Skripsi Shoviafix

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 173

PERILAKU PENGELOLAAN KEUANGAN DAN PENDAPATAN

KARYAWAN di PT JAPFA COMFEED INDONESIA, TBK.


TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI

SKRIPSI

Oleh :

Nama : Shovia Rinda Astuti


Nim : 152010200010

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SIDOARJO


FAKULTAS BISNIS, HUKUM DAN ILMU SOSIAL
PROGRAM STUDI MANAJEMEN
2019
PERILAKU PENGELOLAAN KEUANGAN DAN PENDAPATAN
KARYAWAN di PT JAPFA COMFEED INDONESIA, TBK.
TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI

SKRIPSI

Untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan Memperoleh


Gelar Sarjana Ekonomi (S1) Pada Fakultas Bisnis, Hukum dan Ilmu Sosial

Oleh :

Nama : Shovia Rinda Astuti


` NIM : 152010200010

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SIDOARJO


FAKULTAS BISNIS, HUKUM DAN ILMU SOSIAL
PROGRAM STUDI MANAJEMEN
2019

ii
SKRIPSI

PERILAKU PENGELOLAAN KEUANGAN DAN PENDAPATAN


KARYAWAN di PT JAPFA COMFEED INDONESIA, TBK.
TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI

Oleh :
Nama : Shovia Rinda Astuti
NIM : 152010200010

Disetujui untuk diuji :


Pada tanggal...................

Dosen Pembimbing

(Wisnu P Setiyono, SE. M.Si. Ph.D.)


NIDN : 0007127301

Mengetahui,

Ketua Program Studi Manajemen

(Dewi Komala Sari, SE. MM)


NIDN : 0729097701

iii
SKRIPSI

Dipersiapkan dan disusun oleh :

Nama : Shovia Rinda Astuti


NIM : 152010200010

Telah Dipertahankan di Depan Dewan Penguji


Pada Tanggal ..............................

Susunan Dewan Penguji

Ketua Penguji

(Dewi Komala Sari, SE., MM)


NIDN : 0729097701

Anggota Penguji Anggota Penguji

(................................ ) (............................. )
NIDN NIDN

Skripsi ini telah diterima sebagai salah satu persyaratan


untuk memperoleh gelar sarjana (S-1)
Tanggal ...........................

Dekan fakultas Bisnis, Hukum dan Ilmu Sosial

(Wisnu P. Setiyono, SE. M.Si. Ph.D)


NIDN : 0007127301

iv
SKRIPSI

PERILAKU PENGELOLAAN KEUANGAN DAN PENDAPATAN


KARYAWAN di PT JAPFA COMFEED INDONESIA, TBK.
TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI

oleh :

Nama : Shovia Rinda Astuti


NIM : 152010200010

Diterima dan disahkan


Pada Tanggal ..............................

Pembimbing

(Wisnu P Setiyono, SE. M.Si. Ph.D.)


NIDN : 0007127301

Dekan Fakultas Bisnis, Hukum Ketua Prodi Manajemen


dan Ilmu Sosial

(Wisnu P. Setiyono, SE. M.Si. Ph.D) (Dewi Komala Sari, SE., MM)
NIDN : 0007127301 NIDN : 0729097701

v
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .......................................................................................... vi

DAFTAR ISI ....................................................................................................... viii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xii

DAFTAR TABEL ............................................................................................... xiii

DAFTAR LAMPIRNAN .................................................................................... xiv

ABSTRAK ......................................................................................................... xvii

BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang ........................................................................................ 1

1.2 Batasan Masalah ...................................................................................... 9

1.3 Rumusan Masalah ................................................................................... 9

1.4 Tujuan Penelitian .................................................................................. 10

1.5 Manfaat Penelitian ................................................................................ 10

BAB II KAJUAN PUSTAKA ............................................................................. 11

2.1 Penelitian Terdahulu ............................................................................. 11

2.2 Tinjauan Teoritis ................................................................................... 20

1. Manajemen Sumber Daya Manusia ...................................................... 20

2. Kepuasan Kerja ..................................................................................... 23

3. Komitmen Organisasional ...................................................................... 30

4. Stres Kerja ............................................................................................. 36

5. Turnover Intention ................................................................................ 42

6. Hubungan Antar Variabel ..................................................................... 51

vi
2.3 Kerangka Konseptual ............................................................................ 54

2.4 Hipotesis ................................................................................................ 55

BAB III METODE PENELITIAN ....................................................................... 57

3.1 Pendekatan Penelitian ........................................................................... 57

3.2 Lokasi Penelitian ................................................................................... 58

3.3 Rancangan Penelitian ............................................................................ 58

3.4 Identifikasi variabel, definisi Operasopmal, dan indikator variabel .... 59

a. Identifikasi variabel ................................................................................ 59

b. Definisi Operasional............................................................................... 60

c. Indikator variabel .................................................................................. 61

3.5 Populasi dan sampel .............................................................................. 62

a. Populasi ................................................................................................. 62

b. Sampel ................................................................................................... 62

3.6 Jenis dan Sumber Data .......................................................................... 63

a. Jenis Data .............................................................................................. 63

b. Sumber Data .......................................................................................... 63

3.7 Teknik Pengumpulan Data .................................................................... 64

3.8 Pengujian Instrumen .............................................................................. 65

a. Uji Validitas .......................................................................................... 65

b. Uji Reliabilitas ...................................................................................... 66

3.9 Teknik Analisis Data .............................................................................. 66

a. Uji Asumsi klasik .................................................................................. 57

b. Analisis Regresi Linier Berganda ......................................................... 69

vii
3.10 Pengujian Hipotesis ............................................................................... 70

a. Uji simultan (uji F) ................................................................................ 70

b. Uji Parsial (uji t) .................................................................................... 71

c. Koefisien korelasi berganda (R) ............................................................ 71

d. Koefisien determinasi berganda (R2) .................................................... 72

BAB IV HASIL PENELITIAN ........................................................................... 73

4.1 Gambaran Umum Objek Penelitian ...................................................... 73

a. Profil dan Sejarah Perusahaan ............................................................... 73

b. Lokasi Penelitian ................................................................................... 75

c. Visi dan Misi Perusahaan ...................................................................... 75

d. Struktur Organisasi ............................................................................... 76

4.2 Analisis Data dan Hasil Penelitian ........................................................ 77

a. Analisis Data ......................................................................................... 77

b. Pengujian Instrumen Penelitian ............................................................. 88

c. Pengujian Asumsi Klasik ...................................................................... 92

d. Analisis Regresi Linier Berganda ......................................................... 99

e. Pengujian Hipotesis ............................................................................. 102

4.3 Pembahasan ......................................................................................... 108

BAB V PENUTUP ............................................................................................. 117

5.1 Kesimpulan ......................................................................................... 117

5.2 Saran ..................................................................................................... 118

5.3 Keterbatasan Penelitian ........................................................................ 119

DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................... 120

viii
DAFTARLAMPIRNAN ..................................................................................... 122

ix
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Kerangka Konseptual Secara Simultan ................................... 55

Gambar 2.2 Kerangka Konseptual Seraca Parsial....................................... 55

Gambar 4.1 Struktur Organisasi .................................................................. 76

Gambar 4.2 Normal Probability Plot .......................................................... 93

Gambar 4.3 Scatterplot................................................................................ 95

x
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Data turnover intention Kantor Perum Bulog Divisi Regional .............7

Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu ............................................................................18

Tabel 3.1 Indikator Variabel ................................................................................61

Tabel 3.2 Skala likert ...........................................................................................65

Tabel 4.1 Tingkat Pengembalian Kuesioner ........................................................77

Tabel 4.2 Karakteristik Responden Terhadap Umur...........................................78

Tabel 4.3 Karakteristik Responden Terhadap Jenis Kelamin .............................78

Tabel 4.4 Karakteristik Responden Terhadap Status ...........................................79

Tabel 4.5 Karakteristik Responden Terhadap Pendidikan Terakhir ....................80

Tabel 4.6 Karakteristik Responden Terhadap Masa Kerja ..................................81

Tabel 4.7 Karakteristik Responden Terhadap Jabatan .........................................81

Tabel 4.8 Frekuensi Jawaban Responden ............................................................82

Tabel 4.9 Hasil Validitas Variabel kepuasan kerja ..............................................89

Tabel 4.10 Hasil Validitas Variabel komitmen organisasional ............................89

Tabel 4.11 Hasil Validitas Variabel stress kerja ..................................................90

Tabel 4.12 Hasil Validitas Variabel turnover intention .......................................90

Tabel 4.13 Hasil Pengujian Reliabilitas ...............................................................91

Tabel 4.14 Hasil Uji Multikolinieritas .................................................................94

Tabel 4.15 Batasan-batasan daerah Test Durbin Watson.....................................96

Tabel 4.16 Hasil Uji Autokorelasi .......................................................................96

Tabel 4.17 Hasil Uji Linieritas 1 ..........................................................................97

xi
Tabel 4.18 Hasil Uji Linieritas 2 ..........................................................................98

Tabel 4.19 Hasil Uji Linieritas 3 ..........................................................................99

Tabel 4.20 Hasil Uji Regresi Berganda .............................................................100

Tabel 4.21 Hasil Uji Linieritas 3 ........................................................................103

Tabel 4.22 Hasil Uji F ........................................................................................104

Tabel 4.23 Hasil Uji R .......................................................................................107

Tabel 4.24 Hasil Uji R2 ......................................................................................108

xii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Kuesioner Penelitian ........................................................................ 122

Lampiran 2 Frekuensi Data Responden .............................................................. 126

Lampiran 3 Frekuensi Jawaban Responden ........................................................ 128

Lampiran 4 Output Hasil Uji Validitas ............................................................... 145

Lampiran 5 Output Hasil Uji Reliabilitas ........................................................... 154

Lampiran 6 Output Hasil Uji Asumsi Klasik ...................................................... 156

Lampiran 7 Output Hasil Uji Hipotesis .............................................................. 161

Lampiran 8 Tabel r .............................................................................................. 143

Lampiran 9 Tabel Durbin-Watson ...................................................................... 145

Lampiran 10 Tabel F ........................................................................................... 148

Lampiran 11 Tabel t ............................................................................................ 151

xiii
SURAT PERNYATAAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa dalam skripsi ini tidak terdapat karya

yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu perguruan

tinggi dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak terdapat karya atau pendapat

yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis

diacu dalam naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.

Sidoarjo,15 Agustus 2019

Yang Membuat Pernyataan

SHOVIA R.A.

xiv
ABSTRAKSI

Astuti, Shovia Rinda. 2020. Perilaku Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan

Karyawan di PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk, Terhadap Keputusan

Investasi.

Skripsi ini tidak dipublikasikan. Program Studi Manajemen. Fakultas

Bisnis, Hukum Dan Ilmu Sosial Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

Penlitian ini berutuan untuk mengetahui Perilaku Pengelolaan Keuangan

dan Pendapatan Karyawan di PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk, Terhadap

Keputusan Investasi.

Penelitian ini termasik jenis penelitian kuantitatif dengan pengujian

hipotesis. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 154 karyawan di

PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian

ini yaitu analisis regrasi linier berganda, koefisien determinan (R2), koefisien

korelasi berganda (R), uji f, uji t, dan uji asumsi klasik dengan menggunakan

SPSS versi 18 for windows. Data primer yang ada dalam penelitian ini didapat

dari kuesioner yang pengukurnannya menggunakan skala likert yang diuji

validitas dan reliabilitas.

Hasil penelitian ini membuktikan bahwa Tidak terdapat pengaruh Perilaku

Pengelolaan Keuangan terhadap Investasi. Terdapat pengaruh Pendapatan

terhadap Investasi. Terdapat pengaruh Perilaku Pengelolaan Keuangan dan

Pendapatan secara simultan terhadap Investasi.

xv
Kata Kunci : Perilaku Pengelolaan Keuangan Karyawan, Pendapatan Karyawan,

Keputusan Investasi.

xvi
ABSTRACT

Astuti, Shovia Rinda. 2020. Behavior of Financial Management and Employee

Income at PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk, Towards Investment

Decisions..

This thesis is not published. Management Study Program. Faculty

Business, Law and Social Sciences, Muhammadiyah University, Sidoarjo.

This research aims to determine the Behavior of Financial Management

and Employee Income at PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk, Towards Investment

Decisions.

This research includes quantitative research with hypothesis testing. The

sample used in this study were 154 employees at PT Japfa Comfeed Indonesia

Tbk. The analytical tool used in this research is multiple linear regression

analysis, determinant coefficient (R2), multiple correlation coefficient (R), f test, t

test, and classic assumption test using SPSS version 18 for windows. Primary data

in this study were obtained from questionnaires whose measurement used a Likert

scale that was tested for validity and reliability.

The results of this study prove that there is no influence of Financial

Management Behavior on Investment. There is an effect of income on investment.

There is a simultaneous influence of the Behavior of Financial and Income

Management on Investment.

xvii
Keywords: Behavior of Employee Financial Management, Employee Revenue,

Investment Decisions.

xviii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kepada Allah SWT, karena rahmat dan karunia-Nya
semata sehingga penulis mampu menyelesaikan penyusunan laporan tugas akhir
dengan judul “Perilaku Pengelolaan Keuangan Dan Pendapatan Karyawan Di PT
Japfa Comfeed Indonesia, Tbk. Terhadap Keputusan Investasi”.
Penyusunan laporan tugas akhir ini sebagai salah satu persyaratan untuk
menyusun tugas akhir di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, terkhusus Progam
Studi Manajemen Fakultas Bisnis, Hukum dan Ilmu Sosial. Untuk itu, pada
kesempatan ini penilis ucapkan terimakasih kepada:
1. Bapak Drs. Hidayahtullah, M.Si selaku Rektor Universitas
Muhammadiyah Sidoarjo,
2. Wisnu P. Setiyono, SE. M.Si. Ph.D, Selaku Dekan Fakultas Bisnis, Hukum
dan Ilmu Sosial Universitas Muhammadiyah Sidoarjo,
3. Dewi Komala Sari, SE. MM, Selaku Ketua Program Studi Manajemen
Universitas Muhammadiyah Sidoarjo,
4. Wisnu P. Setiyono, SE. M.Si. Ph.D.selaku dosen pembimbing,
5. Bapak/Ibu dosen penguji Universitas Muhammadiyah Sidoarjo,
6. Bapak dan Ibu dari pihak manajemen PT. Japfa Comfeed Indonesia, Tbk,
7. Kedua orang tua, Bapak Tono dan Ibu Kustiyah yang selalu memberikan
dukungan, bantuan serta do’a. Kakak tercinta Yeshi S.N, S.pd yang selalu
memberikan motivasi dan semangat,
8. Rekan-rekan seperjuangan angkatan 2015 yang senantiasa memberikan
semangat sampai akhir,
9. Abang Shofi Al Hadi dan M. Yosa Vernanda yang sudah membantu dan
menyemangati sampai akhir.
10. Tim Bromo 12, Abang Taupek, Babams, Rizky, Vavi, Silvina, Farid,
Dicky, Abang Al Hamid yang turut membantu dan mendoakan. Serta
rekan-rekan semua yang tidak bisa penulis sebutkan satu-persatu.
Semoga Allah SWT memberikan balasan yang berlipat ganda kepada
seluruh pihak terkait.Penulis menyadari masih banyak kekuragnan dalam laporan

19
ini.Mudah-mudahan tugas akhir ini dapat bermanfaat bagi penulis khususnya dan
bagi kita semua pada umumnya.
Sidoarjo, 30 Januari 2020

Shovia R. A.

20
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Pada dasarnya karyawan yang ikut didalam suatu instansi perusahaan

bekerja untuk merubah keadaan ekonominya terutama keadaan

keuangannya. Dengan bekerja seorang karyawan akanmendapatkan

penghasilan yang berupa uang atau gaji untuk menunjang keseluruhan

hidupnya. Uang adalah salah satu dari kebutuhan yang terpenuhi melalui

bekerja.Seseorang yang bekerja dan mempunyai gaji tinggi akan merasa

lebih dihargai oleh masyarakat di sekitarnya, dibandingkan dengan yang

tidak bekerja. Pada umumnya dilingkungan masyarakat, orang yang

mempunyai gaji tinggi cenderung mempunyai banyak harta, jenjang karir

atau jabatan yang dicapai sangat tinggi, tingkat pendidikan yang dicapai

cukup tinggi, mempunyai generasi penerus yang hampir sama dengan

pendahulunya dan mempunyai kontribusi terhadap masyarakat sekitar dan

hal tersebut disebut dengan orang yang sudah sukses dan berhasil. Tidak

dapat dipungkiri bahwa uang mempunyai pengaruh yang besar terhadap

kelangsungan hidup karyawan. Apabila gaji yang diterima oleh karyawan

dirasa sudah sesuai dengan kewajiban yang sudah mereka laksanakan, maka

karyawan akan lebih bertanggung jawab atas pekerjaannya. Oleh karena itu

pimpinan organisasi memberikan gaji yang merupakan hak atas kewajiban

yang sudah dilaksanakan.Karena gaji adalah salah satu tolak ukur berbagai

21
macam kesejahteraan.Untuk mendapatkan kesejahteraan yang maksimal,

perlu adanya pengelolaan keuangan yang baik, karena walau bagaimanapun

tingginya tingkat penghasilan seseorang tanpa pengelolaan keuangan yang

baik, keamanan finansial pasti akan sulit tercapai.

Kompensasi menurut Hasibuan (2002) adalah semua pendapatan yang

berbentuk uang, barang langsung atau tidak langsung yang diterima

karyawan sebagai imbalan atas jasa yang diberikankepada perusahaan.

Tujuan pemberian kompensasi antara lain sebagai ikatan kerjasama,

kepuasan kerja, pengadaan efektif, motivasi, stabilitas karyawan, disiplin,

serta pengaruh serikat buruh dan pemerintah

Kompensasi juga merupakan penghargaan yang diberikan kepada

karyawan baik langsung maupun tidak langsung.Kompensasi langsung

adalah gaji, tunjangan, bonus, dan komisi.Sedangkan yang termasuk

kompensasi tidak langsung adalah pelatihan, wewenang, dan tanggung

jawab, penghargaan atas kinerja serta lingkungan kerja yang mendukung.

Karyawan yang bekerja pada suatu instansi atau lembaga perusahaan

pasti mempunyai kelebihan gaji atau sisa dari keperluan kebutuhan

hidupnya. Seorang karyawan akan berusaha untuk mengolah sisa dari hasil

gajinya tersebut untuk dikembangkan dalam bentuk investasi lain sesuai

dengan kemampuan modal yang dimiliki. Di era sekarang ini, harga-harga

dipasar dapat berubah sewaktu-waktu dan tidak dapat diprediksi. Apabila

mereka tidak dapat mengolah pengeluaran dan pemasukan dengan baik

maka akan terjadi ketidakseimbangan terhadap keadaan keuangannya. Oleh

22
karena itu perencanaan keuangan yang baik sangat diperlukan karyawan

agar dapat memanfaatkan celah keuangan untuk hal yang lebih bermanfaat.

Seorang karyawan dapat mengolah sisa gaji kedalam bentuk investasi lain

yang lebih menghasilkan dimasa yang akan datang. Pada permasalahan

tersebut karyawan dapat mengolah dan merencanakan kegiatan

keuangannya untuk berinvestasi, menabung, dana pensiun, asuransi dan

kredit. Pengalaman penghasilan tambahan tentu sangat diperlukan untuk

menunjang biaya hidup dan merubah keadaan finansial menjadi lebih baik

dimasa yang akan datang.

Pengetahuan tentang pengelolaan keuangan diharapkan mampu

mendorong individu untuk menggunakan sumberdaya keuangan yang

dimiliki dengan tepat dan dapat mengembangkan siklus keuangannya. Salah

satunya adalah dengan berinvestasi.Berinvestasi adalah salah satu cara

untuk menambah jumlah kekayaan. Selain itu investasi juga mampu

menambah kecerdasan dalam mengelola keuangan.

Perilaku keuangan pada karyawan sangat dipengaruhi oleh tingkat

kebutuhan hidup yaitu kecukupan kebutuhan sehari-hari.Mengingat di era

seperti sekarang, tingkat pembangunan dan pertumbuhan ekonomi sudah

sedemikian pesatnya.Hal tersebut mendorong harga-harga dipasar melonjak

naik dan terkadang tidak dapat diprediksi.Seorang karyawan harus jeli

dalam memprioritaskan kebutuhan yang paling utama diantara kebutuhan

yang lainnya agar tidak terjebak kedalam pengeluaran yang tidak

perlu.Seorang karyawan akan dihadapkan pada beberapa pengeluaran

23
keuangan yaitu membayar biaya kost atau sewa rumah, mengangsur cicilan

atau kredit, menabung, perencanaan liburan dan membeli kebutuhan hidup

sehari-hari. Apabila jumlah pengeluaran lebih banyak dari pada jumlah

pemasukan maka akan terjadi ketidak seimbangan keadaan ekonomi.

Ketidak seimbangan ekonomi akan mengakibatkan stress dan menurunnya

tingkat kepercayaan diri. Adanya pengetahuan tentang pengelolaan

keuangan menjadi sangat penting bagi individu dalam mengolah

perencanaan keuangan pribadi, sehingga individu mampu menggunakan

nilai uang dan mampu meningkatkan taraf kehidupannya.

Howel (1993) dalam Zahroh (2014) menyatakan bahwa pengelolaan

keuangan pribadi merupakan salah satu kompetensi yang paling mendasar

yang dibutuhkan oleh masyarakat modern, karena pilihan konsumen dari

hari ke hari akan mempengaruhi keamanan keuangan dan standar hidup

seseorang. Masalah dalam pengelolaan keuangan pribadi sering dianggap

remeh, sehingga orang cenderung belajar tentang keuangan pribadi melalui

proses trial and error.

Selain itu pengelolaan keuangan pribadi sangatlah penting dalam

mendukung terwujudnya tujuan-tujuan individu. Dengan melakukan

pengelolaan terhadap keuangan pribadi, individu akanmengetahui tujuan

yang ingin dicapai dan dapat memanfaatkan pengelolaan sumber daya

keuangan secara maksimal. Dengan memaksimalkan pengelolaan pribadi,

maka individu secara bertanggungjawab mampu merencanakan dan

mewujudkan masa depannya.

24
Menurut Giltman (2002) manajemen keuangan pribadi merupakan seni

dari ilmu mengelola sumber daya keuangan dari unit individu. Dengan

demikian, manajemen keuangan pribadi mencakup dua unsur yakni

pengetahuan akan keuangan dan seni dalam mengelola keuangan. Seni

dalam mengelola menjadi sangat penting karena kegiatan mengelola

(pengelolaan) membutuhkan kedisiplinan dan menentukan prioritas yang

berasal dari pengontrolan diri. Pengontrolan diri akan membantu individu

untuk tetap bertahan pada prinsip manajemen, yakni efisiensi dan efektifitas.

Efisiensi, yakni menggunakan sumber-sumber dana secara optimal untuk

pencapaian tujuan manajemen keuangan pribadi. Sedangkan efektifitas

merujuk pada manajemen keuangan pribadi menuju pada tujuan yang tepat.

Pengelolaan keuangan adalah hal yang riskan bagi setiap individu dan

sering kali terjadi masalah dalam hal mengelola keuangan. Menurut

Mendelay Hilgert, et al, (2003) serta Cude, et al, (2006) juga menyatakan

bahwa diperlukan pengetahuan keuangan serta teknik berinvestasi

merupakan hal yang tidak dapat diabaikan lagi seperti waktu-waktu

sebelumnya. Brown(1979) dalam penelitiannya menyatakan bahwa jumlah

karyawan yang mengalami kesulitan keuangan sekitar 10% (dalam Joo, nd).

Baik dalam hal keuangan rumah tangga, perusahaan, usaha dan lain

sebagainya. Dalam hal ini akan membahas tentang perilaku pengelolaan

keuangan dan pendapatan karyawandi PT Japfa Comfeed Indonesia, Tbk

terhadap keputusan investasi.

25
Peneliti memilih PT Japfa Comfeed Indonesia, Tbk sebagai tempat

penelitian adalah karena keinginan karyawannya yang jauh lebih kuat untuk

berkembang dalam hal mengelola keuangan dan ingin mengembangkan

kemampuan finansialnya dalam bentuk investasi yang lebih menguntungkan

dimasa yang akan datang. Jika dibandingkan dengan karyawan di

perusahaan besar di area Sidoarjo, karyawan di PT Japfa Comfeed

Indonesia, Tbk lebih antusias untuk menambah kekayaan. Karena di

perusahaan besar yang lain pendapatan yang diperoleh oleh karyawan hanya

digunakan untuk memuaskan keinginan pribadi, berbelanja, pergi ke salon,

rekreasi dan lebih banyak dihabiskan untuk kebutuhan pokok.

1.2 Rumusan Masalah

1. Apakah pengelolaan keuangan karyawan di PT Japfa Comfeed Indonesia,

Tbk berpengaruh signifikan terhadap investasi ?

