Anda di halaman 1dari 13

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

TEMA 3 KEGIATANKU
SUBTEMA 4 KEGIATAN MALAM HARI
Pembelajaran 1

BAHASA INDONESIA
3.7 Menentukan kosakata yang berkaitan dengan peristiwa
siang dan malam melalui teks pendek (gambar,
tulisan,dan/atau syair lagu) dan/atau eksplorasi lingkungan

PPKN
3.2 Mengidentifikasi aturan yang berlaku dalam kehidupan
sehari- hari di rumah.

SBDP
3.4 Memahami bahan alam dalam berkarya.
4.4 Membuat karya dari bahan alam.

GALUH REKYAN ANDINI, S.Pd.


SDN ALUN-ALUN CONTONG 1/87
SURABAYA
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Nama Sekolah : SDN Alun-Alun Contong 1/87


Kelas/ Semester : 1/ II
Tema/ Subtema : 3. Kegiatanku/ 1. Kegiatan Malam Hari
Alokasi Waktu : 70 menit

A. Kompetensi Inti
1. Menerima dan menjalankan ajaran Agama yang dianutnya.
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya
diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati mendengar, melihat,
membaca dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya,dan benda-benda yang dijumpainya di rumah,
sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan
sistematis, dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan
berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar
3.7 Menentukan kosakata yang berkaitan dengan peristiwa siang dan malam melalui teks pendek
(gambar, tulisan,dan/atau syair lagu) dan/atau eksplorasi lingkungan
3.2 Mengidentifikasi aturan yang berlaku dalam kehidupan sehari- hari di rumah.
3.4 Memahami bahan alam dalam berkarya.
4.4 Membuat karya dari bahan alam

C. Penguatan Pendidikan Karakter Profil Pelajar Pancasila (P3)


 Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan Berakhlak Mulia
 Kebhinekaan Global
 Kreatif
 Mandiri
 Bernalar Kritis

D. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan menyimak gambar dan teks yang disampaikan oleh guru siswa dapat
mengidentifikasi kosa kata tentang kegiatan malam hari dengan tepat.
2. Dengan menceritakan kembali siswa dapat menunjukkan kosa kata tentang
kegiatan malam hari dengan tepat.
3. Melalui diskusi siswa mampu mengidentifikasi perilaku di malam hari yang
sesuai dengan aturan di rumah.
4. Dengan bercerita siswa mampu menunjukkan perilaku di malam hari sesuai
aturan di rumah.
5. Dengan memperhatikan contoh yang ditunjukkan guru siswa mampu
mengidentifikasi kolase sebagai contoh karya seni dua dimensi, mencakup ide,
tema, obyek, alat, dan bahan yang digunakan.
6. Dengan memperhatikan penjelasan guru siswa mampu mengidentifikasi
penggunaan bahan alam dalam membuat karya kerajinan.
7. Dengan arahan guru siswa mampu merancang pembuatan karya kerajinan
dengan memanfaatkan bahan alam (biji-bijian).
8. Setelah merancang siswa mampu membuat karya kerajinan biji-bijian
berdasarkan rancangan yang sudah dibuat.
E. Materi Pembelajaran

Ayo Membaca

Ayo, perhatikan gambar berikut!

Ayo bacalah cerita berikut dengan suara nyaring, yah!

Pada Malam Hari

Kosa kata tentang Kegiatan pada Malam Hari


Malam Hari

Matahari terbenam tanda malam telah datang. Bulan dan bintang


bersinar terang.
Kelelawar mulai terbang. Jangkrik pun bernyanyi riang. Burung hantu
keluar dari sarang.
Kelap-kelip cahaya si kunang-kunang. Sambutlah malam dengan
hati senang. Kita dapat beristirahat dengan tenang.
Mata pun akan terpejam saat kantuk datang. Malam adalah nikmat
Tuhan yang tak terbilang.
Saat makan malam, taatilah aturan
di rumahmu ya! Berikut contoh sikap baik
saat makan malam.

Kegiatan Sesuai Aturan di Malam Hari

Membantu ibu Makan malam Mencuci piring setelah


menyiapkan makan bersama keluarga makan malam
malam
Mari kita simak video Youtube berikut!
https://youtu.be/Cot3nyFQV6k

Setelah menyimak video! Bacalah teks


berikut ya!

Tumbuhan sebagai Bahan untuk Membuat Kerajinan

Berikut ini contoh hasil karya yang dibuat menggunakan bahan bagian tumbuhan.

