Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN HASIL DISKUSI KELOMPOK 1

Nama Anggota Kelompok

Alfina Syafitri 1201111017

Hanna Trifena Siagian 1203111042

Latifah Utami Siregar 1201111015

Rahel Hutagalung 1203111133

Rosanti M Siregar 1203111119

Judul Penelitian : Pembelajaran Kreatif di Kelas 5 Pada Masa Pandemi SD Negeri


035935 Pancuran

Lokasi Penelitian : Jl.Pancuran Bintang Hulu Sidikalang Kabupaten Dairi

HASIL WAWANCARA
1. Menurut ibu apa itu pembelajaran kreatif?
Jawaban: Menurut saya Pembelajaran kreatif itu adalah Cara guru dalam memberikan
Pengajaran yg menyenangkan sehingga anak didik aktif Dan tujuan Pembelajaran dapat
tercapai.
2. Apakah ibu sudah menerapkan pembelajaran kreatif tersebut khususnya di masa pandemi
saat ini?
Jawaban: Di SD Negeri 035935 Pancuran ini, Pembelajaran kreatif dimasa pandemi ini
udh diterapkan, meskipun Pembelajaran ini masih terbatas dilakukan.
3. Bagaimana prosedur pelaksanaan pembelajaran kreatif tersebut di masa pandemi ini?
Jawaban: Untuk tahap atau prosedur Pembelajaran kreatif itu sendiri disesuaikan dengan
suasana Pembelajaran. Misalnya dalam kelas pada saat tatap muka until Pembelajaran
kreatif ini bisa dilakukan dengan memberikan materi kemudian membuat sebuah
permainan yg sesuai dengan pembelajaran misalnya tebak kata. Kalau untuk belajar dari
rumah itu prosedur hanya memberikan materi dari buku atau vidio YouTube kemudian
tugas.
4. Sudah sejauh mana pelaksanaan pembelajaran kreatif tersebut ibu lakukan?
Jawaban: Pembelajaran kreatif ini biasanya di saya terapkan pada saat tatap muka
langsung. Saat ini sekolah udh di buka, anak bisa sekolah tatap muka sama gurunya tapi
dibatasi. Misalnya anak didik hanya datang 3 Kali seminggu Dan waktu belajarnya juga
relatif lebih singkat dibandingkan sebelumnya. Jadi Pembelajaran kreatif tidak selalu
diberikan. Khususnya pada saat anak didik mendapat giliran belajar dirumah. Saya hanya
memberikan tugas lewat wa group Dan Googleclassroom saja.
5. Apakah seluruh warga sekolah ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan pembelajaran
kreatif tersebut?
Jawaban: Secara tidak langsung mungkin seluruh warga sekolah ikut berpartisipasi dalam
Pembelajaran ini.Misalnya menjamin kekondusifan Dan kenyamanan lingkungan sekolah
saat proses belajar mengajar.Tertapi secara langsung ygj ikut berpartisipasi itu hanya
guru Dan siswanya.Karna memang hanya mereka yg Ada dalam kelas saat Pembelajaran.
6. Bagaimana partisipasi warga sekolah dalam pelaksanaan pembelajaran kreatif tersebut?
Jawaban: Yah seperti yg Saya bilang tadi. Secara langsung atau tidak langsung seluruh
Warga sekolah berperan dalam Pembelajaran ini.
Misalnya :
- kepala sekolah atau pengawai berpartisipasi dalam Hal mengajar ke kondusifan sekolah,
menyediakan kebutuhan Pembelajaran seperti Kapur, pengaris, penghapus, dll
- guru berpartisipasi dalam Hal menyediakan media belajar, memberikan arahan dalam
proses Pembelajaran kreatif ini.
- siswa berpartisipasi dalam Hal mendengarkan arahan guru, memperhatikan
prmbelajaran, dst.
7. Apa saja tantangan dan ancaman pembelajaran kreatif yang terjadi pada masa pandemi?
Jawaban:
Tantangan
- penggunaan teknologi.
Guru belum paham betul Bagaimana mengolah teknologi untuk membantu Pembelajaran
. Misalnya pembuatan video pembelajaran yg kreatif atau yang sifatnya membangun.
Guru hanya menyalin link lalu kirim ke siswa.
- tantangan waktu Dan dana.
Guru tidak Punya waktu Dan dana yang cukup untuk mempersiapkan metode
Pembelajaran yang kreatif Dan berbeda setiap Hari. Jadi metode yg digunakan dalam
Pembelajaran daring cenderung itu itu saja tidak berkembang.
- tantangan fokus siswa belajar dari rumah.
Siswa yg belajar dari rumah dari wa Dan google class room cenderung bosan Dan guru
kurang Keterampilan dalam memfokuskan anak yg belajar dari rumah. Guru hanya
melihat hasil yang mereka kerjakan tanpa bisa memantau langsung. Guru juga tidak tau
kemampuan mereka dalam menyelesaikan tugas tersebut.