2. Apakah pendapatan karyawan di PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk

berpengaruh signifikan terhadap investasi?

3. Manakah diantara pengelolaan keuangan dan pendapatan yang paling

berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan investasi ?

1.3 Tujuan Penelitian

1. Untuk mengetahui apakah pengelolaan keuangan karyawanberpengaruh

secara signifikan terhadap keputusan investasi.

2. Untuk mengetahui apakah pendapatan karyawan berpengaruh secara

signifikan terhadap keputusan investasi.

26
3. Untuk mengetahui variable manakah yang paling pengaruh secara

signifikan terhadap keputusan investasi.

1.4 Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapatberguna :

1. Bagi perusahaan

Untuk menambah wawasan bagi perusahaan dan agar karyawan

dapat menginvestasikan uangnnya untuk berinvestasidilingkungan

perusahaan melalui mitra perusahaan dan untuk mengoptimalkan fasilitas

keuangan yang ada didalam perusahaan serta bagaimana menambah

pendapatan karyawan dengan cara melakukan investasi didalam maupun

diluar perusahaan.

2. Bagi penulis

Untuk menambah wawasan dalam mengelola keuangan terutama

keuangan pribadi agar dapat dikembangan dan diinvestasikan untuk

menambah penghasilan. Serta untuk mengetahui perilaku karyawan di PT

Japfa Comfeed Indonesia, Tbk dalam mengelola keuangan dan

menginvestasikan gajinya baik dalam lingkup perusahaan maupun diluar

perusahaan.

3. Bagi almamater

Untuk menambah wawasan bagi pembaca dan diharapkan dapat

memberikan referensi bagi peneliti selanjutnya khususnya yang berkaitan

dengan Perilaku Pengelololaan Keuangan dan Pendapatan Karyawan di PT

27
Japfa Comfeed Indonesia, Tbk serta untuk menambah koleksi penelitian di

Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

28
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Penelitian Terdahulu

Beberapa penelitian terdahulu telah melakukan studi tentang pengelolaan

keuangan dan pendapatan terhadap keputusan investasi jangka panjang.Oleh

karena itu penelitian yang sejenis atau penelitian terdahulu dapat dijelaskan

sebagai berikut.

1. Yushita(2017)Universitas Negeri Yogyakarta

Meneliti tentang “Pentingnya Literasi Keuangan Bagi Pengelolaan

Keuangan Pribadi”.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui

tingkat efektifitas pengelolaan keuangan dalam mengelola asset-aset

yang dimiliki agar terhindar dari masalah keuangan.Hasil analisis

menunjukkan bahwa literasi keuangan berpengaruh positif terhadap

inklusi dan perilaku keuangan.Manajemen keuangan pribadi adalah seni

dan ilmu mengelola sumber daya (money) dari unit individual atau

rumah tangga (Gitman 2002). Dalam proses pengelolaan tersebut, maka

tidak mudah untuk mengaplikasikannya karena terdapat beberapa

langkah sistematis yang harus diikuti. Namun dengan mengetahui

manajemen keuangan pribadi, merupakan langkah awal untuk aplikasi

yang tepat ketika mengelola uang pribadi.Hal ini didasari alasan bahwa

segala sesuatu diawali dari kepala.Maksudnya adalah berpikir dahulu

baru bertindak.

29
Pengelolaan keuangan pribadi juga menuntut adanya pola hidup yang

prioritas.Nalarnya adalah kekuatan dari prioritas (the power of priority)

berpengaruh juga pada tingkat kedisiplinan seseorang ketika mengelola

uangnya (Benson 2004). Membahas tentang kedisiplinan yang

merupakan kesadaran diri untuk mematuhi aturan serta kemampuan diri

untuk menyesuaikan dirinya dengan perubahan, maka secara eksplisit

telah menyentuh kontrol diri (self control). Hal ini berpijak pada alasan

bahwa sukses atau tidaknya seseorang juga salah satunya dipengaruhi

oleh Kontrol diri (Tangneydkk, 2004).

Menurut Warsono (2010) dalam (Yushita, 2017), mengelola keuangan

pribadi dapat dilihat dari empat ranah yaitu :

a. Penggunan Dana. Dari mana pun sumber dana yang dimiliki, yang

menjadi persoalan adalah bagaimana cara mengalokasikan dana (

penggunaan dana) tersebut untuk memenuhi kebutuhan secara

tepat. Pengalokasian dana haruslah berdasarkan prioritas. Skala

prioritas dibuat berdasarkan kebutuhan yang anda perlukan, namun

harus memperhatikan presentase sehingga penggunaan dana tidak

habis digunakan untuk konsumsi sehari-hari saja. Presentasi

pengalokasian dana yakni 70% dapat digunakan untuk pemenuhan

konsumsi sehari-hari, 20% untuk ditabung, dan 10% investasi.

Karena 70% digunakan untuk konsumsi sehari-hari, maka

diperlukan ketelitian dalam menghitung kebutuhan pribadi dalam

keseharian, seperti makan, minum, rekreasi, kos, dan lain

30
sebagainya yang membantu anda pada tujuan pribadi. 70% ini

haruslah tepat dan tidak berlebihan. 20% yang ditabung berguna

untuk kebutuhan mendesak ataupun jika tidak digunakan, suatu

saat dapat dipakai sebagai modal investasi. 10% yang digunakan

untuk investasi dapat direncanakan dengan matang, sehingga

investasi tersebut dapat mendatangkan keuntungan dimasa

mendatang. Memang sangat kecil presentase untuk investasi,

dikarenakan kebutuhan investasi bukanlah sesuatu yang utama

dalam pengelolaan keuangan pribadi. 10% tersebut tidaklah

langsung diinvestasikan jika anda memiliki rencana bisnis yang

besar, namun dapat ditabung dulu sebagai tabungan modal

investasi. Perlu diingat, bahwa untuk berinvestasi dibutuhkan

perencanaan yang matang.

b. Penentuan sumber dana. Seseorang harus mampu mengetahui dan

menentukan sumber dana. Sumber-sumber dana dapat berasal dari

orang tua, donatur dan beasiswa. Selain itu seseorang juga dapat

menentukan sumber dananya sendiri contohnya dengan bekerja.

Sumber dana juga dapat diciptakan dari membuka usaha. Dengan

mampu menentukan sumber dana, maka seseorang mengetahui dan

mencari sumber dana alternatif lain sebagai sumber pemasukan

keuangan untuk dikelola.

c. Manajemen resiko. Selanjutnya seseorang juga haruslah memiliki

proteksi yang baik untuk mengantisipasi kejadian-kejadian yang

31
tidak terduga. Kejadian-kejadian tidak terduga itu seperti sakit,

bencana, kebutuhan mendesak dan lainnya. Hal yang sering

dilakukan dalam melakukan proteksi tersebut adalah dengan

mengikuti asuransi. Yang dimaksud dengan manajemen resiko

adalah pengelolaan terhadap kemungkinan-kemungkinan resiko

yang akan dihadapi.

d. Perencanaan masa depan. Masa depan merupakan hal yang akan

dituju oleh setiap orang, untuk itu dibutuhkan suatu rencana yang

matang dalam keuangan untuk mencukupi kebutuhan pada saat

tersebut. Dengan merancanakan masa depan, maka anda juga

menganalisa kebutuhan-kebutuhan dimasa depan, sehingga anda

dapat menyiapkan investasi dari saat ini.

Selain empat hal diatas, Senduk (2004) dalam (Yushita, 2017)

mengatakan bahwa manajemen keuangan pribadi meliputi keputusan

tentang :

a. Membeli dan memiliki sebanyak mungkin harta produktif.

Tentukan harta produktif yang ingin anda miliki.Harta

produktif ini merupakan harta yang dapat menekan pengeluaran

besar anda dalam kebutuhan sehari-hari. Seperti, jika anda

mahasiswa maka memiliki komputer dan printer dapat

mengurangi keperluan print di warnet. Harta produktif ini harus

anda upayakan untuk memiliki dengan cara membeli pada saat

32
anda mendapatkan uang. Prioritaskan harta-harta produktif

yang benar-benar mendukung aktivitas anda.

b. Mengatur pengeluaran anda.

Atur pengeluaran anda dan jangan sampai anda mengalami

defisit.Usahakan dalam pengaturan pengeluaran anda, sudah

dipastikan pos-pos pengeluaran tetap sudah

terakomodir.Pelajari dan biasakanlah diri anda untuk

mengeluarkan uang secara bijak dan tidak boros.

c. Berhati-hati dengan hutang.

Anda harus mengetahui kapan saat yang tepat untuk

berhutang, dan kapan saat yang tidak tepat untuk

berhutang.Banyak perusahaan dapat memanfaatkan hutang di

bank sebagai modal usaha.Pada manajemen keuangan pribadi,

jika anda mengalami defisit dan memaksa anda untuk

berhutang, maka usahakanlah hutang tersebut tidak terlalu

besar, dan mengganggu keuangan anda secara keseluruhan

pada saat pengembalian hutang tersebut.

d. Sisihkan untuk masa depan.

Rencanakan masa depan anda secara sistematis. Karena

dengan merencanakannya, anda dapat menyisihkan pemasukan

anda sebagian untuk diinvestasikan bagi masa depan. Dengan

membantu melakukan investasi masa depan dalam pengelolaan

33
keuangan, maka anda mengurangi resiko untuk bergerak jauh

dari masa depan yang anda inginkan.

e. Memiliki proteksi.

Milikilah asuransi untuk melindungi anda dari berbagai

bentuk resiko yang kemungkinan dapat terjadi.Jika anda belum

memiliki penghasilan yang tetap, maka anda dapat membuka

rekening tabungan dan menyisihkan uang anda sedikit dari

pemasukan untuk ditabung sebagai anggaran proteksi pada

resiko yang tidak anda harapkan.

Menurut Silvy & Yulianti(2015),dalam melakukan

pengelolaan keuangan haruslah ada perencanaan keuangan

untuk mencapai tujuan, baik tujuan jangka pendek maupun

jangka penjang. Media pencapaian tujuan tersebut dapat

melalui tabungan, investasi, atau pengalokasian dana. Dengan

pengelolaan keuangan yang baik, maka tidak akan terjebak

pada perilaku berkeinginan yang tidak terbatas. Parrota dan

Johnson (1998) dalam Silvy & Yulianti (2015)menyatakan

bahwa manajemen keuangan pribadi dapat diartikan sebagai

proses perencanaan, implementasi dan evaluasi keuangan yang

dilakukan oleh individu ataupun keluarga, yang diharapkan

individu ataupun rumah tangga akan mampu menciptakan

kekayaan yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan saat ini

maupun dimasa yang akan datang.

34
Pengelolaan keuangan yang baik diukur dengan lima

komponen dari kemampuan seseorang dalam menganggarkan,

menghemat uang, dan mengatur pengeluaran Perry dan Morris

(2005) dalam (Silvy & Yulianti, 2015). Lima komponen

tersebut terdiri dari mampu membelanjakan uang seperlunya,

membayar kewajiban bulanan tepat waktu, merencanakan

keuangan untuk keperluan masa depan, menabung, dan

menyisihkan dana untuk diri sendiri maupun keluarga. Dari

kelima komponen tersebut, pengaruh yang paling besar terjadi

pada mengatur pengeluaran.Pengeluaran yang terjadi dalam

rumah tangga cukup besar terjadi pada sektor non makanan

yang meliputi biaya pendidikan, biaya listrik, telepon, asuransi,

kesehatan dan lain sebagainya. Biaya pendidikan merupakan

prioritas guna memenuhi pendidikan dan pembentukan masa

depan bagi anak.

Pengelolaan keuangan pribadi juga ditentukan oleh

pengetahuan yang dimiliki oleh setiap individu. Cummins

(2009) mengungkapkan bahwa kemampuan seseorang untuk

mengelola keuangan menjadi salah satu faktor penting untuk

mencapai sukses dalam hidup, sehingga pengetahuan akan

pengelolaan keuangan yang baik dan benar menjadi penting

bagi anggota masyarakat khususnya individu. Penelitian yang

dilakukan oleh Ida (2010) menyatakan pengetahuan keuangan

35
yang dimiliki oleh seseorang berpengaruh terhadap pengelolaan

keuangan. Hal yang sama juga disampaikan dalam penelitian

Andrew (2014) yang menyatakan bahwa terdapat hubungan

signifikan antara pengetahuan keuangan dengan perilaku

keuangan dimana semakin tinggi pengetahuan keuangan

seseorang yang dimiliki akan cenderung lebih bijak dalam

pengelolaan keuangannya.

2. Fitriarianti (2018) Universitas Pamulang

Meneliti tentang “Pengaruh Literasi Keuangan, Perilaku Keuangan dan

Pendapatan Terhadap Keputusan Berinvestasi”.Penelitian ini bertujuan

untuk menganalisis dan mengukur pengaruh literasi keuangan, perilaku

keuangan dan pendapatan terhadap keputusan investasi.Hasil penelitian

ini menunjukkan bahwa literasi keuangan tidak berpengaruh signifikan

terhadap keputusan investasi, sedangkan perilaku keuangan dan

pendapatan berpengaruh signifikan terhadap keputusan berinvestasi.

Pendapatan merupakan salah satu indikator untuk mengukur

kesejahteraan seseorang atau masyarakat, sehingga pendapatan

masyarakat ini mencerminkan kemajuan ekonomi suatu masyarakat

Luminatang (2013) dalam (Fitriarianti, 2018). Menurut Sukirno (2006)

dalam (Fitriarianti, 2018), pendapatan adalah jumlah penghasilan yang

diterima oleh penduduk atas prestasi kerjanya selama satu periode

tertentu, baik harian, mingguan, bulanan, maupun tahunan. Pendapatan

seseorang pada dasarnya tergantung dari pekerjaan dibidang jasa atau

36
produksi, serta waktu jam kerja yang dicurahkan, tingkat pendapatan

perjam yang diterima Luminating(2013) dalam (Fitriarianti, 2018).

Personal income diukur berdasarkan pendapatan dari semua sumber.

Komponen terbesar dari total pendapatan adalah upah dan gaji.

Kompensasi menurut Hasibuan (2002) adalah semua pendapatan yang

berbentuk uang, barang langsung atau tidak langsung yang diterima

karyawan sebagai imbalan atas jasa yang diberikankepada perusahaan.

Tujuan pemberian kompensasi antara lain sebagai ikatan kerjasama,

kepuasan kerja, pengadaan efektif, motivasi, stabilitas karyawan, disiplin,

serta pengaruh serikat buruh dan pemerintah.

Keputusan berinvestasi menurut Rusdin (2006) keputusan berinvestasi

adalah bersifat individual dan tergantung sepenuhnya kepada pribadi

yang bebas.Oleh karenanya, sebelum sampai pada suatu keputusan

investasi, pertimbangkan terlebih dahulu secara matang.Menurut

Christanti & Mahastanti (2011) keputusan investasi seorang individu

selama ini dilihat dari dua sisi yaitu a. Sejauh mana keputusan dapat

memaksimalkan kekayaan (economic), b. Behavioral motivation

(keputusan investasi berdasarkan aspek psikologis investor).

3. Silvy & Yulianti (2015) STIE Perbanas Surabaya

Meneliti tentang “Sikap Pengelolaan Keuangan dan Perilaku

Perencanaan Investasi Keluarga di Surabaya”.Penelitian ini berfokus

pada pengetahuan keuangan dan pengalaman sebagai ukuran literasi yang

mempengaruhi sikap dan perilaku perencanaan investasi keuangan

37
keluarga di Surabaya.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa

pengetahuan keuangan dan pengalaman keuangan berpengaruh terhadap

perilaku perencanaan investasi keuangan keluarga, sikap pengelola

keuangan memoderasi dan memperkuat pengaruh pengetahuan keuangan

dan tindak memoderasi pengaruh pengalaman keuangan terhadap

perilaku perencanaan investasi keuangan keluarga.

Menurut Downes dan Goodman (2001) dalam Yushita (2017),

investasi pada hakekatnya merupakan penempatan sejumlah dana pada

saat ini dengan harapan untuk memperoleh keuntungan di masa yang

akan datang. Ada dua faktor yang dipertimbangkan dalam pengambilan

keputusan, yaitu tingkat pengembalian risiko.

Investasi adalah aktifitas dengan menggunakan modal untuk

menciptakan uang, baik melalui sarana yang menghasilkan pendapatan

maupun melalui ventura yang lebih berorientasi ke risiko, yang dirancang

untuk mendapatkan perolehan modal.

Menurut Warsono (2010) dalam Silvy & Yulianti(2015) dalam

berinvestasi, saat ini banyak instrument yang dapat dipilih oleh individu,

baik pada aset rill seperti tanah, property, dan real estate, dan emas,

maupun aset keuangan, seperti saham, obligasi, sertifikat deposito,

reksadana. Dalam berinvestasi, ada lima faktor yang mempengaruhi

pilihan investasi yaitu:

a. Keamanan dan risiko (yaitu keamanan dalam suatu investasi berarti

risiko kerugian minimal).

38
b. Komponen faktor risiko(yaitu komponen faktor risiko yang

berkaitan dengan investasi khusus berubah dari waktu ke waktu).

c. Pendapatan investasi (yaitu pendapatan dalam bentuk tunai dan

bersifat pasti).

d. Pertumbuhan investasi (yaitu peningkatan dalam nilai, seperti

saham).

e. Likuiditas (yaitu tinggi rendahnya tingkat pengembalian saham).

Pengetahuan Keuangan terhadap perilaku Perencanaan

Investasi.Menurut Lusardi (2008), tingkat pengetahuan keuangan adalah

hal yang paling penting, karena memungkinkan individu untuk

memahami pengelolaan keuangan individu serta memiliki perilaku

penghematan. Pengetahuan keuangan tentang investasi seperti

mengetahui kerja suku bunga, dampak inflasi dan konsep diversifikasi

risiko. Kurangnya pengetahuan dalam literasi keuangan mengakibatkan

seseorang kurang aktif dan kurang mengerti dalam mengelola keuangan

pribadi sehingga menghambat seseorang untuk berinvestasi. Hambatan

investasi ini terjadi karena tidak tepatnya pengelolaan keuangan yang

dilakukan sehingga sisa dana yang tersisa tidak cukup untuk berinvestasi.

Jadi pengetahuan tentang pengelolaan keuangan dan pendapatan sangat

berpengaruh terhadap pengambilan keputusan individu dan perilaku

perencanaan keuangan seperti investasi, manajemen kredit, asuransi,

maupun dana pensiun.

39
Pengalaman keuangan terhadap perilaku perencanaan

investasi.Menurut Lusardi dan Tufano (2008), pengalaman keuangan

dijadikan pembelajaran individu dalam mengelola keuangan maupun

pengambilan keputusan keuangan masa depan. Pengalaman keuangan

tentang investasi, seperti membeli saham, reksadana, property secara

online, memiliki dan memanfaatkan produk investasi (saham, obligasi,

reksadana, dan lain-lain).

Menurut Hilgret dan Jeanne (2003) dalam Silvy & Yulianti(2015),

keputusan keuangan yang baik dan benar dibutuhkan untuk

meningkatkan pendapatan, mengelola pengeluaran, pembayaran pajak

agar manajemen keuangan keluarga menjadi baik. Pengalaman masa

kecil yang positif tentang mengelola keuangan, lingkungan social, dan

sikap terhadap penghematan memainkan peran manajemen keuangan

dalam perilaku keluarga di masa yang akan datang. Motivasi individu

untuk hidup lebih baik dengan belajar dari pengalaman. Pengalaman

dapat dipelajari dari pengalaman pribadi, teman, keluarga atau orang lain

yang lebih berpengalaman dapat memperbaiki dalam pengelolaan,

pengambilan keputusan maupun perencanaan investasi.

40
Tabel 2.1.
Penelitian Terdahulu
No PENELITI JUDUL PERSAMAAN PERBEDAAN
1. Amania Novi Pentingnya Sama-sama Mengelola
Yushita Literasi mengelola keuangan
Keuangan keuangan. karyawan di PT
2017 Bagi Japfa Comfeed
Pengelolaan Indonesia Tbk.
Universitas Keuangan
Negeri Pribadi
Yogyakarta
2. Baiq Pengaruh Sama-sama Mengelola
Fitriarianti Literasi mengelola keuangan,
Keuangan, keuangan, perilaku
2018 Perilaku perilaku keuangan dan
Keuangan keuangan, dan pendapatan
Universitas dan pendapatan karyawan di PT
Pamulang Pendapatan terhadap Japfa Comfeed
Terhadap keputusan Indonesia Tbk.
Keputusan investasi.
Berinvestasi
3. Norma Sikap Pengelolaan Pengelolaan
Yulianti dan Pengelolaan keuangan dan keuangan dan
Meliza Silvy Keuangan perilaku perilaku
2013 dan Perilaku perencanaan karyawan di PT
STIE Perencanaan investasi. Japfa Comfeed
Perbanas Investasi Indonesia Tbk,
Surabaya Keluarga di terhadap
Surabaya keputusan
investasi.
Sumber : Data Diolah

2.2 Kajian Teoritis

1. Karyawan

Karyawan adalah seorang atau individu yang bekerja pada suatu

instansi atau perusahaan. Seorang individu yang menjadi karyawan akan

terikat secara kontrak dengan perusahaan, dimana individu tersebut

bekerja.Menjadi karyawan tidak menutup kemungkinan untuk menjadi

sukses secara finansial. (Ariani dan Dwita, 2015)

41
Setiap karyawan (pegawai) yang memasuki suatu organisasi

mengharapkan gambaran karier yang jelas sehingga dapat

memproyeksikan apa yang akan diperoleh dalam jangka menengah dan

jangka panjang selama mengabdi pada perusahaan tersebut. Kejelasan

karier tersebut dapat membangun komitmen dan motivasi yang

bersangkutan untuk bekerja.Gambaran seperti itu memerlukan penyediaan

informasi yang komprehensif bagi pekerja.Dengan demikian, analisis

pekerjaan dapat memberikan fokus terhadap pengembangan karier guna

memastikan bahwa pegawai saat ini telah memiliki keahlian yang

dibutuhkan untuk melaksanakan pekerjaan di masa mendatang.Selain itu,

informasi pekerjaan dapat membantu organisasi membuat bagan saluran

promosi dan menyediakan bagi pegawai data yang berhubungan dengan

kesempatan dan persyaratan karier di dalam organisasi. Informasi yang

memadai akan mempengaruhi keberhasilan analisis pekerjaan. Analisis

pekerjaan akan mengidentifikasi kewajiban dan tanggung jawab dari

pekerjaan dengan mengumpulkan berbagai informasi dan data. Untuk itu,

dibutuhkan perhatian untuk mencermati, aktivitas kerja, aktivitas yang

orientasi pada pekerja, tipe mesin, alat, perlengkapan, dan bantuan kerja

yang digunakan dalam bekerja.Berbagai macam informasi tersebut

digunakan untuk membantu menentukan keahlian atau skill kerja yang

dibutuhkan. Informasi mengenai uraian pekerjaan dinilai sangat penting

mengingat bahwa uraian pekerjaan adalah suatu penyataan tertulis tentang

apa sesungguhnya yang akan dilakukan pelaksana pekerjaan (karyawan

42
atau pegawai), bagaimana dia melakukanya, apa hak dan kewajibannya,

serta dalam kondisi apakah pekerjaan itu dijalankan. Jawaban dari

berbagai pertanyaan dalam definisi tersebut akan dapat memberikan

jawaban yang jelas tentang suatu uraian pekerjaan sehingga pekerjaan

tersebut akan dapat diselesaikan dengan baik dan memuaskan. Menurut

Dessler (1997) dalam Sinambela(2018) tidak ada suatu format standar

yang dapat digunakan untuk menulis suatu uraian jabatan yang baku.

Sebenarnya, terdapat tujuh tahapan penting yang secara umum digunakan,

yaitu (1) indentifikasi jabatan, (2) ringkasan jabatan, (3) hubungan

tanggung jawab dan kewajiban yang dilakukan, (4) wewenang yang

dimiliki, (5) standar kinerja, (6) kondisi kerja, dan (7) lingkungan fisik.

Dalam menetapkan spesifikasi pekerjaan bagi pegawai yang

terlatih cenderung akan lebih mudah (Hadiyanto, 2013) mengingat

gambaran pekerjaan mereka yang sudah terurai dengan jelas. Akan tetapi,

terdapat perbedaan antara deskripsi pekerjaan dengan spesifikasi pekerjaan

yang terlihat dari perspektif semata (Simamora, 2001).

Berdasarkan statusnya karyawan dibagi menjadi dua jenis yaitu

karyawan tetap dan karyawan tidak tetap.

