Anda di halaman 1dari 2

Nama : Nanda Dwi Amelia

Kelas : XII MIPA 1

Soal
1. jelaskan apa yang di maksud dengan integrasi Timor Timor
2. tuliskan latar belakang integrasi Timor Timor ke NKRI
3. jelaskan alasan di adakannya referendum di Timor Timor
4. tuliskan dampak integritasi Timor Timor ke Indonesia
5. buatlah ulasan mengapa Timor timor di lepaskan kembali oleh RI pada 1999

Jawab
1. Timor Timur berintegrasi dengan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia setelah dijajah
selama 450 tahun oleh Portugal. Wilayahnya meliputi wilayah bekas koloni Portugal di Pulau
Timor yang dianeksasi oleh militer Indonesia melalui sebuah operasi yang dikenal sebagai Operasi
Seroja.

2. Integrasi Timor-Timur ke dalam wilayah Indonesia tidak terlepas dari situasi politik
internasional saat itu, yaitu perang dingin dimana konstelasi geopolitik kawasan Asia Tenggara saat
itu terjadi perebutan pengaruh dua blok yang sedang bersaing pada saat itu yaitu Blok Barat
(Amerika Serikat) dan Blok Timur (Uni Soviet) .
3. Referendum harus diadakan untuk menentukan apakah Timor Timur akan tetap menjadi bagian
dari Indonesia, sebagai Daerah Otonomi Khusus, atau terpisah dari Indonesia. Referendum itu
diorganisir dan dipantau oleh UNAMET dan 450.000 orang terdaftar untuk memilih termasuk
13.000 orang di luar Timor Timur.

4. • Masyarakat mengalami perkembangan dari berbagai bidang, seperti pendidikan, sosial,


kesehatan, serta sarana dan prasarana.
• Indonesia terdiri 27 provinsi dengan bergabungnya Timor Timur.
• Kesejahteraan masyarakat Timor Timur meningkat

5. A. Sejarah Lepasnya Timor Timur :

Meskipun Pemerintah Indonesia sudah berusaha melakukan pembangunan pada wilayah Timor
Timur, tetap ada golongan yang tidak puas sehingga melakukan tindakan separatis yang memicu
disintegrasi bangsa. Konflik terus berlangsung sejak tahun 1975 Timor Timur mendeklarasikan
bergabung dengan Indonesia. Hingga tahun 1999 ketika Indonesia baru saja keluar dari krisis
moneter yang menyisakan kekacauan ekonomi dan politik. Ratusan permasalahan tentang
disintegrasi bangsa terus bermunculan di bumi loro sae (Timor Timur). Hingga memakan korban
nyawa rakyat jelata. Ada 84.200 orang mati karena terserang penyakit dan belasan ribu orang
lainnya menjadi korban perang saudara.
B. Alasan Timor Timur memutuskan lepas dari Indonesia adalah :

1. Faktor sejarah. Nasionalisme Indonesia dibentuk berdasarkan wilayah Hindia Belanda. Koloni
Timor Portugis tidak pernah masuk dalam nasionalisme Indonesia, jadi mayoritas rakyat Timtim
tidak merasa sebagai orang Indonesia (terbukti dari referendum 1999).
2. Invasi ABRI (operasi Seroja) bukan pengalaman yang mengenakkan bagi rakyat Timor Timur.
Banyak korban sipil yang jatuh.
3. Faksi paling kuat di Timtim adalah Fretilin, yang pro kemerdekaan. Faksi-faksi lain yang berhasil
dikooptasi untuk pro integrasi (ataupun mungkin dengan kerelaan sendiri pro integrasi) tidak sekuat
Fretilin. Sehingga sentimen kemerdekaan tidak pernah berkurang.
4. ABRI banyak melakukan pelanggaran HAM dalam menumpas pemberontakan separatis. Tragedi
Santa Cruz pada 1991 (penembakan terhadap rakyat sipil oleh ABRI) membuka problem ini ke
dunia internasional. Ini tidak membantu opini pro integrasi di dalam wilayah Timor Timur.
5. Walaupun AS memberi restu secara diam-diam, Timor Timur tidak pernah mendapat legitimasi
internasional sebagai bagian dari RI. Selama Perang Dingin di mana komunisme dan segala yang
berbau kiri ditakuti oleh pemerintah RI dan AS, aneksasi Timor Timur tidak pernah
dipermasalahkan. Tapi pasca kejatuhan Uni Soviet, relevansinya sudah hilang. Popularitas
pemerintahan Fretilin di bidang diplomasi meningkat sampai-sampai Xanana Gusmao dan Ramos
Horta mendapat hadiah Nobel perdamaian.

Anda mungkin juga menyukai