Anda di halaman 1dari 1

Kepada Yth.

Pihak Human Resources SISO STEM


di Tempat

Saya Elvina Putri Utama, mahasiswa dari Universitas Prasetiya Mulya jurusan
Business Mathematics 2018,
ingin mendaftarkan diri untuk menjadi calon anggota kepanitiaan dalam divisi
Dekorasi di Stem Inc 2020 yang merupakan acara eksternal yang diselenggarakan
oleh SISO (STEM Prasetiya Mulya Innovation Student Organization) berbentuk
kompetisi SMA tingkat nasional dalam bidang Science, Technology, Engineering,
dan Mathematics (STEM).

Saya ingin menjadi calon anggota kepanitiaan dalam divisi Dekorasi ini karena saya
ingin mencoba berorganisasi dan saya juga sangat tertarik dengan program
ini. Saya berharap dengan mengikuti program Stem Inc ini saya akan
mendapatkan banyak pengalaman baru, berbagi tentang berbagai informasi
mengenai Science, Technology, Engineering, dan Mathematics serta dapat
mendesain acara dan kelengkapannya sehingga lebih menarik. Selain itu, saya juga
tertarik menjadi calon anggota kepanitiaan Stem Inc 2020 karena saya ingin
mengembangkan bakat atau minat yang saya miliki.

Setelah mendengar sharing pengalaman dari beberapa anggota Stem Inc mengenai
berjalannya program Stem Inc di tahun sebelumnya, saya menjadi tertarik untuk
menjadi salah satu bagian dari anggota Stem Inc. Saya adalah seseorang yang
belum memiliki pengalaman berorganisasi. Namun, saya yakin saya bisa
berelasi dan mengikuti pengalaman yang sebanyak-banyaknya karena akan
sangat dibutuhkan di dunia pekerjaan nanti. Kontribusi yang saya berikan untuk
Stem Inc 2020 berupa merencanakan dan menentukan konsep dekorasi acara,
melakukan tugas-tugas yang ditugaskan oleh ketua panitia, bertanggung jawab atas
peralatan/perlengkapan yang diperlukan untuk dekorasi, dan melakukan koordinasi
yang baik dengan seluruh anggota dalam divisi dekorasi.

Jika saya terpilih menjadi salah satu anggota Stem Inc 2020, saya akan
mengikuti program tersebut dengan tekun dan bijaksana karena saya
percaya Stem Inc 2020 merupakan titik awal bagi saya untuk memperoleh
kesempatan mencapai tujuan saya.

Beserta dengan cover letter ini, saya lampirkan resume saya untuk
dijadikan bahan pertimbangan calon anggota Stem Inc 2020.

Terima kasih,

Elvina Putri Utama


23101810040

Anda mungkin juga menyukai