Karyawan dibagi menjadi 3 jenis yaitu,

a. Karyawan tetap

Karyawan tetap adalah karyawan yang mutlak diakui oleh

perusahaan. Karyawan tetap adalah karyawan yang telah memiliki

kontrak atau perjanjian dengan perusahaaan dalam jangka waktu yang

43
tidak ditetapkan atau sampai batas usia pensiun. Karyawan tetap

biasanya disebut sebagai karyawan “PT” didalam

perusahaan.Karyawan tetap mempunyai hak mutlak dan hak yang jauh

lebih besar dibandingkan dengan karyawan outsourching dan

borongan.Karyawan tetap sangat terjamin masa kerjanya sehingga

tidak perlu khawatir tentang kepastian lapangan pekerjaan.Berbeda

dengan karyawan outsourching dan borongan yang belum terjamin

masa kerjanya.mendapatkan hak sepenuhnya atas hasil pekerjaannya di

perusahaan tempat dimana karywan tersebut bekerja. Jumlah jam kerja

normal untuk karyawan adalah 40 (empat puluh) jam dalam satu

minggu. Penetapan jadwal jam kerja adalah sesuai dengan ketentuan

yang berlaku pada perusahaan. Karyawan berhak atas upah lembur

bilamana perusahaan menugaskan karyawan bekerja di luar jam kerja

normal dengan maksimum waktu kerja lembur adalah

enam puluh jam per bulan.

Karyawan tetap juga akan mendapat pengembangan rutin yang

akan diadakan oleh perusahaan guna menambah wawasan dan

pengetahuan. Pengembangan rutin ini biasanya disebut pelatihan atau

diklat.Fungsi dari diklat ini adalah untuk menambah pengetahuan

karyawan dalam bekerja sehingga karyawan diharapkan mampu

berkembang dan menerapkan ilmu yang sudah diperoleh.Selain itu,

diklat ini diharapkan mampu memaksimalkan kinerja karyawan dalam

aktivitas produksi.

44
b. Karyawan Outsourcing

Outsourcing adalah suatu usaha untuk mengontrakkan suatu

kegiatan pada pihak luar untuk memperoleh layanan pekerjaan yang

dibutuhkan.Outsourcing adalah alternatif dalam melakukan pekerjaan

sendiri.Outsoursing tidak sekedar mengontrakkan secara biasa, tetapi

jauh melebihi itu. Definisi oursourcing menurut Maurice F. Greaver II

dalam buku Iftida (2010)adalah “Outsourching is the act of

transferring some of company’s recurring internal activities and

decision rights to outside provider, as set forth in a contract. Because

the activities are recurring an a contract in used, outsourcing goes

beyond the use of consultants. As a matter of practice, not only are the

activities transferred, but the factors of production and decision rights

often are, too. Factor of production are the resources that make the

activities occur and include people, facilities, equipment, technology,

and other assets. Decision rights are the responsibilities for making

decisions over certain elements of the activities transferred.”

Shreeveport Management Consultancy memeberikan definisi

mengenai outsourcing sebagai berikut, “ The transfer to a third party

of the continuous management responsibility for the provision of a

service governed by a service level agreement.”

Perkembangan organisasi perusahaan berkembang menjadi

semakin kompleks, sumber daya juga berjalan secara bersama-sama,

45
yaitu lebih menuju pada spesialisasi yang tertuju pada berbagai elemen

dari operasi perusahaan, yaitu ;

1) Desain produk (product design).

2) Rekayasa (engineering).

3) Pembuatan (manufacturing).

4) Sumber daya manusia (human resources).

5) Teknologi informasi (information technology).

6) Logistic (logistics).

7) Penjualan (sales).

Spesialisasi ini membuka jalan untuk outsourcing terhadap tugas-

tugas yang bersifat bukan tugas utama, yang menantang para pimpinan

perusahaan untuk mengevaluasi kembali niat tradisonal untuk

melakukan integrasi vertikal dan memenuhi segala keperluan

perusahaan dari suatu atap (perusahaan sendiri).Potensi keuntungan

dari outsourcing adalah memperoleh kesempatan mengatur organisasi

yang lebih fleksibel untuk melakukan core activities-nya. Dalam era

yang akan dating akan sangat mudah untuk memperoleh jasa dari luar

atau pihak ketiga. Perbedaan dari perusahaan satu dengan yang lain

adalah modal intelektual, pengetahuan, pengalaman dan bukan lagi

dari besar dan ruang lingkup sumber daya yang mereka punyai dan

kuasai. Sebagai hasilnya, banyak perusahaan dari hampir semua jenis

memilih untuk mengontrakkan berbagai jenis pekerjaannya, dengan

tujuan untuk memfokuskan diri pada aktivitas utamanya dan

46
memanfaatkan kemampuan serta kemahiran mitra usahanya dalam

menangani aktivitas sampingannya. Tidak ada suatu perusahaan pun

yang terlalu kecil atau terlalu besar untuk memikirkan dan melakukan

outsourcing.

Perusahaan melakukan outsourcing terhadap aktifitas-aktifitasnya

dan berharap mendapatkan potensi keuntungan dari kegiatan

outsourcing ini. Potensi keuntungan tersebut antara lain untuk,

1) Meningkatkan fokus perusahaan.

2) Memanfaatkan kemampuan kelas dunia.

3) Mempercepat keuntungan yang diperoleh dari reengineering.

4) Membagi resiko.

5) Suber daya sendiri dapat digunakan untuk kebutuhan-kebutuhan

lain.

6) Memungkinkan tersedianya dana kapital.

7) Menciptakan dana segar.

8) Mengurangi dan mengendalikan biaya operasi.

9) Memperoleh sumber daya yang tidak dimiliki sendiri.

10) Memecahkan masalah yang sulit dikendalikan atau dikelola.

Bagi perusahaan yan melakukan outsourcing harus memperhatikan

langkah-langkah yang harus dikerjakan agar outsourcing dapat berjalan

dengan lancar dan berhasil. Maurice E. Greaver II menyediakan 7

langkah pokok yang perlu dilakukan yaitu sebagai berikut :

1) Perencanaan oursourcing

47
2) Pemilihan strategi

3) Analisis biaya

4) Pemilihan pemberi jasa

5) Tahap negosiasi

6) Transisi sumber daya

7) Pengelolaan hubungan

Langkah-langkah ini bukan sesuatu ketentuan yang mutlak tetapi

sekedar pedoman bagi perusahaan.Dalam pelaksanaanya dapat melihat

kondisi dari suatu perusahaan.

Pemberitahuan rencana outsourcing haruslah disampaikan kepada

para karyawan, terlebih lagi karyawan yang akan terkena dampaknya

terlebih dahulu sebelum dilakukan langkah-langkah lain. Hal ini untuk

mencegah timbulnya desas-desus mengenai apa yang terjadi. Desas-

desus yang tidak jelas biasanya mengakibatkan penolakan terlebih

dahulu dari para karyawan dan kalau ini sempat terjadi maka akan

lebih sulit untuk mengembalikannya. Oleh karena itu, waktu

pemberitahuan tersebut penting sekali. Pemberitahuan meliputi apa

yang dimaksud dengan outsourcing, apa tujuan jangka pendek dan

jangka panjang, dampak apa yang diharapkan, rencana jadwal

pelaksanaan, hal-hal apa yang diharapkan perusahaan dari karyawan.

Pemberitahuan yang tepat waktu, cukup dan jelas, akan membantu

mengurangi penolakan para karyawan. Pemberitahuan kepada

48
karyawan ini tidak hanya pada waktu perencanaan saja, tetapi pada

setiap langkah yang penting pada waktu yang tepat.

Jenis tenaga yang paling banyak digunakan di sini adalah tenaga

klarikal atau tenaga spesialisasi.Biasanya penggunaannya atas dasar

kebutuhan sementara karena untuk beberapa negara, ketentuan

perundang-undangan kadang tidak memungkinkan menggunakan

tenaga kontrak untuk kebutuhan yang bersifat tetap.Outsouching

tenaga kerja dihitung berdasarkan orang per jam atau orang perhari.

Beberapa keuntungan yang diharapkan diperoleh dari outsourcing

bidang sumber daya manusia ialah :

1) Bukan masalah strategis

Mengandalkan dan menyerahkan tugas kepada pihak ketiga

tidak akan mempengaruhi kepentingan perusahaan sepanjang

tidak menyangkut tugas yang strategis.

2) Pengalaman

Untuk beberapa tugas, diperlukan petugas yang

berpengalaman di bidang tersebut dan sering kali hanya dapat

diperoleh secara cepat melalui outsourcing.Memang pengalaman

dapat dikumpulkan dalam perusahaan sendiri, tetapi memerlukan

waktu dan kadang-kadang justru waktu tidak ada karena suatu

kebutuhan mendesak.

49
3) Biaya

Dalam banyak hal biaya untuk menggunakan tenaga dari

luar lebih kecil dan juga hanya menyangkut biaya variabel,

apalagi apabila diperlukan untuk waktu terbatas.Hal ini lebih-

lebih lagi apabila standar gaji perusahaan sendiri lebih tinggi dari

standard gaji perusahaan pemberi jasa. Sementara itu, beberapa

kerugian yang dapat diantisipasi dari jenis outsourcing seperti ini

adalah sebagai berikut :

a) Biaya

Disamping memberikan keuntungan, biaya dapat juga

merupakan kerugian karena dalam beberapa hal, biaya yang

dikeluarkan lebih tinggi daripada kalau dilakukan sendiri.Ini

berlaku apabila perusahaan memerlukan tenaga dalam jangka

panjang dan standard gaji perusahaan sendiri di bawah

standard gaji perusahaan pemberi jasa.

b) Pengawasan

Bagaimana pun juga, orang yang digunakan dari luar

untuk melakukan suatu pekerjaan memerlukan

pengawasan.Untuk itu, sering kali masih diperlukan

pengawas yang bertugas mengawasi yang melakukan

pekerjaan tertentu, sesuai dengan kebutuhan sehingga

kinerjanya sesuai dengan kebutuhan.

50
c) Larangan

Beberapa negara mungkin tidak diperbolehkan untuk

mempekerjakan orang dalam hubungan labour supply untuk

pekerjaan yang bersifat tetap atau relatif tetap.

Karyawan outsourcing adalah karyawan yang berasal dari

perusahaan alih daya.Alih daya dalam bahasa inggris disebut

outsourcing.Alih daya memberikan jasa terhadap user (pengguna) yang

membutuhkan sumber daya manusia (SDM).Bentuknya bisa hanya

melakukan perekrutan dan memberikan kepada perusahaan dalam

bentuk beli putus, bisa juga dalam hal pengelolaan sumber daya

manusia demi kelancaran usaha yang mereka jalankan.

Perusahaan alih daya yang bonafide memiliki banyak pengguna

perusahaan kelas atas, contohnya saja Perusahaan PT Japfa Comfeed

Indonesia, Tbk. Perusahaan tersebut adalah salah satu perusahaan agri-

food terbesar dan terkemuka di tanah air. Perusahaan tersebut memiliki

akses yang luas terhadap informasi lowongan kerja untuk banyak

karyawan dari berbagai macam latar belakang pendidikan atau disiplin

ilmu untuk ditempatkan di perusahaan penggunanya.

Alih daya adalah penyerahan wewenang dari suatu perusahaan

kepada perusahaan lain untuk menjalankan sebagian atau seluruh

proses fungsi usaha dengan menetapkan suatu target atau tujuan

tertentu.

51
Penyerahan kegiatan, tugas ataupun pelayanan pada pihak lain,

dengan tujuan untuk mendapatkan tenaga ahli serta meningkatkan

efisiensi dan efektivitas Perusahaan.

Ada dua macam jenis alih daya :

a) Perjanjian pemborongan pekerjaan secara penuh (full

outsourcing) pemborongan pekerjaan murni atau Business

Process Outsourcing.

b) Penyediaan jasa pekerja atau buruh (labor contract or supplier).

1) Manfaat Alih Daya

a) Bagi Pemerintah

Mengembangkan dan mendorong pertumbuhan ekonomi

masyarakat serta pertumbuhan ekonomi masyarakat serta

pertumbuhan ekonomi nasional.Pembinaan dan pengembangan

kegiatan koperasi, usaha kecil menengah (UMKM) dengan

tumbuhnya perusahaan alih daya.Mengurangi beban pemerintah

dalam mengatasi pengangguran dan perluasan kesempatan kerja.

b) Bagi Perusahaan atau Industri

Mengurangi beban keterbatasan lahan untuk pengembangan

perusahaan di kawasan industri, meningkatkan fleksibilitas dalam

pengembangan produk baru dan penyesuaian dengan

pengembangan teknologi sehingga perusahaan dapat

berkonsentrasi untuk mengembangkan produk baru dan

teknologi.Produk yang sudah stabil dan menggunakan teknologi

52
lama bisa dikembangkan di perusahaan mitra (transfer of

knowledge).Meningkatkan daya saing perusahaan dengan efisiensi

penggunaan fasilitas dan teknologi yang berkembang pesat.

c) Bagi masyarakat

Aktivitas industri di daerah akan mendorong kegiatan ekonomi

penunjang di lingkungan masyarakat (pasar, warung, transportasi,

dll). Mengembangkan infrastruktur sosial masyarakat, budaya

kerja, disiplin, dan peningkatan pendidikan seiring dengan

peningkatan kemampuan ekonomi, mengurangi pengangguran, dan

mencegah terjadinya urbanisasi, meningkatkan kemampuan dan

budaya berusaha menjadi lebih baik di lingkungan masyarakat

(pasar, warung, transportasi, dan lain sebagainya).Mengembangkan

infrastruktur sosial masyarakat, budaya kerja, disiplin, dan

peningkatan pendidikan seiring dengan peningkatan kemampuan

ekonomi, mengurangi pengangguran dan mencegah terjadinya

urbanisasi, meningkatkan kemampuan dan budaya berusaha di

lingkungan masyarakat.

2) Kewajiban dan Hak Karyawan Alih Daya

Bentuk kerjasama yang dilakukan oleh perusahaan pengguna dan

perusahaan alih daya adalah untuk menjalankan proses fungsi usaha

dilakukan dengan dengan penanganan satu perjanjian kerja sama alih

daya yang berlaku untuk waktu tertentu, dan dapat diperpanjang atau

diperbaharui oleh kedua belah pihak sesuai kesepakatan. Perjanjian

53
pemborongan pekerjaan atau penyediaan jasa pekerja tersebut dibuat

secara tertulis.Dalam perjanjian kerja itu diatur hak dan kewajiban

masing-masing pihak. Berapa gaji yang diterima karyawan dan

tunjangan lain juga diatur dalam perjanjian kerja sama ini. Perjanjian

kerja sama ini akan diturunkan kepada karyawan alih daya

(outsourcing) dalam bentuk perjanjian kerja. Hak dan kewajiban

sesuai dan sama dengan apa yang diatur dalam perjanjian kerja sama.

Ada dua perjanjian yang biasa diterapkan dalam sistem alih daya yaitu

PKWT dan PKWTT. Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT)

adalah perjanjian kerja yang :

a) Sekali selesai atau sifatnya sementara.

b) Diperkirakan akan selesai dalam waktu paling lama tiga tahun.

c) Bersifat musiman.

d) Bukan merupakan kegiatan yang bersifat tetap dan tidak terputus-

putus (berhubungan dengan produk baru, kegiatan baru, atau

pekerjaan yang masih dalam percobaan atau penjajagan.

e) Tidak ada masa percobaan

PKWT berdasarkan waktu :

a) Didasarkan atas jangka waktu paling lama dua tahun.

b) Hanya boleh diperpanjang 1 (satu) kali untuk paling lama dalam

waktu yang sama, dengan ketentuan jumlah seluruhnya tidak

lebih dari 3 tahun.

54
c) Pengusaha memberitahukan maksudnya untuk memperpanjang

selambat-lambatnya 7 hari sebelum perjanjian kerja berakhir.

d) Pembaharuan perjanjian kerja hanya dilaksanakan setelah

melebihi masa tenggang 30 hari berakhirnya perjanjian kerja yang

lama, dan hanya boleh dilakukan 2 (dua) kali dalam maksimal 2

tahun.

Berakhirnya PKWT :

a) Telah berakhirnya waktu seperti yang ditentukan dalam perjanjian

kerja.

b) Meninggalnya pekerja (ahli warisnya berhak atas hak yang

bersangkutan sesuai perjanjian kerja atau peraturan perusahaan).

Perjanjian Kerja Waktu Tidak Tertentu (PKWTT) adalah

perjanjian kerja untuk karyawan regular (karyawan tetap), untuk itu

dapat diberlakukan masa percobaan kerja selama maksimal tiga bulan.

Perjanjian kerja dapat berakhir karena keadaan, syarat atau

kejadian tertentu sebagaimana tercantum dalam perjanjian kerja dan

peraturan perusahaan dapat menyebabkan berakhirnya hubungan kerja

(termasuk di dalamnya bencana alam, kerusuhan sosial, atau gangguan

keamanan).Perjanjian kerja bisa berakhir karena waktu perjanjian

kerja telah selesai atau pekerjan sudah selesai.Dalam perjanjian kerja

bisa juga dicantumkan bahwa jika terjadi pelanggaran terhadap isi

perjanjian, salah satu pihak dapat meminta agar perjanjian kerja

diakhiri. Dalam Undang-undang No.13 tahun 2003 tentang

55
Ketenagakerjaan, Pasal 62, ditegaskan bahwa pihak (perusahaan atau

karyawan) yang mengakhiri hubungan kerja diwajibkan membayar

ganti rugi kepada pihak lainnya sebesar upah pekerja atau buruh

sampai batas waktu berakhirnya jangka waktu perjanjian kerja

seharusnya berlangsung. Jika dapat dirundingkan dengan baik dan

tidak mengganggu hubungan kerja, bisa saja ganti rugi tidak

dibayarkan.Kebanyakan karyawan yang mengakhiri hubungan kerja

sebelum berakhir kontrak, tidak dapat dituntut untuk membayar ganti

rugi.Mereka beranggapan bahwa hal ini adalah biasa.

Kewajiban karyawan alih daya (outsourcing) adalah melaksanakan

pekerjaan sebagaimana yang diinstruksikan oleh perusahaan

pengguna, sesuai dengan apa yang tertuang secara garis besar dalam

uraian pekerjaan di setiap departemen atau bagiannya. Sebelum

bekerja karyawan akan diberikan penjelasan langsung dari atasan pada

saat mulai bekerja.

Hak karyawan alih daya adalah mendapatkan upah pokok sesuai

yang telah disepakati dalam perjanjian kerja ditambah upah lembur

(sesuai ketentuan pemerintah).Hak lainnya adalah memperoleh

perlindungan atas keselamatan dan kesehatan kerja, moral dan

kesusilaan, dan perlakuan yang sesuai dengan harkat dan martabat

manusia serta nilai-nilai agama.Semua hak ini diperoleh berdasarkan

peraturan pemerintah yang berlaku. Perusahaan alih daya yang baik

56
akan patuh pada peraturan dan memberikan hak karyawannya sesuai

dengan haknya tidak dipotong sedikitpun.

Hak karyawan alih daya secara umum adalah :

a) Mendapatkan upah

b) Mendapatkan perlakuan yang sama. Peraturan ketenaga kerjaan

melarang pengusaha untuk melakukan diskriminasi terhadap

pekerja baik karena jenis kelamin, suku, ras, agama, juga status

pekerja seperti yang termaktub pada UU No. 13/2003 pasal 88-

98. Oleh sebab itu, upah pekerja alih daya (outsourcing)

sebenarnya tidak berbeda dari pekerja tetap atau tidak boleh lebih

rendah daripada peraturan perundangan, dan sebagai acuan

penetapan upah, digunakan UMR atau UMP sesuai daerah

masing-masing.

c) Mendapatkan uang lembur.

d) Mendapatkan hak cuti.

e) Mendapatkan THR (Tunjangan Hari Raya)

f) Mendapatkan perlindungan Jamsostek.

g) Mendapatkan kompensasi PHK.

3) Payroll atau Penggajian

Penggajian karyawan alih daya dapat dilakukan oleh pihak

perusahaan pengguna atau melalui pihak alih daya. Tetapi, lebih

banyak perusahaan pengguna yang akan memberikan gaji kepada

karyawan alih daya. Penggajian akan berjalan lancar apabila karyawan

57
yang bekerja pada perusahaan pengguna tidak menimbulkan masalah

ditempat kerja. Untuk mempercepat proses kerja payroll dapat

dilakukan dengan cara:

a) Mengirim lembar absensi sesuai dengan format yang telah

ditetapkan dan telah dibubuhi paraf sebagai tanda persetujuan dari

pengguna atau supervisor masing-masing pada tanggal-tanggal

yang ditetapkan.

b) Menuliskan dengan benar dan lengkap tentang waktu pelaksanaan

lembur pada formulir lembur yang telah ditentukan.

c) Memberikan data rekening bank dengan benar (nomor rekening,

nama bank, nama cabang).

Hal-hal yang harus dilakukan jika terjadi kesalahan penggajian

atau perbedaan pembayaran gaji adalah dengan mempersiapkan segera

bukti-bukti pendukung yang dapat dipertangungjawabkan seperti

salinan formulir absensi dan lembur, hubungi masing-masing

Relationship Officer (RO) atau petugas administrasi agar perusahaan

alih daya dapat melakukan cross check data dengan bagian payroll.

Memeriksa salary slip setiap bulan sangat diperlukan agar karyawan

dapat langsung mengetahui apakah ada kesalahan atau tidak. Seorang

karyawan harus menyimpan salary slip minimal 6 bulan agar bisa

dijadikan bahan bukti jika ada ketidaksamaan jumlah gaji.

Hambatan dalam penggajian dapat disebabkan karena beberapa

hal, antara lain :

58
a) Perpindahan (up load) data pada sistem payroll atau terjadi

masalah di bank dalam sistem mereka. Namun demikian, jika

perusahaan alih daya telah menggunakan sistem software

penggajian yang dapat diandalkan, kendala ini dapat

diminimalisasi.

b) Kesalahan tafsir dalam komunikasi pada saat standing instruction

(perintah pembayaran) dari perusahaan alih daya ke pihak bank,

yang biasanya disebabkan oleh penulisan nomor rekening yang

salah atau kurang lengkap.

c) Data absen karyawan belum diterima oleh perusahaan alih daya

baik data asli maupun data melalui facsimile.

d) Keterlambatan daftar absen dapat terjadi karena berbagai hal,

misalnya karyawan terlambat memberikan daftar absen ke atasan

langsung, atau pengguna yang biasanya bertindak sebagai atasan

langsung terlambat memeriksa atau menandatangani lembar

absensi.

e) Perusahaan pengguna terlambat membayarkan biaya karyawan

alih daya (outsourcing) kepada perusahaan alih daya. Bisa saja

keterlambatan pemberian gaji sudah mencapai bulan ke dua

sehingga perusahaan alih daya tidak mampu atau tidak mau

menalangi pembayaran gaji karyawan. Ada perusahaan pengguna

yang sering terlambat membayarkan kewajibannya sehingga alih

daya tidak mampu menanggulangi hal ini. Biasanya perusahaan

59
alih daya yang bagus akan berusaha membayarkan gaji

karyawannya walaupun pembayaran tagihan pengguna terlambat.

Namun, jika kejadian tersebut sering terjadi biasanya diatur dalam

perjanjian bahwa jika perusahaan pengguna telat membayar,

perusahaan tersebut akan dikenakan denda atau perusahaan alih

daya tidak mau membayarkan lagi sebagian bentuk pelaksanaan

protes atau sanksi kepada pengguna.

Penetapan jadwal kerja karyawan yang ikut dalam alih daya adalah

sesuai dengan ketentuan yang berlaku pada perusahaan dan yang

ditetapkan oleh perusahaan alih daya sesuai dengan kebutuhan

pengguna.Ketentuan waktu kerja dapat berubah sewaktu-waktu sesuai

kebutuhan perusahaan pengguna dan diinformasikan kepada

karyawan.

4) Fasilitas Pengobatan

Sebagai seorang karyawan, kesehatan jasmani sangatlah penting.

Karena seorang karyawan yang kesehatannya terganggu akan

berdampak buruk bagi kualitas pekerjaannya. Oleh karena itu seorang

karyawan akan memperoleh fasilitas pengobatan yang diberikan oleh

perusahaan alih daya.Manfaat dari fasilitas pengobatan tersebut adalah

fasilitas rawat jalan, rawat inap, perawatan gigi, dan manfaat

tambahan yang semuanya tergantung pada standar pengobatan yang

ditentukan oleh masing-masing perusahaan.Prosedur pemberian

bantuan pengobatan dilakukan dengan reimbursementatau

60
penggantian dengan mengajukan bukti-bukti pembayaran yang asli

dan sah kepada perusahaan alih daya.Ada perusahaan alih daya yang

tidak membatasi pemilihan rumah sakit atau klinik dan penggantian

100% dari kuitansi asli rumah sakit atau klinik sejauh tidak melebihi

plafon.Ada juga perusahaan yang menunjuk rumah sakit atau klinik

tertentu dalam menjalankan pengobatan.Dengan menunjukkan kartu

karyawan atau kartu khusus fasilitas berobat, seorang karyawan tidak

perlu mengeluarkan uang untuk berobat.

