Anda di halaman 1dari 2

Nama : Nimra Ani Rahman

Prodi : Agroteknologi

NIM : 2181 0907 03

TUGAS BIOTEKNOLOGI PERTANIAN

1. Istilah dalam bioteknologi ?

1) Antibiotik  : Snyawa kimia yang dihasilkan oleh mikroba yang bersifat racun bagi
mikroba lainnya

2) Antibiotik sepalosporin : Antibiotik yang dihasilkan oleh jamur Cephalosporium,


yang dapat membunuh bakteri yang tahan terhadap penisilin

3) Antibiotik streptomisin : Antibiotik yang dihasilkan oleh jamur Streptomyces


griseus, yang dapat membunuh bakteri yang tahan penisilin atau sepalosporin

4) Antibodi monoklonal : Antibodi sejenis yang dihasilkan oleh klon sel-sel, yang
dapat digunakan untuk mendeteksi antigen yang sangat spesifik

5) Biodekomposer : Pemanfaatan mikroba untuk menguraikan limbah atau kotoran

6) Biofertiliser : Pemanfaatan mikroba sebagai pupuk/penyubur

7) Biokontrol  : Pemanfaatan sifat mikroba berupa bakteri, fungi atau predator


serangga untuk pembasmian hama

8) Bioteknologi modern : Bioteknologi yang menggunakan prinsip-prinsip rekayasa


genetika

9) Bioteknologi tradisional  : Bioteknologi yang menggunakan teknik-teknik


konvensional dan pengerjaannya sederhana

10) Enzim adenosin deamin : Enzim yang berperan dalam merangsang sel T dan sel B
limfosit untuk menghasilkan kekebalan tubuh

11) Enzim endonuklease restriksi   :  Enzim yang mengenali dan memotong DNA
tertentu yang asing bagi bakteri

12) Escherichia coli  : Bakteri yang sering digunakan dalam bioteknologi karena
mudah tumbuh dan sifatnya sudah diketahui dengan baik

13) Fermentasi mikroba : Proses penguraian glukosa oleh mikroba menghasilkan


produk akhir yang khas seperti etil alkohol atau asam laktat

14) Gen insulin : Gen yang bertanggung jawab dalam produksi hormon insulin

15) Hormon insulin : Hormon yang berfungsi menurunkan kadar glukosa dalam
darah, dihasilkan oleh sel-sel endokrin pankreas 
16) Immunodefiensi  : Penyakit genetik yang jarang terjadi, dimana penderita tidak
mempunyai sistem kekebalan tubuh

17) Interferon : Senyawa imun yang dihasilkan oleh sel-sel yang terinfeksi virus yang
dapat membantu sel-sel lain untuk melawan virus

18) Metabolit sekunder : Produk metabolisme yang dihasilkan oleh mikroba yang
merupakan turunan dari metabolit primer

19) Penisilin : Antibiotik yang dihasilkan oleh jamur Penicilium notatum

20) Polietilen glikol  : Senyawa kimia yang digunakan untuk menurunkan tegangan
permukaan sel

21) Sel B limfosit  : Sel darah putih yang diproduksi oleh sumsum tulang belakang
menghasilkan kekebalan tubuh 

22) Sel T  : Sel darah putin yang bertanggung jawab menghasilkan imunitas sel yang
dipengaruhi kelenjar timus

23)  Teknologi DNA Rekombinan   : Teknologi yang merekayasa DNA sehingga


urutan nukleotida pada DNA mengalami perubahan 

24) Teknologi fusi sel : Teknologi menggabungkan dua jenis sel yang berbeda dengan
menggunakan polietilen glikol (PEG) atau kejutan listrik

25) Teknologi kultur Jaringan  : Teknologi perbanyakan secara in vitro untuk


menghasilkan individu yang sama dengan induknya

26) Vaksin  :  Patogen yang telah dilemahkan untuk merangsang sistem tubuh
menghasilkan kekebalan tubuh

27) Vaksin sub unit  : Patogen dari protein permukaan virus, yang digunakan untuk
merangsang tubuh menghasilkan kekebalan tertentu

2. Kaitan bioteknologi dengan bidang pertanian ?


Penerapan bioteknologi dapat meningkatkan produktivitas dalam bidang pertanian.
Pemanfaatan bioteknologi di bidang budidaya tanaman ditandai dengan banyaknya
penemuan tanaman kultivar atau varietas baru yang disebut tanaman transgenik, yang
memiliki sifat-sifat tertentu. Selain itu bioteknologi sangat berpertan penting dalam
bidang pertanian karna adanya bioteknologi semakin banuak rekayasa rekayasa yang
membuat bidang pertamian semakin berkembang.

Anda mungkin juga menyukai