Bahan alam dari tumbuhan dapat dimanfaatkan untuk membuat karya kerajinan yang sangat menarik.
Banyak sekali yang dapat dibuat dengan memanfaatkan bagian tumbuhan. Contohnya biji-bijian, daun
kering, bunga, atau ranting kering.
Alat dan bahan yang diperlukan untuk membuat Kolase:
1. Kertas
2. Lem
3. Kuas/Cotton bad
4. Palet/ tempat wadah lem
5. Lidi/pensil
6. Bermacam jenis Biji-bijian

F. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Saintifik
2. Model : Project Based Learning
3. Metode : Ceramah, Diskusi, Tanya jawab dan penugasan
G. Langkah Pembelajaran

Alokasi
Tahapan Deskripsi Kegiatan Waktu
Pendahuluan 1. Guru menyiapkan siswa secara psikis (berdoa, membuka KBM 5 Menit
dengan membaca basmallah, dan menanyakan kabar siswa).
(Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan
Berakhlak Mulia)
2. Guru menyiapkan peserta didik secara fisik (merapikan baju,
merapikan tempat duduk, mengecek kehadiran siswa dan
melakukan upaya tindak lanjut atas kehadiran siswa,
mengingatkan tentang prokes 5M).
3. Siswa menyiapkan alat-alat yang akan digunakan dalam
mengikuti proses pembelajaran (seperti buku dan alat tulis
lainnya)
4. Menyanyikan lagu Garuda Pancasila (Kebhinekaan Global)
5. Apersepsi, menjelaskan tujuan pembelajaran, memberikan
motivasi.
Inti Tahap penentuan pertanyaan mendasar (mengumpulkan 10 Menit
informasi)
1. Guru mengajak siswa mengamati gambar yang menunjukkan
suasana di malam hari di rumah dan melakukan tanya jawab
seputar keadaan malam hari yang biasa terjadi.
2. Siswa diminta mengajukan pertanyaan- pertanyaan terkait
gambar yang mereka amati. Guru memancing sikap kritis
siswa dengan mengajukan pertanyaan “adakah yang ingin
kamu ketahui dari gambar yang kamu amati?” Siapa yang
mau mengajukan pertanyaan?
3. Guru mengajak siswa menyimak cerita yang ada di buku.
 Siswa diminta menyebutkan kata-kata yang berhubungan
dengan malam hari. Guru menuliskan kata yang
disebutkan siswa di papan tulis agar dapat di baca oleh
siswa lainnya. Setelah tidak ada lagi siswa yang
menyebutkan, guru dapat menambahkan kosa katanya jika
diperlukan, dengan cara memberikan pertanyaan yang
memancing ingatan siswa.
 Untuk memperkuat pemahaman tentang kosa kata yang
dipelajarinya, guru melakukan permainan mencari kata
tersembunyi pada tabel huruf. Guru membuat tabel huruf
di atas media karton (lihat contoh di buku siswa).
Tempelkan karton di papan tulis. Guru menjelaskan
bahwa pada tabel huruf tersebut tersimpan kata-kata yang
berhubungan dengan kegiatan malam hari. Guru
menunjukkan kartu kosa kata-kosa kata yang dimaksud.
Siswa yang dapat menemukan kata tersebut diminta maju
ke depan dan memberi tanda pada kata tersebut. Guru
memberikan reward pada siswa yang berhasil menemukan
kosa kata yang dimaksud.
 Setelah itu siswa diminta menyelesaikan lembar kerja
tentang pengenalan kosa kata yang berhubungan dengan
kegiatan malam hari.
4. Guru melanjutkan dengan diskusi berkaitan dengan kegiatan
malam hari di rumah. Diskusi juga diarahkan untuk
membahas kebiasaan-kebiasaan baik yang dilakukan pada
malam hari di rumah. Lalu siswa dibentuk perpasangan.
5. Siswa mendiskusikan kebiasaan-kebiasaan baik pada malam
hari yang biasa mereka lakukan kepada teman pasangannya.
6. Setelah itu guru meminta beberapa pasangan siswa
menceritakan kebiasaan temannya di malam hari, di depan
kelas.

Tahap mendesain perencanaan proyek


5 menit
7. Setelah diskusi guru menunjukkan kepada siswa beberapa
karya dan video yang dibuat dengan menggunakan bahan
alam terutama yang terbuat dari biji-bijian.
8. Guru memberi contoh cara membuat karya kerajinan dari
biji-bijian
9. Setelah itu siswa merancang karya kerajinan dari biji-bijian
dengan menentukan ide, tema, serta menyiapkan alat dan
bahan yang diperlukan.

Tahap menyusun jadwal


35 menit
10. Guru mengumumkan pada siswa bahwa proyek yang disusun
harus selesai hari ini sesuai dengan sketsa yang telah di
tentukan.
11. Guru menekankan bahwa proyek yang dibuat harus dengan
tema dan sketsa yang telah ditentukan.
12. Siswa mengerjakan proyek sesuai langkah-langkah yang telah
mereka susun
13. Setelah 30 menit siswa melaporkan perkembangan proyek
yang mereka buat dengan cara menunjukkan kepada guru.

Tahap memonitoring peserta didik dan kemajuan proyek


14. Guru memonitoring kegiatan siswa dalam menyelesaikan
proyek (membuat karya kerajinan dari biji-bijian) dan
melakukan penilaian sikap pada siswa.
15. Guru melakukan penilaian sikap berdasarkan rubric yang
telah dibuat.