Ancaman
- setelah saya perhatikan dan saya tinjau sejauh ini Efek dari masa pandemi ini, siswa
mengalami penurunan hasil belajar
- berkurannya kreativitas guru Dan siswa, mereka hanya ingin instan misalnya agar lebih
cepat guru hanya mengcopy vidio Pembelajaran dari YouTube-
Kemudian siswa menyalin jawaban dari google. Siswa diberi soal untuk dikerjakan
dirumah bukan siswa itu sendiri yang mengerjakan, melainkan orang tua, kakak atau
Abang mereka. Jadi, menurut saya itu kurang efektif.
8. Bagaimana cara guru mengatasi kendala dalam melaksanakan pembelajaran kreatif di
masa pandemi saat ini?
Jawaban: Tidak banyak solusi yg bisa saya lakukan untuk membantu mengatasi masalah
ini khususnya dalam tantangan Pembelajaran kreatif Secara daring saat ini. Karena saya
ngak terlalu paham juga penggunaan teknologi ini.
Saya hanya mengirimkan vidio dari YouTube, materi Dan terkadang membuat permainan
atau kuis seperti Tebak kata, tapi memang hasilnya belum maksimal. Karna Saya ngak
bisa memantau si anak langsung
Namun untuk Pembelajaran dalam kelas Saya berusaha untuk menyediakan alat peraga
atau media lainnya untuk membantu Pembelajaran.
9. Apakah pembelajaran kreatif ini efektif dalam proses belajar mengajar di masa pandemi
Ini?
Jawaban: Pembelajaran kreatif penting dalam Pembelajaran Masa pandemi ini karna akan
membantu siswa lebih memahami pelajaran.
Namun saat ini Pembelajaran kreatif belum terlaksana Secara maksimal Dan efektif
Karena masalah Dan kendala tersebut.
10. Apa Kekuatan dan peluang pembelajaran kreatif pada masa pandemic saat ini?
Jawaban: kekuatan pembelajaran masa pandemi ini sangat kurang bisa efektif
penyebabnya karena waktu terlalu singkat guru dan siswa tidak dapat bertemu secara
langsung ,jadi kurang bisa efektif \sekali.
11. Model pembelajaran kreatif apa yang ibu lakukan dalam proses belajar
mengajar di masa pandemi ini?
Jawaban: sebenarnya tidak Ada model pembelajaran kreatif yang khusus dilaksanakan
pada SD negeri 035935 pancuran. Namun salah satu model yg pernah diterapkan yaitu
model pembelajaran berbasis game atau permainan seperti Tebak Kata,tebak kata ini
seperti Model pengajaran untuk berlatih menghafal dengan cara yang seru seperti
menjadi peserta kuis di televisi. Materi dan model permainannya dapat disesuaikan
dengan tema yang dipelajari.
12. Apakah model pembelajaran kreatif yang ibu terapkan ini dapat memotivasi atau
menciptakan pembelajaran yang berdampak pada siswa?
Jawaban: model pembelajaran kreatif berbasis game seperti tebak kata ini menurut Saya
cukup memotivasi siswa dan siswi untuk terus menghafal ,mereka mala bersemangat
sekali hal ini membuat mereka lebih memahami materi pembelajaran sesuai tema yang
dipelajari dan model pembelajaran tebak kata menciptakan pembelajaran yang
menyenangkan ,mereka berlomba-lomba untuk bisa menjawab pertanyaan. Meskipun
pada penerapan nya masih terbatas.
13. Kesimpulan apa yang bisa ibu berikan dari pembelajaran kreatif ini diterapkan di sekolah
dasar?
Jawaban: kesimpulan yang dapat saya ambil Pembelajaran kreatif itu adalah
pembelajaran yang menekankan kepada bagaimana guru memfasilitasi kegiatan belajar,
sehingga suasana belajar menjadi kondusif dan nyaman, hal ini menuntut kami sebagai
pendidik mengemas bahan pembelajaran, sehingga anak- anak dapat terangsang untuk
melakukan kegiatan-kegiatan kreatif.Nah tetapi pembelajaran kreatif di masa saat ini
terhambat dan terkendala karena dilakukannya tidak secara langsung yang dimana kami
para guru sebenarnya belum paham betul mengenai teknologi teknologi yang diterapkan
secraa online.Namun,terlepas dari kendala itu saya sendiri berupaya untuk mengatasi
masalah tersebut agar pembelajaran kreatif di kelas dan disekolah ini dapat lebih efektif
lagi.Untuk saat ini yang bisa saya lakukan hanya mengirimkan materi berebentuk video
dari youtube ,mengajak anak anak bermain tebak kata di sela sela waktu,dan ketika luring
saya membuat alat peraga sesuai materi yang saya bawakan agar anak lebih mudah
memahaminya.

Guru Kelas SD Negeri 035935

a.Identitas Diri
Nama : Kristina Sitanggang, S.Pd.

TTL : Sidikalang,3 Maret 1982

Jabatan : Guru Kelas V SD N 035935

Lokasi : SD N 035935

Alamat : Pancuran

Pendidikan Terakhir : S-1

Jumlah siswa : 32 siswa

PERBAIKAN PENELITIAN
Judul sebelumnya : Pembelajaran Kreatif pada Kelas Rendah dan Kelas Tinggi pada

masa pandemi di SD Swasta Pertiwi

Judul Perbaikan : Pembelajaran Kreatif di Kelas 5 Pada Masa Pandemi SD Negeri 035935
Pancuran

Alasan:Berhubung sekolah yang awalnya ingin kami tinjau tidak mengijinkan kami untuk
melakukan penelitian,maka kami kelompok penyaji mengambil solusi untuk mencari sekolah
yang baru.Maka perubahan judul dan tanggal dilaksanakannya wawancara juga
berubah.Sebelumnya rencana melakukan wawancara pada tanggal 16 atau 23 oktober 2021
menjadi 20 oktober 2021 pukul 09.45 WIB di SD N 035935 Pancuran

Rencana Tindak lanjut

1. Menyusun + Cover, Kata Pengantar, dapus, Daftar isi = Rahel

2.Bab 2 Kajian Pustaka &Bab 3 Metode Penelitian = Rosanti

3.Bab 4 hasil dan Pembahasan + lampiran = Alfina dan Hanna

4.Bab 5 Penutup, dapus +ringkasan +1 pendahuluan = Latifah


Bukti Dokumentasi

Anda mungkin juga menyukai