Anda di halaman 1dari 5

Bisnis Internasional:

Manajemen Strategik Internasional


Dosen Pengampu: Ibu Estu Mahanani., SP., M.M

Disusun Oleh:
Andri Cahya R 1814270001
Melinda Gozali 1714290046
Andreas Dwi Milano 1714290022
Siti Amaliyah 1814290053

Universitas Persada Indonesia Y.A.I


Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Program Studi S1 Manajemen
Resume: Manajemen Strategik Internasional

Definisi
Manajemen Strategik Internasional secara umum merupakan proses perencanaan
manajemen secara komprehensif dan berkelanjutan yang bertujuan untuk memformulasikan,
implementasi, dan evaluasi strategi supaya perusahaan dapat berkompetisi secara internasional.
Salah satu prosesnya yaitu dengan cara pengembangan satu strategi internasional (strategic
planning).
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Manajemen Strategik Internasional:
1. Bahasa 8. Pembiayaan
2. Buaya 9. Penelitian Pasar
3. Politik 10. Advertising
4. Ekonomi 11. Uang
5. Pemerintah 12. Transportasi atau Komunikasi
6. Tenaga Kerja 13. Kontrol
7. Hubungan Tenaga Kerja 14. Kontrak.
Sumber Keuntungan Kompetitif (Competitive Advantage)
1. Efisiensi Global (Global Efficiencies)
a. Efisiensi Lokasi
b. Economies of Scale
c. Economies of Scope
2. Fleksibilitas Multi-nasional (Multinational Flexibility)
3. Pembelajaran Seluruh Dunia (Worldwide Learning)
Strategic Alternatives
1. Home Replication Strategy
Menggunakan core competency atau keuntungan yang lebih spesifik.
2. Multidomestic Strategy
Beroperasi dengan berbagai kebijakan berbeda untuk masing-masing negara.
3. Global Strategy
Menganggap dunia sebagai pasar tunggal, biasanya berujuan untuk menciptakan produk
yang terstandarisasi.
4. Transnational Strategy
Kombinasi dari benefit efisiensi skala global dengan benefit responsivitas lokal.
Komponen Strategi Internasional
1. Distinctive Competence
Berfokus pada keunggulan yang dimiliki dibanding kompetitor. Keunggulan yang
dimaksud biasanya mewakili sumber-daya yang penting bagi perusahaan.
2. Score of Operations
Komponen ini mewakili aspek lokasi sebagai bagian dari Analisa. Terdiri dari:
a. Geographical region
b. Market of product niches within regions
c. Specialized market niches
3. Resource Deployment
Berisi alokasi sumberdaya untuk melayani pasar yang tersedia. Secara spesifik dibagi
menjadi dua:
a. Product lines.
b. Geographical lines.
4. Synergy
Menjawab masalah sinkronisasi dalam system. Bertujuan untuk menciptakan situasi ideal
yang menguntungkan.
Pengembangan Strategi Internasional
1. Formulasi Strategi
2. Implementasi Strategi dan Evaluasi
Tahapan Formulasi Strategi Internasional
1. Menyusun visi dan misi.
2. Analisis SWOT.
3. Menetapkan tujuan strategik.
4. Mengembangkan tujuan dan perencanaan.
5. Mengembangkan kontrol atau evaluasi pada framework.
Essai
1. Sebut dan jelaskan jenis strategi di level korporat dan beri masing-masing contoh
perusahaan yang menggunakan strategi tersebut!
a. Single industry Firms, yaitu perusahaan akan berpartisipasi dalam bisnis tunggal,
seperti yang diterapkan oleh MCDonalds, Ayam Bakar Wong Solo, Ayam Ny.
Suharti.
b. Related Diversified Industry, yaitu perusahaan berpartisipasi dalam bisnis yang
beragam tetapi masih saling terkait produk yang dihasilkan, misal, bisnis produk
kesehatan, seperti Procter & Gamble s, Unilever.
c. Un-Related Diversified Industry, yaitu perusahaan berpartisipasi dalam bisnis yang
beragam yang tidak saling terkait antar produk yang dihasilkan, misalkan, usaha
bank, asuransi, manufaktur, perdagangan, perkebunan, peternakan, hotel, dll.

2. Apa yang dimaksud dengan manajemen strategik internasional?


Manajemen stratejik internasional adalah proses perencanaan manajemen secara
komprehensif secara berkelanjutan ditujukan untuk memformulasikan, implementasi,
dan evaluasi strategi supaya perusahaan dapat berkompetisi secara internasional.
3. Kegiatan pemasaran dalam bisnis internasional, mulai dari menilai dan menganalisis
pasar, memasarkan secara internasional, sampai melakukan kegiatan ekspor danimpor.
Untuk itu jelaskan hal-hal apa saja yang menurut anda harus dilakukan,khususnya terkait
dengan aspek pemasaran, agar misi bisnis organisasi sukses ?

Spesialisasi antar bangsa – bangsa


Dalam hubungan dengan keunggulan atau kekuatan tertentu beserta kelemahannya itu
maka suatu negara haruslah menentukan pilihan strategis untuk memproduksikan suatu
komoditi yang strategis yaitu
a. Memanfaatkan semaksimal mungkin kekuatan yang ternyata benar-benar paling
unggul sehingga Dapat menghasilkannya secara lebih efisien dan paling murah
diantara Negara-negara yang lain
b. Menitik beratkan pada komoditi yang memiliki kelemahan paling kecil diantara
Negara-negara yang lain.
c. Mengkonsentrasikan perhatiannya untuk memproduksikan atau menguasai komoditi
yang memiliki kelemahan yang tertinggi bagi negerinya.

4. Sebutkan faktor-faktor yang memperkuat alasan perusahaan untuk membangun aliansi


strategik.
• Faktor Pendorong Eksternal
a. Proses globalisasi menjadi kekuatan utama di balik pertumbuhan aktivitas nilai
tambah lintas batas Negara, yang juga meningkatkan saling ketergantungan ekonomi.
b. Meningkatnya internasionalisasi dan persaingan menimbulkan kebutuhan untuk
bekerja sama secara regional.
c. Perkembangan teknologi yang cepat, siklus umur produk yang lebih pendek, dan
kenaikan biaya litbang mendorong perusahaan-perusahaan untuk mewujudkan riset
bersama dan berbagi sumber daya yang langka.
d. Munculnya banyak pesaing baru dalam bisnis tradisional memaksa perusahaan
yang ada untuk membina hubungan dan memperluas jaringan yang erat.
e. Pergeseran dari produk menuju kompetensi memaksa perusahaan untuk keluar
dan mencari pengetahuan yang saling melengkapi.
• Faktor Pendorong Internal
Adanya kebutuhan untuk bekerja sama untuk mencapai fleksibilitas, kompetensi
inti, dan insentif yang berasal dari otonomi, pada waktu yang sama memanfaatkan
sumber daya yang saling melengkapi bagi pembelajaran dan efisiensi.
Motif dan tujuan dibentuknya aliansi stratejik meliputi: Teknologi (know-how);
Aset finansial; Persaingan; Akses pada segmen pasar; Akses terhadap input, output, dan
pengalaman manajemen; Sumber daya dan kapabilitas yang saling melengkapi.

Anda mungkin juga menyukai