Tahap menguji hasil


16. Siswa menyelesaikan pembuatan proyek tepat waktu
10 menit
17. Siswa mempresentasikan hasil proyek yang mereka buat.
18. Dari presentasi yang telah dipaparkan, siswa lainya
memberikan tanggapan atau masukan.
19. Guru menanggapi dan memotivasi keberanian siswa dalam
mempresentasikan hasil karyanya.
20. Siswa ditugaskan untuk membuat diagram alur jenis
Penutup 5 menit
1. Siswa bersama guru merefleksi kegiatan belajar yang
telah dilakukan.
2. Guru memberikan penguatan bagi siswa yang belum aktif
dalam pembelajaran.
3. Guru menginformasikan bahwa proses penilaian sudah
dilakukan
4. Guru menginformasikan aktivitas pembelajaran pada
pertemuan selanjutnya.
5. Pembelajaran ditutup dengan doa bersama dipimpin salah
seorang siswa.
I. Penilaian
a. Sikap
Format Penilaian Sikap
- Lembar Observasi
Kerja Tanggung
Disiplin Keras Jml Nilai
No Nama Jawab Kategori
2 0 1 2 Skor

1.
2.
3.

Skor maksimal = 2 x 5 = 10
Sikap = Skor sikap yang diperoleh x 100
Skor maksimal
Rentangan nilai
Sangat Baik = 91 – 100
Baik = 83 – 90
Cukup = 75 – 82
Perlu Bimbingan = < 75

Rubrik Penilaian
Aspek yang
Deskripsi Penskoran
dinilai
Disiplin  Mendengarkan penjelasan Jika kedua aspek dilakukan
guru saat 1 Jika hanya satu aspek
menjelaskan. yang dilakukan
 Tidak bercanda dan 0
mengobrol sendiri saat Jika kedua aspek tidak dilakukan
guru menjelaskan
Kerja keras  Tidak mudah putus asa dalam Jika kedua aspek dilakukan
mengerjakan tugas 1 Jika hanya satu aspek
 Berusaha mengerjakan tugas yang dilakukan
dengan sebaik- baiknya. 0 Jika kedua aspek tidak dilakukan

Tanggung  Menyelesaikan tugas tepat Jika kedua aspek dilakukan


jawab waktu 1 Jika hanya satu aspek
 Mengerjakan perintah sesuai yang dilakukan
dengan petunjuk. Jika kedua aspek tidak dilakukan

b. Pengetahuan Kisi-kisi soal


Teknik Bentuk Nomor Level
Muatan Indikator
Penilaian Instrumen Soal Soal
SBdP 
Menyusun langkah-langkah Tes tertulis Soal isian 1, 2, C6
dalam membuat karya dari
biji-bijian
Bahasa 
Menemukan kosakata yang Tes tertulis Soal isian 3,4 C5
Indonesia berkaitan dengan suasana
pada malam hari
PPKn 
Menyebutkan kebiasan baik Tes tertulis Soal isian C5
yang dilakukan pada malam
hari
c. Keterampilan
SBdp
Perlu
Sangat Baik Baik Cukup
Kriteria Pendampingan
4 3 2 1
SBdP  Gambar 
Memenuhi 
Memenuhi  Tidak
Membuat gambar dibuat 2 kriteria 1 kriteria memenuh
cerita dengan tema sesuai dari 3 dari 3 i kriteria
menjaga organ dengan kriteria kriteria
kesehatan manusia tema yang yang
 Gambar ditetapkan ditetapkan
dilengkapi
dengan
garis
pinggir
 Gambar
yang
disajikan
bersih dan
rapi
J. Kegiatan Remidial dan Pengayaan
 Remidial
Peserta didik yang belum menguasai materi (belum mencapai ketuntasan belajar) akan
dijelaskan kembali oleh guru. Guru melakukan penilaian kembali dengan soal yang
sejenis atau memberikan tugas individu terkait dengan topik yang telah dibahas.
Remedial dilaksanakan pada waktu dan hari tertentu yang disesuaikan, contoh: pada saat
jam belajar, apabila masih ada waktu, atau di luar jam pelajaran (30 menit setelah jam
pelajaran selesai).

 Pengayaan
Dalam kegiatan pembelajaran, peserta didik yang sudah menguasai materi sebelum
waktu yang telah ditentukan, diminta untuk soal-soal pengayaan berupa pertanyaan-
pertanyaan yang lebih fenomenal dan inovatif atau aktivitas lain yang relevan dengan
topik pembelajaran. Dalam kegiatan ini, guru dapat mencatat dan memberikan tambahan
nilai bagi peserta didik yang berhasil dalam pengayaan.

Mengetahui, Surabaya, Januari 2022

Kepala Sekolah Guru Kelas 1B

Drs. Edy Santoso Galuh Rekyan Andini, S. Pd.


NIP. 19630310 198504 1 007 NIP. 19951025 202012 2 003
LKPD BAHASA INDONESIA

Ayo Menemukan!

Temukan kosakata yang berkaitan dengan malam hari pada gambar huruf
acak di bawah ini dengan cara melingkari kosakata!
LKPD PPKn

Anda mungkin juga menyukai