Anda di halaman 1dari 2

TUGAS K7 KSMA

Anggi Rahman Nurdi


18254212029
Pengelolaan Agribisnis

1. Buatlah list 5 perusahaan, legkap diskripsi perusahaan dan alamatnya, tempat saudara
inin mengajukan magang setelah tamat nanti, selama 3 atau 6 bulan.
Jawab :
a. PT. Tani Hub Indonesia :
TaniHub group merupakan sebuah group perusahaan agriculture technology
yang hadir pada tahun 2016, berawal dari sebuah mimpi untuk menyejahterakan
petani. TaniHub group melalui entitasnya yaitu TaniHub, TaniFund dan TaniSupply
hingga hari ini terus berusaha mewujudkan ekosistem pertanian yang lebih baik.
Perusahaan ini beralamat di Jl. Mega Kuningan Barat No. 1, RT 5/RW 2 Kuningan,
Setiabudi, Jakarta Selatan.
b. PT. Pertani
PT Pertani merupakan Badan Usaha Milik Negara yang dibentuk sejak tahun
1959 sebagai pionir yang fokus pada sektor pertanian. Dari waktu ke waktu,
perseroan telah memainkan peran tersebut, perseroan tumbuh dan berkembang
menjadi pelaku utama nasional di bidang agribisnis yang memproduksi, mengadakan
serta memaarkan sarana produksi dan komoditi pertanian. Perusahaan ini beralamat
di Gedung Graha Gabah No.1 RT.6/RW.3, Jalan Raya Pasar Minggu, Duren Tiga,
Kec. Pancoram, Kota Jakarta Selatan.
c. PT. Rajawali Nusantara Indonesia
PT Rajawali Nusantara Indonesia berdiri pada 1 Maret 1863. Perusahaan ini
menjadi induk usaha yang membawahi sejumlah usaha meliputi agroindustry, alat
kesehatan, serta perdagangan dan distribusi. Perusahaan ini beralamat di Jl. MT
Haryono No. 12, Jakarta Timur.
d. PT. Anam Koto
PT Anam Koto didirikan pada tahun 1990, berdomisili di Padang, Provinsi
Sumatera Barat. Operasional perusahaan meliputi pembibitan, penanaman kelapa
sawit, produk tandan buah segar dan pengolahan TBS menjadi minyak kelapa sawit.
e. PT. Pekebunan Nusantara VI
PT PN VI didirikan berdsarkan Peraturan Pemerintah No. 11 Tanggal 14
Februari 1996 dan disahkan melalui Akta Notaris di Jakarta No. 19 Tahun 2020.
Perusahaan ini berkedudukan di Jorong Lubuk AMeh Kenagarian Gunung Malitang
Kec. Pangkalan Koto Baru Kab. Limapuluh Kota

2. Buatlah surat resmi pengajuan magang ke salah satu perusahaan tersebut.


Jawab :
Payakumbuh, 29 September 2021
Perihal : Permohonan Magang Kerja
Lampiran : 1

Kepada Yth,
HRD Manager
PT Tani Hub Indonesia
Jl. Mega Kuningan Barat No. 1
Jakarta

Dengan Hormat,
Sehubungan dengan informasi tentang lowongan magang PT Tani Hub Indonesia
yang say abaca di laman resmi perusahaan, maka saya yang bertanda tangan dibawah ini:
Nama : Anggi Rahman Nurdi
Tempat/Tanggal Lahir : Pekanbaru/09 September 1998
Jenis Kelamin : Laki-laki
Pendidikan : DIV Pengelolaan Agribisnis
Kewarganegaraan : Indonesia
Agama : Islam
No. Hp : 083182949582
Alamat : Gg. Surabaya I No. 39 Kel. Pdangtongah Balainanduo
Dengan ini bermaksud mengajukan permohonan magang kerja di PT Tani Hub
Indonesia dengan posisi sebagai Staff Manager. Untuk itu, sebagai bahan pertimbangan
Bapak/Ibu HRD, bersama surat permohonan magang ini saya lampirkan :
a. Fotokopi Ijazah terakhir
b. Fotokopi Transkip Nilai
c. Fotokopi KTP
d. Surat Keterangan Cactatan Kepolisian
e. Surat Kesehatan
f. Daftar Riwayat Hidup
g. Pas foto berwarna ukuran 3 x 4 (2 lembar)
Demikian surat permohonan magang ini saya sampaikan. Atas perhatiannya saya
ucapkan terimakasih. Semoga PT Tani Hub Indonesia selalu sukses dan sejahtera.

Hromat Saya,

Anggi Rahman Nurdi

3. Mengapa perusahaan tersebut yang saudara pilih, sebutkan alasan personal saudara.
Jawab :
Karna perusahaan tersebut merupakan perusahaan besar yang memiliki jenjag karir yang
jelas. Dan juga apabila permohonan magang diterima, maka kita mendapatkan feedback
yang luar biasa seperti halnya ilmu dan wawasan yang bermanfaat, pengalaman,
keterampilan yang terasah dan juga sikap perilaku dalam dunia kerja juga didapatkan.

Anda mungkin juga menyukai