Proses klaim kesehatan dapat berjalan dengan lebih cepat dan

lancar bila tidak terjadi kekeliruan pengisian atau kurangnya

kelengkapan administrasi yang seharusnya dilengkapi dalam proses

klaim. Oleh sebab itu, seorang karyawan harus mengerti tentang

formulir klaim dan data-data yang dibutuhkan terpenuhi dengan benar.

Administrasi klaim biaya pengobatan sangat kaku dan harus sesuai

aturan.Dengan demikian, hindari kesalahan dalam pengisian formulir

administrasi agar jangan terjadi penolakan penggantian biaya

pengobatan. Proses penggantian klaim 14 hari kerja terhitung dari

tanggal dokumen lengkap diterima. Setelah dokumen lengkap diterima

waktu yang dibutuhkan untuk penggantian klaim adalah 14

hari.Namun, jika seorang karyawan memasukkan formulir klaim yang

tidak lengkap dan dikembalikan, waktu karyawan tersebut dihitung

lagi 14 hari setelah semua diterima secara lengkap.

61
Jamsostek (Jaminan Sosial Tenaga Kerja) adalah suatu

perlindungan bagi pekerja dalam bentuk santunan uang sebagai

pengganti sebagian penghasilan yang hilang atau berkurang dan

layanan akibat peristiwa atau keadaan yang dialami para karyawan

seperti :

a) Kecelakaan kerja.

b) Sakit.

c) Hamil.

d) Bersalin.

e) Hari tua.

f) Meninggal dunia.

c. Karyawan Borongan

Karyawan borongan atau harian lepas adalah karyawan yang

bekerja pada suatu perusahaan dan belum terikat kontrak

apapun.Karyawan borongan adalah karyawan yang bekerja apabila

diperlukan oleh perusahaan. Karyawan borongan akan dipanggil ketika

perusahaan membutuhkan tenaga bantuan untuk menyelesaikan

pekerjaan yang banyak dalam waktu yang singkat.

2. Pengelolaan Keuangan

Financial Behavior adalah suatu perilaku yang berkaitan dengan

aplikasi keuangan.Menurut Ricciardi (2000)financial behaviour adalah

suatu disiplin ilmu yang di dalamnya melekat interaksi berbagai disiplin

ilmu dan secara terus menerus berintegrasi sehingga pembahasannya tidak

62
dilakukan isolasi.Seseorang yang ingin mempelajari perilaku keuangan

harus memiliki pengertian mengenai aspek psikologi, sosiologi, dan

keuangan.

Shefrin (2000) mendefinisikan financial behavior adalah studi

yang mempelajari bagaimana fenomena psikologi mempengaruhi tingkah

laku keuanganya. Nofsinger (2001) mendefinisikan perilaku keuangan

yaitu mempelajari bagaimana manusia secara actual berperilaku dalam

sebuah penentuan keuangan (financial setting).Khususnya, mempelajari

bagaimana psikologi mempengaruhi keputusan keuangan, perusahaan dan

pasar keuangan.

Menurut Hilgert, Holgart, dan Baverly (2003) menyatakan bahwa

perilaku keuangan seseorang akan tampak dari seberapa bagus seseorang

mengelola tabungan dan pengeluaran yang lainya. Sedangkan tabungan

terkait memiliki tabungan regular atau tidak, memiliki danadarurat atau

tidak. Pengeluaran lainya akan tampak seperti mampu membeli rumah,

memiliki tujuan dan lain-lain. Nababan (2012) mengemukakan indikator

financial behaviour atau perilaku keuangan adalah a) membayar tagihan

tepat waktu, b) membuat anggaran pengeluaran dan belanja, c) mencatat

pengeluaran dan belanja (harian, mingguan, bulanan, dan lain-

lain),d)menyediakan dana untuk pengeluaran tidak terduga, e) menabung.

Lusardi (2014) menyatakan bahwa literasi keuangan terdiri dari

sejumlah kemampuan dan pengetahuan mengenai keuangan yang dimiliki

oleh seseorang untuk mampu mengelola atau menggunakan sejumlah uang

63
untuk meningkatkan taraf hidupnya dan bertujuan untuk mencapai

kesejahteraan. Berdasarkan PISA 2012 :Financial Literacy Assessment

Framework (OECD INFE,2012) dirumuskan bahwa pengelolaan keuangan

merupakan faktor yang fundamental untuk pertumbuhan ekonomi dan

stabilitas keuangan. Dengan pengetahuan pengelolaan keuangan yang baik

bisa meminimalkan terjadinya keputusan yang salah terhadap isu ekonomi

dan keuangan yang muncul. Literasi keuangan mencakup kemampuan

untuk membedakan pilihan keuangan, membahas uang dan masalah

keuangan tanpa ketidaknyamanan, merencanakan masa depan, dan

menanggapi kompeten untuk peristiwa kehidupan yang mempengaruhi

keputusan keuangan disetiap harinya. Dengan memiliki kemampuan

mengolah keuangan dengan baik maka seorang individu dapat

memanfaatkan sumber daya yang ada untuk mencapai tujuan.

Tanggung jawab perencanaan keuangan keuangan individu perlu

dilakukan sedini mungkin, karena kesalahan pengaturan keuangan akan

sangat merugikan dan sulit untuk diperbaiki di masa yang akan datang

(Navickas, Tadas, dan Emila,2013). Kurangnya pengetahuan keuangan

dapat mengakibatkan individu tidak mampu mengatur keuangan dengan

baik, meghabiskan sejumlah uang untuk membeli sesuatu yang kurang

diperlukan (pemborosan). Hal ini menyebabkan level simpanan menjadi

rendah dan tingkat pengembalian investasi pun sedikit. Tingkat kesadaran

yang tinggi akan pengetahuan tentang keuangan membawa pengaruh

positif dalam keputusan sehari-hari dan mendorong level tabungan yang

64
lebih tinggi dan pada akhirnya meningkatkan kualitas hidup dalam jangka

panjang. Hailwod (2007) financial literacy akan mempengaruhi

bagaimana orang menabung, meminjam, berinvestasi dan mengelola

keuangan. Kecakapan finansial ini lebih menekankan pada kemampuan

untuk memahami konsep dasar dari ilmu ekonomi dan keuangan, sehingga

bagaimana dapat menerapkan secara tepat.

Pengelolaan keuangan akan memberikan keuntungan tersendiri

dalam hidup. Dengan adanya pengelolaan keuangan ini maka akan

membantu dalaam beberapa hal yakni, meningkatkan efektifitas arus

keuangan, baik dalam pemasukan maupun pengeluaran.

a. Mengendalikan keuangan dengan cara mencegah hutang yang terlalu

banyak.

b. Membuat setiap keputusan keuangan menjadi lebih terarah dan

tercapainya tujuan ekonomis yang telah direncanakan.

c. Mengantisipasi adanya resiko keuangan yang tidak terduga di masa

yang akan datang.

Karena kehidupan ini terkadang tidak pasti, kita perlu untuk

menuliskan setiap sumber pemasukan, pengeluaran, anggaran tiap bulan,

tabungan dan utang.Dengan melakukan hal ini, kita dapat melihat

langsung surplus atau defisit dari keuangan dan neraca keuangan itu

sendiri.Dengan demikian, ketika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan

dalam hal keuangan, setidaknya kita bisa mengantisipasinya jauh-jauh

65
hari.Turut membantu memberikan gambaran rill keuangan dalam

kehidupan sehari-hari.

3. Pengalaman Keuangan

Pengalaman keuangan adalah seluruh tindakan yang berhubungan

dengan kegiatan keuangan yang dialami oleh seseorang sehingga

menciptakan pengalaman keuangan pribadiSilvy & Yulianti(2015).

mengolah keuanganya sejak dini, contohnya mengolah uang

sakunya sendiri untuk digunakan satu hari penuh di sekolah. Dengan

demikian mereka akan berfikir bagaimana caranya agar uang saku tersebut

dapat mencukupi kebutuhan jajan mereka, apabila mereka habiskan untuk

jam istirahat pertama, maka di jam istirahat ke dua mereka tidak akan

mempunyai uang jajan. Dengan demikian mereka akan belajar membagi

dan lebih memprioritaskan hal yang perlu dibeli terlebih dahulu. Dari

kebiasaan yang mereka lakukan sejak dini otomatis kebiasaan tersebut

akan terbawa hingga mereka dewasa. Seseorang yang berpengetahuan

secara financial cenderung berperilaku dengan cara yang bertanggung

jawab secara finansial Hilgert, et al, (2003). Pada saat periode dewasa,

mereka akan mulai mengenali hal yang baru seperti menabung, kredit,

membeli kebutuhan pokok dan lain sebagainya. Tidak menutup

kemungkinan kesulitan keuangan akan muncul apabila terjadi kesalahan

dalam pengelolaan keuangan. Contohnya dalam penggunaan kartu kredit

dan tidak adanya perencanaan keuangan.

66
Semakin banyak seseorang berhadapan dengan kejadian keuangan

seperti pembayaran, transaksi jual beli, mengolah pemasukan dan

pengeluaran dan jenis transaksi lainya maka akan semakin banyak pula

pengalaman keuangannya. Dengan demikian seorang individu akan mudah

mengambil keputusan dalam suatu kegiatan finansialnya.

4. Pengetahuan Keuangan

Masalah keuangan adalah masalah yang sering dihadapi

olehseseorang didalam hidupnya. Oleh karenanya dibutuhkan pengetahuan

keuangan yang memadahi. Ada baiknya mengajarkan generasi muda untuk

belajar nilai waktu dari uang, diversifikasi risiko, bunga majemuk, dan

lain-lain yang akan menjadi bekal saat mereka beranjak dewasa.

Pengetahuan akan keuangan dapat diperoleh dari tempat mereka bekerja,

menempuh pendidikan, mulai dari tingkat sekolah dasar, sekolah

menengah hingga akhirnya sampai ke perguruan tinggi. Disinilah mereka

akan banyak mendapatkan sumber ilmu tentang keuangan. Sehingga pada

akhirnya mereka dapat mengambil keputusan yang tepat dalam mengatur

pengeluaran dan investasi. Hasilnya, mereka akan mendapatkan jalan

untuk mendapatkan kekayaan. Semakin baik tingkat pengetahuan

keuangan maka akan semakin baik pula tingkat keputusan dalam

mengolah keuangan.

5. Pendapatan

Gaji dan upah merupakan salah satu sumber pendapatan bagi

seorang karyawan.Gaji dan upah merupakan salah satu bentuk konkret atas

67
pemberian kompensasi. Martoyo (2007) dalam buku menyatakan bahwa

kompensasi adalah pengaturan keseluruhan pemberian balas jasa bagi

employers maupun employess,baik yang langsung berupa uang (finansial)

maupun yang tidak langsung berupa uang (nonfinansial). Sastrohadiwiryo

(2015) dalam buku mengatakan bahwa kompensasi adalah imbalan jasa

atau balas jasa yang diberikan oleh organisasi kepada para tenaga kerja

karena tenaga kerja tersebut telah memberikan sumbangan tenaga dan

pikiran demi kemajuan organisasi guna mencapai tujuan yang telah

ditetapkan.

Dua dimensi yang berkaitan dengan kompensasi, yaitu gaji dan upah.

Beberapa ahli ada yang menyatakan bahwa gaji dan upah itu sama, namun

ada pula yang menganggap bahwa gaji dan upah itu berbeda. Meskipun

demikian, untuk memahami dengan baik apa itu yang dimaksud gaji dan

upah, mari kita simak pengertian dari gaji dan upah.

a. Soemarso (2009) menyatakan bahwa gaji adalah imbalan kepada

pegawai yang diberikan atas tugas-tugas administrasi dan pimpinan

yang jumlahnya biasanya tetap secara bulanan.

b. Mulyadi (2004) menyatakan bahwa gaji merupakan pembayaran atas

penyerahan jasa yang dilakukan oleh pegawai yang mempunyai

jabatan manager.

c. Mardi (2011) menyatakan bahwa gaji adalah sebuah bentuk

pembayaran atau sebuah hak yang diberikan oleh pegawai yang

mempunyai jabatan manager.

68
Dengan demikian, gaji merupakan suatu kompensasi yang

dibayarkan oleh organisasi kepada pegawai sebagai balas jasa atas kinerja

yang telah diberikan terhadap organisasi.Kompensasi tersebut biasanya

diberikan bulanan kepada pegawai.

a. Soemarso (2009) menyatakan bahwa upah adalah imbalan kepada

buruh yang melakukan pekerjaan kasar dan lebih banyak

mengandalkan kekuatan fisik dan biasanya jumlahnya ditetapkan

secara harian, satuan, atau borongan.

b. Mulyadi (2004) menyatakan bahwa upah merupakan pembayaran atas

penyerahan jasa yang dilakukan oleh pegawai pelaksana (buruh).

c. Diana dan Setiawati (2011) menyatakan bahwa upah diberikan atas

dasar kinerja harian, biasanya praktik ini ditemukan pada pabrik.

Upah adakalanya juga didasarkan pada unit kerja yang dihasilkan.

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa upah merupakan

kompensasi yang dibayarkan berdasarkan hari kerja, jam kerja, atau

jumlah satuan produk yang dihasilkan pegawai. Berdasarkan uraian di

atas, dapat disimpulkan bahwa kompensasi sudah pasti berkaitan dengan

gaji, atau upah.Sementara itu, gaji dan upah belum tentu kompensasi,

artinya kompensasi pasti lebih luas dari gaji dan upah, sedangkan gaji dan

upah adalah bagian dari kompensasi. Selain kedua dimensi tersebut, hal

lain yang erat dengan komopensasi adalah insentif.

Insentif merupakan salah satu sumber pendapatan yang diperoleh

dari perusahaan. Pemberian insentif merupakan salah satu cara atau usaha

69
perusahaan untuk meningkatkan kualitas pegawainya. Pemberian insentif

oleh perusahaan merupakan upaya memenuhi kebutuhan pegawai.

Pegawai atau karyawan akan bekerja lebih giat dan semangat sesuai

dengan harapan perusahaan jika perusahaan memperhatikan dan

memenuhi kebutuhan pegawainya baik kebutuhan yang bersifat materi

maupun kebutuhan yang bersifat nonmaterial.

Insentif merupakan elemen atau balas jasa yang diberikan secara

tidak tetap atau bersifat variabel tergantung pada kinerja karyawan atau

pegawai.Insentif merupakan salah satu pendorong penting yang dapat

memberikan rangsangan kepada pegawai atau karyawan untuk bekerja

lebih optimal. Melalui insentif diharapkan pegawai akan mampu

berpartisipasi lebih tinggi dalam melaksanakan tugas perusahaan atau

organisasi. Insentif secara umum terdiri dari dua jenis yang berbeda, di

mana setiap perusahaan atau organisas akan berbeda pula dalam

pelaksanaannya. Kedua jenis insentif tersebut dapat dijelaskan sebagai

berikut.

a. Insentif material yang diberikan oleh perusahaan perlu

mempertimbangkan : Waktu bekerja. Waktu bekerja berwujud gaji

dengan jumlah tertentu yang dibayarkan setiap bulan kepada pegawai

atau karyawan yang disesuaikan dengan waktu bekerja pegawai atau

karyawan tersebut ketika bekerja di perusahaana atau organisasi.

70
b. Kinerja. Diwujudkan dalam bentuk pembayaran yang didasarkan, atas

kinerja yang dihasilkan ketika bekerja di dalam organisasi atau

perusahaan.

c. Gabungan antara waktu bekerja dan kinerja. Adalah merupakan

kombinasi antara lamanya waktu bekerja dan kinerja yang dihasilkan

oleh pegawai dalam kurun waktu tertentu.

Pada umumnya, jenis insentif material yang diberikan oleh perusahaan

atau organisasi sebagai berikut.

a. Uang

Insentif material yang berbentuk uang dapat diberikan dalam

beberapa macam.

1) Bonus. Bonus adalah uang yang dibayarkan sebagai balas jasa

atau hasil pekerjaan yang telah dilaksanakan, diberikan secara

selektif dan khusus. Diberikan tanpa ikatan di masa yang akan

datang.

2) Komisi. Adalah jenis bonus yang dibayarkan kepada pihak yang

menghasilkan pekerjaan yang baik. Umumnya, komisi dibayarkan

sebagai bagian dari penjualan dan diterima pada pekerjaan bagian

penjualan.

3) Pembagian keuntungan. Model pembagi keuntungan biasanya

bermacam-macam, tetapi mencakup pembayaran berupa sebagian

dari laba bersih yang disetorkan ke dalam sebuah dana dan

71
kemudian dimasukkan ke dalam daftar pendapatan setiap pegawai

atau karyawan.

4) Kompensasi yang ditangguhkan. Terdapat dua macam program

kompensasi yang mencakup pembayaran di kemudian hari, yaitu

pensiun dan pembayaran kontekstual. Pensiun mempunyai nilai

insentif karena memenuhi salah satu kebutuhan pokok manusia,

yaitu menyediakan jaminan sosial ekonomi setelah berhenti

bekerja. Pembayaran kontekstual adalah pelaksanaan perjanjian

antara organisasi dan pegawai atau karyawan, yang pegawai atau

karyawan setelah selesai masa kerja akan dibayarkan sejumlah

uang tertentu selama periode waktu yang telah ditentukan.

b. Jaminan Sosial

Insentif material yang diberikan dalam bentuk jaminan sosial

lazimnya diberikan secara kolektif, tidak ada unsur kompetitif atau

persaingan, setiap pegawai dapat memperolehnya sama rata dan

otomatis. Bentuk jaminan sosial ada beberapa macam antara lain :

pemberian rumah dinas, pengobatan secara cuma-cuma, berlangganan

surat kabar atau majalah secara gratis, cuti sakit dan melahirkan

dengan tetap mendapatkan pembayaran gaji, pemberian tugas belajar

(pendidikan dan pelatihan), pemberian piagam pembayaran,

kemungkinan untuk membayar secara angsuran oleh pegawai atas

pembelian barang-barang dari koperasi organisasi.

72
1) Insentif Nonmaterial

Insentif non material dapat diberikan dalam berbagai macam

bentuk, antara lain : pemberian gelar (title) secara resmi, pemberian

balas jasa, pemberian piagam penghargaan, pemberian promosi,

pemberian hak untuk mempergunakan sesuatu atribut dan fasilitas

organisasi, pemberian pujian atau ucapan terimakasih secara

formal maupun informal.

2) Asuransi Tenaga Kerja

Asuransi merupakan pengganti atas kerugian atau potensi

kerugian yang mungkin akan diderita oleh pegawai atau karyawan

dimasa yang akan datang. Dalam asuransi tenaga kerja, organisasi

atau perusahaan bekerja sama dengan organisasi penyedia jasa

asuransi yang memiliki kemampuan untuk menanggung

kompensasi atas semua risiko pekerjaan yang akan diderita oleh

pegawai. Pembayaran asuransi tenaga kerja dapat dipikul oleh

organisasi, organisasi dan pegawai, atau pegawai itu sendiri

melalui perjanjian tertentu sesuai kesepakatan.

Organisasi atau perusahaan mengasuransikan pegawainya agar

mampu mengantisipasi hal buruk yang berisiko terjadi pada

pegawai.Pada dasarnya, asuransi tenaga kerja ini merupakan

asuransi jiwa, yaitu yang menyangkut kematian (jiwa), cacat

(kecelakaan), dan sakit (kesehatan). Pada asuransi tenaga kerja ini,

setiap bulan organisasi dan pegawai membayar sejumlah uang

73
provisi 2,5% dari upah atau gaji yang dibayarkan. Untuk

pembayaran asuransi yang pembayarannya ditanggung oleh

organisasi dan pegawai itu sendiri.

Uang santunan atau ganti rugi akan dibayarkan apabila pegawai

tersebut telah mencapai usia 55 tahun dan kemudian berhenti

bekerja maka pegawai tersebut akan menerima uang santunan atau

ganti rugi dari organisasi atau perusahaan tersebut. Apabila belum

berusia 55 tahun yang bersangkutan meninggal dunia maka

keluarga atau ahli warisnya akan menerima uang santunan sebesar

tanggungan yang telah ditentukan sebelumnya. Pegawai tersebut

mengalami musibah dan tidak dapat bekerja lagi. Akan tetapi,

apabila pegawai yang bersangkutan berhenti atas kemauan sendiri

maka pegawai tersebut tidak berhak menerima uang santunan,

hanya organisasi tetap akan memberikan uang pesangon.

Pemberian asuransi tenaga kerja dapat memberikan ketenangan

dan ketentraman bagi pegawai jika terjadi kejadian tertentu yang

buruk terhadap pegawai tersebut maka dirinya akan terjamin.

Selain itu, keluarganya juga akan terbantu dan meringankan jika

pegawai tersebut memiliki asuransi.

3) Jasa-jasa Kepegawaian lainnya.

Jasa-jasa kepegawaian merupakan pelayanan atau fasilitas yang

diberikan dan disediakan organisasi atau perusahaan bagi

pegawainya. Organisasi atau perusahaan memberikan berbagai

74
fasilitas dan pelayanan yang dapat meningkatkan standar

kehidupan pegawai dengan harapan bahwa mereka akan bertahan

lama bekerja di organisasi tersebut dan harapan lainnya, seperti

meningkatnya kinerja dan produktivitas kerja pegawai. Perusahaan

yakin bahwa situasi dan kondisi ruangan yang nyaman di tempat

kerja juga akan dapat meningkatkan gairah kerja pegawai.

6. Kebutuhan Pokok

Kebutuhan adalah keperluan, bahan, alat dan lain sebagainya, yang

dibutuhkan oleh masusia sepanjang hidupnya. Kebutuhan pokok adalah

kebutuhan yang wajib terpenuhi dan tidak bisa digantikan dengan

kebutuhan yang lain. Kebutuhan pokok dibagi menjadi tiga yaitu

kebutuhan primer, kebutuhan sekunder dan kebutuhan tersier.

a. Kebutuhan Primer

Kebutuhan primer adalah kebutuhan yang bersifat fisik.Kebutuhan

ini adalah kebutuhan utama yang dibutuhkan oleh manusia untuk terus

hidup. Contohnya kebutuhan makanan, perumahan, pendidikan,

pelayanan kesehatan serta sarana yang mendukung dan mempermudah

aktifitas lain seperti kendaraan transportasi, rasa aman dan lain

sebagainya.

b. Kebutuhan Sekunder

Kebutuhan sekunder adalah kebutuhan pelengkap dari kebutuhan

primer. Kebutuhan sekunder adalah kebutuhan lain yang mendukung

75
kebutuhan primer. Contohnya televise, lemari es, sepeda motor dan

kebutuhan lain.

c. Kebutuhan Tersier

Kebutuhan tersier adalah kebutuhan mewah karena kebutuhan ini

ada setelah kebutuhan primer dan kebutuhan sekunder

terpenuhi.Kebutuhan tersier umumnya dibutuhkan oleh orang-orang

kelas atas yang berpenghasilan tinggi.Kebutuhan tersier ini dinilai

mampu meningkatkan status social, pandangan dimasyarakat, dan

membawa kebanggan tersendiri bagi pemilik. Semakin banyak

barang-barang mewah yang dimiliki, maka akan semakin

mencerminkan betapa kayanya seseorang tersebut.Contoh mobil

mewah, rumah mewah, perhiasan mewah (berlian), dan lain

sebagainya.

7. Tabungan

Tabungan adalah simpanan yang penarikannya hanya dapat

dilakukan menurut syarat tertentu yang disepakati, tetapi tidak dapat

ditarik dengan cek, bilyet giro, atau alat lainnya yang disamakan dengan

itu menurut Undang –undang No 10 Tahun 1998 tentang

perbankan.Tabungan adalah sisa atau kelebihan dari kegiatan transaksi

kebutuhan sehari-hari yang disimpan untuk digunakan jika diperlukan.

Berbeda dengan cara menabung orang zaman dulu yang hanya menyimpan

uangnya dibawah bantal atau dibawah kasur, di era modern seperti

sekarang ini masyarakat lebih cenderung menabung di bank. Bank dinilai

76
lebih aman dan praktis. Selain itu, banyak fasilitas yang diberikan seperti

buku tabungan, adanya mesin ATM, dan seiring berkembangnya

teknologi, bank juga menciptakan teknologi yang dapat melakukan

transaksi dengan internet dan mobile banking.

8. Konsumsi

Konsumsi adalah kegiatan menghabiskan daya guna dari suatu

benda, baik yang berupa barang atau jasa untuk diambil manfaat dan

kegunaannya.Kegiatan konsumsi tidak hanya sebatas makan dan minum

tetapi kegiatan konsumsi merupakan tindakan pemakaian produk atau jasa

seperti pakaian, makanan, rumah, mobil dan sebagainya.Tindakan

konsumsi dilakukan untuk memenuhi kebutuhan dan kepuasan secara

langsung. Kegiatan konsumsi ada karena adanya seseorang yang

melakukan proses produksi. Dan kegiatan produksi terus dilakukan karena

ada peminat atau seseorang yang mengkonsumsi barang

tersebut.Kebutuhan konsumsi akan berbeda dari individu satu ke individu

yang lain. Perbedaan ini terjadi karena beberapa factor yaitu, pendapatan,

jumlah anggota keluarga, harga barang yang digunakan, perkiraan harga di

masa yang akan datang, selera, mode atau trend, lingkungan budaya,

kelangkaan suatu barang dan jasa, barang subtitusi dan komplementer,

serta iklan.

