Anda di halaman 1dari 2

UJIAN AKHIR SEMESTER

NAMA : HANNA TRIFENA SIAGIAN

NIM : 1203111042

KELAS : C REG PGSD 2020

DOSEN PENGAMPU : Sujarwo, S.Pd., M.Pd.

1.Berikan pendapatmu tentang konsep dasar ips.

Jawab: Konsep dasar IPS merupakan mata kuliah yang memadukan konsep-konsep dasar dari
berbagai ilmu sosial yang disusun melalui pendekatan pendidikan dan psikologis serta serta
kelayakan dan kebermaknaannya bagi mahasiswa dan calon guru pada lingkungan
kehidupannya.

2.Strategi apa yang kamu lakukan dalam penyampaian pembelajaran ips dengan situasi covid 19
sekarang ini.

Jawab: Sebagai calon seorang guru strategi yang akan saya lakukan dalam penyampaian
pemelajaran ips di tengah situasi covid 19adalah Strategi pembelajaran IPS fokus pada apa yang
dilakukan guru dan siswa serta apa yang mereka lakukan, dan tidak hanya pemberian dan
penguasaan teori, tetapi juga memperhatikan kecakapan hidup bagi siswa. Strategi pembelajaran
dapat dilakukan dengan memerikan kegiatan yang beragam, melibatkan siswa secara langsung,
siswa lebih aktif dan responsif. Strategi pembelajaran dapat memberikan pengalaman belajar
yang berbeda bagi siswa, siswa memiliki kecakapan hidup untuk memecahkan masalah di
lingkungan sekolah, rumah, dan masyarakat. Strategi pembelajaran yang sesuai dan dukungan
dari lingkungan sekolah, masyarakat, dan kelurga akan menciptakan suasana belajar yang efektif
sehingga menjadikan siswa aktif dan kreatif.

3.Apa yang perlu ditingkatkan dalam pembelajaran konsep dasar ips dalan situas covid 19
sekarang ini?

Jawab: Perlu menerapkan model-model pembelajaran inovatif dan konstruktif dimana guru
memberikan kesempatan kepada siswa untuk menemukan ide-idenya sendiri, mengajar siswa
menjadi sadar, dan secara sadar pula menggunakan strategi mereka sendiri untuk belajar.Nah
menurut saya model pembelajaran yang perlu di tingkatkan adalah mode Mind Mapping. Model
Mind Mapping merupakan suatu model pembelajaran yang mempelajari konsep atau teknik
mengingat sesuatu dengan bantuan mind map (teknik pembelajaran menggunakan peta konsep,
pencatatan materi belajar dituangkan dalam bentuk diagram yang memuat simbol, kode, gambar
dan warna yang saling berhubungan) sehingga kedua bagian otak manusia dapat digunakan
secara maksimal. Adapun langkah-langkah membuat Mind Mapping adalah membaca
keseluruhan materi pelajaran, menemukan ide/gagasan utamanya, membuat pusat pemikiran
mind mapping berupa gambar di tengah-tengah kertas, menentukan cabang-cabang utamanya,
dapat berupa sub bab atau yang lainnya, mengembangkan masing-masing cabang utama tersebut
ke cabang-cabang tingkat berikutnya dengan memasukkan informasi yang sesuai, menggunakan
gambar dan warna seindah mungkin, dan memeriksa kembali mind mapping. Model
pembelajaran Mind Mapping merupakan solusi yang dapat digunakan dalam proses
pembelajaran IPS Karena model Mind Mapping memudahkan siswa untuk mengingat informasi
melalui gambar, garis, atau warna yang dibuat secara bervariasi dengan kreativitas masing-
masing peserta didik. Tugas guru adalah memberikan instruksi yang jelas serta memberi
pemahaman kepada siswa baik tentang materi pembelajaran maupun dalam pembuatan Mind
Mapping agar keterlaksanaan penerapan model pembelajaran Mind Mapping berhasil dan hasil
belajar siswa meningkat. Ini sangat efektif dan signifikan terhadap aktivitas dan hasil belajar
siswa.

Anda mungkin juga menyukai