Anda di halaman 1dari 3

Vaksin atau yang sering kali dikenal dengan nama imunisasi telah lama beredar dalam

kehidupan kita sehari-hari. Dimulai dari vaksin hepatitis B yang diberikan kepada bayi yang
baru lahir untuk memberikan kekebalan imunitas kepada bayi tersebut, sehingga peluang
hidup sehat lebih besar, serta diikuti oleh berbagai jenis vaksin lain guna memberikan
kekebalan imunitas bagi bayi agar mampu tumbuh sehat dan memberikan peluang hidup yang
lebih panjang

(Kementerian Kesehatan RI, 2016).

Vaksin sendiri berasal dari bagian bakteri atau virus yang menyerang manusia, yang mana
bagian tersebut dilemahkan dan disuntikkan ke dalam tubuh manusia dengan harapan tubuh
akan membentuk antibodi terhadap bentuk bakteri atau virus serupa untuk kemudian mampu
menciptakan imunitas terhadap paparan bakteri atau virus yang asli. Oleh karena itu, vaksin
merupakan bagian penting dalam peradaban manusia dalam menghadapi penyakit mematikan
dan menghindari penyebaran wabah penyakit mematikan

(WHO, 2019).

Hingga kini pandemi virus Corona belum juga berakhir. Guna menekan kasus yang terus
bertambah, pemberian vaksin COVID-19 mulai dilakukan. Pemerintah pun menganjurkan
agar semua orang mendapatkannya. Lantas, apa alasan setiap orang harus menjalani vaksinasi
COVID-19?

Saat ini, vaksin COVID-19 tengah didistribusikan ke seluruh masyarakat Indonesia.


Pemberian vaksin ini merupakan solusi yang dianggap paling tepat untuk mengurangi jumlah
kasus infeksi virus SARS-CoV-2 penyebab penyakit COVID-19.

Alasan Mengapa Vaksinasi COVID-19 Sangat Penting

Sejak vaksin COVID-19 tiba di Indonesia, tidak sedikit masyarakat yang belum setuju akan
anjuran pemerintah untuk menjalani vaksinasi COVID-19. Padahal, pemberian vaksin ini
sangatlah penting, bukan hanya untuk melindungi masyarakat dari COVID-19, tetapi juga
memulihkan kondisi sosial dan ekonomi negara yang terkena dampak pandemi.

Vaksinasi atau imunisasi bertujuan untuk membuat sistem kekebalan tubuh seseorang mampu
mengenali dan dengan cepat melawan bakteri atau virus penyebab infeksi. Tujuan yang ingin
dicapai dengan pemberian vaksin COVID-19 adalah menurunnya angka kesakitan dan angka
kematian akibat virus ini. Sebagaimana ditetapkan pada PERPRES No.14 Tahun 2021.

 
Penting untuk Tetap Menjaga Daya Tahan Tubuh

Vaksin COVID-19 memang dapat membawa banyak manfaat dengan melindungi kita dari
infeksi virus Corona. Namun, perlu diketahui bahwa vaksin ini tidak diberikan kepada orang
yang sedang sakit berat atau sudah terinfeksi virus Corona.

Vaksin COVID-19 diharapkan bisa menjadi solusi untuk menyudahi pandemi yang telah
memakan banyak korban jiwa serta melumpuhkan aktivitas masyarakat, dan partisipasi Anda
dalam program vaksinasi ini akan sangat membantu pemulihan kondisi negara kita.

Mari sukseskan program vaksinasi COVID-19 yang diberikan gratis oleh pemerintah untuk
seluruh rakyat Indonesia. Apabila Anda masih memiliki pertanyaan seputar vaksin COVID-
19, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter.
ARTIKEL
Efektivitas Vaksinasi Dalam Pemutusan Rantai
Penularan Covid-19

Disusun Oleh:
Muhamad Faldi Chaniago
Lucky Nurrohman

MANU PUTRA
BUNTET PESANTREN CIREBON

Anda mungkin juga menyukai