Secara luas, konsumsi diambil dari dua bahasa yaitu Bahasa

Inggris dan Bahasa Belanda.Dalam istilah dari Bahasa Inggris, konsumsi

berasal dari kata consumption yang berarti pemakaian, menggunakan,

77
pemenfaatan dan pengeluaran.Sedangkan dari Bahasa Belanda, konsumsi

berasal dari kata consumptive yaitu segala kehgiatan yang dipergunakan

dengan tujuan untuk mengambil kegunaan pada suatu produk.

Teori konsumsi menurut Fisher adalah pertimbangan yang

dilakukan seseorang untuk melakukan konsumsi berdasarkan kondisi pada

saat ini dan kondisi pada saat yang akan datang. Kondisi ini digunakan

untuk memprediksi berapa banyak jumlah pendapatan dan pengeluaran

untuk keperluan konsumsi.

9. Kredit atau Cicilan

Sebagian besar di kalangan masyarakat, kredit dianggap sebagai

motivasi untuk memiliki barang-barang dan pemenuhan kebutuhan.Tanpa

pengajuan kredit, mereka akan kesulitan untuk memenuhi kebutuhan hidup

secara bersamaan.

Kredit didalam Undang-undang No. 10 tahun 1998 menyebutkan

bahwa kredit adalah penyediaan uang atau tagihan yang dapat

dipersamakan dengan itu, berdasarkan persetujuan atau kesepakatan

pinjam meminjam antara bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak

peminjam untuk melunasi utangnya setelah jangka waktu tertentu dengan

pemberian bunga.

10. Investasi

Warsono (2010) menyatakan bahwa dalam berinvestasi, saat ini

banyak instrument yang dapat dipilih oleh individu, baik pada aset rill

seperti tanah, property dan real estate, dan emas, maupun asset keuangan,

78
seperti saham, obligasi, sertifikat deposito, dan reksadana. Pada umumnya

investasi pada aset rill mempunyai nilai satuan yang relatif besar dan

mempunyai likuiditas relatif rendah, sedangkan aset keuangan

mempunyai nilai satuan yang relatif kecil dan pada umumnya mempunyai

likuiditas yang tinggi. Investasi yang relatif mudah dilakukan saat ini

adalah pada aset keuangan. Salah satu prinsip dalam berinvestasi adalah

higher return higher risk. Suatu investasi dengan pengembalian

diharapkan sangat tinggi, maka resiko yang dihadapi juga sangat tinggi.

Sebaliknya, jika ingin berinvestasi pada aset keuangan dengan risiko

rendah, maka pengembalian yang diharapkan juga rendah.

Menurut Lusardi (2008) menyatakan bahwa tingkat pengetahuan

keuangan adalah hal yang paling penting, karena memungkinkan individu

untuk memahami pengelolaan keuangan serta memiliki perilaku

penghematan. Pengetahuan keuangan tentang investasi seperti mengetahui

kerja suku bunga, dampak inflasi, dan konsep diversivikasi risiko.

Individu yang bergantung pada bantuan orang lain untuk membuat

keputusan pengelolaan keuangan maupun rencana investasi tidak

mengetahui tentang pengetahuan keuangan, sehingga pengetahuan

keuangan memiliki pengaruh kecil terhadap perilaku investasi. Salah satu

alasan orang tidak terlibat dalam perencanaan atau tidak memiliki

pengetahuan keuangan tentang investasi adalah kurangnya literaasi

keuangan. Jadi tingkat pengetahuan keuangan individu berhubungan

79
terhadap pengambilan keputusan dan perilaku perencanaan keuangan

seperti investasi, manajemen kredit, asuransi maupun dana pensiun.

Investasi dan tabungan adalah kegiatan yang berbeda, namun

dikalangan orang awam keduanya dianggap sama. Investasi adalah segala

macam bentuk usaha yang dilakukan seseorang untuk menambah nilai dari

asset yang telah dimilikinya dengan harapan bahwa dimasa yang akan

dating akan membawa keuntungan. Sedangkan tabungan adalah lebih ke

arah proses menyimpan sebagian hasil pendapatan yang disimpan atau

disishkan untuk kepentingan di masa mendatang, walaupun pada

praktiknya menabung bisa meningkatkan nilai asset (uang) kita dalam

bentuk tambahan bunga.

2.3 Kerangka Konseptual

Pengelolaan
Keuangan
Keputusan
investasi
Pendapatan

Gambar 2.1
Kerangka Konseptual
Sumber :Data Diolah

2.4 Hipotesis

Hipotesis adalah jawaban sementara terhadap rumusan masalah

penelitian (Sugiyono, 2014). Kebenaran dari hipotesis itu harus dibuktikan

melalui data yang terkumpul. Secara statistik hipotesis diartikan sebagai

80
pernyataan mengenai keadaan populasi (parameter) yang akan diuji

kebenarannya berdasarkan data yang diperoleh dari sampel penelitian

(statistik).

Hipotesis yang diajukan adalah :

1. H1: Pengelolaan keuangan karyawan di PT. Japfa Comfeed Indonesia

Tbk, berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi.

2. H2 : Pendapatan karyawan di PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk,

berpengaruh signifikan terhadap keputusan investasi.

3. H3 : Pengelolaan keuangan dan pendapatan karyawan di PT. Japfa

Comfeed Indonesia Tbk, berpengaruh signifikan terhadap keputusan

investasi.

81
BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Pendekatan Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif.Metode kuantitatif

dinamakan metode tradisonal, karena metode ini sudah cukup lama

digunakan sehingga sudah menjadi tradisi sebagai metode untuk

penelitian.Metode ini disebut sebagai metode positivistik karena

berlandaskan pada filsafat positivisme.Metode ini sebagai metode ilmiah

atau scientific karena telah memenuhi kaidah-kaidah ilmiah yaitu konkrit

atau empiris, obyektif, terukur, rasional, dan sistematis.Metode ini juga

disebut metode discovery, karena dengan metode ini dapat ditemukan dan

dikembangkan berbagai iptek baru. Metode ini disebut metode kuantitatif

karena data penelitian berupa angka-angka dan analisis menggunakan

statistic (Sugiyono, 2014).

Metode penelitian kuantitatif dapat diartikan sebagai metode penelitian

yang berlandaskan pada filsafat positivism, digunakan untuk meneliti pada

populasi atau sampel tertentu, teknik pengambilan sampel pada umumnya

dilakukan secara random, pengumpulan data menggunakan instrument

penelitian, analisis data bersifat kuantitatif atau statistik dengan tujuan

untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan (Sugiyono, 2014).

82
3.2 Lokasi penelitian

Data penelitian yang dibutuhkan dalam proses menganalisis perilaku

pengelolaan keuangan dan pendapatan karyawan di PT. Japfa Comfeed

Indonesia Tbk adalah nama karyawan, gaji karyawan, dan status karyawan.

Lokasi penelitian dilakukan di PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk, Jalan

Raya Popoh, Desa Semambung, Wonoayu, Sidoarjo.

3.3 Rancangan penelitian

Rancangan dalam penelitian ini diawali dengan memaparkan latar

belakang dari permasalahan objek yang diteliti. Kemudian merumuskan

masalah untuk mengetahui variabel apa saja yang diteliti yang sesuai dengan

keadaan objek. Setelah mengetahui keadaan objek yang diteliti maka dapat

diketahui bahwa perilaku pengelolaan keuangan dan pendapatan

berpengaruh terhadap keputusan investasi.Penelitian ini menggunakan

pendekatan kuantitatif.Kemudian menentukan populasi dan sampel dengan

menggunakan teknik purposive sampling.Untuk mendapatkan data primer,

peneliti menggunakan kuesioner dan untuk data sekunder didapatkan dari

perusahaan.Selanjutnya dilakukan uji validitas dan reliabilitas.Setelah data

terkumpul, selanjutnya dianalisis dengan menggunanakn teknik analisis Uji

asumsi klasik dan Uji Hipotesis untuk menjawab rumusan masalah dan

menguji hipotesis yang diajukan. Tahap terakhir dalam proses penelitian ini

83
adalah dengan membuat kesimpulan berdasarkan dari hasil analisis apakah

hipotesis yang diajukan tersebut ditolak atau diterima. Pengolahan data

dibantu dengan menggunakan software aplikasiSPSSversi 18.0.

3.4 Definisi Operasional, Identifikasi Variabel dan Indikator Variabel

1. Definisi Operasional Variabel

Definisi operasional adalah aspek penelitian yang memberikan

informasi tentang bagaimana cara untuk mengukur variabel. Definisi

operasional merupakan informasi ilmiah yang sangat membantu

penelitian lain yang ingin melakukan penelitian dengan menggunakan

variabel yang sama. Karena berdasarkan informasi tersebut, akan

diketahui bagaimana caranya melakukan pengukuran terhadap variabel

yang dibangun berdasarkan konsep yang sama. Dengan demikian dapat

ditentukan apakah tetap menggunakan prosedur pengukuran yang sama

atau diperlukan pengukuran yang baru.

Definisi operasinal adalah penjelasan definisi dari variabel yang

telah dipilih oleh peneliti. Logikanya, boleh jadi antara peneliti yang

satu dengan yang lain bisa berbeda definisi operasional dalam satu judul

skripsi yang sama. DO (Definisi Operasinal) boleh merujuk pada

kepustakaan.

84
Tabel 3.1.
Penelitian Terdahulu
Variabel Definisi operasional
Karyawan yang Karyawan di PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk,
bekerja pada bagian yang bekerja pada bagian Circular.
Circular
Jenis karyawan Karyawan yang diambil sebagai responden
yaitu karyawan tetap.
Masa kerja Karyawan tetap yang sudah pasti masa
kerjanya.
Sumber :Data Diolah

2. Identifikasi Variabel

Penelitian ini menggunakan dua variabel yaitu variabel bebas dan

variabel terikat.Variabel bebas atau variabel independen adalah

merupakan variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab

berubahnya variabel terikat atau variabel dependen.Sedangkan variabel

terikat atau variabel dependen merupakan variabel yang dipengaruhi

atau variabel yang terjadi akibat variabel bebas (variabel dependen).

(Sugiyono,2014). Berdasarkan uraian diatas, variabel independen dalam

penelitian ini adalah Perilaku Pengelolaan Keuangan (X1), Pendapatan

(X2), sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini adalah

Investasi (Y).

85
3. Indikator Variabel

Tabel 3.2.
Penelitian Terdahulu
No Nama variabel Indikator Skala Sumber
Ukur
Variabel

1. Perilaku 1. Pengalaman Interval Jurnal Studi


Pengelolaan 2. Pengetahua Financial
Keuangan n Behavior pada
(X1) Masyarakat
Surabaya

2. Pendapatan 1. Gaji Interval Jurnal Ni Made


(X2) 2. Tunjangan Dwi &
3. Fasilitas Heny(Putri &
(kesehatan, Rahyuda, 2017)
jaminan
hari tua,
jaminan
pensiun)
4. Pendapatan
lain-lain.
3. Investasi (Y) 1. Tanah Interval Jurnal (Silvy &
2. Rumah Yulianti, 2015),
3. Property Dowrus &
4. Emas Goodman (2001)
Sumber : Data Diolah

3.5 Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas : obyek atau

subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik

kesimpulannya.(Sugiyono, 2014).Populasi dalam penelitian ini adalah

86
karyawan tetap di PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk yang bekerja pada

bagian Circular (operator mesin).

2. Sampel

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki

oleh populasi tersebut.(Sugiyono, 2014). Sampel yang diambil

merupakan sampel yang mewakili populasi berdasarkan karakteristik

yang diinginkan oleh peneliti. Untuk itu sampel yang diambil dari

populasi harus betul-betul representatif (mewakili).Bila sampel tidak

representatif.

Teknik sampling terbagi menjadi dua yaitu Probability sampling

dan Non probability sampling.Teknik pengambilan sampel pada

penelitian ini menggunakan teknik non probability sampling.

Nonprobability sampling adalah teknik pengambilan sampel yang tidak

memberi peluang atau kesempatan sama bagi setiap unsur atau anggota

populasi untuk dipilih menjadi sampel dan teknik pengambilan

sampling yang digunakan adalah purposive sampling.

Purposive sampling yaitu pemilihan sampel dengan menggunakan

pertimbangan atau kriteria tertentu.

Adapun kriteria yang digunakan untuk menentukan sampel pada

penelitian ini sebagai berikut :

a. Karyawan PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk yang bekerja pada

bagian Circular.

87
b. Karyawan tetap di PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk yang

bekerjapada bagian Circular.

Berdasarkan kriteria pemilihan sampel diatas maka

diperoleh sampel sebanyak 109 orang dari total 150 orang

karyawan tetap yang bekerja di PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk.

3.6 Jenis dan Sumber Data

1. Jenis data

Jenis data dalam penelitian ini adalah data kuantitatif, karena data

yang digunakan berupa angka-angka, dan dari angka-angka tersebut,

kemudian di analisis lebih lanjut pada program analisis dataSPSS Versi

18.0.

2. Sumber data

a. Data primer

Data primer dalam penelitian ini akan diperoleh secara

langsung dari responden yaitu karyawan tetap di PT Japfa

Comfeed Indonesia Tbk, yang bekerja pada bagian Circular

melalui penyebaran kuesioner. Data yang dibutuhkan berupa data

pengetahuan tentang pengelolaan keuangan, tentang investasi, usia,

pendapatan, pengeluaran bulanan, dan tabungan.

b. Data sekunder

Data sekunder dalam penelitian ini berasal dari perusahaan

PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk, cabang Wonoayu. Data dari

88
perusahaan ini berisi tentang nama karyawan, divisi bagian, dan

golongan karyawan.

3.7 Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data berdasarkan tekniknya dibagi menjadi tiga yaitu

melalui wawancara, angket dan observasi.Teknik pengumpulan data yang

digunakan bertujuan untuk melihat data-data yang sudah tersedia atau dalam

bentuk historis yang sudah didokumentasikan.Dalam penelitian ini, kegiatan

pengumpulan data yang dilakukan penulis yaitu mengumpulkan data primer

dan data sekunder.Data primer diperoleh dari kuesioner.Pengumpulan data

melalui kuesioner menghasilakan data bersifat terstruktur sehingga peneliti

dapat melakukan proses pengkuantitatifan data, yaitu mengubah data semula

menjadi data berwujud angka (Sinambela, 2018).Data Primer diperoleh dari

menyebarkan kuesioner kepada karyawan tetap di PT. Japfa Comfeed

Indonesia, Tbk yang bekerja pada bagian Circular dan data sekunder yang

diperoleh dari Perusahaan PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk, kemudian

penulis juga melakukan study kepustakaan dan web searching untuk

mendapatkan data penunjang lain yang berhubungan dengan materi

penelitiaan ini seperti data yang berasal dari artikel, jurnal refrensi dan data-

data lain yang berhubungan dengan materi.

89
3.8 Teknik Analisis

1. Uji validitas

Validitas merupakan derajad ketepatan antara data yang terjadi

pada obyek penelitian dengan daya yang dapat dilaporkan oleh

peneliti.Data yang valid adalah data “yang tidak berbeda” antar data

yang dilaporkan oleh peneliti dengan data yang sesungguhnya terjadi

pada obyek penelitian.

2. Uji Reliabilitas

Reliabilitas berkenaan dengan derajad konsistensi dan stabilitas

data atau temuan. Dalam pandangan positivistik (kuantitatif), suatu data

dinyatakan reliabel apabila dua atau lebih peneliti dalam obyek yang

sama menghasilkan data yang sama, atau peneliti sama dalam waktu

berbeda menghasilkan data yang sama, atau sekelompok data bila

dipecah menjadi dua menunjukkan data yang tidak berbeda.

3.9 Teknik Analisis Data

1. Uji asumsi klasik

a. Uji Normalitas

Hipotesis yang telah dirumuskan akan diuji dengan Statistik

Parametris, antara lain dengan menggunakan t-test untuk satu

sampel, korelasi dan regresi, analisis variant dan t-test untuk dua

sampel. Penggunaan Statistik Parametris mengisyaratkan bahwa

data setiap variabel yang akan dianalisis harus berdistribusi

90
normal. Oleh karena itu sebelum pengujian hipotesis dilakukan,

maka terlebih dahulu akan dilakukan pengujian normalitas data.

Beberapa teknik yang dapat digunakan untuk menguji normalitas

data antara lain dengan kertas peluang dan chi kuadrat.

b. Uji Multikolinieritas

Uji multikolinieritas bertujuan untuk menguji apakah model

regresi ditemukan adanya korelasi antar variabel

bebas(independen). Model regresi yang baik seharusnya tidak

terjadi korelasi di antara variabel independen.Jika variabel

independen saling berkorelasi, maka variabel-variabel ini tidak

orthogonal. Variabel orthogonal adalah variabel independen yang

nilai korelasi antar sesamavaribel independen sama dengan nol.

(Ghozali, 2016).

c. Uji Heteroskedastisitas

Uji heteroskedasitas bertunjuan menguji apakah dalam model

regresi terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu

pengamatan ke pengamatan yang lain. Jika variance dari residual

satu pengamatan ke pengamatan yang lain tetap, maka disebut

Homoskedasitas. Model regresi yang baik adalah yang

Homoskedasitas atau tidak terjadi Heteroskedasitas. Kebanyakan

data crossection mengandung situasi heteroskedasitas karena data

ini menghimpun data yang mewakili berbagai ukuran (kecil,

sedang dan besar) (Ghozali,2016).

91
d. Linieritas

Uji linieritas digunakan untuk melihat apakah spesifikasi model

yang digunakan sudah benar atau tidak.Uji linieritas bertujuan

untuk mengetahui apakah dua variabel mempunyai hubungan yang

linier atau tidak secara signifikan. Uji ini biasanya digunakan

sebagai prasyarat dalam analisis korelasi atau regresi linier

(Ghozali,2016).

2. Analisis Regresi Berganda

Analisis regresi berganda digunakan apabila peneliti bermaksud

meramalkan bagaimana keadaaan (naik turunya) variabel dependen

(kriterium), bila dua variabel independen sebagai faktor prediktor

dimanipulasi (dinaik turunkan nilainya).Multiple regresinya dapat

dirumuskan sebagai berikut : (Sugiyono, 2014).

Y = a+b1X1+b2X2

Y = Keputusan Investasi

X1 = Perilaku Pengelolaan Keuangan

X2 = Pendapatan

a = Konstanta

b1,b2 = Koefisiensi Regresi

3.10 Pengujian Hipotesis

1. Uji t

Uji statistik t pada dasarnya menunjukkan seberapa jauh pengaruh satu

variabel penjelas atau independen secara individual dalam menerangkan

92
variasi variabel dependen atau untuk mengetahui masing-masing

sumbangan variabel bebas secara parsial terhadap variabel terikat,

menggunakan uji masing-masing koefisien regresi variabel bebas apakah

mempunyai pengaruh yang bermakna atau tidak terhadap variabel terikat

(Ghozali,2016). Dasar pengambilan keputusan sebagai berikut :

a. Jika nilai t hitung > t tabel, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya,

variabel bebas perilaku pengelolaan keuangan dan pendapatan

berpengaruh secara signifikan terhadap variabel terikat investasi.

b. Jika t hitung < t tabel, maka Ha ditolak dan H0 diterima. Artinya,

variabel bebas perilaku pengelolaan keuangan dan pendapatan tidak

mempunyai pengaruh secara signifikan terhadap variabel terikat

investasi.

2. Uji F

Uji f sering disebut sebagai uji signifikan secara keseluruhan

terhadap garis regresi yang diobservasi maupun estimasi, apakah Y

berhubungan linear terhadap X1 dan X2 (Ghozali,2016). Dengan dasar

pengambilan keputusan sebagai berikut :

a. Ha : F hitung> F table berarti H0 ditolak dan Ha diterima. Hal ini

menunjukkan bahwa terdapat pengaruh secara simultan antara variabel

X1 dan X2 terhadap variabel Y.

b. H0 : F hitung < F tabel berarti H0 diterima dan Ha ditolak. Hal ini

menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh secara simultan antara

variabel X1 dan X2 terhadap variabel Y.

93
3. Uji Koefisien Korelasi

Koefisien korelasi dapat menunjukkan tingkat keeratan hubungan

antara variabel terikat dengan variabel bebas.Batasan nilai dari koefisien

korelasi adalah 0 dan 1.Bila nilai R semakin mendekati 1 maka rangkaian

variabel bebas dianggap cukup erat atau kuat dalam mempengaruhi

variabel terikat.(Ghozali, 2016).

4. Koefisien Determinan

Fungsi dari koefisien determinasi adalah untuk mengetahui

seberapa jauh kemampuan model dalam menerangkan variasi variabel

independen.Uji koefisien determinan digunakan untuk menghitung

kemampuan model regresi dalam menjelaskan perubahan variabel

tergantung akibat variasi variabel bebas.(Ghozali, 2106).

94
BAB 1V

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Objek Penelitian

1. Profile PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk.

PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk, (JAPFA) adalah salah satu

perusahaan agri-food terbesar dan terkemuka di Indonesia.Perusahaan ini

adalah penghasil protein hewani berkualitas dan terpercaya, yang

senantiasa melayani kebutuhan serta menjadi kebanggaan Indonesia sejak

tahun 1975. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk, (JAPFA) didirikan tanggal

18 Januari 1971 dengan nama PT Java Pelletizing Factory, Ltd dan

memulai kegiatan usaha komersialnya pada tahun 1971.PT Japfa Comfeed

Indonesia Tbk, (JAPFA) tidak hanya memproduksi pakan ternak

berkualitas baik tetapi juga memproduksi ayam broiler (pedaging) terbesar

di Indonesia.JAPFA senantiasa menciptakan dan memberikan nilai-nilai

tambah kepada mitra industri melalui kekuatan rantai produksi yang

dimulai dari formulasi pakan ternak yang berkualitas,bibit ternak yang

unggul, peternakan ayam broiler, ikan, udan, dan sapi potong, hingga

produk-produk makanan olahan yang menyeluruh dan terintegrasi.

Sejak tahun 1975, perusahaan ini telah menghasilkan pakan ternak

ayam broiler dan ayam leyer berperforma tinggi yang berkualitas dan

terpercaya. JAPFA senantiasa menjaga kualitas pakan ternak kami dengan

hanya menggunakan bahan baku terbaik yang diproduksi dengan teknologi

95
terkini dan melalui proses pengendalian mutu yang ketat. Dengan tuntutan

efisiensi pemeliharaan ayam yang semakin meningkat, penyempurnaan

spesifikasi pakan ternak yang berkesinambungan yang disertai dengan

program pemberian pakan sesuai, semakin tidak terelakkan.Untuk itu kami

secara konsisten terus melakukan penelitian dan pengembangan teknologi

nutrisi dan pakan kami, yang sesuai dengan iklim tropis di Indonesia, demi

menghasilkan performa terbaik dan terpercaya bagi para pelanggan dan

mitra peternak kami.

Kemudian pada tahun 1995 JAPFA mendirikan cabang baru di

daerah Wonoayu yang khusus memproduksi plastic bag untuk pakan

ternak.

a. Lokasi Perusahaan

Lokasi perusahaan PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk, berada di

Jalan Raya Popoh, Desa Semambung, Wonoayu, Sidoarjo.

96
b. Struktur Organisasi

GM (General
Manajer)

HRD Manager

Dep Dep Dep Dep


PPIC
Accounting Marketing Produksi Purchasing

Supervisor

Koordinator

Operator

Gambar4.1
Struktur Organisasi
(Sumber. Bagian HRD, PT. Japfa Comfeed Indonesia, Tbk, 2018.)

c. Visi dan Misi Perusahaan

Visi dan Misi PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk, (JAPFA)adalah

menjadi penyedia terkemuka dan terpercaya di bidang produk pangan

berprotein terjangkau di Indonesia, berlandaskan kerjasama dan

pengalaman teruji, dalam upaya memberikan manfaat bagi seluruh

pihak terkait.

Motto “Berkembang Menuju Kesejahteraan Bersama”.

1) Terkemuka

a) Menjadi yang utama dan selalu diingat.

b) Menjadi panutan bagi industri sejenis.

97
c) Berkembang melalui proses berkesinambungan.

d) Selangkah lebih maju dalam persaingan.

2) Terpercaya

a) Dapat diandalkan oleh segenap pemasok, pelanggan dan karyawan.

b) Konsisten, dapat dipercaya, aman, berkualitas baik, produk

higienis.

c) Bertanggung jawab kepada masyarakat dan lingkungan sekitar.

