Anda di halaman 1dari 2

M A N AJ E M E N P E N G E M B ANGAN KU R I K U LU M

apakah tujuan-tujuan telah tercapai, yang pada gilirannya menjadi bahan untuk membuat keputusan
selanjutnya tentang tujuan, isi/ materi dan metode pengajaran.

3. Perencanaan
perencanaan merupakan rangkaian tindakan untuk ke depan. perencanaan bertujuan untuk mencapai
seperangkat operasi yang konsisten dan terkoordinasi guna memperoleh hasil-hasil yang diinginkan.
Perencanaan adalah tugas utama manajemen. Perencanaan harus disusun sebelum pelaksanaan fungsi-
fungsi manajemen Iainnya sebab menentukan kerangka untuk melaksanakan fungsifungsi Iainnya itu.
Secara mendasar, perencanaan adalah suatu proses intelektual Yang melibatkan pembuatan
keputusan. Proses ini menuntut prediposisi mental untuk berpikir sebelum bertindak, berbuat berdasarkan
kenyataan bukan perkiraan, dan berbuat sesuatu secara teratur. Hal ini merupakan tindakan kognitif sesuai
dengan permintaan perencanaan.
Pimpinan harus merencanakan sebelum dapat melakukan sesuatu fungsi Iainnya secara intelegen.
Pimpinan dituntut agar senantiasa membuat perencanaan. Fungsi-fungsi manajemen itu tumpang tindih,
suatu fungsi mempengaruhi fungsi Iainnya. Kendatipun, suatu fungsi belum lengkap, namun pimpinan
sudah boleh melakukan fungsi berikutnya, dan itu sebabnya diperlukan perencanaan secara
berkesinambungan.
Karena perencanaan berkenaan dengan tindakan ke depan, maka pimpinan tetap bertugas membuat
perencanaan. Salah satu karakterstik dari perencanaan adalah bersifat ekonomis, dalam arti meminimalkan
ongkos-ongkos. Perencanaan membuaL kegiatan bertujuan dan teratur. Semua upaya diarahkan ke hasil yang
diinginkan, pendekatan yang tak terorganisir diminimalkan, kegiatan-kegiatan dikoordinasikan, dan duplikasi
dihilangkan. Fasilitas-fasilitas digunäkan hanya pada yang paling menguntungkan, dan pekerjaan yang tidak
jelas dihilangkan (dieleminasikan).
Karakteristik perencanaan Iainnya adalah kesempatan terjadinya komitmen. Ini memungkinkan
terjadinya hubungan kerja antara pimpinan, staf, dan para anggota organisasi untuk mencapai maksud-
maksud perencanaan.

135

Anda mungkin juga menyukai