Anda di halaman 1dari 3

1.

Jelaskan apa yang dimaksud dengan Statistika


Statistika adalah sebuah ilmu yang mempelajari bagaimana cara merencanakan,
mengumpulkan, menganalisis, lalu menginterpretasikan, dan akhirnya
mempresentasikan data
2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan statistika deskriptif dan statistika inferensia
- Statistika deskriptif adalah metode-metode yang berkaitan dengan
pengumpulan dan penyajian suatu gugus data sehingga memberikan
informasi yang berguna
- Statistik inferensial yaitu sebuah sebuah metode yang mampu dipakai untuk
menganalisis kelompok kecil dari data induknya atau sample yang diambil
dari populasi sampai pada peramalan dan penarikan kesimpulan pada
kelompok data induknya atau populasi.
3. Apa yang dimaksud dengan data
Pada dasarnya data merupakan sekumpulan informasi atau juga keterangan–
keterangan dari suatu hal yang diperoleh dengan melalui pengamatan atau juga
pencarian ke sumber – sumber tertentu.
4. Data berdasarlan jenisnya ada yang disebut dengan data kualitatif dan ada yang
disebut data kuantittaitf, jelaskan masing-masing
- Data kualitatif adalah jenis data non-numerik atau tidak dapat diproses dalam
bentuk angka. Data ini umumnya hanya bisa diamati dan dicatat sehingga
menghasilkan suatu informasi
- Pengertian data kuantitatif adalah data dari hasil penelitian yang bersifat
terstruktur atau berpola sehingga ragam data yang diperoleh dari sumber
riset lebih mudah dibaca oleh peneliti
5. Apa yang dimaksud dengan data ordinal, nominal, interval, rasio dan berikan contoh
untuk masing-masing?
 Data ordinal adalah data yang penomoran obyek atau kategorinya disusun
menurut besarnya yatu dari tingkat terendah ke tertinggi atau sebaliknya dengan
jarak/rentang tidak harus sama.
CONTOH : Pada tingkatan Taekwondo memiliki beberapa tahapan sabuk
misalkan dari awal sabuk putih,kuning, hijau, biru, merah dan yang terakhir
hitam.

 Data nominal adalah data yang diberikan pada obyek atau kategori yang tidak
menggambarkan kedudukan obyek tersebut, tetapi hanya sekedar label/kode.
Data ini mempunyai ciri bersifat saling lepas atau tidak berhubungan satu sama
lain.
CONTOH : Mengelompokan pertandingan menjadi “basket” yang diwakili dengan
huruf A, kemudian “footsal” diwakili dengan huruf B dan “bolavoli” diwakili oleh
huruf C.

 Data interval adalah data dimana obyek/kategori dapat diurutkan berdasarkan


suatu atribut yang memberikan informasi tentang interval antara tiap
obyek/kategori sama. Data ini dicirikan dengan urutan kategori tidak mempunyai
jarak yang sama tetapi tidak memiliki nilai nol mutlak/absolut.
CONTOH : Pengiriman barang ke berbagai tempat, seperti contoh diatas
Sintamengirimkan barang dari Bandung ke Jakarta dengan harga Rp. 10.000,- /kg,
dan Santi mengirimkan dari bandung ke Yogyakarta dengan harga Rp. 20.000,-
/kg sedangkan Santamengirimkan barang dari Bandung ke Surabaya dengan
harga Rp. 30.000,- /kg.

 Data rasio adalah data yang jaraknya sama dan mempunyai nilai nol absolut. Jadi
kalau data nol berarti tidak memiliki arti apapun.
CONTOH : Pekerjaan dan penghasilan bulanan, dimana gajihnya bermacam –
macam, jika dilihat berdasarkan skala rasio gajih Ichsan lebih besar dari pada
gajihKosim sebagai karyawan, dan gajih Udin lebih lebih kecil dari pada gajih
Kosim.

6. Jelaskan variabel univariate, bivariate, multivariate


 Univariate merupakan sebuah teknik dalam memahami dan melakukan
eksplorasi data. Imbuhan awal ‘Uni’ artinya ‘satu’, maka analisa univariate
merupakan analisa data feature tunggal.
 Bivariate digunakan untuk untuk menganalisa 2 variables dan menemukan
sebuah relasi. Analisis bivariate juga merupakan salah satu cara untuk
menggunakan koefisien korelasi dalam rangka menemukan apakah dua variabel
memiliki relasi atau tidak.
 Multivariate digunakan untuk menganalisa lebih dari 2 variabel di waktu yang
sama, trends yang dihasilkan bisa menjadi multidimensi secara alami, dengan
analisa ini akan membantu kita memahami manakah data yang memiliki tren
yang kompleks pada kombinasi atribut.

7. Apa yang dimaksud dengan parameter dan statistic.


 Parameter adalah istilah yang mendeskripsikan besaran yang berkaitan dengan
populasi, seperti: mean (rata-rata), standar deviasi (simpangan baku), dan
koefisien korelasi. Ketiga besaran ini akan selalu menjadi pembahasan bila
membicarakan populasi. Dan perlu diingat bahwa besaran parameter dalam
penelitian tidak pernah diketahui nilainya, sehingga perlu dihipotesiskan dan diuji
berdasarkan data sampel.
 Statistik adalah istilah yang mendeskripsikan besaran yang berkaitan dengan
sampel, seperti: mean (rata-rata), standar deviasi (simpangan baku), dan
koefisien korelasi. Jangan bingung, kok sama dengan punya "Parameter". Ya,
memang sama tapi punya simbol yang berbeda antara besaran yang ada di
populasi dan sampel. Kalau besaran di populasi tadi kan tidak bisa diketahui
nilainya, nah kalau besaran di sampel nilainya selalu diketahui dalam penelitian.
8. Apa yang dimaksud dengan variable?
Variabel adalah suatu tempat yang digunakan untuk menampung data atau
konstanta di memori yang mempunyai nilai yang dapat berubah–ubah selama proses
program.

Anda mungkin juga menyukai