3) Terjangkau

a) Mengutamakan masyarakat luas.

b) Kualitas baik dengan harga terjangkau.

c) Berperan aktif dalam menanggulangi keterbatasan pangan.

d) Penyedia protein yang efisien, megarah pada tingkat keuntungan

jangka panjang yang mendukung kelangsungan usaha.

4) Produk Pangan Berprotein

a) Mengembangkan usaha di bidang protein dari hewan ternak

termasuk unggas dan hewan laut.

b) Termasuk usaha utama di bidang pakan, pembiakan dan

pemeliharaan ternak, vaksin, dan lain-lain.

c) Berujung pada produksi makanan olahan untuk konsumsi

manusia.

5) Kerja Sama

a) Bekerja sama dan saling membantu satu sama lain tanpa diminta.

b) Koordinasi yang sempurna.

98
c) Beroperasi sebagai satu kesatuan.

d) Berbeda pendapat teteapi tetap bergerak sebagai satu tim.

e) Pengalaman Teruji

f) Memiliki pengalaman teruji di bidang peternakan dan di kawasan

berkembang Asia.

6) Pihak Terkait

Meliputi :

a) Karyawan.

b) Pelanggan.

c) Pemasok.

d) Peternak Mitra.

e) Pemegang Saham.

f) Masyarakat.

d. Logo Perusahaan

e. Produk Yang Dijual

Produk utama yang di jual di perusahaan ini yaitu produk

plastic bag atau karung sebagai kemasan pupuk dan kemasan produk

99
JAPFA yang lainnya.Selain diproduksi untuk keperluan wajib

perusahaan, plastic bag juga dijual untuk memenuhi permintaan

perusahaan mitra.

Plastic bag atau karung yang dibuat mempunyai ukuran,jenis

,berat, bahan, dan warna yang bermacam-macam. Perusahaan mitra

yang akan melakukan pemesanan dapat memberikan sampel atau

secara langsung memilih jenis plastic bag (karung) yang ingin

dipesan.

f. Tenaga Kerja

Pada PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk, periode Oktober tahun

2019 yang terletak di wilayah Cabang Wonoayu memiliki total

keseluruhan karyawan 550 orang yang terdiri dari dari karyawan

tetap, karyawan outsourching dan karyawan borongan.

4.2 Analisis Data

1. Analisis Deskriptif

Analisis deskriptif digunakan dalam penelitian ini untuk

menganalisis data yang diperoleh dari hasil penyebaran kuesioner yang

diberikan kepada responden atau karyawan dengan cara

mendeskriptifkannya atau menggambarkan data. Sebagaimana ada

pada tabel berikut ini :

100
Tabel 4.1
Tingkat Pengembalian Kuesioner
Keterangan Jumlah
Kuesioner yang disebar 109
Kuesioner yang kembali 109
Prosentase respon rate 100%
Kuesioner yang tidak kembali 0
Total Kuesioner yang di analisis 109
Sumber : Data diolah dari hasil pengumpulan kuesioner, 2019

Berdasarkan tabel 4.1 diatas maka diperoleh kesimpulan bahwa

109 kuesioner yang telah disebar keseluruhan dengan responden yang

sudah ditentukan, dapat kembali sesuai dengan jumlah kuesioner awal

sehingga dapat dianalisis secara keseluruhan.

a. Penilaian Responden Terhadap Identitas Responden

Pada penelitian ini, data diperoleh dari kuesioner yang diberikan

kepada karyawan tetap di PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk. Kuesioner

yang disebarkan berjumlah 109 kuesioner, dengan jumlah pernyataan

sebanyak 29. Hasil dari responden dapat diklarifikasikan berdasarkan jenis

kelamin, umur, pendapatan perbulan, pendidikan, pekerjaan, pengeluaran

perbulan, kesuksesan pengelolaan keuanagan, proporsi angsuran kredit,

dan dana masa depan. Berikut akan dijelaskan setiap karakteristik

responden.

101
1) Identitas Responden berdasarkan jenis kelamin.

Tabel 4.2
Karakteristik Responden Terhadap Jenis Kelamin
Jenis kelamin Jumlah Persentasi
Laki-laki 50 45,9%
Perempuan 59 54,13 %
Total 109 100 %
Sumber : Hasil olahan kuesioner

Berdasarkan tabel 4.2dapat diidentifikasikan bahwa

sebagian besar responden dalam penelitian ini adalah berjenis

kelamin perempuan, yaitu sebanyak 59 orang dan yang berjenis

kelamin laki-laki sebanyak 50 orang.

2) Identitas Responden berdasarkan Umur.

Tabel 4.3
Klasifikasi Responden Terhadap Umur
Umur Jumlah Persentasi
<20 tahun 2 orang 1,8 %
21 s/d 30 tahun 63 orang 57,8 %
31 s/d 40 tahun 37 orang 34 %
41 s/d 50 tahun 7 orang 6,4 %
> 50 tahun 0 orang 0%
Sumber : Hasil olahan kuesioner

Berdasarkan tabel 4.3 diatas dapat di identifikasikan bahwa

mayoritas responden dalam penelitian ini berusia 21 s/d 30

tahun yaitu sebanyak 63 responden. Responden yang berusia

31 s/d 40 tahun sebanyak 37 responden, sedangkan yang

berusia 41 s/d 50 tahun sebanyak 7 responden, dan yang

berusia 20 tahun sebanyak 2 responden.

102
3) Identitas Responden berdasarkan Pendapatan Total Karyawan

per Bulan.

Tabel 4.4
Klasifikasi Responden Terhadap Pendapatan Total Karyawan per
Bulan
Pendapatan Jumlah Persentasi
< 2.000.000 0 0%
2.000.000 s/d 4.999.000 16 14,7 %
5.000.000 s/d 7.999.000 90 82,6 %
8.000.000 s/d 10.999.000 3 2,8 %
> 11.000.000 0 0%
Sumber : Hasil olahan kuesioner

Berdasarkan tabel 4.4 diatas dapat di identifikasikan bahwa

total pendapatan karyawan per bulan paling banyak pada

kisaran 5.000.000 s/d 7.999.000 yaitu sebanyak 90 responden.

Kemudian pada kisaran 2.000.000 s/d 4.999.000 terdapat 16

responden dan untuk kisaran 8.000.000 s/d 10.999.000 terdapat

3 responden.

4) Identitas Responden berdasarkan Pendidikan.

Tabel 4.5
Klasifikasi Responden Terhadap Pendidikan
Pendidikan Jumlah Persentasi
SMP 0 0%
SMU 109 100 %
Diploma 0 0%
Sarjana 0 0%
Pasca Sarjana 0 0%
Sumber : Hasil olahan kuesioner

Berdasarkan tabel 4.5 dapat di identifiasikan bahwa

sebagian besar pendidikan karyawan adalah SMU yang terdiri

dari 109 responden.

103
5) Identitas Responden berdasarkan Pekerjaan.

Tabel 4.6
Klasifikasi Responden Terhadap Pekerjaan
Pekerjaan Jumlah Persentasi
PNS 0 0%
Pegawai Swasta 109 100%
Professional 0 0%
Lainnya 0 0%
Sumber : Hasil olahan kuesioner

Berdasarkan tabel 4.6 dapat di klasifikasikan bahwa seluruh

responden adalah Pegawai Swasta atau Karyawan yang bekerja

pada PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk.

6) Identitas Responden berdasarkan Pengeluaran per Bulan.

Tabel 4.7
Klasifikasi Responden Terhadap Pengeluaran per Bulan
Pengeluaran Perbulan Jumlah Persentasi
< 2.000.000 7 6,4 %
2.000.000 s/d 4.999.000 93 85,3 %
5.000.000 s/d 7.999.000 9 8,3 %
8.000.000 s/d 10.999.000 0 0%
> 11.000.000 0 0%
Sumber : Hasil olahan kuesioner

Berdasarkan tabel 4.7 dapat di klasifikasikan bahwa

sebagian besar karyawan melakukan pengeluaran pada kisaran

2.000.000 s/d 4.999.000 yaitu sebanyak 93 responden.

Kemudian pada pengeluaran kisaran < 2.000.000 yaitu

sebanyak 7 responden dan untuk pengeluaran pada kisaran

5.000.000 s/d 7.999.000 yaitu sebanyak 9 responden.

104
7) Identitas Responden berdasarkan Kesuksesan Pengelolaan

Keuangan.

Tabel 4.8
Klasifikasi Responden Terhadap Kesuksesan Pengelolaan
Keuangan.
Kesuksesan Pengelolahan
Jumlah Persentasi
Keuangan
Sangan Tidak Sukses 0 0%
Tidak Sukses 1 1%
Netral 61 56 %
Sukses 47 43,11%
Sangat Sukses 0 0%
Sumber : Hasil olahan kuesioner

Berdasarkan tabel 4.8 rata-rata kesuksesan pengelolaan

keuangan pada responden berada pada kategori netral yaitu

sebanyak 61 responden.Kemudian untuk kategori sukses

sebanyak 47 responden dan untuk kategori tidak sukses

terdapat 1 responden.

8) Identitas Responden berdasarkan Proporsi Angsuran Kredit per

Pendapatan

Tabel 4.9
Klasifikasi Responden Terhadap Proporsi Angsuran Kredit
per Pendapatan
Proporsi angsuran kredit per pendapatan Jumlah Persentasi
Tidak punya hutang 36 33,0%
10% s/d 30% 71 65,1%
31% s/d 50% 2 1,9%
> 51 0 0%
Sumber : Hasil olahan kuesioner

Berdasarkan tabel 4.9 di atas dapat di klasifikasikan bahwa

rata-rata proporsi angsuran kredit per pendapatan berkisar

105
antara 10% s/d 30% yaitu sebanyak 71 responden. Kemudian

pada kisaran tidak punya hutang adalah sebanyak 36 responden

dan pada kisaran 31% s/d 50% adalah 2 responden.

9) Identitas Responden berdasarkan Dana yang disisihkan tiap

bulan untuk orientasi masa depan.

Tabel 4.10
Dana yang Disisihkan Tiap Bulan untuk Orientasi Masa Depan
Dana yang disisihkan tiap bulan untuk
Jumlah Persentasi
orientasi masa depan
Tidak menyisihkan 15 13,8 %
10% s/d 30% 84 77,06 %
31% s/d 50% 10 9,2 %
> 51% 0 0%
Sumber : Hasil olahan kuesioner

Berdasarkan tabel 4.10 di atas dapat di klasifikasikan

bahwa paling banyak dana yang disisihkan tiap bulan untuk

orientasi masa depan terletak pada kisaran 10% s/d 30% yaitu

sebanyak 84 responden. Kemudian yang tidak menyisihkan

sebanyak 15 responden dan yang menyisihkan tiap bulan untuk

orientasi masa depan berada pada kisaran 31% s/d 50%

sebanyak 10 responden.

106
2. PengujianKualitas Data

a. Uji Validitas

Tabel 4.11
Uji Validitas
Item Correlation
Variabel r-kritis Keterangan
Variabel (r-hitung)
Variabel Perilaku X1.1 0.783 Valid
Pengelolaan Keuangan X1.2 0.701 Valid
X2.1 0.573 Valid
Variabel Pendapatan X2.2 0.731 Valid
0,05
X2.3 0.838 Valid
Y1.1 0.702 Valid
Variabel Keputusan
Y1.2 0.765 Valid
Investasi
Y1.3 0.731 Valid
Sumber :Lampiran Output SPSS

Pada hasil pengujian validitas menyatakan bahwa seluruh item

pernyataan kuesioner dari variable (X) dan variable (Y) memiliki nilai

koefisien korelasi diatas 0,05 (>0,05)

sehingga dapat dikatakan bahwa item pernyataan kuesioner dari

variable (X) dan variable (Y) dinyatakan valid dan dapat digunakan

untuk mengukur variable yang telah diteliti.

b. Uji Reliabilitas

Tabel 4.12
Uji Reliabilitas
Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items

.734 21

Sumber :Lampiran Output SPSS

107
Dari tabel diatas, dapat diperoleh nilai koefisien reliabilitas

Cronbach alpa pada variable perilaku pengelolaan keuangan,

pendapatan dan keputusan investasi sebesar 0,734. Dari seluruh variable

tersebut diketahui nilai koefisien reliabilitas Cronbach alpha > 0,05,

maka dapat dikatakan bahwa instrument kuesioner yang digunakan

dikatakan reliabel.

3. Uji Asumsi Klasik

a. Uji Normalitas

Tabel 4.13
Uji Normalitas

Sumber: Lampiran Output SPSS

108
Uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah nilai

residual pada model berdistribusi normal atau tidak.Data

dikatakan berdistribusi normal apabila data atau titik menyebar

disekitar garis diagonal dan mengikuti arah garis

diagonal.Kemudian, jika data atau titik menyebar menjauh dari

arah garis atau tidak mengikuti diagonal maka data dikatakan

tidak berdistribusi normal.

Hasil dari output diagram chart menunjukkan bahwa titik-

titik mengikuti garis diagonal dan dapat disimpulkan bahwa

data ini berdistribusi normal.

b. Uji Liniearitas

Tabel 4.14
Uji Linieritas

ANOVAb
Model Sum of Mean
Squares Df Square F Sig.
1 Regression 48.988 2 24.494 7.655 .001a
Residual 339.159 106 3.200
Total 388.147 108
a. Predictors: (Constant), Total.X2, Total.X1
b. Dependent Variable: Total.y1
Sumber: Lampiran Output SPSS

Uji Linieritas digunakan untuk mengetahui hubungan

antara variable bebas dengan variable terikat.

1) Hasil nilai Sig. deviation from linierity > 0,05, maka tidak

terdapat hubungan yang linier antara variable bebas dengan

variable terikat.

109
2) Hasil nilai Sig. deviation from linearity < 0,05, maka

terdapat hubungan yang linear antara variable bebas dengan

variable terikat.

Hasil dari uji linieritas diatas yaitu hasil nilai Sig. deviation

from liniearity sebesar 0,001 < 0,05, maka terdapat hubungan

yang linier antara dua variable bebas dengan variable terikat.

c. Uji Autokorelasi

Tabel 4.15
Uji Autokorelasi
Model Summaryb
Model Adjusted R Std. Error of
R R Square Square the Estimate Durbin-Watson

d1 .355a .126 .110 1.789 1.883


i
m
e
n
s
i
o
n
0

a. Predictors: (Constant), Total.X2, Total.X1


b. Dependent Variable: Total.y1
Sumber: Lampiran Output SPSS

Uji autokorelasi digunakan untuk mengetahui ada atau

tidaknya penyimpangan asumsi klasik autokorelasi yaitu korelasi

yang terjadi antara residual pada satu pengamatan dengan

pengamatan lain pada model regresi. Berikut langkah pengujiannya

110
1) Banyak sampel (N) = 109

2) Banyaknya variable independen (k) = 2

3) Taraf signifikan yang digunakan (α) = 5%

4) Tabel Durbin Watson diperoleh dL = 1,6505

5) dU = 1,7252

adapun ketentuan yang digunakan untuk mengambil

keputusan pada uji autokorelasi dapat dilihat dari tebel diatas.

Dari hasil pengujian karena 1,7252 < 1.883 < 2,2748, maka

tidak terjadi autokorelasi.

d. Uji Multikolinieritas

Tabel 4.16
Uji Multikolinieritas
Coefficientsa
Model Collinearity Statistics
Tolerance VIF
1 (Constant)
Total.X1 .824 1.213
Total.X2 .824 1.213
a. Dependent Variable: Total.y1

Sumber: Lampiran Output SPSS

Uji multikolinieritas berfungsi untuk menguji model regresi

apakah ditemukan adanya korelasi antar variable bebas

(independen).Untuk mengetahui hasil uji multikolinieritas

dilakukan dengan melihat tebel Coeficientsa pada kolom nilai VIF.

Berdasarkan tabel diatas dapat dinyatakan bahwa nilai Variance

Inflation Factor (VIF) berada jauh di bawah angka 10 yaitu 1,213

111
(1,213<10) pada variable Pengelolaan Keuangan dan 1,213

(1,213<10) pada variable Pendapatan Karyawan, sedangkan pada

nilai tolerance menunjukkan angka lebih besar 0.10 yaitu 0,824

pada variable Pengelolaan Keuangan dan 0,824 pada Pendapatan

Karyawan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dalam

model regresi tidak terjadi multikolinieritas antar variable bebas

tersebut.

e. Uji Heterosekedasitas

Tabel 4.17
Uji Heteroskedasitas

Sumber: Lampiran Output SPSS

Hasil uji Heteroskedastisitas berdasarkan grafik scatterplots

yang terlihat pada gambar diatas menunjukkan bahwa titik-titik

112
menyebar secara acak dan tidak membentuk pola, serta tersebar

dibawah maupun diatas angka 0 pada sumbu y. Hal ini dapat

disimpulkan bahwa pada data penelitian tersebut tidak terjadi

heteroskedastisitas.

f. Uji Regresi Linier Berganda

Analisis regresi linier berganda digunakan untuk mengetahui

besarnya factor variable yang digunakan dalam penelitian ini,

variable tersebut adalah Perilaku Pengelolaan Keuangan (X1) dan

Pendapatan karyawan (X2) dalam mempengaruhi variable

Keputusan Investasi (Y) pada PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk.

Berikut adalah hasil dari analisis regresi linier yang menggunakan

bantuan program software SPSS versi 18.0 for windows:

Tabel 4.18
Uji Regresi Linier Berganda
a
Coefficients

Model Unstandardized Standardized


Coefficients Coefficients

B Std. Error Beta T Sig.

1 (Constant) 3.117 2.084 1.496 .138

Total.X1 .0214 .085 .252 2.520 .013

Total.X2 .066 .040 .166 1.662 .100

a. Dependent Variable: Total.y1

Sumber: Lampiran Output SPSS

113
dari tabel diatas menunjukkan bahwa hasil persamaan linier

berganda yang terbentuk adalah Y = 3.117 + 0,214x1 – 0,066x2 +

℮.

g. Uji F (Uji Simultan)

Tabel 4.19
Uji Simultan

b
ANOVA

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.


a
1 Regression 48,988 2 24,494 7,655 ,001

Residual 339,159 106 3,200

Total 388,147 108

a. Predictors: (Constant), Total_x2, Total_x1


b. Dependent Variable: Total_y1
Sumber: Lampiran Output SPSS
1) Pengujian H3

Berdasarkan pengujian di atas diketahui nilai signifikan untuk

pengaruh X1 dan X2 secara simultan terhadap Y adalah sebesar

0,001 < 0,05 dan nilai F hitung 7,655 > F tabel 3,08, sehingga

dapat disimpulkan bahwa H3 diterima yang berarti terdapat

pengaruh X1 dan X2 secara simultan terhadap Y :

Perumusan hipotesis :

a) H1 = Terdapat pengaruh Perilaku Pengelolaan Keuangan(X1)

terhadap Investasi (Y).

b) H2 = Tidak terdapat pengaruh Pendapatan (X2) terhadap

Investasi (Y).

c) H3 = Terdapat pengaruh Perilaku Pengelolaan Keuangan (X1)

dan Pendapatan (X2) secara simultan terhadap Investasi (Y).

114
d) Tingkat kepercayaan 95%, α = 0,05.

h. Uji Parsial (Uji t)

Tabel 4.20
Uji Parsial
a
Coefficients

Model Unstandardized Standardized


Coefficients Coefficients

B Std. Error Beta t Sig.

1 (Constant) 3.117 2.084 1.496 .138

Total.X1 .0214 .085 .252 2.520 .013

Total.X2 .066 .040 .166 1.662 .100

a. Dependent Variable: Total.y1

Sumber: Lampiran Output SPSS

1) Pengujian H1

Diketahui nilai Sig. untuk pengaruh X1 terhadap Y adalah

sebesar 0,013 < 0,05 dan nilai t hitung 2,520 > 1,98260,

sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima

yang berarti terdapat pengaruh X1 terhadap Y.

2) Pengujian H2

Diketahui nilai Sig. untuk pengaruh X2 terhadap Y adalah

sebesar 0,100 > 0,05 dan nilai t hitung 1,662 < t tabel 1,98260

sehingga dapat disimpulkan bahwa H2 ditolak dan H0 diterima

yang berarti tidak terdapat pengaruh X2 terhadap Y.

Jadi hasil dari X1 diterima sedangkan untuk X2 tidak dapat

diterima berdasarkan dalam pengujian Uji t ini.

115
Dari hasil analisis menggunakan SPSS 18,0 yang terdapat

pada tabel uji analisis regresi linier berganda.

i. Uji Koefisien Korelasi Berganda (Uji R)

Tabel 4.21
Hasil Pengujian Koefisien Korelasi Berganda
Model Summaryb
Mo Std. Change Statistics
del R Adjuste Error of R F
Squar d R the Square Chan Sig. F Durbin-
R e Square Estimate Change ge df1 df2 Change Watson
a
d1 .355 .126 .110 1.789 .126 7.665 2 106 .001 1.883
i
m
e
n
s
i
o
n
0
a. Predictors: (Constant), Total.X2, Total.X1
b. Dependent Variable: Total.y1
Sumber: Lampiran Output SPSS

Uji R digunakan untuk menghitung tingkat keeratan

hubungan antar variable bebas dan variable terikat. Nilai koefisien

Nilai R terletak diantara 0-1.Semakin mendekati 1 berarti

hubungan antara variable bebas secara bersama-sama dan variabel

terikat adalah semakin kuat. Semakin mendekati 0 berarti

hubungan antara variable bebas secara bersama-sama dan variable

terikat semakin lemah atau bahkan tidak ada sama sekali. Dapat

dilihat pada tebel uji R, nilai R sebesar 0,355 (35,5%) hal ini

116
menunjukkan bahwa hubungan variable independen dan variable

dependen tidak cukup kuat karena nilainya kurang dari 50%.

j. Koefisien Determinan Berganda (Uji R2)

Tabel 4.22
Hasil Pengujian Koefisien Determinan Berganda
Model Summaryb
Mo Std. Change Statistics
del R Adjuste Error of R F
Squar d R the Square Chan Sig. F Durbin-
R e Square Estimate Change ge df1 df2 Change Watson
a
d1 .355 .126 .110 1.789 .126 7.665 2 106 .001 1.883
i
m
e
n
s
i
o
n
0
a. Predictors: (Constant), Total.X2, Total.X1
b. Dependent Variable: Total.y1
Sumber: Lampiran Output SPSS

Berdasarkan output di atas diketahui nilai R Square sebesar

0,126, hal ini dapat diartikan bahwa pengaruh variable X1 dan X2

secara simultan terhadap variable Y sebesar 12,6%. Nilai Standar

Error of the Estimate (SEE) sebesar 1,789. Semakin kecil tingkat

SEE maka akan membuat model regresi semakin tepat dalam

memprediksi variable dependen.

117
4.3 Pembahasan

Hasil dari penelitian di atas dapat diketahui seberapa besar pengaruh

perilaku pengelolaan keuangan dan pendapatan karyawan di Pt Japfa

Comfeed Indonesia, Tbk. terhadap keputusan investasi dengan

menggunakan aplikasi pengolah data SPSS Statistic 18.0.

1. Hipotesis Pertama : Terdapat pengaruh Perilaku Pengelolaan

Keuangan(X1) terhadap Investasi (Y).

Hal ini dibuktikan dengan Diketahui nilai Sig. untuk pengaruh X1

terhadap Y adalah sebesar 0,013 > 0,05 dan nilai t hitung 2,520 < 1,98260,

sehingga dapat disimpulkan bahwa H1 diterima yang berarti terdapat

pengaruh Perilaku Pengelolaan Keuangan terhadap Keputusan Investasi.

Hasil ini sejalan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh Baiq

Fitriarianti (2018), Yushita (2017), dan Silvi & Yulianti (2015) yang

menunjukkan bahwa Perilaku keuangan berpengaruh terhadap keputusan

berinvestasi.

2. Hipotesis Kedua : Tidak terdapat pengaruh Pendapatan (X2)

terhadap Investasi (Y).

Hal ini dibuktikan Diketahui nilai Sig. untuk pengaruh X2 terhadap

Y adalah sebesar 0,100 < 0,05 dan nilai t hitung 1,662 > t tabel 1,98260

sehingga dapat disimpulkan bahwa H2 ditolak yang berarti tidak terdapat

pengaruh Pendapatan Karyawan Pt Japfa Comfeed Indonesia, Tbk.

terhadap Keputusan Investasi. Hasil ini tidak sejalan dengan hasil

penelitian Baiq Fitriarianti (2018) dan Musdhalifa (2016) yang

118
menunjukkan bahwa pendapatan berpengaruh signifikan terhadap

keputusan investasi. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh

signifikan antara variable pendapatan terhadap keputusan investasi. Hasil

penelitian ini selajan dengan Ni Made Dwiyana dan Henny (2017)

menunjukkan bahwa Pendapatan tidak berpengaruh signifikan terhadap

Keputusan Investasi Individu. Artinya, bahwa tingkat pendapatan individu

tidak menjadi tolak ukur untuk melakukan sebuah keputusan investasi.

