Anda di halaman 1dari 2

LATIHAN SOAL ARITMATIKA SOSIAL

1. Salin dan lengkapi tabel berikut:

No. Nama Harga Satuan Banyaknya Unit Harga Keseluruhan


Barang
a. Sepatu Rp. 84.000,00 12 pasang ...
b. Kemeja Rp. 63.000,00 ... Rp1.323.000,00
c. Tas ... 8 unit Rp380.000,00
d. Televisi ... 13 unit Rp13.650.000,00
e. Notebook Rp5.575.000,00 ... Rp33.450.000,00

2. Satu kilogram jeruk dijual dengan harga Rp10.500,00. Jika Ina ingin membeli 2,5 kg
jeruk tersebut, berapakah uang yang harus dibayarkan Ina?
3. Pedagang ayam membeli 50 ekor ayam dengan harga Rp20.000,00 per ekor, kemudian
ayam dijual dengan harga Rp30.000,00 per ekor, tetapi 5 ekor ayam mati karena sakit.
Tentukan keuntungan pedagang tersebut!
4. Sebuah toko menjual enam lusin pensil dengan harga Rp. 750.000,00 per bulan. Jika
toko itu mendapat keuntungan Rp. 75,00 per buahnya. Berapa rupiahkah harga
pembelian seluruhnya?
5. Bu Atun membeli membeli 25 kg beras dengan harga Rp. 3.500,00 per kg dan 50 kg
beras dengan jenis lain harganya Rp. 3.000,00 per kg. Kedua jenis beras tersebut
dicampur dan dijual dengan harga Rp. 3.500,00. Tentukan untung dan ruginya untuk
keseluruhan!
6. Hitunglah persentase untung dan rugi pada tabel berikut:
No. HB (Rupiah) HJ (Rupiah) Untung (%) Rugi (%)

a. 16.000 17.000 ... ...

b. 13.475 12.500 ... ...

c. 21.000 22.000 ... ...

d. 1.250 3.800 ... ...

7. Sebuah pabrik tempe mampu membuat satu kuintal tempe setiap hari. Biaya
pembuatan satu tempe adalah Rp. 1.500,00. Kemudian, semua tempe tersebut dijual.
Pabrik tersebut mendapat untung 16 %. Tentukanlah harga penjualan tempe tersebut
jika berat tempe 2,5 ons!
8. Pak Anwar membeli sebuah rumah seharga Rp. 130.000.000,00, kemudian diperbaiki
dengan biaya 10% dari harga pembeliannya. Jika Pak Anwar menjual rumah tersebut
seharga Rp. 165.000.000,00, berapakah persentase keuntungan Pak Anwar?
9. Salin dan lengkapilah tabel berikut!
Bruto Netto Tara (kg)
No.
(kg) (kg)
a. 123 117 ...

b. ... 205 10

c. 140 ... 10

10. Sebuah karung berisi gula pasir tertulis bruto 100 kg, tara 5%, tentukanlah nettonya !

Anda mungkin juga menyukai