kepada siswa untuk menonton tayangan mengenai
contoh saluran mobilitas sosial melalui pendidikan yang membuat Chairul Tanjung
meraih kesuksesan
https://youtu.be/HsEZgPJe10A
 Guru menampilkan tayangan video mengenai dampak mobilitas sosial
https://youtu.be/o9_fLaLqlHY

 Peserta didik menyimak video dengan tertib dan rapi


 Peserta didik mengerjakan soal yang diberikan oleh guru

Kegiatan Penutup :
 Guru menyimpulkan materi pelajaran mengenai materi hari ini
 Guru mengakhiri pembelajaran dengan memberikan pesan untuk selalu belajar dan
tetap semangat
 Peserta didik berdoa dan memberi salam
 Melakukan logout pada aplikasi e-learning
Alat/Media/Sumber

 Laptop/Komputer/Smartphone
 Google Meet
 Power Point
 Google Classroom
 Whatsapp Group
Penugasan
Penilaian Sikap : Menunjukkan sikap tekun, disiplin dan bertanggung jawab.
Penilaian Pengetahuan : Mengerjakan soal pilihan ganda mengenai mobilitas sosial

Penilaian Keterampilan : -

Jakarta, Rabu, 28 September 2021


Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Enny Mulyani M.Pd Sri Rahayu S.Si


NIP. NIP.
LATIHAN SOAL PILIHAN GANDA
1. Seorang sarjana hukum lulusan UI bergabung dengan LBH sebelum namanya terkenal
sebagai pengacara kondang. Contoh tersebut menunjukkan mobilitas sosial yang
diperoleh melalui saluran ….
a) partai politik dan pertemanan
b) lembaga pendidikan dan partai politik
c) organisasi profesi dan pendidikan
d) kelompok pertemanan dan pekerjaaan
2. Seorang sarjana teknik lulusan UGM bergabung dengan salah satu partai politik sebelum
menjadi seorang pemimpin daerah. Contoh tersebut menunjukan mobilitas sosial
diperoleh melalui saluran….

a) Partai politik dan pendidikan


b) Organisasi dan pertemanan
c) Pendidikan dan keahlian
d) Kekerabatan dan partai politik
3. Seseorang mengalami mobilitas sosial yang meningkat, semula ia seorang guru SMP,
kemudian menjadi anggota legislatif. Faktor pendorong mobilitas sosial seperti di atas
adalah….
a) Status sosial
b) Pertumbuhan penduduk
c) Keadaan ekonomi
d) Situasi politik
4. 1) Setelah lulus SMA, Herry melanjutkan pendidikannya di Fakultas Hukum UNDIP.
2) Ibu Siti pindah tugas ke daerah asal karena ingin mendekati orang tuanya.
3) Poniman seorang staf dipromosikan menjadi kepala bagian di kantornya.
4) Tomy, seorang pelajar ikut dalam program pertukaran siswa ke Malaysia.
Dari pernyataan pernyataan di atas yang merupakan mobilitas vertikal adalah ....
a) 1 dan 2
b) 1 dan 3
c) 2 dan 3
d) 2 dan 4
5. Pak Suwar saat ini menjadi kepala sekolah di suatu SMP swasta. Sebelumnya Pak Suwar
adalah guru matematika di SMP tersebut. Perubahan ini termasuk mobilitas sosial….
a) vertikal ke atas
b) vertikal ke bawah
c) horizontal
d) vertikal ke kanan
6. Perhatikan beberapa gejala berikut !
1) Perubahan kondisi sosial yang lambat.
2) Ekspansi teritorial dan gerak populasi.
3) Kelas-kelas sosial yang berbeda (heterogen).
4) Perbedaaan rasial dan agama dalam masyarakat.
Dari daftar di atas yang merupakan faktor pendorong terjadinya mobilitas sosial adalah

A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)

7. Di bawah ini yang merupakan faktor penghambat mobilitas sosial, kecuali...


a) Diskriminasi kelas
b) Pembagian kerja
c) Perbedaan ras
d) Perbedaan jenis kelamin
8. Yang termasuk contoh saluran mobilitas sosial pada bidang organisasi profesi ialah ...
a) PGRI dan AKPOM
b) IMI dan PBB
c) IDI dan IAI
d) PGRI dan IDI
9. Yang termasuk contoh mobilitas sosial bidang pendidikan adalah
a) UNEJ dan UPI
b) IDI dan PGRI
c) IAI dan PDHI
d) Muhammad dan NU

10. Mobilitas yang terjadi karena adanya peningkatan status seseorang dari status yang
rendah ke status yang lebih tinggi disebut mobilitas ...
a) Social sinking
b) Social left
c) Social right
d) Sosial climbing

Anda mungkin juga menyukai