Hasil yang sejalan juga ditemukan pada penelitian yang dilakukan

oleh Rita dan Kusumawati (2010) yang menyatakan bahwa semakin tinggi

pendapatan yang dimiliki oleh seseorang, maka semakin besar keinginan

seseorang untuk membeli apa yang diinginkan melebihi apa yang

dibutuhkan. Seseorang yang seperti ini kurang paham dengan manfaat

menabung atau berinvestasi untuk masa depan.

3. Hipotesis Ketiga :Terdapat pengaruh Perilaku Pengelolaan Keuangan

(X1) dan Pendapatan (X2) secara simultan terhadap Investasi (Y).

Dibuktikan dengan diketahui nilai signifikan untuk pengaruh X1

dan X2 secara simultan terhadap Y adalah sebesar 0,001 < 0,05 dan nilai F

hitung 7,655 > F tabel 3,08, sehingga dapat disimpulkan bahwa H3

diterima yang berarti terdapat pengaruh X1 dan X2 secara simultan

terhadap Y.

119
BAB V

PENUTUP

5.1 Simpulan

1. Berdasarkan uji regresi linier berganda, menunjukkan bahwa nilai

konstanta dan koefisien variable yang memiliki nilai posotif menunjukkan

bahwa persamaan tersebut memiliki hubungan yang searah.

2. Berdasarkan hasil uji T, menunjukkan bahwa untuk variable perilaku

pengelolaan keuangan karyawan berpengaruh signifikan terhadap

keputusan investasi. Sedangkan variabel pendapatan karyawan tidak

berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan investasi

3. Berdasarkan hasil penelitian dengan uji F, diketahui bahwa secara

keseluruhan variable perilaku pengelolaan keuangan dan pendapatan

karyawan bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan

berinvestasi.

5.2Keterbatasan Penelitian

1. Penelitian ini hanya menggunakan responden karyawan tetap yang bekerja

di PT Japfa Comfeed Indonesia, Tbk. Untuk peneliti dimasa depan

diharapkan mampu mengembangkan responden di berbagai bidang

profesi.

2. Untuk peneliti selanjutnya diharapkan mampu menambah jumlah variable

yang mengikuti tren masa kini untuk menambah wawasan.

120
5.3Saran

1. Karyawan perlu memahami pentingnya pengelolaan keuangan dengan baik

agar dapat mengoptimalkan penggunaan uangnya dengan baik. Tidak ada

salahnya untuk mencatat kebutuhan bulanan, menyusun rencana

menabung dan merencanakan investasi agar dana dapat digunakan tepat

sasaran.

2. Untuk penelitian selanjutnya dapat dilakukan pada jangkauan masyarakat

yang lebih luas dan di bidang pekerjaan yang lebih beragam.

3. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan mampu mengembangkan teori

dan memasukkan variable kepuasan keuangan dan sikap keuangan.

121
DAFTAR PUSTAKA

Fitriarianti, B. (2018). PENGARUH LITERASI KEUANGAN, PERILAKU


KEUANGAN DAN PENDAPATAN TERHADAP KEPUTUSAN
BERINVESTASI, 302.
Iftida, Y. (2010). menjadi karyawan outsourcing. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka
Utama.
Putri, N. M. D. R., & Rahyuda, H. (2017). Pengaruh Tingkat Financial Literacy
dan Faktor Sosiodemografi Terhadap Perilaku Keputusan Investasi Individu,
34.
Silvy, M., & Yulianti, N. (2015). Sikap Pengelola Keuangan Dan Perilaku
Perencanaan Investasi Keluarga Di Surabaya. Journal of Business and
Banking, 3(1), 57. https://doi.org/10.14414/jbb.v3i1.254
Sinambela, L. P. (2018). Manajemen Sumber Daya Manusia (1st ed.). Jakarta:
Bumi Aksara.
Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Alfabeta.
Yushita, A. N. (2017). PENTINGNYA LITERASI KEUANGAN BAGI
PENGELOLAAN KEUANGAN PRIBADI, VI.

Studi, P., Ekonomi, P., Keahlian, B., Pendidikan, K., Pendidikan, J., Pengetahuan,
I., … Dharma, U. S. (2016). STUDI KOMPARASI KOMPETENSI
PENGELOLAAN KEUANGAN RUMAH TANGGA , STATUS SOSIAL
EKONOMI , GAYA HIDUP ETNIS TIONGHOA DAN ETNIS JAWA DI
KAMPUNG KETANDAN YOGYAKARTA TAHUN 2016.

Magfirah. (2017). PENGARUH PENGETAHUAN KEUANGAN PRIBADI


TERHADAP PENGELOLAAN KEUANGAN PRIBADI MASYARAKAT
KOTA MAKASSAR DENGAN LOVE MONEY SEBAGAI VARIABEL
INTERVENING. Вестник Росздравнадзора, 6, 5–9.

Margaretha, F., & Pambudhi, R. A. (2015). Tingkat Literasi Keuangan Pada


Mahasiswa S-1 Fakultas Ekonomi (Level Literacy Finance Student S-1
Faculty Of Economics). Jurnal Manajemen Dan Kewirausahaan, 17(1), 76–
85. Https://Doi.Org/10.9744/Jmk.17.1.76

Pritazahara, R., & Sriwidodo, U. (2015). PENGARUH PENGETAHUAN


KEUANGAN DAN PENGALAMAN KEUANGAN TERHADAP
PERILAKU PERENCANAAN INVESTASI DENGAN SELF CONTROL
SEBAGAI VARIABEL MODERATING, 3(2011), 1506–1513.
Https://Doi.Org/10.6023/Cjoc201501040

Baharnurullah.(2015). Peran Perilaku Ekonomi Dalam Kegiatan Ekonomi.


Retrieved From Brainly.Co.Id

122
Indonesia, W. B. (N.D.). Pengertian Tabungan (Saving). Retrieved From
Https://Id.M.Wikipedia.Org

Ardela, F. (N.D.). Pahami Definisi Kredit, Jenis Kredit, Hingga Prinsip Kredit
Finansialku. 2019.

Pengertian Investasi. (N.D.). Retrieved From Https://Id.M.Wikipedia.Org

Pt Japfa Comfeed Indonesia, T. (2018).Company Profile PT Japfa Comfeed


Indonesia Tbk.

Purwidianti, Wida & Mudjiyanti, R. (2016). Analisis Pengaruh Pengalaman


Keuangan Dan Tingkat Pendapatan Terhadap Perilaku Keuangan Keluarga
Di Kecamatan Purwokerto Timur, 148.

Hermawan, S., & Amirullah, A. (2016).Metode Penelitian Bisnis. (T. M.


Publishing, Ed.) (I). Publishing, Tim MNC.

Kholilah, N. Al, & Iramani, R. (2013).Studi Financial Management Behavior


Pada Masyarakat Surabaya, 80.

Putri, N. M. D. R., & Rahyuda, H. (2017). Pengaruh Tingkat Financial Literacy


Dan Faktor Sosiodemografi Terhadap Perilaku Keputusan Investasi Individu,
34.

Mustika, M. (2012).Pengaruh Upah Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja


Karyawan Bagian Produksi Pada CV MBA Moeslem Collection.

Riyanto, T. (2018).Tingkat Kesadaran Merencanakan Keuangan & Investasi


Karyawan. Retrieved From Qerja.Com/Journal/View/11016-Infografis-
Tingkat-Kesadaran-Merencanakan-Keuangan-Investasi-Karyawan/2/

Afrizal, R. (2012). Pengaruh Pemberian Kompensasi Terhadap Prestasi Kerja


Karyawan (Studi Pada PR Cemara Mas Tanggulangin).

123
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1

124
1. Pernyataan I (Pengalaman Keuangan)
Pilihlah yang menurut Bapak/Ibu benar dengan memberi tanda
lingkaran (O) pada tanggapan yang sesuai dengan kondisi Bapak/Ibu saat ini
dengan ketentuan :

STS (nilai 1) : Sangat Tidak Setuju


TS (nilai 2): Tidak Setuju
N (nilai 3): Netral
S (nilai 4): Setuju
SS (nilai 5): Sangat Setuju
Saya membuat anggaran pemasukan
1 dan pengeluaran. STS TS N S SS
Saya memisahkan uang belanja, bayar
2 listrik, bayar sekolah, bayar cicilan, STS TS N S SS
dan lain-lain agar dana tepat guna.

3 Uang habis sebelum memperoleh STS TS N S SS


pendapatan bulan berikutnya.

2. Pernyataan II (Pengetahuan Keuangan)

Pilihlah yang menurut Bapak/Ibu benar dengan memberi tanda lingkaran (O) pada
tanggapan yang sesuai dengan kondisi Bapak/Ibu saat ini dengan ketentuan :

STS (nilai 1) : Sangat Tidak Setuju


TS (nilai 2): Tidak Setuju
N (nilai 3): Netral
S (nilai 4): Setuju
SS (nilai 5): Sangat Setuju
Saya mempelajari tentang manajemen
1 uang pribadi. STS TS N S SS
Saya berkonsultasi dengan orang lain
2 apabila terjadi masalah dalam tagihan STS TS N S SS
kredit/cicilan yang saya lakukan.
3 Saya mengontrol pengeluaran dan STS TS N S SS
pemasukan perbulan.

3. Pernyataan III Pendapatan (Kebutuhan Pokok)

Pilihlah yang menurut Bapak/Ibu benar dengan memberi tanda lingkaran (O) pada
tanggapan yang sesuai dengan kondisi Bapak/Ibu saat ini dengan ketentuan :

125
STS (nilai 1) : Sangat Tidak Setuju
TS (nilai 2): Tidak Setuju
N (nilai 3): Netral
S (nilai 4): Setuju
SS (nilai 5): Sangat Setuju
Saya selalu mengutamakan untuk
1 membeli kebutuhan pokok pada saat STS TS N S SS
menerima gaji.
2 Saya menghabiskan uang hanya untuk STS TS N S SS
membeli kebutuhan pokok.
Keseimbangan pendapatan saya
3 terganggu apabila harga kebutuhan STS TS N S SS
pokok naik.

4. Pernyataan IV Pendapatan (Tabungan)

Pilihlah yang menurut Bapak/Ibu benar dengan memberi tanda lingkaran (O) pada
tanggapan yang sesuai dengan kondisi Bapak/Ibu saat ini dengan ketentuan :

STS (nilai 1) : Sangat Tidak Setuju


TS (nilai 2): Tidak Setuju
N (nilai 3): Netral
S (nilai 4): Setuju
SS (nilai 5): Sangat Setuju
Saya menyisihkan uang untuk
1 STS TS N S SS
menabung.
2 Saya menyisihkan penghasilan untuk STS TS N S SS
kesejahteraan di masa tua.
Saya menyisihkan sebagian
3 penghasilan saya untuk dana proteksi STS TS N S SS
keluarga.

5. Pernyataan V Pendapatan (Kredit)


Pilihlah yang menurut Bapak/Ibu benar dengan memberi tanda lingkaran (O) pada
tanggapan yang sesuai dengan kondisi Bapak/Ibu saat ini dengan ketentuan :
STS (nilai 1) : Sangat Tidak Setuju
TS (nilai 2): Tidak Setuju
N (nilai 3): Netral
S (nilai 4): Setuju
SS (nilai 5): Sangat Setuju
Saya membayar tagihan (kewajiban
1 bulanan) tepat waktu. STS TS N S SS
Saya mengambil uang tabungan atau
2 mencairkan investasi karena harus STS TS N S SS
membayar tagihan.

126
3 Saya menggunakan hutang untuk STS TS N S SS
memenuhi kebutuhan sehari-hari.

6. Pernyataan VI Konsumsi
Pilihlah yang menurut Bapak/Ibu benar dengan memberi tanda lingkaran (O) pada
tanggapan yang sesuai dengan kondisi Bapak/Ibu saat ini dengan ketentuan :

STS (nilai 1) : Sangat Tidak Setuju


TS (nilai 2): Tidak Setuju
N (nilai 3): Netral
S (nilai 4): Setuju
SS (nilai 5): Sangat Setuju

Saya melakukan kegiatan belanja


1 bulanan. STS TS N S SS

2 Saya selalu menghabiskan jatah uang STS TS N S SS


belanja bulanan.
3 Saya akan menambah list untuk
berbelanja apabila pendapatan Saya STS TS N S SS
naik.

7. Pernyataan VII Investasi


Pilihlah yang menurut Bapak/Ibu benar dengan memberi tanda lingkaran (O) pada
tanggapan yang sesuai dengan kondisi Bapak/Ibu saat ini dengan ketentuan :

STS (nilai 1) : Sangat Tidak Setuju


TS (nilai 2): Tidak Setuju
N (nilai 3): Netral
S (nilai 4): Setuju
SS (nilai 5): Sangat Setuju
Saya menabung untuk membeli rumah
1 dan tanah. STS TS N S SS
Saya membeli emas untuk investasi
2 masa depan. STS TS N S SS

3 Saya berinvestasi berbentuk surat STS TS N S SS


berharga (saham/obligasi).

127
Lampiran 2

DATA FREKUENSI RESPONDEN

Frequency Tabel

Jenis Kelamin
Jenis kelamin Jumlah Persentasi
Laki-laki 50 45,87 %
Perempuan 59 54,13 %
Total 109 100 %

Umur
Umur Jumlah Persentasi
<20 tahun 2 orang 1,83 %
21 s/d 30 tahun 63 orang 57,8 %
31 s/d 40 tahun 37 orang 33,94 %
41 s/d 50 tahun 7 orang 6,42 %
> 50 tahun 0 orang 0%

Pendapatan
Pendapatan Jumlah Persentasi
< 2.000.000 0 0%
2.000.000 s/d 4.999.000 16 14,67 %
5.000.000 s/d 7.999.000 90 82,56 %
8.000.000 s/d 10.999.000 3 2,75 %
> 11.000.000 0 0%

Pendidikan
Pendidikan Jumlah Persentasi
SMP 0 0%
SMU 109 100 %
Diploma 0 0%
Sarjana 0 0%
Pasca Sarjana 0 0%

128
Pekerjaan
Pekerjaan Jumlah Persentasi
PNS 0 0%
Pegawai Swasta 109 100%
Professional 0 0%
Lainnya 0 0%

Pengeluaran Per Bulan


Pengeluaran Perbulan Jumlah Persentasi
< 2.000.000 7 6,4 %
2.000.000 s/d 4.999.000 93 85,32 %
5.000.000 s/d 7.999.000 9 8,25 %
8.000.000 s/d 10.999.000 0 0%
> 11.000.000 0 0%

Kesuksesan Pengelolaan Keuangan


Kesuksesan Pengelolahan
Jumlah Persentasi
Keuangan
Sangan Tidak Sukses 0 0%
Tidak Sukses 1 0,91 %
Netral 61 55,96 %
Sukses 47 43,11%
Sangat Sukses 0 0%

Proporsi Angsuran Kredit per Pendapatan


Proporsi angsuran kredit per pendapatan Jumlah Persentasi
Tidak punya hutang 36 33,02%
10% s/d 30% 71 65,13%
31% s/d 50% 2 1,83%
> 51 0 0%

Dana yang Disisihkan Tiap Bulan untuk Orientasi Masa Depan


Dana yang disisihkan tiap bulan untuk
Jumlah Persentasi
orientasi masa depan
Tidak menyisihkan 15 13,8 %
10% s/d 30% 84 77,06 %
31% s/d 50% 10 9,2 %
> 51% 0 0%

129
Lampiran 3

Perilaku pengelolaan Keuangan (X1) Total


Pengalaman (X1.1) Pengetahuan (X1.2) X1
Res
X1.1. X1.1. X1.1. Total X1.2. X1.2. X1.2. Total
2326
1 2 3 X1.1 1 2 3 X1.2
1 4 4 4 12 4 4 4 12 24
2 5 3 5 13 4 4 4 12 25
3 3 4 4 11 4 5 2 11 22
4 4 3 4 11 2 4 3 9 20
5 4 4 3 11 3 5 4 12 23
6 5 5 4 14 4 4 4 12 26
7 4 3 3 10 4 4 4 12 22
8 4 3 3 10 4 4 3 11 21
9 4 4 5 13 4 4 3 11 24
10 5 2 4 11 4 4 4 12 23
11 2 4 3 9 3 4 3 10 19
12 4 4 4 12 4 3 2 9 21
13 4 4 2 10 3 4 4 11 21
14 5 4 5 14 2 5 3 10 24
15 4 4 4 12 4 5 4 13 25
16 3 5 5 13 3 4 4 11 24
17 4 4 5 13 4 4 5 13 26
18 3 4 4 11 4 4 5 13 24
19 5 5 4 14 4 4 4 12 26
20 4 4 5 13 4 2 3 9 22
21 5 3 4 12 4 2 4 10 22
22 4 2 4 10 4 5 2 11 21
23 5 3 4 12 4 4 3 11 23
24 4 3 5 12 4 4 5 13 25
25 5 2 4 11 5 4 4 13 24
26 3 5 3 11 5 4 4 13 24
27 4 4 4 12 4 4 2 10 22
28 4 3 3 10 3 5 5 13 23
29 5 4 5 14 4 4 5 13 27
30 4 5 4 13 4 4 4 12 25
31 4 5 5 14 4 4 4 12 26
32 4 5 4 13 4 4 4 12 25
33 5 3 5 13 4 4 5 13 26

130
34 2 4 4 10 4 3 4 11 21
35 3 4 5 12 5 3 4 12 24
36 5 5 3 13 4 5 5 14 27
37 5 4 4 13 3 4 5 12 25
38 5 3 4 12 4 4 4 12 24
39 5 4 5 14 2 5 4 11 25
40 5 2 4 11 3 2 3 8 19
41 2 3 4 9 4 5 3 12 21
42 3 3 4 10 4 3 4 11 21
43 3 2 5 10 4 5 5 14 24
44 3 4 2 9 4 4 5 13 22
45 4 5 3 12 4 4 5 13 25
46 4 5 5 14 4 4 4 12 26
47 5 4 5 14 5 4 5 14 28
48 5 4 5 14 5 5 5 15 29
49 4 5 5 14 2 4 5 11 25
50 4 4 5 13 3 4 5 12 25
51 4 5 2 11 2 4 5 11 22
52 3 3 3 9 4 4 5 13 22
53 3 5 3 11 4 3 5 12 23
54 2 4 3 9 4 4 4 12 21
55 4 4 4 12 5 3 5 13 25
56 4 3 4 11 4 3 5 12 23
57 4 3 5 12 4 4 5 13 25
58 4 3 5 12 4 4 4 12 24
59 5 4 4 13 4 4 5 13 26
60 4 4 4 12 2 5 4 11 23
61 4 2 4 10 4 4 4 12 22
62 5 3 3 11 4 4 5 13 24
63 1 2 3 6 4 2 3 9 15
64 4 4 2 10 4 2 4 10 20
65 3 4 4 11 5 5 2 12 23
66 4 3 4 11 4 4 3 11 22
67 5 2 4 11 4 4 5 13 24
68 4 4 4 12 4 4 4 12 24
69 3 4 5 12 5 4 4 13 25
70 2 2 4 8 5 4 4 13 21
71 3 3 4 10 4 3 4 11 21
72 3 2 5 10 4 4 5 13 23
73 4 3 1 8 2 3 2 7 15
74 4 3 4 11 3 4 2 9 20

131
75 4 4 3 11 2 5 3 10 21
76 4 5 4 13 2 5 4 11 24
77 5 4 5 14 4 4 4 12 26
78 4 4 4 12 4 5 4 13 25
79 4 4 4 12 4 4 4 12 24
80 5 2 4 11 4 4 5 13 24
81 4 4 4 12 4 4 4 12 24
82 4 3 4 11 5 4 4 13 24
83 4 4 4 12 4 4 3 11 23
84 4 3 5 12 4 4 3 11 23
85 4 5 4 13 4 4 5 13 26
86 4 4 4 12 4 5 5 14 26
87 4 4 4 12 4 4 4 12 24
88 2 4 5 11 5 2 5 12 23
89 5 1 4 10 5 2 4 11 21
90 4 4 4 12 4 4 3 11 23
91 2 3 3 8 4 4 5 13 21
92 3 4 4 11 4 5 4 13 24
93 4 5 3 12 3 4 3 10 22
94 4 4 3 11 4 2 5 11 22
95 4 3 5 12 5 4 5 14 26
96 5 2 4 11 4 3 3 10 21
97 4 2 3 9 4 4 3 11 20
98 5 5 4 14 4 3 2 9 23
99 4 4 2 10 5 4 3 12 22
100 5 4 5 14 3 5 3 11 25
101 4 3 4 11 4 4 4 12 23
102 3 5 5 13 4 4 4 12 25
103 5 4 5 14 4 4 2 10 24
104 4 4 5 13 3 3 4 10 23
105 3 5 5 13 3 5 3 11 24
106 4 5 4 13 3 4 3 10 23
107 4 4 4 12 3 4 4 11 23
108 4 4 4 12 3 4 3 10 22
109 4 2 5 11 4 4 4 12 23
1153 1173 2326

132
PENDAPATAN (X2)
Kebutuhan Pokok (X2.1) Tabungan(X2.2)
Total Total
X2.1.1 X2.1.2 X2.1.3 X2.2.1 X2.2.2 X2.2.4
X2.1 X2.2
4 4 4 12 5 5 5 15
4 4 4 12 4 5 5 14
5 4 4 13 4 5 5 14
4 3 5 12 4 4 3 11
5 4 4 13 5 5 5 15
4 4 4 12 4 4 4 12
4 5 4 13 2 5 5 12
4 5 4 13 3 4 4 11
4 5 3 12 3 5 5 13
4 4 4 12 4 5 4 13
4 5 4 13 5 4 4 13
3 4 3 10 5 3 3 11
4 5 3 12 4 2 3 9
5 4 4 13 4 4 5 13
5 5 5 15 5 5 5 15
4 5 2 11 4 5 4 13
4 4 4 12 4 4 4 12
4 3 4 11 4 4 4 12
4 2 3 9 5 4 4 13
2 4 4 10 4 2 4 10
2 5 3 10 3 2 4 9
5 5 3 13 4 4 4 12
4 4 4 12 3 3 3 9
4 4 4 12 5 2 4 11
4 4 4 12 4 4 5 13
4 2 3 9 5 5 4 14
4 2 4 10 4 4 4 12
5 4 4 13 5 5 4 14
4 3 5 12 4 4 3 11
4 2 4 10 5 4 4 13
4 4 5 13 3 5 4 12
4 5 4 13 4 5 5 14
4 4 3 11 4 5 4 13
3 5 5 13 5 4 4 13

133
3 4 4 11 4 3 4 11
5 4 5 14 4 4 4 12
4 5 5 14 4 4 5 13
4 5 3 12 5 4 5 14
5 5 4 14 2 2 5 9
2 4 3 9 3 2 2 7
5 3 4 12 5 4 4 13
3 4 4 11 5 4 4 13
5 4 5 14 5 4 4 13
4 4 5 13 5 5 4 14
4 2 4 10 5 4 4 13
4 2 5 11 2 4 4 10
4 4 4 12 3 4 4 11
5 4 5 14 3 5 4 12
4 4 4 12 3 4 5 12
4 5 4 13 4 4 4 12
4 4 5 13 4 4 4 12
4 4 4 12 5 5 4 14
3 4 4 11 5 5 4 14
4 5 4 13 4 4 5 13
3 4 4 11 4 3 3 10
3 4 5 12 4 4 4 12
4 4 5 13 3 5 4 12
4 5 5 14 3 4 4 11
4 5 2 11 2 4 4 10
5 4 4 13 4 5 5 14
4 3 4 11 4 4 4 12
4 4 4 12 4 4 4 12
2 5 4 11 4 2 4 10
2 4 4 10 5 2 4 11
5 4 4 13 4 4 4 12
4 5 4 13 4 3 3 10
4 4 4 12 5 2 4 11
4 4 5 13 1 4 5 10
4 2 4 10 4 4 4 12
4 2 4 10 3 3 4 10
3 4 4 11 4 2 2 8
4 3 4 11 5 2 3 10
3 2 5 10 4 5 4 13
4 4 3 11 3 2 3 8
5 4 4 13 2 5 5 12

134
5 3 4 12 3 5 5 13
4 2 4 10 3 4 3 10
5 2 4 11 4 4 4 12
4 5 5 14 4 5 4 13
4 2 4 10 4 4 4 12
4 5 4 13 4 4 4 12
4 5 4 13 5 3 4 12
4 4 4 12 4 5 4 13
4 4 4 12 4 4 4 12
4 5 3 12 5 4 4 13
5 4 4 13 4 4 4 12
4 4 5 13 4 5 4 13
2 3 4 9 4 4 4 12
2 5 4 11 4 2 5 11
4 4 2 10 4 4 4 12
4 4 3 11 4 4 4 12
5 4 4 13 4 5 4 13
4 5 3 12 2 4 5 11
2 4 5 11 5 3 4 12
4 2 5 11 4 4 4 12
3 4 3 10 2 2 3 7
4 4 4 12 3 4 4 11
3 5 4 12 4 3 3 10
4 4 4 12 4 2 3 9
5 3 4 12 4 4 5 13
4 4 4 12 5 4 4 13
4 2 4 10 4 3 3 10
4 4 4 12 5 4 4 13
3 3 4 10 4 3 2 9
5 2 4 11 5 5 5 15
4 4 4 12 4 4 4 12
4 4 4 12 3 4 5 12
4 3 5 12 5 4 5 14
4 4 4 12 4 5 5 14
1287 1297

135
PENDAPATAN (X2)
Total
Kredit (X2.3) Konsumsi (X2.4)
X2
Tota
X2.3. X2.3. X2.3. Total X2.4. X2.4. X2.4.
l 4720
1 2 4 X2.3 1 3 5
X2.4
4 4 4 12 3 4 3 10
4 3 3 10 4 4 3 11
5 5 4 14 5 5 4 14
4 4 3 11 4 4 4 12
5 4 4 13 5 4 3 12
4 4 3 11 4 4 4 12
4 3 3 10 4 4 5 13
4 3 3 10 2 3 3 8
4 3 4 11 3 4 3 10
4 4 4 12 4 4 3 11
4 3 3 10 3 3 3 9
3 2 3 8 4 3 3 10
4 2 2 8 3 4 4 11
5 4 4 13 5 5 4 14
5 5 5 15 5 2 5 12
4 4 2 10 4 4 5 13
4 4 4 12 4 4 4 12
4 5 3 12 3 3 3 9
4 4 4 12 3 4 4 11
2 3 3 8 4 3 2 9
2 3 3 8 4 3 3 10
5 5 3 13 4 4 5 13
4 4 4 12 4 4 4 12
4 4 4 12 4 4 4 12
4 3 3 10 2 3 2 7
4 5 5 14 5 4 5 14
4 4 5 13 5 4 5 14
5 5 5 15 4 5 4 13
4 4 4 12 4 4 4 12
4 5 5 14 4 5 4 13
4 4 4 12 4 4 5 13
4 4 5 13 4 3 4 11
4 4 4 12 4 5 4 13

136
3 4 5 12 4 4 5 13
3 4 5 12 5 5 5 15
5 4 4 13 4 5 4 13
4 4 4 12 4 3 4 11
4 4 4 12 4 4 3 11
5 2 4 11 4 3 3 10
2 4 4 10 2 4 4 10
5 5 4 14 4 4 5 13
3 4 4 11 4 5 5 14
5 4 5 14 4 5 5 14
4 4 4 12 4 4 4 12
4 5 4 13 4 5 5 14
4 4 4 12 4 4 5 13
4 5 4 13 5 5 5 15
5 5 4 14 5 5 5 15
4 5 4 13 5 4 5 14
4 3 4 11 3 4 5 12
4 5 4 13 4 5 5 14
4 5 5 14 4 5 4 13
3 4 4 11 3 4 5 12
4 3 4 11 3 5 5 13
3 4 3 10 3 5 5 13
3 4 5 12 4 3 4 11
4 3 3 10 3 5 5 13
4 4 5 13 4 3 4 11
4 5 5 14 4 3 4 11
5 4 4 13 3 4 5 12
4 5 3 12 3 3 3 9
4 4 4 12 3 4 4 11
2 3 3 8 4 3 2 9
2 3 3 8 4 3 3 10
5 5 3 13 4 4 5 13
4 4 4 12 4 4 4 12
4 4 4 12 4 4 4 12
4 4 4 12 4 4 4 12
4 4 4 12 4 4 4 12
4 4 3 11 5 4 5 14
3 3 4 10 3 4 2 9
4 3 4 11 3 2 2 7
3 3 4 10 4 3 3 10
4 2 4 10 2 2 4 8

137
5 4 5 14 4 4 4 12
5 4 3 12 4 3 4 11
4 5 5 14 5 4 4 13
5 4 4 13 4 4 5 13
4 4 4 12 4 4 4 12
4 4 4 12 4 4 4 12
4 5 5 14 5 4 3 12
4 5 5 14 5 4 3 12
4 4 5 13 4 4 5 13
4 4 4 12 4 4 5 13
4 5 4 13 4 4 4 12
5 4 5 14 4 5 5 14
4 4 4 12 4 4 4 12
2 4 4 10 4 4 3 11
2 4 5 11 5 5 5 15
4 4 4 12 4 4 4 12
4 4 3 11 4 4 3 11
5 5 4 14 5 5 5 15
4 5 4 13 5 4 5 14
2 4 3 9 3 4 3 10
4 4 3 11 3 3 3 9
3 2 3 8 2 3 2 7
4 3 3 10 3 3 3 9
3 2 3 8 4 3 3 10
4 2 2 8 3 4 4 11
5 4 4 13 5 5 4 14
4 4 5 13 4 4 2 10
4 5 5 14 4 5 4 13
4 5 5 14 4 3 3 10
3 5 4 12 4 3 3 10
5 4 4 13 4 4 4 12
4 5 5 14 5 4 3 12
4 4 4 12 4 5 4 13
4 5 4 13 5 4 3 12
4 5 4 13 5 4 4 13
1290 1179

138
Investasi Y Total
Investasi (Y1) Y1
Total
Y1.1 Y1.2 Y1.3 1124
Y1
4 5 4 13
4 4 3 11
4 5 4 13
3 4 3 10
3 5 4 12
3 4 5 12
4 5 3 12
4 4 3 11
3 4 4 11
2 2 2 6
5 4 4 13
5 4 4 13
4 4 4 12
3 3 4 10
5 4 4 13
4 4 5 13
4 4 4 12
4 3 4 11
2 2 5 9
4 4 4 12
4 3 3 10
2 2 2 6
3 3 3 9
3 3 3 9
4 4 2 10
5 5 5 15
4 5 4 13
3 2 3 8
4 3 4 11
5 5 5 15
5 4 5 14
4 5 5 14
4 3 3 10
4 4 4 12
4 5 4 13

139
4 4 5 13
5 5 4 14
4 4 3 11
4 3 4 11
4 4 2 10
3 3 3 9
3 3 3 9
4 4 2 10
4 4 4 12
4 4 5 13
4 3 5 12
4 4 4 12
5 5 4 14
2 5 5 12
5 5 4 14
4 4 5 13
5 4 3 12
5 4 5 14
4 3 4 11
4 4 4 12
3 2 3 8
4 3 3 10
3 2 3 8
4 5 4 13
5 5 4 14
3 5 2 10
4 5 3 12
4 2 2 8
4 3 4 11
4 2 4 10
4 4 3 11
4 4 2 10
4 2 4 10
4 4 4 12
3 3 2 8
4 4 3 11
3 3 2 8
3 4 3 10
4 4 3 11
4 4 4 12
4 4 5 13

140
3 4 4 11
4 4 4 12
4 4 4 12
3 4 2 9
4 4 4 12
2 3 3 8
4 4 4 12
3 3 3 9
4 4 5 13
4 4 4 12
4 4 4 12
3 4 4 11
5 5 1 11
4 4 4 12
4 4 3 11
5 5 4 14
2 5 5 12
4 3 4 11
4 4 3 11
3 2 2 7
3 4 2 9
5 4 5 14
4 3 4 11
4 4 4 12
3 3 3 9
4 4 5 13
3 4 4 11
3 3 4 10
3 4 5 12
3 5 5 13
4 2 4 10
4 4 4 12
3 3 2 8
411 412 399 1124 1124

141
Lampiran 4

UJI VALIDITAS

Correlations

Correlations

x1.1.1 x1.1.2 x1.1.3 Total_x1.1 x1.2.1

**
x1.1.1 Pearson 1 -,038 ,164 ,605 -,117
Correlation

Sig. (2-tailed) ,695 ,089 ,000 ,226

N 109 109 109 109 109

** *
x1.1.2 Pearson -,038 1 -,007 ,573 -,214
Correlation

Sig. (2-tailed) ,695 ,938 ,000 ,025

N 109 109 109 109 109

**
x1.1.3 Pearson ,164 -,007 1 ,619 ,145
Correlation

Sig. (2-tailed) ,089 ,938 ,000 ,132

N 109 109 109 109 109

** ** **
Total_x1.1 Pearson ,605 ,573 ,619 1 -,114
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,000 ,240

N 109 109 109 109 109

*
x1.2.1 Pearson -,117 -,214 ,145 -,114 1
Correlation

Sig. (2-tailed) ,226 ,025 ,132 ,240

142
N 109 109 109 109 109

* *
x1.2.2 Pearson ,077 ,181 ,114 ,210 -,230
Correlation

Sig. (2-tailed) ,428 ,060 ,238 ,028 ,016

N 109 109 109 109 109

x1.2.3 Pearson ,028 ,031 ,084 ,079 ,165


Correlation

Sig. (2-tailed) ,769 ,747 ,386 ,415 ,087

N 109 109 109 109 109

* **
Total_x1.2 Pearson -,003 ,003 ,197 ,105 ,526
Correlation

Sig. (2-tailed) ,976 ,975 ,041 ,275 ,000

N 109 109 109 109 109

** ** ** ** **
Total_x1 Pearson ,432 ,412 ,567 ,783 ,248
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,009

N 109 109 109 109 109

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

143
*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

Correlations

Tota
x1.2.2 x1.2.3 Total_x1.2 l_x1

x1.1.1 Pearson ,077 ,028 -,003 ,432


**
Correlation

Sig. (2-tailed) ,428 ,769 ,976 ,000

N 109 109 109 109

x1.1.2 Pearson ,181 ,031 ,003 ,412


**
Correlation

Sig. (2-tailed) ,060 ,747 ,975 ,000

N 109 109 109 109

*
x1.1.3 Pearson ,114 ,084 ,197 ,567
**
Correlation

Sig. (2-tailed) ,238 ,386 ,041 ,000

N 109 109 109 109

144
*
Total_x1.1 Pearson ,210 ,079 ,105 ,783
**
Correlation

Sig. (2-tailed) ,028 ,415 ,275 ,000

N 109 109 109 109

* **
x1.2.1 Pearson -,230 ,165 ,526 ,248
**
Correlation

Sig. (2-tailed) ,016 ,087 ,000 ,009

N 109 109 109 109

**
x1.2.2 Pearson 1 -,009 ,418 ,412
**
Correlation

Sig. (2-tailed) ,928 ,000 ,000

N 109 109 109 109

**
x1.2.3 Pearson -,009 1 ,740 ,519
**
Correlation

Sig. (2-tailed) ,928 ,000 ,000

N 109 109 109 109

** **
Total_x1.2 Pearson ,418 ,740 1 ,701
**
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109

** ** **
Total_x1 Pearson ,412 ,519 ,701 1
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

145
Correlations

Total_ Total_x2
x2.1.1 x2.1.2 x2.1.3 x2.1 x2.2.1 x2.2.2 x2.2.3 .2

** ** ** **
x2.1.1 Pearson 1 -,103 ,073 ,558 -,033 ,507 ,357 ,418
Correlation

Sig. (2-tailed) ,288 ,450 ,000 ,736 ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109 109

**
x2.1.2 Pearson -,103 1 -,158 ,589 -,119 -,088 ,167 -,043
Correlation

Sig. (2-tailed) ,288 ,100 ,000 ,217 ,365 ,083 ,655

N 109 109 109 109 109 109 109 109

** *
x2.1.3 Pearson ,073 -,158 1 ,451 ,064 ,189 ,098 ,181
Correlation

Sig. (2-tailed) ,450 ,100 ,000 ,512 ,050 ,309 ,060

146
N 109 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** ** ** **
Total_x2. Pearson ,558 ,589 ,451 1 -,074 ,336 ,386 ,312
1 Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,000 ,447 ,000 ,000 ,001

N 109 109 109 109 109 109 109 109

**
x2.2.1 Pearson -,033 -,119 ,064 -,074 1 ,049 -,057 ,525
Correlation

Sig. (2-tailed) ,736 ,217 ,512 ,447 ,611 ,556 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109 109

** * ** ** **
x2.2.2 Pearson ,507 -,088 ,189 ,336 ,049 1 ,499 ,799
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,365 ,050 ,000 ,611 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** **
x2.2.3 Pearson ,357 ,167 ,098 ,386 -,057 ,499 1 ,665
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,083 ,309 ,000 ,556 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** ** **
Total_x2. Pearson ,418 -,043 ,181 ,312 ,525 ,799 ,665 1
2 Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,655 ,060 ,001 ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** ** **
x2.3.1 Pearson 1,000 -,103 ,073 ,558 -,033 ,507 ,357 ,418
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,288 ,450 ,000 ,736 ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109 109

147
** * * ** **
x2.3.2 Pearson ,304 -,228 ,100 ,066 ,191 ,419 ,164 ,404
Correlation

Sig. (2-tailed) ,001 ,017 ,301 ,494 ,047 ,000 ,089 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109 109

* **
x2.3.3 Pearson ,167 -,078 ,165 ,128 ,135 ,233 ,132 ,257
Correlation

Sig. (2-tailed) ,083 ,418 ,086 ,183 ,161 ,015 ,171 ,007

N 109 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** ** **
Total_x2. Pearson ,657 -,188 ,151 ,333 ,135 ,523 ,292 ,487
3 Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,051 ,116 ,000 ,162 ,000 ,002 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109 109

* * ** **
x2.4.1 Pearson ,216 -,081 ,130 ,137 ,065 ,234 ,314 ,295
Correlation

Sig. (2-tailed) ,024 ,403 ,177 ,154 ,502 ,015 ,001 ,002

N 109 109 109 109 109 109 109 109

* ** *
x2.4.2 Pearson ,221 -,105 ,076 ,094 ,096 ,253 ,116 ,241
Correlation

Sig. (2-tailed) ,021 ,276 ,433 ,329 ,321 ,008 ,229 ,011

N 109 109 109 109 109 109 109 109

** * ** *
x2.4.3 Pearson ,328 -,055 ,093 ,204 -,098 ,324 ,140 ,191
Correlation

Sig. (2-tailed) ,001 ,571 ,337 ,034 ,309 ,001 ,145 ,047

N 109 109 109 109 109 109 109 109

** * ** * **
Total_x2. Pearson ,339 -,102 ,130 ,194 ,017 ,357 ,244 ,312
4 Correlation

148
Sig. (2-tailed) ,000 ,289 ,179 ,043 ,863 ,000 ,011 ,001

N 109 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** * ** ** **
Total_x2 Pearson ,665 ,036 ,289 ,573 ,220 ,697 ,537 ,731
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,712 ,002 ,000 ,022 ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109 109

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

Correlations

x2.3.1 x2.3.2 x2.3.3 Total_x2.3 x2.4.1 x2.4.2 x2.4.3

** ** ** * * **
x2.1.1 Pearson 1,000 ,304 ,167 ,657 ,216 ,221 ,328
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,001 ,083 ,000 ,024 ,021 ,001

N 109 109 109 109 109 109 109

*
x2.1.2 Pearson -,103 -,228 -,078 -,188 -,081 -,105 -,055
Correlation

149
Sig. (2-tailed) ,288 ,017 ,418 ,051 ,403 ,276 ,571

N 109 109 109 109 109 109 109

x2.1.3 Pearson ,073 ,100 ,165 ,151 ,130 ,076 ,093


Correlation

Sig. (2-tailed) ,450 ,301 ,086 ,116 ,177 ,433 ,337

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** *
Total_x2.1 Pearson ,558 ,066 ,128 ,333 ,137 ,094 ,204
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,494 ,183 ,000 ,154 ,329 ,034

N 109 109 109 109 109 109 109

*
x2.2.1 Pearson -,033 ,191 ,135 ,135 ,065 ,096 -,098
Correlation

Sig. (2-tailed) ,736 ,047 ,161 ,162 ,502 ,321 ,309

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** * ** * ** **
x2.2.2 Pearson ,507 ,419 ,233 ,523 ,234 ,253 ,324
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,015 ,000 ,015 ,008 ,001

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** **
x2.2.3 Pearson ,357 ,164 ,132 ,292 ,314 ,116 ,140
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,089 ,171 ,002 ,001 ,229 ,145

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** ** ** * *
Total_x2.2 Pearson ,418 ,404 ,257 ,487 ,295 ,241 ,191
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,007 ,000 ,002 ,011 ,047

N 109 109 109 109 109 109 109

150
** ** * * **
x2.3.1 Pearson 1 ,304 ,167 ,657 ,216 ,221 ,328
Correlation

Sig. (2-tailed) ,001 ,083 ,000 ,024 ,021 ,001

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** ** ** **
x2.3.2 Pearson ,304 1 ,487 ,821 ,537 ,363 ,346
Correlation

Sig. (2-tailed) ,001 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** * *
x2.3.3 Pearson ,167 ,487 1 ,739 ,417 ,225 ,210
Correlation

Sig. (2-tailed) ,083 ,000 ,000 ,000 ,019 ,028

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** ** ** **
Total_x2.3 Pearson ,657 ,821 ,739 1 ,531 ,367 ,400
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109

* ** ** ** ** **
x2.4.1 Pearson ,216 ,537 ,417 ,531 1 ,327 ,294
Correlation

Sig. (2-tailed) ,024 ,000 ,000 ,000 ,001 ,002

N 109 109 109 109 109 109 109

* ** * ** ** **
x2.4.2 Pearson ,221 ,363 ,225 ,367 ,327 1 ,510
Correlation

Sig. (2-tailed) ,021 ,000 ,019 ,000 ,001 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** * ** ** **
x2.4.3 Pearson ,328 ,346 ,210 ,400 ,294 ,510 1
Correlation

151
Sig. (2-tailed) ,001 ,000 ,028 ,000 ,002 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** ** ** ** **
Total_x2.4 Pearson ,339 ,536 ,364 ,562 ,685 ,788 ,818
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109

** ** ** ** ** ** **
Total_x2 Pearson ,665 ,662 ,532 ,838 ,595 ,544 ,579
Correlation

Sig. (2-tailed) ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000 ,000

N 109 109 109 109 109 109 109

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

Correlations

Total_x2.4 Total_x2

152
** **
x2.1.1 Pearson Correlation ,339 ,665

Sig. (2-tailed) ,000 ,000

N 109 109

x2.1.2 Pearson Correlation -,102 ,036

Sig. (2-tailed) ,289 ,712

N 109 109

**
x2.1.3 Pearson Correlation ,130 ,289

Sig. (2-tailed) ,179 ,002

N 109 109

* **
Total_x2.1 Pearson Correlation ,194 ,573

Sig. (2-tailed) ,043 ,000

N 109 109

*
x2.2.1 Pearson Correlation ,017 ,220

Sig. (2-tailed) ,863 ,022

N 109 109

** **
x2.2.2 Pearson Correlation ,357 ,697

Sig. (2-tailed) ,000 ,000

N 109 109

* **
x2.2.3 Pearson Correlation ,244 ,537

Sig. (2-tailed) ,011 ,000

N 109 109

** **
Total_x2.2 Pearson Correlation ,312 ,731

Sig. (2-tailed) ,001 ,000

153
N 109 109

** **
x2.3.1 Pearson Correlation ,339 ,665

Sig. (2-tailed) ,000 ,000

N 109 109

** **
x2.3.2 Pearson Correlation ,536 ,662

Sig. (2-tailed) ,000 ,000

N 109 109

** **
x2.3.3 Pearson Correlation ,364 ,532

Sig. (2-tailed) ,000 ,000

N 109 109

** **
Total_x2.3 Pearson Correlation ,562 ,838

Sig. (2-tailed) ,000 ,000

N 109 109

** **
x2.4.1 Pearson Correlation ,685 ,595

Sig. (2-tailed) ,000 ,000

N 109 109

** **
x2.4.2 Pearson Correlation ,788 ,544

Sig. (2-tailed) ,000 ,000

N 109 109

** **
x2.4.3 Pearson Correlation ,818 ,579

Sig. (2-tailed) ,000 ,000

N 109 109

**
Total_x2.4 Pearson Correlation 1 ,747

154
Sig. (2-tailed) ,000

N 109 109

**
Total_x2 Pearson Correlation ,747 1

Sig. (2-tailed) ,000

N 109 109

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

155
Lampiran 5

UJI RELIABILITAS

Correlations

Reliability Statistics

Cronbach's
Alpha N of Items

,734 21

Item-Total Statistics

Corrected Item- Cronbach's


Scale Mean if Scale Variance Total Alpha if Item
Item Deleted if Item Deleted Correlation Deleted

x1.1.1 77,86 47,694 -,025 ,750

x1.1.2 78,14 42,101 ,414 ,714

x1.1.3 77,79 46,131 ,110 ,739

x1.2.1 77,98 48,740 -,111 ,753

x1.2.2 77,87 42,094 ,549 ,705

x1.2.3 77,88 44,865 ,199 ,733

x2.1.1 77,87 42,094 ,549 ,705

x2.1.2 77,93 49,272 -,152 ,762

156
x2.1.3 77,79 46,372 ,144 ,734

x2.2.1 77,84 47,059 ,027 ,746

x2.2.2 77,91 40,436 ,559 ,700

x2.2.3 77,74 44,193 ,378 ,719

x2.3.1 77,87 42,094 ,549 ,705

x2.3.2 77,82 41,948 ,514 ,707

x2.3.3 77,87 43,669 ,392 ,717

x2.4.1 77,88 43,254 ,441 ,714

x2.4.2 77,86 43,509 ,421 ,716

x2.4.3 77,87 41,854 ,471 ,709

y1.1 78,03 45,916 ,163 ,734

y1.2 78,02 43,814 ,308 ,723

y1.3 78,14 42,101 ,414 ,714

157
Lampiran 6

UJI LINIERITAS

Linieritas

b
ANOVA

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

a
1 Regression 48,988 2 24,494 7,655 ,001

Residual 339,159 106 3,200

Total 388,147 108

a. Predictors: (Constant), Total_x2, Total_x1

b. Dependent Variable: Total_y1

158
Lampiran 7

UJI NORMALITAS

Normalitas

159
Lampiran 8

UJI MULTIKOLINIERITAS

Multikolinieritas

a
Coefficients

Model Correlations Collinearity Statistics

Zero-order Partial Part Tolerance VIF

1 (Constant)

Total_x1 ,322 ,238 ,229 ,824 1,213

Total_x2 ,272 ,159 ,151 ,824 1,213

a. Dependent Variable: Total_y1

160
Lampiran 9

UJI HETEROSKEDASITAS

Heteroskedasitas

161
Lampiran 10

UJI AUTOKORELASI

Autokorelasi

b
Model Summary

Model Adjusted R Std. Error of the Durbin-Watson


R R Square Square Estimate

a
d
1 ,355 ,126 ,110 1,789 1,883
i

162
a. Predictors: (Constant), Total_x2, Total_x1

b. Dependent Variable: Total_y1

Lampiran 11

UJI REGRESI LINIER BERGANDA

Regresi Linier Berganda

a
Coefficients

Model Standardized
Unstandardized Coefficients Coefficients

B Std. Error Beta t Sig.

1 (Constant) 3,117 2,084 1,496 ,138

Total_x1 ,214 ,085 ,252 2,520 ,013

Total_x2 ,066 ,040 ,166 1,662 ,100

163
a
Coefficients

Model Standardized
Unstandardized Coefficients Coefficients

B Std. Error Beta t Sig.

1 (Constant) 3,117 2,084 1,496 ,138

Total_x1 ,214 ,085 ,252 2,520 ,013

Total_x2 ,066 ,040 ,166 1,662 ,100

a. Dependent Variable: Total_y1

Lampiran 12

UJI F

164
b
ANOVA

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

a
1 Regression 48,988 2 24,494 7,655 ,001

Residual 339,159 106 3,200

Total 388,147 108

a. Predictors: (Constant), Total_x2, Total_x1

b. Dependent Variable: Total_y1

Lampiran 13

UJI T

165
a
Coefficients

Model Standardized
Unstandardized Coefficients Coefficients

B Std. Error Beta t Sig.

1 (Constant) 3,117 2,084 1,496 ,138

Total_x1 ,214 ,085 ,252 2,520 ,013

Total_x2 ,066 ,040 ,166 1,662 ,100

a. Dependent Variable: Total_y1

Lampiran 14

UJI R

166
b
Model Summary

Model Adjusted R Std. Error of the


R R Square Square Estimate

a
d
1 ,355 ,126 ,110 1,789
i

a. Predictors: (Constant), Total_x2, Total_x1

b. Dependent Variable: Total_y1

Lampiran 15

UJI R2

167
b
Model Summary

Model Adjusted R Std. Error of the


R R Square Square Estimate

a
d
1 ,355 ,126 ,110 1,789
i

a. Predictors: (Constant), Total_x2, Total_x1

b. Dependent Variable: Total_y1

Lampiran 16

168
UJI TABEL DURBIN WATSON

169
Lampiran 17

UJI F

170
Lampiran 18

UJI T

171
172

Anda mungkin juga menyukai